kalimat pasif - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/kalimat-pasif Fri, 06 Jan 2023 02:04:46 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico kalimat pasif - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/kalimat-pasif 32 32 20 Contoh Kalimat Pasif dalam Teks Eksplanasi https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-pasif-dalam-teks-eksplanasi Fri, 06 Jan 2023 02:04:44 +0000 https://haloedukasi.com/?p=40663 Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Kalimat Pasif adalah kalimat yang subjeknya merupakan tujuan dari perbuatan dalam predikat verbalnya. Kalimat Pasif diawali dengan predikat yang berupa verba yang diawali dengan di- dan ter- di kata depan. Dalam Kalimat Pasif, subjek berperan sebagai pelaku yang dikenai suatu perbuatan. Kalimat pasif ini merupakan salah satu syarat teks […]

The post 20 Contoh Kalimat Pasif dalam Teks Eksplanasi appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Kalimat Pasif adalah kalimat yang subjeknya merupakan tujuan dari perbuatan dalam predikat verbalnya. Kalimat Pasif diawali dengan predikat yang berupa verba yang diawali dengan di- dan ter- di kata depan. Dalam Kalimat Pasif, subjek berperan sebagai pelaku yang dikenai suatu perbuatan.

Kalimat pasif ini merupakan salah satu syarat teks eksplanasi. Teks Eksplanasi adalah teks yang menerangkan suatu fenomena atau proses yang dirangkai dengan berurutan dalam hubungan sebab-akibat, dan berisi dengan informasi yang berdasarkan fakta serta biasanya digunakan untuk menjelaskan fenomena alam, sosial, atau budaya.

Di dalam teks Eksplanasi wajib menggunakan kalimat pasif, karena teks eksplanasi sifatnya menganalisis dan kalimat pasif ini kalimat yang subjeknya dikenai suatu perbuatan atau aktivitas.

Berikut ini contoh kalimat pasif dalam teks eksplanasi, diantaranya:

  1. Tsunami dapat terjadi apabila adanya gangguan perpindahan banyaknya air yang diakibatkan dengan gempa yang berasal dari bawah laut.
  2. Demonstrasi massa tidak selalu disebabkan oleh hal mengenai keuangan, bahkan banyak peristiwa yang sama sekali tidak didasari oleh motif tersebut.
  3. Gempa bumi digolongkan menjadi dua, yaitu gempa vulkanik dan gempa tektonik.
  4. Banjir bandang tersebut disebabkan oleh adanya aktivitas tidak wajar yang dilakukan masyarakat setempat, yaitu membuang berbagai limbah di sungai.
  5. Energi yang masuk disimpan dalam bentuk zat organik yang dapat digunakan untuk bahan makan dan disebut sebagai produksi primer.
  6. Covid sudah ditetapkan sebagai pandemi global.
  7. Kecepatan gelombangan tsunami tergantung dengan kedalaman air laut.
  8. Pantai parangtritis rusak tergerus oleh abrasi ombak.
  9. Kemacetan ini terjadi akibat adanya kecelakaan yang menimpa bus pariwisata tujuan Malang menghantam tebing.
  10. Sampah yang dibuang ke sungai akan membuat air sungai sulit mengalir, sehingga air sungai dapat meluap.
  11. Pelangi muncul karena terdapat pembiasan sinar matahari yang dibelokkan saat sedang menuju satu medium ke medium yang lain oleh tetesan air yang terdapat di atmosfer.
  12. Topan terbentuk dari kumpulan awan mendung di lautan suhu panas.
  13. Struktur sosial dan perilaku menjadi salah satu faktor terbesar dari masalah kemiskinan.
  14. Hujan asam terjadi karena adanya peningkatan kadar asam nitrat dan sulfat dalam polusi udara.
  15. Kesenjangan sosial dapat disebabkan karena adanya perbedaan yang sangat tinggi dalam berbagi faktor dari beberapa kelompok masyarakat.
  16. Paus kepala busur diperkirakan dapat hidup selama 200 tahun karena mempunyai proses perbaikan DNA yang kuat dan regulasi siklus sel yang baik.
  17. Saturnus dikitari oleh objek ruang angkasa yang disebut cincin Saturnus.
  18. Pasir terbentuk ketika bebantuan mulai terurai akibat pelapukan dan pengikisan selama bertahun-tahun.
  19. Garam mineral terdapat dalam batuan dan tanah.
  20. Kemacetan disebabkan oleh beberapa pengemudi kendaraan yang tidak tertib.

The post 20 Contoh Kalimat Pasif dalam Teks Eksplanasi appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
85 Contoh Kalimat Pasif Transitif https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-pasif-transitif Mon, 26 Dec 2022 03:22:18 +0000 https://haloedukasi.com/?p=39979 Kalimat pasif transitif, merupakan kalimat yang subjeknya mendapatkan suatu perbuatan atau tindakan. Kalimat pasif transitif ini memiliki ciri kata depan di pada predikat dalam kalimat tersebut. Kalimat pasif transitif memiliki susunan pola O-P-S atau bisa juga diberi keterangan O-P-S-K Berikut beberapa contoh kalimat pasif transitif.

The post 85 Contoh Kalimat Pasif Transitif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kalimat pasif transitif, merupakan kalimat yang subjeknya mendapatkan suatu perbuatan atau tindakan. Kalimat pasif transitif ini memiliki ciri kata depan di pada predikat dalam kalimat tersebut. Kalimat pasif transitif memiliki susunan pola O-P-S atau bisa juga diberi keterangan O-P-S-K

Berikut beberapa contoh kalimat pasif transitif.

