hardisk - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/hardisk Thu, 29 Dec 2022 00:31:40 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico hardisk - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/hardisk 32 32 4 Jenis Hardisk dan Tips Memilihnya https://haloedukasi.com/jenis-hardisk Thu, 29 Dec 2022 00:31:37 +0000 https://haloedukasi.com/?p=40383 Salah satu komponen penting pada komputer, baik pada laptop maupun PC, yaitu hardisk. Suatu perangkat komputer tidak akan berjalan sebagaimana mestinya, jika tanpa adanya hardisk yang terpasang pada rangkaiannya. Oleh karena itu, hardisk merupakan komponen yang harus diperhatikan oleh pemilik serta pengguna komputer.  Hardisk atau cakram keras ini memiliki fungsi sebagai media atau tempat penyimpanan […]

The post 4 Jenis Hardisk dan Tips Memilihnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Salah satu komponen penting pada komputer, baik pada laptop maupun PC, yaitu hardisk. Suatu perangkat komputer tidak akan berjalan sebagaimana mestinya, jika tanpa adanya hardisk yang terpasang pada rangkaiannya. Oleh karena itu, hardisk merupakan komponen yang harus diperhatikan oleh pemilik serta pengguna komputer. 

Hardisk atau cakram keras ini memiliki fungsi sebagai media atau tempat penyimpanan pada komputer. Semua data dan informasi, juga sistem operasi perangkat komputer akan disimpan pada hardisk.

Hardisk sudah digunakan sejak beberapa dekade sebelum ini, dan karena peranannya yang penting, masih digunakan pada perangkat komputer hingga sekarang. Tentunya, dengan berkembangnya teknologi, hardisk yang sekarang juga ikut berkembang menjadi lebih baik dari generasi sebelumnya.

Berikut ini 4 jenis hardisk yang banyak digunakan saat ini:

1. Parallel Advanced Technology Attachment (PATA)

Hardisk PATA
Hardisk PATA

Hardisk PATA dapat dikatakan sebagai hardisk pertama yang beberapa dekade lalu diperkenalkan oleh Western Digital. Pada masa kejayaannya, hardisk inilah yang banyak digunakan pada perangkat komputer. 

Untuk mentransfer data, hardisk PATA dihubungkan menggunakan kabel pita yang tebal dengan 40 sampai 80 kawat kabel dan disambungkan pada 40 pin konektor. Pihak Western Digital terus mengembangkan hardisk ini.

Namun pada tahun 2013, Western Digital menghentikan produksi dari hardisk jenis PATA. Posisinya kemudian digantikan oleh hardisk SATA yang sudah diperkenalkan oleh Western Digital pada tahun 2000. 

2. Serial Advanced Technology Attachment (Serial ATA/SATA)

Hardisk SATA
Hardisk SATA

Jenis hardisk yang kedua yaitu serial ATA atau dikenal juga sebagai hardisk SATA. Jenis ini lebih modern dibanding hardisk PATA, dan kemudian mendominasi penggunaannya pada komputer. Memiliki kemampuan transfer data lebih cepat merupakan alasan hardisk ini lebih banyak digunakan. Kecepatan transfer datanya bisa mencapai 150 Mbps.

Selain itu, hardisk dengan interface SATA lebih mudah dalam pemasangan maupun pencopotannya. Karena menggunakan kabel yang lebih tipis serta hanya menggunakan 15 pin konektor. Pada awal kemunculannya, hardisk SATA memiliki harga yang lebih mahal, serta digunakan pada komputer-komputer dengan sistem terbaru.

3. Small Computer System Interface (SCSI)

Hardisk SCSI
Hardisk SCSI

Jenis hardisk yang ketiga ada hardisk Small Computer System Interface (SCSI). Pada umumnya hardisk SCSI dipakai untuk komputer server. Kelebihannya mampu menjalankan beberapa disk drive secara bersamaan, apabila hardisk akan dipakai mentransfer data.

American National Standards Institute atau ANSI merupakan pembuat hardisk SCSI ini. Dibuat dalam beberapa versi yang memiliki kecepatan berbeda. Semakin baru versinya semakin semakin cepat. Jika di versi lama atau jadulnya hanya dibekali kecepatan 10 Mbps, versi baru seperti SCSI Ultra-3 bisa mencapai lebih dari 140 Mbps.

4. Hardisk Eksternal

Hardisk Eksternal
Hardisk Eksternal

Terakhir ada jenis hardisk eksternal. Jenis ini berbeda dari jenis-jenis sebelumnya, karena berupa hardisk yang bisa dipindahkan dan dibawa ke mana-mana. Tidak seperti ketiga jenis yang sebelumnya, yang pemasangannya di dalam perangkat komputer. Sedangkan hardisk eksternal dipasang sebagai perangkat tambahan dari luar.

Fungsi hardisk eksternal seperti flash drive, yaitu sebagai media penyimpanan tambahan atau penyimpanan yang fleksibel, namun dengan kapasitas yang jauh lebih besar. Biasanya digunakan sebagai penyimpanan cadangan serta untuk mem-backup data-data milik penggunanya.

