empati - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/empati Fri, 12 Aug 2022 03:10:24 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico empati - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/empati 32 32 8 Contoh Empati dalam Kehidupan Sehari-hari https://haloedukasi.com/contoh-empati-dalam-kehidupan-sehari-hari Fri, 12 Aug 2022 03:10:22 +0000 https://haloedukasi.com/?p=37918 Empati tentu tak asing didengar dalam kehidupan bermasyarakat. Berasal dari kata empatheia yang berarti ikut merasakan, empati berkaitan dengan kemampuan seseorang untuk memahami apa yang dirasakan orang lain. Empati dapat didefinisikan menjadi banyak arti, namun masih dalam lingkup emosi seseorang. Namun secara umumnya, empati adalah kemampuan emosional seseorang untuk mengetahui dan memahami apa yang orang […]

The post 8 Contoh Empati dalam Kehidupan Sehari-hari appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Empati tentu tak asing didengar dalam kehidupan bermasyarakat. Berasal dari kata empatheia yang berarti ikut merasakan, empati berkaitan dengan kemampuan seseorang untuk memahami apa yang dirasakan orang lain. Empati dapat didefinisikan menjadi banyak arti, namun masih dalam lingkup emosi seseorang.

Namun secara umumnya, empati adalah kemampuan emosional seseorang untuk mengetahui dan memahami apa yang orang lain rasakan dan melihat masalah dari sudut pandang orang lain. Orang yang memiliki empati tinggi juga memiliki rasa toleransi yang tinggi, serta menghargai perbedaan.

Orang yang berjiwa empati akan lebih peka terhadap perasaan orang lain. Hanya dengan membaca perubahan ekspresi, nada bicara, dan bahasa tubuh saja, seseorang yang memiliki rasa empati dapat memahami hal tersebut.

Memiliki sikap empati dapat membantu seseorang untuk menjalin hubungan sosial dengan baik bersama orang lain. Lantas, apa saja contoh empati dalam kehidupan sehari-hari?

Contoh Empati dalam Kehidupan Sehari-hari

Empati memiliki banyak contoh yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini beberapa contoh empati dalam kehidupan bermasyarakat.

1. Membantu Teman yang Tertimpa Musibah

Sikap empati dapat diterapkan ketika mempunyai teman yang tertimpa musibah. Apabila ada seseorang teman yang dilanda musibah, perilaku empati dapat ditunjukkan dengan cara menolong sesuai kemampuan.

Misal jika teman sedang mengalami musibah bencana alam, langkah yang perlu dilakukan adalah memberi pertolongan dengan menyediakan kebutuhan primer.

Kebutuhan primer tersebut seperti bantuan sandang, pangan, dan tempat tinggal. Jika tidak mampu membantu dengan bantuan sendiri, maka dapat membantunya dengan menggalang dana.

2. Turut Merasakan Kesedihan

Ketika ada teman atau kerabat yang meninggal, sikap empati dapat disampaikan dengan ungkapan berbela sungkawa. Namun tak sekadar ucapan saja, seseorang dengan empati tinggi juga turut merasakan kesedihan yang dirasakan oleh orang lain.

3. Menghibur Teman yang Berduka

Sama halnya dengan berbela sungkawa, contoh empati yang satu ini juga perlu dilakukan ketika teman mendapat kabar duka atau mengalaminya. Apabila ada teman yang sedang patah hati, orang berjiwa empati tinggi akan mengambil peran dengan menghibur.

Menghibur teman yang patah hati dapat dilakukan dengan mendengarkan tangisnya, cerita dukanya, atau menemani teman bepergian sejenak agar kesedihannya pudar.

4. Menjenguk Orang Sakit

Menjenguk orang sakit termasuk perilaku empati yang dapat diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat. Jika mendengar kabar tetangga atau kerabat yang sakit, orang dengan empati tinggi akan langsung berkunjung ke rumahnya.

Berikut beberapa etika yang dapat dilakukan ketika menjenguk orang sakit:

  • Menanyakan Kesediaan Orang Tersebut

Demi kenyamanan orang yang sakit, penting untuk bertanya apakah kehadiran penjenguk bisa mengganggu orang yang sakit atau tidak.