  1. Buku Laut Bercerita dibeli Tisna
  2. Bola Basket diambil Aldo
  3. Sepeda motor dipakai Dea pagi ini
  4. Setrika dipinjam Miranda sore nanti
  5. Sayur sop dimasak Setya di dapur
  6. Buah-buah segar dibeli Zulfa di Pasar
  7. Kunci itu dilempar Andi di meja
  8. Selimut dibuang Ibu ke laut
  9. Paman disuruh Nenek berbelanja
  10. Sepatu roda dipakai Maisa
  11. Media pembelajaran digunakan belajar di sekolah
  12. Laptop Nana dipinjam Ann
  13. Es krim dimakan Adik
  14. Kasur dibersihkan Arum
  15. Bunga disiram Rizqi di Pagi hari
  16. Sepatu itu di cuci Nisa
  17. Lagu Sang Dewi dinyanyikan Lyodra
  18. Jambu air dipanen setiap sor
  19. Lantai rumah disapu Ibu
  20. Sekolah melakukan pembelajaran
  21. Jendela dibersihkan Shakila
  22. Wafer itu dimakan Aisyah
  23. Pintu ditutup Uti
  24. Sandal dipinjam Kapila ke Pasar
  25. Buku Kata dibuat Ntsana
  26. Materi dirangkum siswa di kelas
  27. Mukena digunakan Rheyna di musholla
  28. Kemeja dibeli Kiki di Shopee
  29. Tembok kamar dicat Zaki siang ini
  30. Rumah itu dijual pemiliknya
  31. Koin diberikan Ani di shopee
  32. Baju dijual Natasha di pasar minggu
  33.  Zova dimarahi ibunya karena tidak mau makan
  34.  Pintu rumah dikunci Adik dari dalam karena kesal
  35.  Bantal dilempar Nara sampai ke ruang tamu
  36.  Artikel ditulis Indira setelah melakukan penelitian
  37.  Sepatunya diberikan kepada Orang yang membutuhkan
  38.  Rumahnya dihuni oleh empat anggota keluarga
  39.  Berkas pendaftaran dibakar Hanis sampai menjadi abu
  40.  Soal Uas dikerjakan secara online
  41.  Suratnya diberikan kepada Adik laki-lakinya
  42.  Tip-ex dipinjam temannya dan tidak dikembalikan
  43.  Observasi dilakukan kelompok di SD Negeri Tanjunganom
  44.  Hpnya disita guru saat di sekolah
  45.  Pertemuan yang direncanakan Nug di Bandung
  46. Uangnya diambil oleh pencuri yang diam-diam masuk ke rumahnya
  47. Tasnya dipakai Siska tanpa memberitahu terlebih dahulu
  48. Tugasnya dibiarkan Rina sampai beberapa hari yang lalu
  49. Pertemuan yang didiskusikan anggota PKK menghasilkan keputusan yang tepat
  50. Bukunya diterbitkan oleh Gramedia pustaka
  51. Topi dikasihkan adik saat  ulang tahunnya
  52. Lemari dipindah Gita ke kamar sebelah
  53. Lukisan itu dijual Rara dengan harga yang fantastis
  54. Keyboard digunakan Raisa untuk mengetik tidak berfungsi dengan baik
  55. Laptop yang dibeli Hanis bisa berfungsi dengan baik
  56. [Bunga mawar itu dipetik oleh Rina kemarin siang
  57. Bola ditendang Adik dengan keras
  58. Baju Doni dicuci oleh Ibu saat pagi tadi
  59. Sepatu Dina itu dibelikan oleh Ibunya di pasar
  60. Halaman rumahku disapu oleh Kakak
  61. Majalah dibaca Rian di ruang tamu
  62. Seragamku disetrika oleh Ibu
  63. Meja belajar digunakan Andi untuk belajar di ruang tamu
  64. Tugas matematika dikumpulkan di ruang guru
  65. Bunga matahari itu diinjak oleh Ratna dengan sengaja
  66. Semut itu dibunuh Reyna dengan tragis di dekat meja
  67. Buku itu dibeli Reyhan di toko buku online
  68. Pesannya dibalas Ninda dengan sangat lama, sehingga Ainan marah-marah
  69. Kardus itu dibeli Bapak di toko bekas
  70. Barang-barang dapur yang lucu itu dibeli di toko Sardo
  71. Barang bekas digunakanlah Salsa untuk membuat konten di sosial medianya
  72. Charger miliknya dipinjam temannya dan tidak dikembalikan kepadanya
  73. Handuknya dicuri orang saat dijemur di halaman
  74. Baju dijemur Kakak di halaman belakang yang terpapar sinar matahari secara langsung
  75. Bunga yang dibeli Ninda layu setelah beberapa hari dibiarkan tanpa disiram
  76. Foodtruck diramaikan orang-orang yang berdatangan di Idjen saat minggu pagi
  77. Sate telor dibuat penjual dengan jumlah yang banyak untuk acara di rumahnya
  78. Jajanan dijual mahasiswa untuk acara yang diadakan di gedung kampus
  79. Lagu-lagu kpop didengarkan Anna saat menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru
  80. Helm yang digunakan Ainul pecah akibat terjatuh sebelumnya saat di parkiran kampus
  81. Perasaannya dinyatakan Fajar lewat surel yang dikirim tempo lalu
  82. Tugasnya dikerjakan Lia saat menjelang hari yang telah dijadwalkan sebelumnya
  83. Jemurannya dijemur Linan kembali karena kehujanan semalaman
  84. Hadiah ulang tahunnya diberikan Tata kepada mereka yang membutuhkan
  85. Sprei dicuci Ibu sendiri tanpa bantuan orang lain dari pagi sampai siang hari

