Bahasa Inggris - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/bahasa-inggris Sat, 16 Sep 2023 04:19:57 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Bahasa Inggris - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/bahasa-inggris 32 32 8 Negara dengan Bahasa Inggris Terbaik https://haloedukasi.com/negara-dengan-bahasa-inggris-terbaik Mon, 11 Sep 2023 08:21:54 +0000 https://haloedukasi.com/?p=45516 Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang telah diakui oleh berbagai Negara. Tidak hanya untuk kepentingan bisnis, tetapi juga merambah hingga kepentingan politik dan social. Dalam pertemuan internasional, bahasa Inggris juga seringkali dijadikan sebagai bahasa utama. Tidak heran, jika di Indonesia pendidikan berbasis bahasa Inggris mulai menjamur. Berbagai jenjang pendidikan telah diisi kurikulum yang mewajibkan mata […]

The post 8 Negara dengan Bahasa Inggris Terbaik appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang telah diakui oleh berbagai Negara. Tidak hanya untuk kepentingan bisnis, tetapi juga merambah hingga kepentingan politik dan social. Dalam pertemuan internasional, bahasa Inggris juga seringkali dijadikan sebagai bahasa utama.

Tidak heran, jika di Indonesia pendidikan berbasis bahasa Inggris mulai menjamur. Berbagai jenjang pendidikan telah diisi kurikulum yang mewajibkan mata pelajaran bahasa Inggris di dalamnya. Sebagai Negara berkembang, Indonesia juga mengikuti arus globalisasi. Tidak heran jika hal tersebut juga berdampak pada pemahaman bahasa baru, salah satunya bahasa Inggris.

Berikut terdapat beberapa diantaranya yang dirangkum berdasarkan data dari Education First English Proficiency Index (EF PFI) di tahun 2022.

1. Belanda

Skor yang diperoleh berdasarkan tes EF PFI tahun 2022 menunjukkan angka 661 poin. Hal tersebut merupakan rentang poin teratas yang masuk kategori Sangat Tinggi. Berdasarkan hasil penelitian, 90% sampai dengan 93% penduduk Belanda sudah terbiasa menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupan sehar-hari.

Berbagai faktor yang mempengaruhi hal tersebut diantaranya perdagangan internasional hingga banyaknya acara televisi yang menggunakan penerjemah bahasa Inggris. Pendidikan bahasa Inggris di Belanda secara umum dimulai pada anak usia sepuluh tahun. Selain itu, sekolah di seluruh jenjang yang berbasis bahasa Inggris juga telah menjamur.

2. Singapura

Negara tetangga Indonesia ini diketahui berhasil meraih angka 642 poin pada hasil tes EF PFI di tahun 2022. Bahasa Inggris di Singapura memiliki dua bentuk yaitu Inggris Singapura Standar dan Inggris Kolokuial Singapura yang lebih dikenal sebagai Singlish. Kedua jenis bahasa Inggris tersebut telah digunakan sehari-hari oleh penduduk Singapura.

Bahkan, beberapa penduduk yang berlatar belakang etnis menggunakan bahasa Inggris lebih banyak disbanding bahasa Mandarin. Sementara itu, penduduk yang berlatar belakang India juga menggunakan bahasa Inggris lebih banyak.

Tidak hanya itu, bahasa Inggris merupakan bahasa pengantar dalam pendidikan yang di tempuh masyarakat Singapura. Mulai dari jenjang sekolah dasar hingga tingkat universitas.

3. Austria

Negara ini meraih angka sebesar 628 poin pada tes EF PFI di tahun 2022. Meskipun bahasa nasional Republik Austria adalah bahasa Jerman, tetapi penggunaan bahasa sehari-hari mereka menggunakan bahasa Jerman Hulu dengan dialek local khas Austria. Sementara itu, bahasa Inggris juga bukan merupakan bahasa utama di Austria.

Kendati demikian, penggunaan dwibahasa yang diterapkan di Austria menerapkan bahasa Inggris sebagai bahasa wajib yang dipelajari. Berbagai jenjang sekolah telah menerapkan penggunaan bahasa Inggris sebagai pengantar pendidikan.

4. Norwegia

Berdasarkan hasil tes EF PFI di tahun 2022, Norwegia meraih sebesar 627 poin. Bahasa nasional Norwegia menggunakan bahasa Norwegia atau lebih dikenal dengan norsk. Bahasa tulis mereka menggunakan bahasa berbasis Skandinavia. Meskipun demikian penggunaan bahasa Inggris juga telah meluas di beberapa daerah.

Salah satunya di Oslo, sebagian besar penduduk telah menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, berbagai jenjang pendidikan di Norwegia juga telah menerapkan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar pendidikan.

Anak sekolah dasar bahkan telah diajari penggunaan bahasa Inggris sejak memasuki kelas dua.

5. Denmark

Bedasarkan hasil tes EF PFI di tahun 2022, Denmark berhasil meraih 625 poin. Penelitian menunjukkan bahwa 86% penduduk Denmark telah menggunakan bahasa Inggris dengan fasih. Hal itu dikarenakan pemerintah mendukung pembelajaran berbasis bahasa inggris sejak usia dini hingga universitas. Tidak hanya itu, penggunaan bahasa Inggris juga meluas hingga acara TV, berita, hingga novel.

Sama halnya seperti Norwegia, Denmark juga menggunakan bahasa tulis Skandinavia. Meskpiun demikian, tidak menghalangi penduduknya untuk menguasai dwi bahasa.

6. Belgia

Berdasarkan hasi tes EF PFI di tahun 2022, Belgia berhasil mendapatkan 620 poin. Belgia memiliki tiga bahasa nasional yaitu bahasa Belanda, Prancis, dan Jerman. Ketiga bahasa tersebut digunakan sehari-hari oleh penduduk Belgia.  

Meskipun demikian, data menunjukkan bahwa 55% penduduk Belgia mahir berbahasa Inggris untuk level percakapan sehari-hari. Brussel merupakan kota yang paling tinggi dalam penerapan bahasa Inggris. Hal tersebut karena berbagai warga asing yang tinggal entah untuk kepentingan bisnis maupun pendidikan.

7. Swedia

Berdasarkan hasil tes EF PFI tahun 2022, Swedia berhasil mempeoleh 618 poin. Data menunjukkan bahwa penduduk Swedia fasih berbahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Di Stockholm, dimana bisnis berkembang pesat berdampak pada penggunaan bahasa Inggris yang dianggap normal. Bahkan tanda jalan dan tempat umum telah disertai bahasa Inggris.

