ilmu statis - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/ilmu-statis Tue, 21 Jul 2020 02:01:56 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico ilmu statis - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/ilmu-statis 32 32 Macam-macam Statistika Beserta Penjelasannya https://haloedukasi.com/macam-macam-statistika Tue, 21 Jul 2020 02:01:55 +0000 https://haloedukasi.com/?p=9065 Dalam dunia pengolahan data, kita tentu sering mendengar tentang statistika. Statistika bisa didefinisikan sebagai sebuah ilmu yang mempelajari tentang cara merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data. Sementara itu, statistik adalah data, informasi, atau hasil penerapan algoritma statistika pada suatu data. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia disebutkan bahwa statistika adalah ilmu tentang cara mengumpulkan, menabulasi, […]

The post Macam-macam Statistika Beserta Penjelasannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Dalam dunia pengolahan data, kita tentu sering mendengar tentang statistika. Statistika bisa didefinisikan sebagai sebuah ilmu yang mempelajari tentang cara merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data.

Sementara itu, statistik adalah data, informasi, atau hasil penerapan algoritma statistika pada suatu data.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia disebutkan bahwa statistika adalah ilmu tentang cara mengumpulkan, menabulasi, menggolong-golongkan, menganalisis, dan mencari kete-rangan yang berarti dari data yang berupa angka.

Pengertian lainnya adalah pengetahuan yang berhubungan dengan pengumpulan data, penyelidikan dan kesimpulannya berdasarkan bukti, berupa catatan bilangan (angka-angka).

Statistika sendiri merupakan ilmu yang banyak dipakai di berbagai bidang pekerjaan dan disiplin ilmu baik yang berbasis eksak maupun sosial.

Ada beberapa jenis atau macam statistika. Berikut adalah rincian dan penjelasannya:

Berdasarkan Pembahasan

1. Statistika Matematik (mathematical  statistic)

Statistika matematik atau statistika teoritis adalah jenis statistika yang pembahasannya lebih berorientasi pada pemahaman model dan teknik-teknik statistika secara matematis-teoriti.

2. Statistika Terapan (applied statistic)

Statistika terapan adalah statistika yang lebih menekankan pembahasannya pada pemahaman intuitif atas konsep dan teknik-teknik statistika serta penggunaannya pada berbagai bidang ilmu.

Berdasarkan Tujuan Serta Tahap Analisis

1. Statistika Deskriptif

Statistika deskriptif adalah jenis statistika yang bertujuan untuk memperoleh deskripsi atau gambaran tentang data yang sedang di analisis.

Statistika deskriptif digunakan bila peneliti hanya ingin mendeskripsikan sampel, dan tidak ingin membuat kesimpulan yang berlaku umum atau general.

Contoh statistik deskriptif antara lain:

  • Penyajian data melalui table
  • Penyajian data melalui grafik
  • Penyajian data melalui diagram lingkaran
  • Pictogram
  • perhitungan modus, median, mean (pengukuran tendensi sentral)
  • perhitungan desil, presentil
  • perhitungan penyebaran data melalui perhitungan rata – rata dan standar deviasi
  • perhitungan prosentase.

2. Statistika Inferensial

Statistika inferensial adalah teknik yang digunakan untuk menganalisis data sampel yang bertujuan untuk menarik kesimpulan berdasarkan data yang telah dikumpulkan.

Statistika inferesial dapat digunakan untuk menggambarkan karakteristik dari suatu populasi.

Statistika inferensial ini akan cocok digunakan apabila sampel diambil dari populasi yang jelas dan teknik pengambilan sampel dilakukan secara random.

Statistik ini disebut statistik probabilitas, karena kesimpulan yang diberlakukan untuk populasi berdasarkan data sampel itu kebenarannya bersifat peluang (probability).

Ada dua jenis statistika inferensial, yaitu:

  • Statistika Parametrik
    Statistika parametrik adalah statistika yang parameter populasinya harus memenuhi syarat-syarat tertentu. Syarat-syarat populasi dalam statistika parametrik antara lain:
    • Data berkala interval/rasio
    • Pengambilan sampel harus random
    • Berdistribusi normal atau normalitas
    • Memiliki varian yang homogen atau homogenitas
    • Model regresi linear, dan sebagainya.
  • Statistika Non Parametrik
    Statistika non parametrik adalah statistika yang parameter populasinya bebas dari syarat-syarat sebagaimana dalam statistika parametrik.

The post Macam-macam Statistika Beserta Penjelasannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>