The post 85 Contoh Kalimat Pasif Transitif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
90 Contoh Kalimat Pasif Intransitif https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-pasif-intransitif Mon, 26 Dec 2022 03:15:58 +0000 https://haloedukasi.com/?p=40002 Kalimat memiliki banyak ragam jenisnya, bisa berdasarkan fungsi, subjek atau bahkan secara umum. Pada kesempatan kali ini, Kalimat yang akan dibahas mengenai kalimat berdasarkan subjeknya. Berdasarkan Subjeknya, kalimat dibagi menjadi kalimat aktif dan kalimat pasif. Fokus dari pembahasan materi ini yaitu mengenai kalimat pasif yang memiliki dua jenis yaitu kalimat pasif Transitif dan kalimat pasif […]

The post 90 Contoh Kalimat Pasif Intransitif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kalimat memiliki banyak ragam jenisnya, bisa berdasarkan fungsi, subjek atau bahkan secara umum. Pada kesempatan kali ini, Kalimat yang akan dibahas mengenai kalimat berdasarkan subjeknya.

Berdasarkan Subjeknya, kalimat dibagi menjadi kalimat aktif dan kalimat pasif. Fokus dari pembahasan materi ini yaitu mengenai kalimat pasif yang memiliki dua jenis yaitu kalimat pasif Transitif dan kalimat pasif intransitif.

Kalimat pasif intransitif yaitu kalimat yang tidak adanya objek dalam kalimat tersebut, yang dapat dirumuskan dengan pola S-P atau bisa juga S-P-K. Berikut ini akan disajikan contoh Kalimat pasif intransitif :

  1. Dea ketiduran saat kelas siang
  2. Dinda disuruh ke perpustakaan kota
  3. Zaim berangkat ke semarang
  4. Dompetnya ketinggalan di rumah
  5. Ainan diterima di sekolah pilihannya
  6. Sepeda motor diperbaiki di bengkel
  7. Gazza berolahraga di alun-alun kota
  8. Biru dibuang di laut
  9. Senjani ditinggal di jakarta
  10. Nugraha menangis di kereta
  11. Bagaskara pergi di akhir februari
  12. Kakak membantu di toko
  13. Diah bekerja di rumah
  14. Delio menimbang berat badan di apotek
  15. Nana makan di geprek kak ros
  16. Bapak bekerja hari ini
  17. Tangannya terinjak
  18. Minumannya dihabiskan
  19. Keana tertinggal di Yogyakarta
  20. Kenangannya ditinggal di tempat nan jauh di sana
  21. Dia bertanya-tanya
  22. Raisa memperhatikan suasana sore hari
  23. Hasil kerja dipresentasikan saat rapat pertanggung jawaban
  24. Pepohonan dikelilingi burung gereja yang berterbangan kesana-kemari
  25. Azam menangis saat matahari sedang terik-teriknya
  26. Kayla berbelanja di mall terdekat
  27. Roti goreng dijual di perempatan dua puluh empat jam
  28. Bukunya disimpan di etalase nomer dua ratus tujuh puluh lima
  29. Zayana diajak ke tempat wisata siang ini
  30. jam tangan Andi diperbaiki di toko jam tangan dekat pasar
  31. Adik disuruh ke toko laundry
  32. Anak tersebut disiksa di ruang bawah tanah setiap harinya
  33. Ina dipukul
  34. Kami diterima di univerditas impian
  35. Mereka dihina setiap harinya
  36. Dilla makan siang karena kelaparan.
  37. Penghargaan diberikan kepada para juara
  38. Ikan digoreng didapur pagi ini
  39. Pohon jati ditebang pagi ini di jalan sentani
  40. Anak itu dimarahi setiap hari
  41. Makanan diperebutkan di meja makan
  42. Kesuksesan didapatkan karena usaha dan doa
  43. Barang rosokan dimanfaatkan untuk melatih kreativitas
  44. Pensil dipinjam saat kelas berlangsung
  45. Uangnya ditransfer kemarin sore
  46. Bunganya disiram setiap pagi dan sore hari
  47. Dirinya diperlukan hari ini
  48. Globalisasi didukung kecepatan informasi
  49. Uangnya dimasukkan didalam dompetku
  50. Kompetensi diperlukan kualitas yang tinggi
  51. Sekolah Dasar dipandang sangat penting menanamkan nasionalisme
  52. Penanaman nilai dilakukan di mana saja
  53. Cita-citanya dicapai dengan usaha keras
  54. Tulisannya dimulai dengan diksi yang indah
  55. Ntsana ditinggal ke luar negeri
  56. Aisyah dikhianati sedari dua tahun yang lalu
  57. Dia diberi banyak waktu
  58. Semut dimatikan begitu saja siang ini
  59. Dian ditangisi sedari tadi di rumah yang sepi
  60. Tangannya dicengkeram saat memasuki jam istirahat kedua di kantin sekolah
  61. Santi diterkam dibawah sinar matahari yang terik siang itu
  62. Diana dipercayai di sekolah menengah Atas
  63. Acara dimulai Pagi sampai tiga hari yang akan datang di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang
  64. Jaketnya dipakai satu bulan berturut-turut
  65. Ntsaniyah didatangi sekelompok orang yang mengaguminya dengan diam-diam selama ini
  66. Parfumnya dipakai seharian tidak hilang aromanya
  67. Video yang ditangkap pagi tadi
  68. Fotonya dipublikasikan di semua sosial media yang dimilikinya
  69. Sandalnya disusun rapi di rak sepatu dekat kamar nomor satu
  70. Saklar dimatikan saat tidak digunakan
  71. Foto yang disimpan di galeri
  72. Folder nya dihapus tanpa sepengetahuan sang pemilik sampai saat ini
  73. Bajunya dilipat sampai malam yang tidak berkesudahan
  74. Rezeki diberikan tanpa pernah diduga sebelumnya
  75. Semua diberi jalan sesuai dengan petunjuk yang telah diberikan saat di pos satpam
  76.  Pekerjaannya diamati dari mulai masuk sampai akan pergi pulang sore ini
  77. Sinar senja difoto saat menjelang magrib
  78. Paketnya diterima saat sedang menyapu halaman rumah
  79. Sarung tangan dibuang setelah pemakaian satu kali
  80. Kalimat dibuat malam ini untuk dikumpulkan di esok hari
  81. Kertas catatan ditempelkan di dinding kamarnya setial satu hari sekali
  82. Dirinya dibebani banyak hal di setiap waktu yang dimilikinya
  83. Angka yang dipilih di kampus menarik hati
  84. Makanannya dikasihkan saat berangkat sekolah setiap harinya
  85. Hujan diberhentikan dengan mantra yang dimilikinya
  86. Uangnya dibagikan saat idul fitri