Pendidikan berbasis bahasa Inggris di Swedia dimulai dari jenjang sekolah dasar hingga universitas. Penerapan bahasa tersebut dalam kehidupan sehari-hari juga telah menjamur. Terlebih sektor bisnis berskala internasional swedia yang cukup pesat seperti Spotify, IKEA, Klarna, dan Volvo juga berperan penting terhadap perkembangan bahasa Inggris di Negara ini.

8. Finlandia

Hasil tes EF PFI menunjukkan bahwa Finlandia berhasil meraih 615 poin di tahun 2022. Finnish merupakan bahasa nasional Finlandia. Meskipun demikian, penggunaan bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari dikuasai oleh penduduk Finlandia. Pendidikan bahasa Inggris telah ditanamkan sejak dini dimana bahasa tersebut digunakan sebagai bahasa pengantar pendidikan.

The post 8 Negara dengan Bahasa Inggris Terbaik appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
50 Slang Bahasa Inggris Beserta Artinya https://haloedukasi.com/slang-bahasa-inggris Thu, 10 Mar 2022 00:28:58 +0000 https://haloedukasi.com/?p=32023 Kata-kata slang adalah bagian penting dari percakapan dalam bahasa Inggris. Bahasa gaul inggris penuh dengan ucapan eksentrik dan bahasa sehari-hari, yang berguna dalam berbagai situasi santai. Baik seorang pemula atau penutur bahasa Inggris berpengalaman, pasti ingin mempelajari kata-kata slang dan artinya. Apa itu kata slag, atau apa saja frasa slang yang keren? “Slang/Gaul” mengacu pada […]

The post 50 Slang Bahasa Inggris Beserta Artinya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kata-kata slang adalah bagian penting dari percakapan dalam bahasa Inggris. Bahasa gaul inggris penuh dengan ucapan eksentrik dan bahasa sehari-hari, yang berguna dalam berbagai situasi santai. Baik seorang pemula atau penutur bahasa Inggris berpengalaman, pasti ingin mempelajari kata-kata slang dan artinya.

Apa itu kata slag, atau apa saja frasa slang yang keren? “Slang/Gaul” mengacu pada kata-kata kosa kata informal yang biasanya tidak ditemukan dalam kamus. Banyak dari kata-kata slang ini memiliki banyak arti, jadi harus memperhatikan konteks percakapan agar dapat menggunakannya dengan benar. Oleh karena itu, berlatihlah kata-kata slang bahasa Inggris dengan teman-teman sebelum menggunakannya dengan Native Speaker.

No. Slang Bahasa Inggris Arti Bahasa Indonesia
1. Fish Story Cerita Bohong
2. I am scorchingAku kepanasan
3. Ass outBokek
4. I am pissed offMarah mengenai sesuatu
5. I am greatMerasa baik dan senang
6. I am wreckedMerasa sangat lelah
7. I am stuffedKekenyangan
8. I am burstingKebelet dan harus ke toilet
9. I am starvingsangat lapar
10. She is so bitchy Dia sangat nyablak
11. Manky Menjijikan
12.Chicken Tidak berani
13. Blinding Keren banget
14. Crush onNaksir
15. Grumpy Cerewat
16. Salty Kesal
17. ToshOmong kosong
18. FishyMencurigakan
19. PeanutsMurah
20. LowkeyDiam-diam
21. Just drop itLupakan saja
22. HecticSibuk banget
23. Burn outCapek banget
24. DinosaurSanagt tua
25. Tea Gosip
26. Savage Nekad
27. Lit Keren
28. Bad eggPembuat onar
29. Bogey Upil
30. Bomb Mahal banget
31. Dull Membosankan/basi
32. YOLO (you only live once)Kamu hanya hidup sekali
33. OOT (Out of Topic) Pembahasan diluar topik
34. NOOB (Newbie)Anak baru
35. Syke!Tapi bohong!
36. I am dead!Aku ngakak!
37. No cap!Ngga bohong!
38. 24/7Kapan saja
39. On Purpose Sengaja
40. Blow meAku terkesan
41. It’s bugger allTidak apa-apa
42. Chill outTenang
43. What the hellApa-apaan ini
44. In the pinkSehat
45. AirheadOrang Bodoh
46. Catch fliesMenganga
47. Out of the blueTiba-tiba
48. Piece of CakeMudah sekali
49. Get off my backJangan mengganggu
50. Go on Lanjutkan

The post 50 Slang Bahasa Inggris Beserta Artinya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Cause dan Effect Sentences dalam Bahasa Inggris https://haloedukasi.com/cause-dan-effect-sentences Tue, 01 Mar 2022 15:32:20 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31851 Dalam kehidupan sehari-hari, tentu kita sering mendengar istilah sebab dan akibat. Jika dijelaskan lebih jauh sebab merupakan suatu hal yang mengakibatkan terjadinya sesuatu, sedangkan untuk akibat adalah hasil atau efek dari penyebab atau suatu kejadian. Pada bahasa Inggris, istilah tersebut lebih dikenal dengan sebutan cause and effect sentences. Lalu apa sebenarnya cause dan effect sentences […]

The post Cause dan Effect Sentences dalam Bahasa Inggris appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Dalam kehidupan sehari-hari, tentu kita sering mendengar istilah sebab dan akibat. Jika dijelaskan lebih jauh sebab merupakan suatu hal yang mengakibatkan terjadinya sesuatu, sedangkan untuk akibat adalah hasil atau efek dari penyebab atau suatu kejadian.

Pada bahasa Inggris, istilah tersebut lebih dikenal dengan sebutan cause and effect sentences.

Lalu apa sebenarnya cause dan effect sentences dalam bahasa Inggris? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak penjabarannya di bawah ini!

Cause

Kata ‘cause’ jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia mempunyai arti penyebab atau sebab terjadinya sesuatu. Adapun ciri-ciri dari cause yakni:

  • Merupakan bagian dari sebuah alasan
  • Jawaban dari sebuah pertanyaan yang biasanya diawali dengan mengapa
  • Terjadi diurutan pertama

Cause dapat berupa noun atau kata benda yang berarti sesuatu atau seseorang yang membuat suatu hal.

Contoh : The cause of toothache is a cavities in one of the tooth. (Penyebab sakit gigi adalah adanya lubang pada salah satu gigi).

Sedangkan cause dalam kata kerja atau verb yakni kegiatan yang menyebabkan terjadinya suatu hal.

Contoh : The cavities in one of the tooth cause toothache. (Lubang pada salah satu gigi menyebabkan sakit gigi).

Effect

Kata ‘effect’ jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia berarti akibat atau hasil dari suatu tindakan. Ciri-ciri dari effect antara lain:

  • Merupakan hasil ataupun dampak dari suatu tindakan.
  • Jawaban dari sebuah pertanyaan “apa…?”
  • Berada diurutan setelah cause

Sama halnya dengan “cause”, “effect” juga terbagi menjadi dua bagian yakni:

Effect pada kata benda (noun) adalah akibat dan dampak yang terjadi dari suatu peristiwa.