Hardisk eksternal tersedia dalam kapasitas yang beragam. Oleh karena itu harganya pun bermacam-macam, menyesuaikan dengan kapasitasnya. 

Tips Memilih Hardisk

Bagi pengguna komputer yang hendak membeli atau memilih hardisk, ada beberapa hal berikut yang sebelumnya perlu diperhatikan, yaitu:

  1. Ukuran Fisik Hardisk

Pertama, perhatikan ukuran fisik dari hardisk, serta sesuaikan dengan kebutuhan. Saat ini terdapat dua ukuran untuk hardisk internal, yaitu 3,5 inch yang penggunaannya biasanya untuk PC, dan 2,5 inch untuk laptop. Jadi sesuaikan yang dibutuhkan untuk PC atau untuk laptop. 

Sementara untuk hardisk eksternal kebanyakan berukuran 2,5 inchi. Hardisk eksternal tentunya lebih disukai dengan ukuran kecil agar mudah untuk dibawa-bawa.

  1. Sesuaikan dengan Sistem Operasi

Memilih hardisk terutama hardisk internal perlu disesuaikan dengan sistem operasi yang digunakan pada komputer. Hal ini dimaksudkan agar nantinya hardisk dapat berjalan dengan optimal. Sebab, masing-masing sistem operasi berbeda akan kebutuhan terhadap hardisknya.

Contohnya untuk sistem operasi windows file sistem yang digunakan ialah FAT dan NTFS. Sedangkan OS X menggunakan file sistem HFS.

  1. Kapasitas Penyimpanan

Kapasitas penyimpanan merupakan hal penting dalam memilih hardisk. Perhatikan kebutuhan hardisk sesuai dengan penggunaannya nanti. Ketahui kebutuhan tersebut agar dapat memilih hardisk yang tepat.

Misalnya, jika komputer nantinya akan  digunakan untuk editing, seperti mengedit video, maka minimal hardisk yang dibutuhkan memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 1TB. Tetapi jika hanya untuk menyimpan dokumen dan pekerjaan ringan seperti bagi pelajar atau aplikasi perkantoran, ukuran 500GB sudah mencukupi. 

  1. Kecepatan Hardisk

Selanjutnya perlu juga diperhatikan kecepatan perputaran atau rotasi hardisk. Sebagai perangkat teknologi yang dibuat berdasarkan cakram atau piringan berputar, maka kecepatan putaran hardisk sangat penting. Kecepatan putaran yaitu RPM atau rotasi per menit.

Semakin cepat RPM hardisk, maka komputer akan semakin cepat dalam menulis dan menemukan data atau file. Hardisk yang kecepatannya 7200 RPM akan lebih cepat daripada hardisk 5400 RPM.

  1. Ukuran Cache

Berikutnya dalam memilih hardisk perlu diperhatikan ukuran cachenya. Cache buffer memiliki fungsi sebagai tempat menyimpan data yang biasanya atau yang sering diminta oleh RAM. Semakin besar cache, maka transfer data akan semakin cepat.

Saat ini pilihan ukuran cache pada hardisk terdapat dari 8MB hingga 128MB.

Tips agar Hardisk Awet dan Tidak Mudah Rusak

Sebagai sebuah komponen penting pada komputer, sudah selayaknya jika hardisk diperhatikan dengan baik agar tahan lama serta tidak cepat mengalami kerusakan. Di bawah ini beberapa tips agar hardisk awet dan tidak mudah rusak:

  1. Menghindari Penggunaan Partisi Berlebihan

Membagi penyimpanan pada hardisk atau melakukan partisi berlebihan dapat menjadikan fragment hardisk tersebut terbagi pula dalam proses pembacaan dan penulisan pada data. Dan hal ini dapat mengakibatkan kerusakan hardisk tersebut. 

Maka, hindari membuat atau menggunakan partisi berlebihan. 

  1. Melakukan Defrag Hardisk 

Penumpukan data dalam hardisk menjadi salah satu penyebab menurunnya performa dari hardisk tersebut. Melakukan defrag pada hardisk merupakan suatu upaya yang dapat membuat hardisk lebih awet dan tidak mudah rusak. Tidak masalah melakukan fragmentasi walau hanya dengan menggunakan defrag bawaan Windows.  

  1. Mematikan Laptop/PC dengan Benar

Cara selanjutnya agar hardisk awet dan tidak mudah rusak, hindarilah mematikan komputer atau laptop dengan sembarangan. Jangan mematikan komputer jika masih ada program yang berjalan, karena hal ini memicu kinerja hardisk lebih keras. 