Dari banyaknya contoh di atas, dapat diketahui bahwa penggunaan kalimat pasif intransitif sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Adanya bagian yang saling berhubungan dengan kalimat yang berada dibagian yang lain dapat menemukan apa yang menjadi pembeda dari kalimat ini.

The post 90 Contoh Kalimat Pasif Intransitif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
100 Contoh Kalimat Aktif Transitif Diubah menjadi Pasif https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-aktif-transitif-diubah-menjadi-pasif Mon, 26 Dec 2022 02:57:21 +0000 https://haloedukasi.com/?p=40264 Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, kalimat adalah satuan bahasa yang berdiri sendiri dan memiliki pola intonasi final dan secara aktual ataupun potensial terdiri atas klausa. Dalam kalimat, kita mengenal kalimat aktif dan kalimat pasif. Kalimat aktif adalah kalimat yang unsur subjeknya melakukan kegiatan. Sementara itu, kalimat pasif merupakan kalimat yang subjeknya mendapatkan perlakuan […]

The post 100 Contoh Kalimat Aktif Transitif Diubah menjadi Pasif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, kalimat adalah satuan bahasa yang berdiri sendiri dan memiliki pola intonasi final dan secara aktual ataupun potensial terdiri atas klausa. Dalam kalimat, kita mengenal kalimat aktif dan kalimat pasif.

Kalimat aktif adalah kalimat yang unsur subjeknya melakukan kegiatan. Sementara itu, kalimat pasif merupakan kalimat yang subjeknya mendapatkan perlakuan atau tindakan. Subjek tersebut akan diberikan kata kerja tertentu dalam aktivitas atau tindakannya. Adapun pola dalam kalimat pasif adalah Objek – predikat – subjek atau objek – predikat – subjek – keterangan.

Jika dilihat dari peletakkan pelakunya, ada dua bentuk kalimat pasif yakni kalimat pasif transitif dan kalimat pasif intransitif. Kalimat pasif transitif merupakan kalimat yang tersusun atas rangkaian pola kalimat subjek, predikat dan objek kemudian diikuti oleh keterangan atau kata pelengkap. Berikut ini contoh kalimat aktif transitif yang diubah menjadi kalimat kalimat pasif.