Contoh : Does eating rice have a fattening effect on the body? (Apakah mengkonsumsi nasi dapat memberikan efek menggendutkan bagi tubuh?)

Sedangkan effect yang berupa kata kerja atau verb yakni suatu kegiatan yang memberikan dampak terjadinya sesuatu.

Contoh : Exercise affects health for the body. (Olahraga mempengaruhi kesehatan bagi tubuh).

Rumus Cause dan Effect Pada Kalimat

Cause dan effect dapat berada dalam satu kalimat yang tentu saja saling berkaitan. Terdapat pola atau rumus untuk cause dan effect sentences.

Rumus 1

Connector + cause + effect

Contoh : Because the make up, your face look so pretty. (Karena riasan ini, mukamu terlihat sangat cantik).

Rumus 2

Effect + connector + cause

Contoh : The cake is burnt because the oven is too hot. (Kuenya menjadi gosong karena ovennya terlalu panas).

Kata Penghubung (Connector) Pada Cause dan Effect Sentences

Perlu diketahui jika terdapat beberapa jenis kata penghubung atau connector yang dapat digunakan untuk cause dan effect sentences.

Conjunction

Conjunction adalah suatu kelompok kata yang digunakan dalam menghubungkan frasa dan klausa. Conjuction yang digunakan untuk cause dan effect sentences antara lain:

  • Because
  • Since
  • As
  • So

Transition

Transition yang berarti transisi adalah penyambung dari dua kalimat terpisah dan menjadikan kedua kalimat saling terhubung. Pada cause dan effect sentences, transition digunakan untuk menjelaskan effect atau cause yang berada di kalimat kedua. Connector yang digunakan yakni:

  • As a result
  • Therefore
  • Thus
  • Consequently
  • For this reason

Preposition

Preposition merupakan kata dpean yang digunakan guna menunjukkan hubungan antara satu bagian dengan bagian lainnya di suatu kalimat. Dalam hal ini preposition digunakan untuk menjelaskan ‘cause’ dan mengacu terhadap frasa noun.

Preposition yang digunakan pada cause dan effect sentences antara lain:

  • Due to
  • Because of
  • Caused by
  • Thanks to

Contoh Cause dan Effect Sentences

  1. My boy is crying because he gets fever. (Anak laki-lakiku menangis karena dia mengalami demam).
  2. She got a good score on math test because she study very hard. (Dia mendapatkan nilai bagus pada tes matematika karena dia belajar dengan keras).
  3. As it is raining again, you have to stay at my place. (Karena hujan lagi, kamu harus tinggal di tempatku).
  4. The meeting was canceled since Mr. Anwar had an accident. (Rapatnya dibatalkan karena Pak Anwar mengalami kecelakaan).
  5. We decided to give little gift for her kindness. (Kami memutuskan untuk memberikan hadiah kecil karena kebaikannya).
  6. He didn’t come to the party last night. Thus, he felt awkward when met his friends. (Dia tidak dapat ke pesta tadi malam. Sehingga, dia merasa canggung ketika bertemu dengan teman-temannya).
  7. She miss the train. Consequently, she came late and can’t met her father. (Dia melewatkan kereta. Akibatnya dia datang terlambat dan tidak dapat bertemu dengan ayahnya).
  8. You didn’t study seriously. As the result, you failed on the biology test next day. (Kamu tidak belajar dengan serius. Sebagai hasilnya kamu gagal dalam tes biologi hari berikutnya).
  9. That destroyed bridge is caused by flood yesterday. (Jembatan yang hancur itu disebabkan karena banjir kemarin).
  10. Due to Covid-19, the city was locked down and all citizen can’t go anywhere. (Dikarenakan Covid-19, kota tertutup dan warga tidak dapat pergi kemana-mana).

The post Cause dan Effect Sentences dalam Bahasa Inggris appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Perbedaan Penggunaan Already dan Yet dalam Kalimat https://haloedukasi.com/perbedaan-penggunaan-already-dan-yet Tue, 01 Mar 2022 00:29:22 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31799 Mungkin sebagian besar dari kita tentu sudah tidak asing dengan kata “already” dan “yet”. Kedua kata tersebut memiliki makna yang berbeda dan merupakan lawan kata. Pada dasarnya kedua kata tersebut merujuk pada keterangan waktu dari suatu kejadian. Lalu apa saja perbedaan penggunaan already dan yet pada suatu kalimat? untuk mengetahuinya mari simak perbedaan kedua di […]

The post Perbedaan Penggunaan Already dan Yet dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Mungkin sebagian besar dari kita tentu sudah tidak asing dengan kata “already” dan “yet”. Kedua kata tersebut memiliki makna yang berbeda dan merupakan lawan kata. Pada dasarnya kedua kata tersebut merujuk pada keterangan waktu dari suatu kejadian.

Lalu apa saja perbedaan penggunaan already dan yet pada suatu kalimat? untuk mengetahuinya mari simak perbedaan kedua di bawah ini!

Penggunaan Kata Already

Jika dilihat dari kamus Oxford, kata “already” dapat bermakna sudah terjadi atau sudah pernah terjadi sebelumnya. Dengan kata lain, already digunakan untuk menjelaskan bahwa suatu hal telah terjadi lebih awal atau lebih cepat dari yang diharapkan.

Kata “already” dapat diartikan sebagai “sudah” dan umumnya digunakan dalam kalimat positif pada Present Perfect Tense ataupun Past Tense.

Berikut ini pola peletakkan kata “already” pada kalimat present perfect tense.

Subject + have/has + already + past participle

Contoh Kalimat:

  • The car has already left the house. (Mobil telah pergi dari rumah).
  • She has already swum and really don’t want to do it again. (Dia sudah berengan dan tidak mau melakukannya lagi).
  • We have already read Harry Potter book and it’s quite interesting. (Kami sudah membaca buku Harry Potter dan buku tersebut cukup menarik).
  • I have already finished my homework and now I want to eat my snack. (Aku sudah selesai mengerjakan pekerjaan rumah dan sekarang aku ingin makan cemilanku).
  • He has already drunk a cup of coffee this morning with his mate. (Dia sudah minum secangkir kopi pagi ini dengan temannya).

Dan berikut ini pola peletakkan “already” di dalam kalimat past tense.

Contoh Kalimat:

  • That man already called the ambulance and it won’t take long time. (Pria itu telah menghubungi ambulan dan ini tidak akan memakan waktu lama).
  • We already spent the night here together. (Kami telah menghabiskan malam di sini bersama-sama).
  • My friend already told her family about this situation, so her family doen’t feel worry. (Temanku telah memberi tahukan keluarganya tentang situasi ini, sehingga keluarganya tidak perlu merasa khawatir).
  • She already saved her money at the bank. (Dia sudah menyimpang uangnya di bank).
  • He already took all those important documents and kept them in the safe place. (Dia sudah mengambil semua dokumen penting itu dan menyimpannya pada tempat yang aman).

