TI

Perkembangan Teknologi Transportasi: Pengertian – Sejarah dan Dampaknya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Berbagai macam moda transportasi yang kita kenal atau gunakan hingga kini sejatinya merupakan hasil dari perkembangan teknologi transportasi yang terus dikembangkan oleh manusia sejak dulu hingga kini.

Lalu, apakah yang dimaksud dengan perkembangan teknologi transportasi?

Pengertian Perkembangan Teknologi Transportasi

Yang dimaksud dengan perkembangan teknologi transportasi adalah teknologi transportasi yang mengalami perkembangan dari masa ke masa seiring dengan perkembangan teknologi lainnya yang mendukung teknologi transportasi.

Sejarah Perkembangan Teknologi Transportasi

Teknologi transportasi baik darat, laut, dan udara yang dikenal saat ini tidaklah muncul begitu saja melainkan hadir melalui serangkaian proses yang membutuhkan waktu yang sangat lama.

Berikut disajikan sejarah perkembangan teknologi transportasi secara singkat.

1. Transportasi darat

Pada awalnya, manusia menggunakan tangan dan punggungnya untuk memindahkan barang.

Namun, karena keterbatasan antara lain dalam hal kapasitas angkut dan jarak tempuh, manusia mulai memanfaatkan hewan sebagai sarana transportasi yang juga memiliki keterbatasan.

Untuk mengatasinya, manusia mulai membuat sarana transportasi seiring dengan perkembangan  teknologi otomotif, metal, elektronika, dan informatika.

Kini, kita bisa melihat dan merasakan beberapa sarana transportasi darat yang cepat, nyaman, dan lain sebagainya. 

2. Transportasi laut

Di masa lalu, transportasi laut yang digunakan untuk mengangkut penumpang dan barang adalah rakit dan sampan yang penuh dengan keterbatasan antara lain dalam hal kapasitas angkut, jarak tempuh, dan kecepatan pergerakan. 

Namun seiring dengan berkembangnya teknologi otomotif, mekanik, metal, elektronika, dan propulsi manusia mampu mengatasi keterbatasan tersebut dengan menciptakan perahu motor serta kapal laut berbagai jenis, fungsi dan ukuran.

3. Transportasi udara

Sebelum pesawat terbang diciptakan, manusia memanfaatkan tenaga burung merpati sebagai sarana transportasi udara meskipun memiliki keterbatasan dalam hal kapasitas angkut.

Keterbatasan tersebut diatasi dengan dikembangkannya berbagai macam bentuk teknologi seperti teknologi otomotif, elektronik, mekanika, dan teknologi propulsi.

Manusia pun akhirnya mampu menciptakan sarana transportasi udara yang cepat, nyaman, dan  kapasitas angkut yang besar.

Manfaat Perkembangan Teknologi Transportasi

Perkembangan teknologi tranpsortasi memiliki beberapa manfaat,di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Mengatasi berbagai macam keterbatasan antara lain dalam hal jarak tempuh, kapasitas angkut, kecepatan pergerakan, keselamatan, kenyamanan, kesesuaian dengan lingkungan, dan keringanan biaya transportasi.
  • Memperbaiki operasional sistem teknologi transportasi. 
  • Meringankan biaya transportasi secara keseluruhan.
  • Mengurangi kerusakan lingkungan.
  • Memprioritaskan solusi untuk sumber tenaga penggerak alternatif agar dapat menekan biaya transportasi.
  • Mengendalikan tingkat polusi

Contoh Perkembangan Teknologi Transportasi

Beberapa contoh perkembangan teknologi transportasi di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Zaman dulu kereta api menggunakan batu bara sehingga kecepatannya terbatas. Namun, kini kereta api menggunakan tenaga diesel dan elektrik sehingga kecepatannya semakin meningkat.
  • Pesawat terbang di masa lalu memiliki keterbatasan dalam kecepatan pergerakan karena itu harus singgah dahulu di terminal-terminal. Kini, perkembangan teknologi telah membuat pesawat terbang memiliki kecepatan hingga melebihi kecepatan suara sehingga penerbanganpun dapat dilakukan secara langsung ke tempat tujuan tanpa harus transit terlebih dahulu.

Dampak Perkembangan Teknologi Transportasi

Perkembangan teknologi selalu memberikan dampak, termasuk perkembangan teknologi transportasi. Berikut adalah beberapa dampak perkembangan teknologi transportasi.

  • Berbagai macam keterbatasan setiap moda transportasi dapat diatasi
  • Memudahkan lalu lintas barang dan orang
  • Setiap moda transportasi menjadi semakin canggih 
  • Semakin berkembangnya sistem transportasi
  • Mengendalikan tingkat polusi
  • Semakin masifnya pembangunan infrastruktur transportasi