  1. Pertandingan piala dunia itu ditonton oleh jutaan penonton di seluruh dunia.
  2. Bola ditendang oleh Christiano Ronaldo dengan sangat keras.
  3. Bola ditangkap oleh kiper dengan sangat sempurna.
  4. Mobil yang mogok diperbaiki oleh montir suruhan ayah tadi siang.
  5. Ikan gurame hasil tangkapan ayah dimasak oleh Ibu untuk makan malam.
  6. Koran terbaru dibaca oleh Yogi di halaman rumah seraya memakan kue dan teh hangat.
  7. Kucing kesayangan Andi ditabrak oleh pengendara mobil tadi siang.
  8. Pak kepala desa dimintai pertanggungjawaban oleh polisi atas kasus pembunuhan di komplek rumahnya.
  9. Korban pencopetan ditusuk beberapa kali tusukan oleh pencopet sebelum melarikan diri.
  10. Pak Sutaryo ditangkap polisi atas kasus korupsi yang dilakukan di perusahaannya.
  11. Ibu diminta untuk membuatkan minuman untuk para tamu ayah.
  12. Pameran itu akan diresmikan oleh Bapak Bupati bulan depan di jalan Nasional.
  13. Pertunjukan wayang golek dihadiri oleh tokoh masyarakat dan para pegiat budaya setempat.
  14. Sayur bening dari tetangga baru dimakan oleh Dinda dengan begitu lahapnya.
  15. Ahmad ditembak oleh pelaku percobaan bom bunuh diri di Polsek Magelang.
  16. Ayam jago milik ayah dibeli oleh pak Wanto seharga motor matic.
  17. Anak kucing yang baru saja dilahirkan meninggal dunia karena diinjak oleh gajah.
  18. Burung gagak yang selama ini bertengger ditembak oleh oknum yang tak dikenal.
  19. Pelaku pencurian motor ditangkap polisi setelah menjadi buronan selama satu bulan lamanya.
  20. Rumah peninggalan nenek dikosongkan oleh ayah karena akan dibeli oleh seseorang.
  21. Gawai milik Tabita dicuri oleh orang berbaju hitam saat berada di angkot.
  22. Tas selempang Amira dirobek oleh pencopet saat di stasiun kereta api.
  23. Pelaku pencuri gas dipukul ibu menggunakan helm dengan kencang.
  24. Masyarakat diminta waspada oleh BMKG jika terjadi gempa bumi susulan.
  25. Warga desa Citeureup dihimbau oleh dokter untuk selalu menggunakan masker saat berpergian keluar rumah.
  26. Rumah panti asuhan dibangun oleh pak Ahmad dengan bantuan sumbangan warga.
  27. Dana dikumpulkan kak Hanif untuk para korban bencana alam gempa bumi di Cianjur.
  28. Film yang berjudul Mencuri Raden Saleh ditonton Ihsan bersama temannya tadi sore.
  29. Baju-baju itu dibeli Amanda dan ibunya untuk keperluan hari raya lebaran.
  30. Kak Raya diikuti oleh orang tak dikenal saat masih berada di halte bus.
  31. Bola basket dilemparkan oleh Amin dengan sempurna ke dalam ring.
  32. Selokan di depan rumah dibersihkan oleh warga bersama-sama pada hari Minggu.
  33. Hasil lukisan Anik dijual oleh ayahnya di sebuah pameran yang digelar di museum.
  34. Semua baju yang telah kering disetrika oleh ibu dengan rapi dan wangi.
  35. Materi pelajaran hari ini ditulis oleh Bu guru di papan tulis itu.
  36. Ikan koi kesayangan Andi dirawat oleh ayah saat Andi tidak ada di rumah.
  37. Adik pergi ke sekolah diantar oleh ayah menggunakan mobil baru.
  38. Lagu sang Dewi dibawakan Lyodra dengan memukau pada acara bergengsi tadi malam.
  39. Masakan para peserta master chef dikritik habis-habisan oleh chef Juna.
  40. Penghargaan artis pendatang baru favorit diterima Lesti kejora pada malam puncak Dangdut award semalam.
  41. Aurel Hermansyah dikabarkan tengah mengandung anak kedua buah cintanya dengan Atta Halilintar.
  42. Rumah milik penyanyi kondang dilempari batu oleh mantan istri yang baru saja resmi digugatnya.
  43. Agenda jalan sehat dibuat oleh Pak Kepala Desa untuk memerintahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia.
  44. Bantuan langsung tunai diberikan kepada warga kurang mampu di halaman kantor kepala desa.
  45. Belasan rumah warga didatangi petugas kesehatan karena belum mendapatkan vaksin Covid 19.
  46. Shinta diberikan kue ulang tahun oleh pacarnya tadi malam beserta kado ulang tahun.
  47. Lubang saluran yang mampet diperbaiki ayah menggunakan linggis.
  48. Baju yang robek dijahit kembali oleh ibu menggunakan mesin jahit.
  49. Mobil kesayangan ayah dicucikan Andi tadi sore setelah dipakai.
  50. Tenaga Ahmad dibutuhkan menjadi seorang guru di sekolah milik ayahnya.
  51. Semua kambing milik ayah dijual Roni kepada bandar kambing dengan harga murah.
  52. Motor kesayangannya dipaksa dijual oleh sang pacar untuk membayar biaya pernikahan.
  53. Rumah kosong itu akhirnya ditinggali oleh seseorang setelah sekian lama kosong.
  54. Kak Zahidah dinikahi oleh seorang pengusaha kaya raya yang hartanya tidak akan habis tujuh turunan.
  55. Bunga mawar merah itu diberikan oleh sang kekasih sebegaia bentuk cinta di hari perayaan ulang tahun.