Penggunaan Kata Yet

Menurut Kamus Oxford, kata “yet” mempunyai makna digunakan untuk kalimat negatif dan kalimat pertanyaan yang belum terjadi namun diharapkan dapat terjadi. Dengan kata lain penggunaan kata “yet” merujuk pada sesuatu yang belum terjadi dan akan terjadi di suatu hari atau di masa depan.

Jika diartikan kata “yet” berarti “belum terjadi” dan sering ditemukan pada kalimat tanya ataupun kalimat negatif dalam bentuk present perfect tense.

Adapun pola peletakkan kata “yet” dalam kalimat tanya.

Have / has + subject + past participle + yet?

Contoh Kalimat:

  • Have you drunk this milk yet? (Sudahkah kamu minum susu ini?)
  • Has she called her father yet? (Sudahkah dia menghubungi ayahnya?)
  • Have you eaten this cake yet? (Sudahkah kamu makan kue ini?)
  • Have you tried this product yet? I heard many people already tried it. (Sudahkah kamu mencoba produk ini? Aku dengar banyak orang telah mencobanya).
  • Have they gone home yet? I want to give them coffee. (Sudahkah kaliam pulang? Aku ingin memberikan mereka kopi).

Sedangkan kata “yet” pada kalimat negatif dapat menggunakan pola,

Subject + have not / has not + past participle + yet

Contoh Kalimat:

  • I have not had breakfast yet for this morning. (Aku belum sarapan untuk pagi ini).
  • She has not finished her work yet, so she can’t go home. (Dia belum menyelesaikan pekerjaannya, sehingga dia tidak dapat pulang).
  • They have not arrived yet, even though it already gotten dark. (Mereka belum tiba, padahal hari telah gelap).
  • Your sister has not eatten her lunch yet. Please call her to eat it. (Adik perempuanmu belum makan makanan siangnya. Tolong panggil dia untuk makan).
  • The taxi has not arrived yet. Even though I already contacted it 10 minutes ago. (Taksinya belum tiba. Padahal aku sudah menghubunginya 10 menit yang lalu).

The post Perbedaan Penggunaan Already dan Yet dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Perbedaan Now dan Right Now Beserta Contohnya https://haloedukasi.com/perbedaan-now-dan-right-now Mon, 28 Feb 2022 08:29:11 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31762 Mempelajari bahasa Inggris memang tidaklah mudah. Di dalam bahasa Inggris terdapat kata yang apabila diartikan ke dalam bahasa Indonesia mempunyai arti yang sama. Namun pada kenyataannya, kata tersebut bisa jadi memiliki arti atau makna yang berbeda tergantung dari kalimat yang digunakan. Salah satu kata dalam bahasa Inggris yang menarik untuk dibahas adalah kata “now” dan […]

The post Perbedaan Now dan Right Now Beserta Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Mempelajari bahasa Inggris memang tidaklah mudah. Di dalam bahasa Inggris terdapat kata yang apabila diartikan ke dalam bahasa Indonesia mempunyai arti yang sama.

Namun pada kenyataannya, kata tersebut bisa jadi memiliki arti atau makna yang berbeda tergantung dari kalimat yang digunakan.

Salah satu kata dalam bahasa Inggris yang menarik untuk dibahas adalah kata “now” dan “right now”. Kedua kata tersebut jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia mempunyai arti yang sama yakni “sekarang.”

Akan tetapi jika kedua kata tersebut digunakan dalam sebuah kalimat, maka kalimat yang dimaksud memiliki makna yang berbeda.

Lalu apa perbedaan kata “now” dan “right now”? Untuk mengetahui perbedaannya, mari simak penjelasannya di bawah ini!

Now

Kata “now” digunakan pada kalimat yang menginginkan sesuatu dilakukan sekarang, namun tidak tergesa-gesa. Dengan kata lain, seseorang ini melakukan sesuatu dengan cepat namun hal yang dilakukan tidaklah terlalu penting atau tidak terburu-buru.

Contoh:

  • I want to go there now

Dalam kalimat tersebut memiliki arti “saya ingin pergi ke sana sekarang.” Pergi ke suatu tempat misal ke rumah teman atau lain sebagainya bukanlah suatu hal yang terburu-buru namun masih dapat dilakukan pada saat itu.

  • Now I’ll sell it

Kalimat tersebut mempunyai arti “sekarang aku akan menjualnya” dan hal tersebut bukanlah suatu hal buru-buru. Kalimat tersebut biasanya diucapkan setelah orang lain bertanya misal “apakah kamu akan menjualnya?”.

  • They want to talk with you now

Kalimat ini dapat diartikan “mereka ingin berbicara dengan kamu sekarang.” Kalimat tersebut memiliki makna jika seseorang dibutuhkan oleh orang lain untuk membicarakan suatu hal.

Biasanya pembicaraan tersebut berisi hal-hal yang tidak terlalu penting dan terkesan santai, atau telah lama tidak berjumpa dalam kurun waktu lama.

Right Now

Berbeda dengan “now” penggunaan kata “right now” pada sebuah kalimat digunakan ketika seseorang ingin melakukan sesuatu dengan tergesa-gesa atau dengan kata lain harus dilakukan saat itu juga.

Contoh:

  • We have to go to the hospital right now

Kalimat tersebut dapat diartikan menjadi “kita harus pergi ke rumah sakit sekarang.” Dalam hal ini ada suatu hal yang harus atau segera dilakukan dalam hal ini pergi ke rumah sakit saat itu juga. Jika tidak dilakukan secepatnya bisa jadi suatu hal yang tidak diinginkan.

  • Right now I’ll go to see my mother

Kalimat ini diartikan sebagai “sekarang aku akan pergi untuk melihat ibuku.” Maksud dari kalimat tersebut adalah seseorang harus bertemu dengan ibunya sesegera mungkin, ada kemungkinan ibunya mengalami musibah atau mengalami hal buruk sehingga perlu segera ditemui.

  • I need to talk with you right now

Kalimat di atas memiliki arti “aku butuh berbicara dengan kamu sekarang.” Dengan kata lain kalimat tersebut mempunyai makna bahwa orang tersebut harus berbicara dengan pihak lain sesegera mungkin atau ada suatu hal yang harus segera disampaikan karena sangat penting.