Sebab, orang yang sakit biasanya membutuhkan waktu istirahat yang cukup. Tidak ada salahnya menanyakan kesediaan orang yang sakit terkait waktu berkunjung.

  • Tidak Menjenguk secara Bergerombolan

Etika yang berikutnya adalah menjenguk orang sakit tanpa bergerombolan. Jika mendatangi orang sakit dalam jumlah banyak, dikhawatirkan dapat mengganggu kondisi pasien yang sedang beristirahat.

  • Mencuci Tangan Sebelum dan Sesudah Menjenguk Orang Sakit

Saat menjenguk orang sakit di rumah sakit, sebaiknya biasakan untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah menjenguk. Hal tersebut dilakukan demi kenyamanan diri sendiri dan kenyamanan orang yang dijenguk karena rumah sakit adalah sarang bakteri dan kuman.

  • Mengunjungi Orang Sakit dengan Waktu yang Singkat

Selain bertanya tentang kesediaan waktu kepada orang yang sakit, menjenguk dalam waktu singkat termasuk sikap empati.

Menjenguk orang sakit dengan waktu yang sebentar dapat memberi kesempatan bagi pasien untuk beristirahat lagi dan tidak kelelahan menyambut tamu.

5. Menjadi Sukarelawan untuk Membantu Korban Bencana Alam

Contoh empati yang berikutnya adalah menjadi sukarelawan di daerah yang dilanda bencana alam. Tidak hanya membantu dari segi materi saja, seseorang dengan empat tinggi akan ikut terjun langsung ke TKP.

Berikut beberapa kegiatan yang menunjukkan perilaku empati bagi korban bencana alam:

  • Membuat acara-acara sosial bersama korban bencana alam
  • Memberi bantuan dana atau sembako secara langsung kepada korban bencana alam
  • Menghibur anak-anak korban bencana alam dengan kegiatan seru, seperti menyanyi atau bermain games
  • Bekerja sama dengan lembaga atau psikolog untuk memulihkan trauma pasca bencana

6. Mengucapkan Kata ‘Tolong’, ‘Terima Kasih’ dan ‘Maaf’

Tiga kata sakti seperti ‘tolong’, ‘terima kasih’, dan ‘maaf’ termasuk dalam kata-kata yang menunjukkan sikap empati. Orang dengan sikap empati tinggi akan menyampaikan tiga kata sakti tersebut ketika berinteraksi dengan orang lain.

Sebab tiga kata sakti tersebut merupakan sinyal rasa empati kepada orang lain. Seseorang yang memiliki jiwa empati akan mengungkapkan tiga kata sakti agar orang lain merasa nyaman saat berinteraksi dengannya.

7. Mendengarkan Orang Lain yang Berbicara

Perilaku empati yang selanjutnya adalah memahami dan mendengarkan dengan seksama orang lain yang berbicara.

Sikap ini termasuk bentuk menghargai dan toleransi bagi orang lain dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan mendengarkan lawan bicara, maka orang lain akan merasa dihargai dengan sikap positif tersebut.

8. Mampu Memahami Situasi dan Lingkungan Sekitar

Contoh empati yang terakhir adalah mampu memahami situasi dan lingkungan di sekitar. Seperti definisi empati secara garis besar, sikap memahami situasi dan lingkungan sekitar juga bentuk dari kepekaan sosial.

Orang yang dapat memahami lingkungan sekitar dapat menentukan langkah atau perilaku dalam berbuat dan menghadapi situasi yang ada.

The post 8 Contoh Empati dalam Kehidupan Sehari-hari appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Empati: Pengertian – Manfaat dan Contohnya https://haloedukasi.com/empati Wed, 09 Dec 2020 03:59:38 +0000 https://haloedukasi.com/?p=16551 Sebagai makhluk sosial, setiap manusia dalam hidupnya akan melakukan interaksi sosial. Syarat dari interaksi sosial sendiri ada dua, yaitu adanya kontak sosial dan komunikasi. Sementara itu ada juga beberapa faktor yang mendasari sebuah interaksi sosial yang diantaranya adalah empati. Pengertian Empati Pengertian Secara Umum Frasa empati diambil dari bahasa Yunani “Phatos” yang artinya perasaan mendalam. […]

The post Empati: Pengertian – Manfaat dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Sebagai makhluk sosial, setiap manusia dalam hidupnya akan melakukan interaksi sosial. Syarat dari interaksi sosial sendiri ada dua, yaitu adanya kontak sosial dan komunikasi.