  56. Sejumlah siswa dikumpulkan oleh kepala sekolah di lapangan untuk diberikan hukuman karena telah melanggar aturan sekolah.
  57. Rumah Pak Warsito dijual oleh anaknya untuk melunasi hutang yang melilit kepada rentenir.
  58. Sepeda motor baru itu didapatkan dari hasil kerja kerasnya selama ini selama tiga tahun berkerja.
  59. Sertifikat rumah ayah akhirnya dikembalikan oleh paman Adit setelah kalah dipersidangan kemarin.
  60. Film layar lebar terbaru dimainkan oleh seorang aktris pendatang baru yang berhasil mendapatkan penghargaan.
  61. Pelaku pembunuhan dikenakan pasal berlapis oleh majelis hakim pada persidangan tadi siang.
  62. Sepeda motor Adit dikembalikan polisi setelah berhasil menangkap para pelaku pencurian yang kerap meresahkan.
  63. Sampah plastik sebaiknya didaur ulang oleh manusia karena sulit untuk diurai dan membutuhkan waktu lama.
  64. Kemeja putih itu diberikan perias satu hari sebelum acara pernikahan digelar.
  65. Arman Maulana dinyanyikan lagu oleh seseorang yang memiliki wajah yang sama persis dengan dirinya.
  66. Pelaku penipuan investasi bodong dituntut pasal berlapis oleh majelis hakim setelah menimbang berbagai hal.
  67. Kursi jabatan kerajaan diserahkan kepada anak raja paling terakhir setelah sang kakak meninggal dunia.
  68. Bolu kukus enak itu dibawakan oleh tetangga baru yang menempati rumah sebelah sebagai ucapan pertemanan.
  69. Kolom komentar dimatikan Amanda Manoppo setelah banyak netizen yang berkomentar tidak pantas.
  70. Kain batik dibuat para pengrajin dengan menggunakan banyak metode dan keahlian tentunya.
  71. Kegagalan ditentukan oleh banyak faktor yang mempengaruhi seseorang baik dari dalam maupun luar.
  72. Potongan ayam itu dimarinasi ibu sebelum akhirnya dipanggang di atas bara api agar menambah cita rasa enak.
  73. Bedug masjid dipukul kencang marbot ketika waktu sholat tiba dan terjadi mati listrik sebagai pengganti adzan.
  74. Suara petasan dibunyikan bersamaan oleh orang-orang untuk menyambut pergantian tahun dengan suka cita.
  75. Ayam bakar ibu dihabiskan oleh adik bungsuku sebanyak tiga potong ayam.
  76. Para staf desa diintruksikan oleh kepala desa untuk menghadiri rapat akhir tahunan membahas anggaran dana desa.
  77. Para korban bencana alam diungsikan ke tempat yang lebih aman dari guncangan gempa bumi.
  78. Surat cinta ditulis Kakak untuk kekasihnya yang tinggal di luar negeri
  79. Pengajian rutin diadakan oleh warga gang Jambu setiap malam Jumat di Musala Al Barkah.
  80. Tasyakuran akikah diadakan Pak Ahmad untuk mendoakan cucunya yang baru saja lahir ke dunia.
  81. Postingan terbaru Mayang dikomentari pedas netizen yang dinilai kurang sopan.
  82. Bu Hindun dilabrak oleh seseorang yang mengaku selingkuhan suaminya selama tiga tahun.
  83. Belasan warga diseruduk oleh sapi kurban yang akan dipotong.
  84. Mobil Pak Ahmad ditabrak pejabat yang melarikan diri setelah kejadian.
  85. Sejumlah uang dibagikan oleh Youtuber terkenal di sebuah desa pemukiman pemulung.
  86. Lagu Indonesia raya dinyanyikan Lyodra dengan aransemen baru yang membuat semua mata terpukau mendengarnya.
  87. Jahat hiburan tanah air digemparkan oleh kasus perselingkuhan seorang artis yang dikenal sebagai seorang publik figur jauh dari terpaan gosip.
  88. Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono dilaksanakan secara sakral dan megah dengan nuansa adat Jawa.
  89. Seorang anak dikutuk menjadi batu oleh ibunya karena telah berlaku durhaka
  90. Iringan musik piano dimainkan Andin dengan begitu indahnya.
  91. Bu Hamzah dipukul suaminya dengan menggunakan helm setelah perdebatan siang itu.
  92. Perlombaan debat berhasil dimenangkan oleh anak-anak UIN setelah mengalahkan IPDN di babak final.
  93. Semua tas kesayangannya dijual Humaira untuk membayar utang almarhum suaminya kepada pihak bank.
  94. Aneka macam tanaman hias dijual Bu Maira di toko bunga yang ada di perempatan jalan sana.
  95. Baju muslim dengan konsep modern dirancang oleh desainer muda yang berhasil mendapatkan penghargaan itu.
  96. Sejumlah foto di pernikahan Kaesang dibagikan oleh artis terkenal tanah air di laman Instagram miliknya.
  97. Peringkat satu berhasil didapatkan Aditya setelah belajar tekun dan giat selama ini
  98. Ibadah haji berhasil dilaksanakan oleh keluarga besar Anang Hermansyah dan Ashanty.
  99. Gerobak bakso didorong Pak Cahyadi ke penjuru desa untuk mendapatkan pelanggan.
  100. Sepeda baru dibelikan ayah sebagai imbalan atas kerja kerasnya selama ini untuk mendapatkan peringkat pertama di kelas.