The post Perbedaan Now dan Right Now Beserta Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Perbedaan Trust dan Believe Beserta Contohnya https://haloedukasi.com/perbedaan-trust-dan-believe Sun, 20 Feb 2022 16:53:05 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31502 Mungkin sebagian besar dari kita yang telah mempelajari bahasa Inggris, tentu sudah tidak asing dengan kata “trust” dan “believe”. Jika diartikan kedua kata tersebut mempunyai arti yang sama yakni percaya. Namun dalam penggunaannya ternyata kedua kata tersebut tidak selalu dapat menggantikan antara satu dengan lainnya. Penggunaan kata tersebut tentu saja harus disesuaikan dengan isi kalimat. […]

The post Perbedaan Trust dan Believe Beserta Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Mungkin sebagian besar dari kita yang telah mempelajari bahasa Inggris, tentu sudah tidak asing dengan kata “trust” dan “believe”. Jika diartikan kedua kata tersebut mempunyai arti yang sama yakni percaya.

Namun dalam penggunaannya ternyata kedua kata tersebut tidak selalu dapat menggantikan antara satu dengan lainnya. Penggunaan kata tersebut tentu saja harus disesuaikan dengan isi kalimat. Jika tidak suatu kalimat dapat memiliki makna yang berbeda jika kata yang digunakan kurang tepat.
Lalu apa perbedaan “trust” dan “believe”?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak perbedaan kedua kata tersebut di bawah ini!

Trust

Jika diperhatikan, kata “trust” merupakan kata kerja atau verb dan juga kata benda (noun). Bahkan “trust” dijelaskan di dalam Oxford dictionary berupa kata kerja yang menggambarkan percaya pada keandalan, kebenaran, ataupun kemampuan dari seseorang atau sesuatu.

Dengan kata lain, “trust” digunakan saat seseorang percaya kepada orang lain atau sesuatu dan orang tersebut sangat diandalkan. Misal kita mempercayakan nomor rekening ataupun rahasia pribadi kepada orang lain karena yakin jika orang tersebut tidak akan menyebarkan informasi tersebut ataupun memberitahukannya kepada banyak orang.

Hal tersebut dapat dikatakan sebagai “trust” atau percaya kepada kemampuan orang lain untuk tetap menjaga rahasia tersebut.

Berikut ini contoh kata “trust” sebagai kata kerja.

Contoh pada kalimat:

  • Can I trust you to keep my bank account and password when I go to the Papua? (Dapatkah aku percaya dirimu untuk menjaga rekening bank dan nomor rahasia ketika aku pergi ke Papua?)
  • I trust you to keep this information and don’t tell anyone about it, including your own family. (Aku percaya kepada kamu untuk menjaga informasi ini dan jangan memberi tahu kepada siapapun, termasuk keluargamu sendiri).
  • Don’t worry. We trust you that you can do this mission. (Jangan khawatir. Kami percaya bahwa kamu dapat melakukan misi ini).

Seperti yang dijelaskan sebalumnya, “trust” tidak hanya sebagai kata kerja saja, namun juga kata benda atau noun. “Trust” sebagai kata benda mempunyai makna kepercayaan kepada orang lain atau sesuatu, berdasarkan pada kebenaran, keandalan, ataupun kemampuan dari orang tersebut.

Dan berikut contoh kata “trust” sebagai kata kerja.

Contoh pada kalimat:

  • I know that he is trying so hard to get the trust of his grandfather. (Aku tahu bahwa dia mencoba dengan keras untuk mendapatkan kepercayaan dari kakeknya).
  • Everybody know if our relationship is based on trust. And no one can disturb it. (Semua orang tahu jika pertemanan kita berdasarkan kepercayaan. Dan tidak ada satupun yang dapat mengganggunya).
  • I realized that my trust in her was misplaced. I’m very disappointed. (Aku sadar jika kepercayaanku kepada dirinya telah disalahgunakan. Aku sangat kecewa).

Believe

Kata “belive” termasuk ke dalam kata kerja atau verb sehingga penggunaan kata ini sama seperti kata kerja pada umumnya.

Jika diartikan dalam kamus Oxford, “believe” berarti menerima sesuatu hal sebagai suatu yang benar meskipun tanpa adanya bukti. Dan jika diartikan, kata “believe” mempunyai arti percaya atau percaya jika orang lain mengatakan suatu kebenaran.

Contoh pada kalimat:

  • I don’t believe if he is a richman in the town. (Aku tidak percaya jika dia adalah orang kaya di kota).
  • Nowadays, many people tend to believe everything what the media says. (Saat ini, banyak orang cenderung percaya semuanya tentang apa yang media ucapkan).
  • We believed if Director came to the our division and he want the report this month . (Kami percaya jika Direktur datang ke divisi kami dan dia ingin laporan bulan ini).

Kata “believe” juga dapat diartikan sebagai memiliki keyakninan atau kepecayaan kepada agama. Dalam hal ini “believe” menjadi kata kerja tanpa objek.

Contoh kalimat:

  • I pray to God every day because I believe. (Aku berdoa kepada Tuhan setiap hari karena aku beriman).
  • I didn’t believe in God before. But everything changed after I met him. (Dahulu aku tidak percaya kepada Tuhan. Namun semua telah berubah setelah aku bertemu dengan dia).

Tidak hanya itu, kata “believe” yang terdapat di dalam kamus Oxford diartikan sebagai menganggap suatu hal sebagai pendapat. Dalam hal ini “believe” memiliki fungsi sama seperti “think” dan “feel” yang digunakan untuk mengungkapkan pendapat.

Contoh kalimat:

  • He believes that drinking guava juice can increase thrombocyte blood. And it’s really good for recovery. (Dia percaya jika meminum jus jambu biji dapat meningkatkan trombosit dalam darah. Dan hal tersebut sangat baik untuk pemulihan).
  • I believe I put my wallet in the bag. (Aku rasa aku meletakkan dompetku di dalam tas).

Kata “believe” dapat juga diartikan sebagai merasa yakin jika seseorang dapat melakukan sesuatu.

Contoh kalimat:

  • I believe in you that the reason I choose you to join in my team. (Aku percaya kepada kamu itulah alasannya aku memilih dirimu untuk bergabung di dalam kelompokku).
  • Right now, people are starting to believe in. (Sekarang, orang-orang mulai percaya padanya).

The post Perbedaan Trust dan Believe Beserta Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Penggunaan Unless dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya https://haloedukasi.com/penggunaan-unless-dalam-bahasa-inggris Thu, 17 Feb 2022 16:31:53 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31423 Ada beragam bentuk kalimat yang dapat ditemukan dalam bahasa Inggris. Setiap kalimat tersebut tentu disesuaikan dengan kondisi dan tujuannya masing-masing. Unik dalam bahasa Inggris, terdapat kata atau kalimat yang dapat menggantikan kata lainnya namun tetap mempunyai tujuan yang sama. Salah satu kata tersebut adalah unless. Secara umum kata “unless” memiliki arti “kecuali jika” atau “kecuali […]

The post Penggunaan Unless dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Ada beragam bentuk kalimat yang dapat ditemukan dalam bahasa Inggris. Setiap kalimat tersebut tentu disesuaikan dengan kondisi dan tujuannya masing-masing. Unik dalam bahasa Inggris, terdapat kata atau kalimat yang dapat menggantikan kata lainnya namun tetap mempunyai tujuan yang sama.