Sementara itu ada juga beberapa faktor yang mendasari sebuah interaksi sosial yang diantaranya adalah empati.

Pengertian Empati

Pengertian Secara Umum

Frasa empati diambil dari bahasa Yunani “Phatos” yang artinya perasaan mendalam. Secara umum, empati adalah kemampuan seseorang dalam memahami kondisi  psikologis atau mental dan emosional orang lain.

Pengertian Menurut KBBI

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia disebutkan bahwa empati adalah keadaan mental yang membuat seseorang merasa atau mengidentifikasi dirinya dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain.

Pengertian Menurut Para Ahli

Adapun definisi empati menurut beberapa ahli adalah sebagai berikut:

  • Zoll dan Enz (2012) mengatakan bahwa empati dapat diartikan sebagai kemampuan dan kecenderungan seseorang  untuk memahami apa yang orang lain pikirkan dan rasakan pada situasi tertentu.
  • Mead dalam Eisenberg (2000) menyatakan bahwa empati merupakan kapasitas mengambil peran orang lain dan mengadopsi perspektif orang lain dihubungkan dengan diri sendiri.
  • Rogers (1959) mengatakan bahwa empati berguna untuk memahami kerangka internal orang lain dengan akurat, dan dengan komponen dan arti yang melekat, seolah-olah menjadi orang lain tanpa meniadakan “kondisi seandainya” (Eisenberg, 2000).

Ciri-ciri Empati

Seseorang yang memiliki empati dalam dirinya biasanya ditandai dengan beberapa hal sebagai berikut:

  • Adanya rasa kepedulian yang tinggi terhadap kondisi orang lain
  • Perhatian dan ikut memikirkan keadaan orang lain
  • Selalu berusaha membantu orang lain
  • Biasanya merupakan sosok yang sering menjadi tempat curhat
  • Pendengar yang baik
  • Mudah terbawa emosi sedih dengan hal-hal buruk, seperti peristiwa bencana alam dan semisalnya

Manfaat Empati

Perasaan empati dalam diri seseorang memiliki banyak manfaat positif,baik untuk dirinya sendiri maupun untuk orang lain, diantaranya:

  • Mudah membangun hubungan atau interaksi sosial dengan orang lain
  • Empati menciptakan kepedulian sosial dan saling tolong menolong antar manusia
  • Bagi diri sendiri, empati akan membantu dalam mengatur atau mengendalikan emosi
  • Rasa empati kepada orang lain memupuk persaudaraan yang merupakan pondasi bagi kerukunan dalam masyarakat.
  • Empati menjauhkan dari sikap egois dan individualis

Contoh Sikap Empati

Beberapa contoh sikap empati antara lain:

  • Ketika ada teman yang gagal dalam ujian kemudian muncul perasaan sedih dalam diri seakan-akan dirinya juga gagal dalam ujian dan berusaha menghibur dan membantu teman tersebut agar lebih baik di ujian berikutnya
  • Merasa iba dan berduka saat melihat atau mendengar terjadinya bencana di suatu wilayah dan berusaha membantu dengan menjadi relawan atau memberikan sumbangan.

Perbedaan Empati dan Simpati

Secara garis besar berikut adalah beberapa perbedaan mendasar antara perasaan simpati dengan empati:

  • Empati adalah perasaan seakan-akan ikut mengalami dan terlibat dengan apa yang dialami orang lain atau merasa berada di posisi orang lain, sedangkan simpati adalah perasaan peduli terhadap kondisi orang lain.
  • Perasaan empati sifatnya lebih mendalam jika dibanding dengan simpati
  • Empati merupakan wujud kemampuan seseorang dalam memahami perasaan dan keadaan orang lain. Adapun simpati bisa dikatakan sebagai bentuk respon atau dukungan atas apa yang dialami seseorang tanpa melibatkan perasaan yang mendalam.
  • Empati pada umumnya melibatkan aspek kognitif dan afektif seseorang yang diwujudkan dengan turut mencari penyelesaian atau jalan keluar dari masalah orang lain. Sedangkan simpati sifatnya lebih spontan dan tidak disertai tindakan lain.