The post 100 Contoh Kalimat Aktif Transitif Diubah menjadi Pasif appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif: Pengertian, Jenis, Ciri-ciri, dan Contoh https://haloedukasi.com/kalimat-aktif-dan-kalimat-pasif Thu, 16 Sep 2021 02:15:24 +0000 https://haloedukasi.com/?p=26879 Tidak hanya dalam Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia juga memiliki susunan atau pola dalam sebuah kalimat. Pola dalam Bahasa Indonesia dapat berupa kalimat aktif maupun kalimat pasif. Keduanya memiliki susunan yang berbeda. Perbedaan keduanya terletak pada subjeknya. Pengertian Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif Dalam sebuah kalimat yang subjeknya menjadi pelaku dari sebuah kegiatan, kejadian, maupun pekerjaan […]

The post Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif: Pengertian, Jenis, Ciri-ciri, dan Contoh appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Tidak hanya dalam Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia juga memiliki susunan atau pola dalam sebuah kalimat. Pola dalam Bahasa Indonesia dapat berupa kalimat aktif maupun kalimat pasif. Keduanya memiliki susunan yang berbeda. Perbedaan keduanya terletak pada subjeknya.

Pengertian Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif

Dalam sebuah kalimat yang subjeknya menjadi pelaku dari sebuah kegiatan, kejadian, maupun pekerjaan disebut juga dengan kalimat aktif. Namun, jika dalam sebuah kalimat subjeknya merupakan sebuah pekerjaan atau kegiatan disebut juga dengan kalimat pasif.

Kalimat aktif adalah kalimat yang subjeknya aktif melakukan sebuah kegiatan yang berbentuk predikat kepada objeknya. Kemudian, kalimat pasif adalah kalimat yang subjeknya diberikan suatu tindakan atau pekerjaan dalam bentuk predikat oleh objeknya. Sehingga, kedua kalimat tersebut bertolak belakang, namun kalimat aktif bisa menjadi kalimat pasif dan kalimat pasif bisa diaktifkan.

Jenis-jenis Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif

Jenis-jenis Kalimat Aktif

  • Kalimat Aktif Transitif

Kalimat aktif transitif adalah sebuah kalimat aktif yang memerlukan sebuah objek di dalam kalimatnya yang menjadikan pola menjadi Subjek – Predikat – Objek atau Subjek – Predikat – Objek – Keterangan atau pelengkap.

Contoh dari kalimat aktif ini adalah Ina merapikan pakaian, Budi menonton televisi di ruang keluarga, Bintang membuang sampah di tong sampah.

Kalimat aktif transitif dibagi menjadi dua yakni kalimat aktif ekatransitif dan kalimat aktif dwitransitif, yakni sebagai berikut :

  • Kalimat Aktif Ekatransitif

Kalimat aktif ekatransitif adalah kalimat aktif lengkap yang memiliki objek namun tidak memiliki keterangan maupun pelengkap dengan pola S-P-O. Beberapa contoh kalimat aktif ekatransitif misalnya Nadin mengepel lantai, Ibu menggoreng tempe, Dodi menendang bola.

  • Kalimat Aktif Dwitransitif

Kalimat aktif dwitransitif merupakan kalimat aktif lengkap karena memiliki objek dan keterangan / pelengkap. Beberapa contoh kalimat aktif dwitransitif antara lain Mia membeli buku di toko buku, Heni menjahit baju di kamar, Sinta memasak air di dapur.

  • Kalimat Aktif Intransitif

Kalimat aktif intransitif adalah jenis kalimat aktif lengkap dengan keterangan maupun pelengkap namun tidak memiliki objek. Contohnya, Rani berenang di kola renang, Eka bermain setiap hari, Ayah duduk di depan teras.

Jenis-jenis Kalimat Pasif Menurut Objeknya

  • Kalimat Pasif Transitif

Kalimat pasif ini merupakan kalimat pasif dengan pola yang lengkap dengan objek kalimat baik dengan keterangan maupun tidak. Beberapa contoh kalimat pasif yakni daun dipetik Sara, buah dimakan Oka, sampah dibuang Ibu.

  • Kalimat Pasif Intransitif

kalimat pasif intransitif merupakan kalimat pasif yang tidak memiliki objek setelah predikat, namun disertai dengan keterangan atau pelengkap. Misalnya buku itu terkena air semalam, ikan dipelihara di dalam kolam.

Adapun jenis-jenis kalimat pasif menurut predikatnya

  • Kalimat Pasif Tindakan

Kalimat pasif tindakan merupakan kalimat yang predikat di dalamnya berbentuk tindakan. Terkadang predikat ditambah dengan imbuhan di atau di-kan. Misalnya, kompor dinyalakan oleh kakak, pensil warna dibelikan ayah.

  • Kalimat Pasif Keadaan

Kalimat pasif ini merupakan kalimat pasif yang memiliki predikat berbentuk keadaan. Biasanya predikat kalimat pasif mempunyai imbuhan ke-an. Beberapa contoh kalimat pasif keadaan yakni rumahnya kebanjiran semalam, Bobi kepanasan ketika di lapangan.

Ciri-ciri Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif

Beberapa ciri-ciri dari kalimat aktif antara lain :

  1. Subjek dalam sebuah kalimat aktif merupakan pelaku yang melakukan tindakan. Contohnya adalah Mira menangkap (Mira = subjek, menangkap = tindakan), Rama membeli (Rama = subjek, membeli = tindakan).
  2. Sebagian besar kalimat menggunakan imbuhan Me- dan Ber- dala sebuah kalimat. Misalnya Lina menyanyi, Adi bermain bola.
  3. Kalimat aktif memiliki pola kalimat Subjek-Predikat-Objek-Keterangan (SPOK maupun SPO) misalnya Ibu memasak nasi di dapur (Ibu = Subjek, memasak = predikat, nasi = objek, di dapur = keterangan) atau Ririn menyiram bunga (Ririn = subjek, menyiram = predikat, bunga = objek). Selain itu ada juga kalimat dekat susunan SPK misalnya Bobi berkebun di taman (Bobi = subjek, berkebun = predikat, di taman = keterangan).

Adapun beberapa ciri-ciri kalimat pasif adalah sebagai berikut :

  1. Objek yang berada di dalam kalimat pasif merupakan subjek di dalam kalimat aktif. Misalnya meja didorong Dani, pintu dibuka Andi.
  2. Biasanya unsur predikat memiliki imbuhan di-, ter-, di-kan, atau ter-kan. Misalnya berita dibacakan oleh Bapak, roti dimakan Nina, balon dilambungkan Intan.
  3. Selain itu, kalimat pasif juga ditandai dengan adanya kata ‘oleh’, namun jika kata tersebut dihilangkan tidak akan mengakibatkan perubahan arti dalam sebuah kalimat. Contohnya yakni susu ditumpahkan Maya, pensil diambil Dito, tas terbawa Dinda.