Salah satu kata tersebut adalah unless. Secara umum kata “unless” memiliki arti “kecuali jika” atau “kecuali bila”. Tidak heran jika penggunaan kata “unless” sering dijumpai pada kalimat-kalimat Conditional Sentence atau kalimat pengandaian.

Selain itu, “unless” merupakan konjungsi atau kata sambung yang berfungsi menunjukkan suatu kondisi di mana sebuah peristiwa akan terjadi apabila terpenuhi syaratnya.

Sekilas kata “unless” mempunyai arti yang sama dengan kata “if” yakni jika. Dengan kata lain kata “unless” dapat digunakan untuk mengganti kata “if”.

Penggunaan “unless” dalam kalimat juga harus diperhatikan yakni kalimat berikutnya haruslah berlawanan dengan kalimat sebelumnya serta tidak perlu menambah kata “not” dalam kalimat. Berbeda dengan kata “if” yang harus menambahkan kata “not” untuk memperjelas kalimat.

Rumus Penggunaan Unless dalam Kalimat

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, penggunaan kata “unless” biasanya dapat ditemukan pada conditional sentence atau kalimat pengandaian. Dalam bahasa Inggris, conditional sentence terbagi menjadi 3 tipe. Tipe tersebut antara lain:

Conditional Type 1
If + Subject + Simple Present + Subject + Future Tense
Subject + Future Tense + If + Subject + Future Tense

Conditional Type 2
if + subject + simple past + subject + would + verb 1
object + would/might/could + Verb 1 + If + Subject + Simple past

Conditional Type 3
If + subject + past perfect + subject + would/could/might + have + Past Participle
Subject + Would/could/might + have + past participle + if + subject + past perfect

Contoh Penggunaan Unless dalam Kalimat

Lalu bagimana cara penggunaan kata “unless” pada conditional sentence? Untuk mengetahuinya, perhatikan contoh kalimat di bawah ini!

Conditional Sentence Type 1

If : If Ani studies hard, she will get good score and become the best student. (Jika Ani belajar dengan keras, dia akan mendapatkan nilai bagus dan menjadi murid terbaik).
Unless : Unless Ani studies hard, she will not get a good score and become the best student. (Kecuali jika Ani bekerja keras, dia tidak akan mendapatkan nilai bagus dan menjadi murid terbaik).

If : The boy will be toothache if he does not stop eating candies. (Anak laki-laki itu akan menjadi sakit gigi jika dia tidak berhenti makan permen).
Unless : The boy will be toothache unless he stops eating candies. (Anak laki-laki itu akan sakit gigi kecuali jika dia berhenti memakan permen).

If : I don’t want to give my number to anyone else if it’s not an emergency situation that no problem. (Aku tidak ingin memberikan nomorku ke orang lain jika ini bukan kondisi darurat itu bukan masalah).
Unless : I don’t want to give my number to anyone else, unless it’s an emergency situation that no problem. (Aku tidak ingin memberikan nomorku ke orang lain, kecuali ini kondisi darurat itu bukan masalah).

Conditional Sentence Type 2

If : He could be a head of class if he wasn’t lazy and skip the class. (Dia dapat menjadi seorang ketua kelas jika dia tidak malas dan membolos).
Unless : He could be a head of class unless he was lazy and skip the class. (Dia dapat menjadi seorang ketua kelas kecuali dia malas dan membolos).

If : I wouldn’t eat that cake and chocolate if I wasn’t really hungry. (Aku tidak akan makan kue dan coklat itu jika aku tidak benar-benar lapar).
Unless : I wouldn’t eat that cake and chocolate unless I was really hungry. (Aku tidak akan makan kue dan coklat kecuali jika aku benar-benar lapar).

If : If we weren’t late, we would be in the bus. (Jika kita tidak terlambat, kita akan berada di dalam bis).
Unless : Unless we were late, we would be in the bus. (Kecuali jika kita terlambat, kita akan berada di dalam bis).

Conditional Sentence Type 3

If : My uncle would not have bought lands if he had not a lot of money. (Pamanku tidak akan membeli tanah-tanah jika dia tidak memiliki banyak uang).
Unless : My uncle would not have bought lands unless he had a lot of money. (Pamanku tidak akan membeli tanah-tanah kecuali apabila dia memiliki banyak uang).

If : If you hadn’t fought with your classmate, your parents wouldn’t have come to the school. (Jika kamu tidak bertengkar dengan teman sekelasmu, orang tuamu tidak akan datang ke sekolah).
Unless : Unless you had fought with your classmate, your parents would come to the school. (Kecuali apabila kamu bertengkar dengan teman sekelasmu, orang tuamu akan datang ke sekolah).

The post Penggunaan Unless dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
25 Contoh Kalimat A Suggestion https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-a-suggestion Tue, 15 Feb 2022 15:05:12 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31366 Dalam kehidupan sehari-hari, terkadang orang lain mendapatkan kesulitan terutama dalam menentukan sesuatu. Dalam situasi tersebut sudah tentu mereka membutuhkan saran atau ide. Pada bahasa Inggris terdapat istilah bernama suggestion atau jika diartikan menjadi saran. Suggestion pada umumnya digunakan saat kita memberikan saran kepada orang lain. Dengan kata lain, suggestion dilakukan seseorang ketika memberikan ide kepada […]

The post 25 Contoh Kalimat A Suggestion appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Dalam kehidupan sehari-hari, terkadang orang lain mendapatkan kesulitan terutama dalam menentukan sesuatu. Dalam situasi tersebut sudah tentu mereka membutuhkan saran atau ide.

Pada bahasa Inggris terdapat istilah bernama suggestion atau jika diartikan menjadi saran. Suggestion pada umumnya digunakan saat kita memberikan saran kepada orang lain. Dengan kata lain, suggestion dilakukan seseorang ketika memberikan ide kepada lawan bicara.

Lalu bagaimana cara membuat kalimat suggestion dalam bahasa Inggris?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak beberapa contoh kalimat a suggestion di bawah ini!