The post Empati: Pengertian – Manfaat dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
3 Perbedaan Empati dan Simpati yang Perlu dipahami https://haloedukasi.com/perbedaan-empati-dan-simpati Sat, 15 Aug 2020 06:39:44 +0000 https://haloedukasi.com/?p=9489 Empati dan simpati seringkali kita pakai untuk merespon sebuah situasi, ke duanya adalah respon perasaan dan emosi. Simpati dan empati sama-sama berasal dari bahasa Yunani dari kata pathos yang artinya memiliki hubungan dengan penderitaan dan perasaan. Meskipun sama-sama berhubungan dengan perasaan dan emosi, empati dan simpati adalah dua respon emosi yang berbeda. Perbedaan Berdasarkan Pengertian […]

The post 3 Perbedaan Empati dan Simpati yang Perlu dipahami appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Empati dan simpati seringkali kita pakai untuk merespon sebuah situasi, ke duanya adalah respon perasaan dan emosi.

Simpati dan empati sama-sama berasal dari bahasa Yunani dari kata pathos yang artinya memiliki hubungan dengan penderitaan dan perasaan.

Meskipun sama-sama berhubungan dengan perasaan dan emosi, empati dan simpati adalah dua respon emosi yang berbeda.

Perbedaan Berdasarkan Pengertian

Kata ‘simpati’ di dalam KBBI memiliki arti: rasa kasih; rasa setuju (kepada); rasa suka.

Simpati adalah sebuah emosi yang dirasakan, serta respon perasaan terhadap sebuah kejadian yang dialami oleh orang lain.

Respon perasaan tersebut berbeda dengan rasa kasihan, lebih dari itu rasa simpati adalah rasa yang peduli dan mendalam penuh perhatian.

Arti kata “Empati” di dalam KBBI keadaan mental yang membuat seseorang merasa atau mengidentifikasi dirinya dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain.

Empati memiliki arti yang lebih mendalam soal perasaan dan emosi seseorang. Empati bukan hanya merespon sebuah situasi yang dialami orang lain, akan tetapi juga turut merasakan emosi yang sama.

Perbedaan Berdasarkan Sudut Pandang

Simpati tidak melibatkan sudut pandang yang menempatkan diri pada situasi dan perasaan orang lain yang sedang kesusahan atau bersedih.

Simpati lebih ke bentuk perhatian yang diberikan tanpa turut merasakan atau mengungkapkan kesedihan atau kesusahan bersama.

Empati menempatkan perasaan atau sudut pandang kita pada situasi atau perasaan orang lain yang sedang kesusahan atau bersedih.

Berempati artinya kita ikut merasakan kesedihan atau rasa yang dialami orang lain dengan mendalam.

Perbedaan Berdasarkan Contohnya

Contoh bentuk rasa simpati yang sering kita rasakan misalnya respon kita saat terjadi bencana alam.

Kita tidak merasakan kejadian tersebut tetapi kita bersimpati, bentuknya dapat berupa memberikan atau mengumpulkan donasi.

Contoh berempati misalnya turut merasakan kesedihan sahabat yang kehilangan kucing kesayangannya, karena pernah mengalami kehilangan hewan kesayangan maka bentuk empati muncul.

Respon perasaan yaitu ikut bersedih hingga menangis bersama hingga membantu mencari kucing yang hilang.

Empati lebih mudah muncul jika merespon situasi yang berkaitan kepada orang-orang terdekat. Misalnya orang tua, saudara dan sahabat.

Baik simpati maupun empati, semuanya adalah hal alami yang dirasakan semua manusia. Ke duanya sangat berperan untuk membentuk situasi sosial yang sejuk dan damai.

Simpati dan empati juga dapat tumpul jika kita tidak mengasah ketajaman perasaan kita. Bagaimana cara mengasah rasa itu? tentu saja dengan bersosialisasi, berteman dan berpikiran positif serta hilangkan asumsi.

The post 3 Perbedaan Empati dan Simpati yang Perlu dipahami appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>