The post 4 Jenis Hardisk dan Tips Memilihnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
6 Perbedaan RAM dan Hardisk yang Perlu diketahui https://haloedukasi.com/perbedaan-ram-dan-hardisk Mon, 27 Apr 2020 03:38:30 +0000 https://haloedukasi.com/?p=5952 Berikut ini penjelasan mengenai perbedaan RAM dan Hardisk berdasarkan beberapa dasar. 1. Berdasarkan Pengertian RAM (Random Acces Memory) RAM (Random Acces Memory) adalah penyimpanan sementara pada komputer yang bersifat Volatile yaitu, penyimpanan data yang membutuhkan daya untuk dapat menyimpannya. Hardisk Sementara, Hardisk adalah penyimpanan tetap dan perangkat keras yang mendukung penyimpanan pada komputer yang bersifat […]

The post 6 Perbedaan RAM dan Hardisk yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Berikut ini penjelasan mengenai perbedaan RAM dan Hardisk berdasarkan beberapa dasar.

1. Berdasarkan Pengertian

  • RAM (Random Acces Memory)

RAM (Random Acces Memory) adalah penyimpanan sementara pada komputer yang bersifat Volatile yaitu, penyimpanan data yang membutuhkan daya untuk dapat menyimpannya.

  • Hardisk

Sementara, Hardisk adalah penyimpanan tetap dan perangkat keras yang mendukung penyimpanan pada komputer yang bersifat non-Volatile, yaitu tanpa daya dan dapat disimpan dalam waktu yang lama, meski komputer dalam keadaan mati.

2. Berdasarkan Bentuk Fisik

  • RAM
RAM

RAM berbentuk chip yang ditanamkan pada sebuah motherboard komputer dan disimpan sebagai perangkat inti dari komputer tersebut dan tidak bisa sembarangan untuk dibongkar pasang, karena merupakan otak dari komputer tersebut.

  • Hardisk
hardisk

Hardisk berbentuk perangkat keras yang komponennya telah disetting dalam piringan dalam bentuk kotak keras dan dapat digunakan juga sebagai perangkat luar komputer.

3. Berdasarkan Komponen Penyimpanan

Komponen RAM

  • Chip kecil terletak di pojok kanan atas memiliki fungsi menyimpan informasi serial presence detect, yaitu keterangan konfigurasi standar dari modul memory.
  • Ujung kiri dan kanan ada bagian berlubang berfungsi sebagai pengait pengunci modul memory pada slot RAM di Motherboard.
  • Beberapa deretan chip memory. Penempatannya berjejer di satu sisi (single side) atau kedua sisi modul (double side). Chip yang berderet ini berjumlah sebanyak 8 IC & 16 IC.
  • Bagian konektor, ada lubang kecil yang disebut notch. Lubang ini berfungsi mencegah modul memory ditempatkan di slot yang tidak pada tempatnya.
  • Bagian bawah adalah konektor yang ditancapkan ke slot memory di Motherboard.

Komponen Hardisk

  • Spindle
    Adalah pusat putaran dari keping cakram magnetik penyimpan data.
  • Cakram Magnetik (Magnetic Disk)
    Pada cakram magnetik inilah tempat penyimpanan data pada harddisk, berbentuk plat tipis seperti bentuk seperti CD-R.
  • Read-write Head
    Adalah pengambil data dari cakram magnetik, memiliki jarak yang tipis dengan cakram magnetik.
  • Enclosure
    Adalah pembungkus luar harddisk. Enclosure melindungi semua bagian dalam harddisk agar tidak terkena debu, kelembapan dan hal lain yang dapat mengakibatkan kerusakan data.
  • Interfacing Module
    Adalah seperangkat rangkaian elektronik yang mengendalikan kerja bagian dalam harddisk, memproses data dari head dan menghasilkan data yang siap dibaca.

4. Berdasarkan Manfaat untuk Komputer

RAM

RAM memiliki manfaat yang beragam yaitu sebagai penyimpan sementara program yang sedang dijalankan, yaitu:

  • Multi tasking dalam menjalankan 2 atau lebih program
  • Mempercepat penyampaian informasi program komputer, untuk gaming dan design
  • Serta penentu dari suatu spesifikasi suatu komputer untuk menunjang kualitasnya.

Hardisk

Hardisk memiliki manfaat sebagai penunjang dari komputer. Semakin besar kapasitas hardisk didalam sebuah komputer maka akan semakin baik pula kinerja CPU yang tertanam di dalam komputer.

5. Berdasarkan Cara terhubung dengan Komputer

  • RAM

RAM merupakan sejenis chip yang ditanamkan pada komputer dengan cara ditancapkan pada motherboard, inti komputer, dengan fungsi sebagai penunjang program hanya saat komputer dalam keadaan hidup

  • Hardisk

Sementara hard disk merupakan piringan yang dilindungi lapisan keras yang berfungsi menyimpan seluruh komponen data yang ada di komputer, dipasang dengan cara pemasangan melalui kabel data yang ada pada komputer.

6. Berdasarkan Sifat Penyimpanan

  • RAM

RAM hanya bersifat sementara dalam penyimpanan data, hanya saat ketika komputer hidup atau memerlukan daya.

  • Hardisk

Sementara Hard disk bersifat tetap dan permanen untuk menyimpan data apapun yang akan di proyeksikan sebagai sebuah program untuk menunjang kinerja komputer tersebut.

The post 6 Perbedaan RAM dan Hardisk yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>