  1. Let’s go to beach this weekend for celebrate our successful project! (Ayo pergi ke pantai akhir minggu ini untuk merayakan kesuksesan projek kita!)
  2. Why don’t we play UNO cards for spent our time before dinner time? (Kenapa kita tidak bermain kartu UNO untuk menghabiskan waktu kita sebelum makan malam?)
  3. We could go to the expo this week and meet with my friend who is an artist. (Kita dapat pergi ke pameran minggu ini dan bertemu dengan temanku yang seorang seniman).
  4. How about we go to the cafe next station for a cup of coffee before we are heading home? (Bagaimana jika kita pergi ke cafe samping stasiun untuk segelas kopi sebelum kita pulang ke rumah?)
  5. I think your clothes is too small and you should change to a bigger size. (Aku pikir bajumu terlalu kecil dan sebaiknya kamu menggantinya dengan ukuran yang lebih besar).
  6. I don’t think you should buy that shoes, because you already have it with same colour dan style. (Aku tidak berpikir kamu harus membeli sepatu itu, karena kamu telah memilikinya dengan warna dan model yang sama).
  7. I recommend you to use this foundation into your face dan don’t forget to apply this lipstik for make your lips more pretty. (Aku merekomendasikan dirimu untuk menggunakan alas bedak ini pada mukamu dan jangan lupa untuk mengaplikasikan perona bibir ini untuk membuat bibirmu menjadi cantik).
  8. Maybe we should call someone to come here for bring all the boxes because both of us can not do it. (Mungkin kita harus memanggil seseorang untuk datang ke sini membawa semua kotak-kotak karena kita berdua tidak dapat melakukannya).
  9. Maybe you should open the window than the door. (Mungkin kamu seharusnya membuka jendela daripada pintu).
  10. You should reduce sugar consumption and better you drink a lot of water. (Kamu seharusnya mengurangi konsumsi gula dan lebih baik minum banyak air putih).
  11. You had better sleep now before mother come and bring you to the study room. (Kamu lebih baik tidur sekarang sebelum ibu datang dan membawa dirimu ke ruang belajar).
  12. I advise you to remove your make up with make up remover before wash it with face wash. (Aku sarankan kamu untuk membersihkan riasanmu dengan pembersih riasan sebelum mencuci muka dengan sabun muka).
  13. I suggest you to brush your teeth after eating and before going to sleep at night. (Aku sarankan kamu untuk menyikat gigimu setelah makan dan sebelum tidur di malam hari).
  14. You looks like very tired, maybe you want drink a cup of coffee? (Kamu terlihat sangat lelah, mungkin kamu ingin minum secangkir kopi?)
  15. We better walk than driving a car because the minimarket is not far from here. (Kita lebih baik berjalan kaki daripada mengendarai mobil karena minimarket tidak jauh dari sini).
  16. She had better do the task first before she go to the Bali. (Dia lebih baik mengerjakan tugasnya terlebih dahulu sebelum pergi ke Bali).
  17. You had bring the report before we meet this afternoon. (Kamu lebih baik membawa laporan sebelum kita rapat siang nanti).
  18. What if you read a book or listen a music before going to bed? It’s help you to sleep fast. (Bagaimana jika kamu membaca sebuah buku atau mendengarkan sebuah musik sebelum tidur. Ini membantu dirimu untuk tidur cepat).
  19. As a student, you should be able to share studing and playing time. (Sebagai seorang pelajar, kamu sebaiknya dapat membagi waktu antara belajar dan bermain).
  20. I think you should eat more vagetables and fruits if you want to loss your weight. (Aku pikir kamu sebaiknya makan banyak sayur mayur dan buah-buahan jika kamu ingin mengurangi berat badanmu).
  21. You had better see your mom this weekend. I believe she miss you too. (Kamu sebaiknya bertemu dengan ibumu akhir minggu ini. Aku percaya dia merindukan dirimu juga).
  22. We could go to the nearest rest area if father is tired driving. (Kita dapat pergi ke tempat istirahat paling terdekat jika ayah lelah mengemudi).
  23. I think you should watch the season 1 first. It’s only 8 episodes. (Aku pikir kamu seharusnya menonton musim pertama terlebih dahulu. Film ini hanya 8 episode).
  24. How about if you go to the doctor tomorrow to check your condition. (Bagaimana jika kamu pergi ke dokter esok hari untuk memeriksa kondisimu).
  25. Maybe we should find new worker for handle this job. (Mungkin kita sebaiknya mencari pekerja baru untuk menangani pekerjaan ini).

The post 25 Contoh Kalimat A Suggestion appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
65 Kosakata Bahasa Inggris Tentang Lingkungan https://haloedukasi.com/kosakata-bahasa-inggris-tentang-lingkungan Sun, 13 Feb 2022 14:55:57 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31301 Dalam mempelajari bahasa Inggris, tidak hanya mengetahui kalimat-kalimat tense dan grammer saja namun juga tentang kosakata-kosakata bahasa Inggris. Salah satu cara paling mudah menghafal atau mengingat kosakata bahasa Inggris yakni dengan melihat atau memperhatikan benda-benda do lingkungan sekitar. Seperti yang kita ketahui, manusia hidup dan menjalankan berbagai aktivitas setiap hari. Berada di lingkungan yang nyaman […]

The post 65 Kosakata Bahasa Inggris Tentang Lingkungan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Dalam mempelajari bahasa Inggris, tidak hanya mengetahui kalimat-kalimat tense dan grammer saja namun juga tentang kosakata-kosakata bahasa Inggris. Salah satu cara paling mudah menghafal atau mengingat kosakata bahasa Inggris yakni dengan melihat atau memperhatikan benda-benda do lingkungan sekitar.

Seperti yang kita ketahui, manusia hidup dan menjalankan berbagai aktivitas setiap hari. Berada di lingkungan yang nyaman dan asri tentu memberikan dampak positif dalam berkegiatan.

Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai kosakata bahasa Inggris tentang lingkungan atau environment beserta artinya. Mari simak daftarnya!

  1. Abrasion : Abrasi
  2. Acid rain : Hujan asam
  3. Anorganic trash : Sampah anorganik
  4. Atmosphere : Atmosfer
  5. Ban : Melarang
  6. Bio-degradable : Dapat diolah kembali oleh alam (seperti sayuran, buah, daun)
  7. Biodiversity : Keanekaragaman hayati
  8. Biosphere : Lingkungan
  9. Carbon : Karbon
  10. Carbon dioxide : Karbon dioksida
  11. Carbon emission : Emisi karbon
  12. Carbon footprint : Jejak karbon
  13. Carbon neutral : Karbon netral
  14. Catastrophe : Malapetaka
  15. Clean : Bersih
  16. Climate change : Perubahan iklim
  17. Comfortable : Nyaman
  18. Compost : Kompos
  19. Conserve : Hemat
  20. Conservation : Konservasi
  21. Contaminated : Kontaminasi
  22. Crowded : Ramai
  23. Danger place : Tempat yang bahaya
  24. Deforestation : Penggundulan hutan
  25. Dirty : Kotor
  26. Disaster : Bencana alam
  27. Diversity : Perbedaan
  28. Drainage : Drainase
  29. Ecology : ekologi
  30. Ecosystem : Ekosistem
  31. Emission : Emisi
  32. Endangered : Terancam punah
  33. Energy saving : Hemat energi
  34. Energy sources : Sumber energi
  35. Enviromentally-friendly : Ramah lingkungan
  36. Erosion : Erosi
  37. Extinction : Kepunahan
  38. Fertilization : Pemupukan
  39. Fossil fuel : Bahan bakar fosil
  40. Garbage : Sampah
  41. Global warming : Pemanasan global
  42. Greenhouse effect : Efek rumah kaca
  43. Habitat : Habitat
  44. Hazardous waste : Limbah berbahaya
  45. Luxurious place : Tempat yang mewah
  46. Natural desaster : Bencana alam
  47. Noisy place : Tempat yang berisik
  48. Offset : Mengimbangi (dalam hal ini mengimbangi hal negatif dengan melakukan hal positif)
  49. Organic trash : Sampah organik
  50. Panorama : Pemandangan
  51. Pollutant : Polutan
  52. Pollution : Polusi
  53. Precipitation : Pengendapan
  54. Radiation : Radiasi
  55. Rainforest : Hutan hujan
  56. Recycle : Daur ulang
  57. Reduce : Mengurangi
  58. Reforest : Reboisasi
  59. Renewable energy : Energi terbarukan
  60. Reuse : Menggunakan kembali
  61. Rewilding : Membangun ulang (perbaikan alam liar)
  62. Sustainability : Berkelanjutan
  63. Waste : Limbah
  64. Waste disposal :Pembuangan limbah
  65. Zero waste : Tanpa limbah

The post 65 Kosakata Bahasa Inggris Tentang Lingkungan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
100+ Kosakata Bahasa Inggris Tentang Alam https://haloedukasi.com/kosakata-bahasa-inggris-tentang-alam Sat, 12 Feb 2022 16:08:08 +0000 https://haloedukasi.com/?p=31264 Ada beragam kosakata yang harus diketahui dan dipelajari seseorang jika ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Kosakata dalam bahasa Inggris ada berbagai macam tergantung dari kondisi dan penggunaannya. Pada kesempatan kali ini, terdapat beberapa kosakata bahasa Inggris yang harus diketahui. Kosakata ini mengenai alam (nature) dan bisa jadi digunakan untuk menjelaskan suatu fenomena alam atau lainnya […]

The post 100+ Kosakata Bahasa Inggris Tentang Alam appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Ada beragam kosakata yang harus diketahui dan dipelajari seseorang jika ingin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Kosakata dalam bahasa Inggris ada berbagai macam tergantung dari kondisi dan penggunaannya.

Pada kesempatan kali ini, terdapat beberapa kosakata bahasa Inggris yang harus diketahui. Kosakata ini mengenai alam (nature) dan bisa jadi digunakan untuk menjelaskan suatu fenomena alam atau lainnya yang berhubungan dengan alam.

Dan berikut daftar kosakata bahasa Inggris tentang alam:

  1. Air : Udara
  2. Altitude : Ketinggian
  3. Archipelago : Kepulauan
  4. Arctic : Arktik
  5. Animal : Hewan
  6. Atmosphere : Atmosfir
  7. Bay : Teluk
  8. Beach : Pantai
  9. Blizzard : Badai salju
  10. Breezy : Semilir angin
  11. Budding : Bakal bunga
  12. Bush : Semak
  13. Canal : Kanal
  14. Canyon : Ngarai
  15. Cave : Gua
  16. Cliff : Tebing
  17. Climate : Iklim
  18. Cloud : Awan
  19. Coal : Batu bara
  20. Coast : Tepi laut
  21. Constellation : Rasi bintang
  22. Continent : Benua
  23. Countryside : Pedesaan
  24. Crater : Kawah
  25. Creek : Sungai kecil
  26. Desert : Gurun
  27. Earth : Bumi
  28. Earthquake : Gempa bumi
  29. Ecosystem : Ekosistem
  30. Environment : Lingkungan
  31. Erosion : Erosi
  32. Eruption : Erupsi
  33. Field : Lapangan
  34. Floral : Bunga
  35. Foggy : Berkabut (disebabkan oleh awan atau suhu dingin)
  36. Forest : Hutan
  37. Freshwater : Air tawar
  38. Gem : Baru mulia
  39. Geyser : Air mancur panas
  40. Glacier : Gletser
  41. Grass : Rumput
  42. Greenhouse effect : Efek rumah kaca
  43. Ground : Tanah
  44. Habitat : Habitat
  45. Hill : Bukit
  46. Hot Spring : Sumber air panas
  47. Humid : Lembab
  48. Island : Pulau
  49. Jungle : Hutan
  50. Lake : Danau
  51. Land : Daratan
  52. Lush : Subur
  53. Magma : Magma
  54. Marsh : Rawa
  55. Meadow : Padang rumput
  56. Mine : Tambang
  57. Misty : Berkabut (jika hujan lebat atau di dekat air terjun)
  58. Moon : Bulan
  59. Mountain : Gunung
  60. Mud : Lumpur
  61. Ocean : Samudera
  62. Overcast : Mendung
  63. Ozone : Ozon
  64. Park : Taman
  65. Pebble : Kerikil
  66. Planet : Planet
  67. Plant : Tumbuhan
  68. Peninsula : Semenanjung
  69. Pond : Kolam
  70. Rainy : Hujan
  71. Rainforest : Hutan hujan
  72. River : Sungai
  73. Riverbank : Tepi sungai
  74. Rock : Batu
  75. Sand : Pasir
  76. Savanna : Sabana
  77. Scenery : Pemandangan
  78. Sea : Laut
  79. Season : Musim
  80. Shrub : Belukar
  81. Sky : Langit
  82. Smoke : Asap
  83. Soil : Tanah
  84. Solar System : Sistem tata surya
  85. Star : Bintang
  86. Stromy : Badai
  87. Stone : Batu
  88. Sun : Matahari
  89. Sunshine : Sinar matahari
  90. Tree : Pohon
  91. Tropical : Tropis
  92. Tropical rainforest : Hutan hujan tropis
  93. Tsunami : Tsunami
  94. Tunnel : Terowongan
  95. Valley : Lembah
  96. Volcano : Gunung berapi
  97. Water : Air
  98. Waterfall : Air terjun
  99. Wave : Ombak
  100. Weather : Cuaca
  101. Wild : Daerah liar
  102. Windy : Berangin

The post 100+ Kosakata Bahasa Inggris Tentang Alam appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>