Contoh Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif

Beberapa contoh kalimat aktif antara lain :

Kalimat aktif transitif :

  • Bima menjatuhkan pensil
  • Dona meletakkan pakaian di lemari
  • Ayah membaca koran di teras

Kalimat aktif ekatransitif :

  • Ibu membeli sayur
  • Ayah mengendarai motor
  • Nana mengangkat tangan

Kalimat aktif dwitransitif :

  • Kakak menulis puisi di kamar
  • Adik memakan bekal di kelas
  • Ibu mencuci baju di siang hari

Adapun beberapa contoh kalimat pasif antara lain :

Contoh kalimat pasif menurut objeknya :

Kalimat pasif transitif :

  • Jus buah diminum kakak
  • Dompet dibawa ibu
  • Tanaman disiram Caca

Kalimat pasif intransitif :

  • Ayam dipelihara di dalam kandang
  • Radio dinyalakan semalam

Contoh kalimat pasif menurut predikatnya :

Kalimat pasif tindakan :

  • Lampu dinyalakan Dian
  • Balon diterbangkan Sisil
  • Buku dibelikan ayah

Kalimat pasif keadaan :

  • Kucing itu kedinginan karena terkena hujan
  • Rumahnya kebakaran kemarin

The post Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif: Pengertian, Jenis, Ciri-ciri, dan Contoh appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Contoh Kalimat Pasif Berdasarkan Jenisnya https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-pasif Sat, 27 Feb 2021 00:33:29 +0000 https://haloedukasi.com/?p=22040 Kalimat pasif adalah kalimat yang tersusun oleh komponen kata yang diawali dengan objek, lalu predikat, kemudian subjek. Kalimat pasif adalah penjelasan tentang suatu tindakan yang dilakukan oleh pelaku atau subjeknya. Tidak semua kalimat aktif bisa diubah menjadi kalimat pasif, hanya kalimat aktif yang memiliki objek yang bisa diubah menjadi kalimat pasif. Selain itu, untuk kalimat […]

The post Contoh Kalimat Pasif Berdasarkan Jenisnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kalimat pasif adalah kalimat yang tersusun oleh komponen kata yang diawali dengan objek, lalu predikat, kemudian subjek. Kalimat pasif adalah penjelasan tentang suatu tindakan yang dilakukan oleh pelaku atau subjeknya.

Tidak semua kalimat aktif bisa diubah menjadi kalimat pasif, hanya kalimat aktif yang memiliki objek yang bisa diubah menjadi kalimat pasif. Selain itu, untuk kalimat pasif yang bersifat perintah atau menggunakan tanda seru tidak dapat diubah menjadi pasif.

Contoh Berdasarkan Subjek

Kalimat pasif dapat dibedakan menjadi 2 jenis, jika dilihat dari subjeknya, yaitu:

Kalimat Pasif Transitif

Merupakan kalimat pasif yang terdapat objek. Memiliki pola dasar yaitu O-P-S atau O-P-S-K.
Contoh:

  • Mobil itu didorong oleh beberapa orang.
  • Rumah itu telah dijual oleh pemiliknya.
  • Semua selimut telah dicuci oleh Budi tadi pagi.
  • Mobil dan bis telah disewa oleh seorang pengusaha dari Jakarta.
  • Obat itu telah diminum oleh ibu tadi siang.
  • Semua kotak makan dikirim ke panti asuhan Nur Aini.
  • Kueh bolu di atas meja telah dimakan adik.
  • Catatan di dinding itu ditulis oleh orang semalam.
  • Semua barang berharga orang itu telah dicuri oleh segerombolan maling.
  • Paket baju telah diterima oleh seluruh kepala keluarga di wilayah ini.
  • Gedung tersebut akan dihancurkan oleh pengembang pekan depan.
  • Vaksin covid-19 diproduksi oleh perusahaan farmasi terbesar di Indonesia.
  • Para pengungsi dievakuasi ke tempat lebih aman oleh TNI.
  • Ruangan itu telah dikosongkan pemiliknya sore tadi.
  • Jalan alternatif dipilih oleh para pemudik untuk menghindari kemacetan.

Kalimat Pasif Intransitif

Merupakan kalimat pasif yang tidak terdapat objek dengan pola dasar yaitu S-P atau S-P-K.
Contoh:

  • Budi terlambat.
  • Semalam aku terjatuh ketika menuruni tangga.
  • Kaki ibu tergores saat piring yang dia bawa jatuh.
  • Bapaknya terpilih sebagai Kepala Desa tahun ini.
  • Wanita itu tertipu ratusan juta rupiah.
  • Pria itu tewas setelah tertabrak bis.
  • Ridwan tertidur sejak mata pelajaran keempat dimulai.
  • Penyakit malaria disebabkan oleh parasit Plasmodium.
  • Ayah dipilih sebagai karyawan terbaik bulan ini.
  • Pejabat itu tertangkap oleh KPK tadi malam.
  • Kami semua terkejut mendengar suara ledakan tersebut.
  • Aula dibersihkan dengan sangat cepat sesaat setelah pesta berakhir.
  • Layangan diterbangkan dari atas bukit.
  • Bunga matahari dirawat oleh adik dengan sangat baik.
  • Daging kambing dibakar di atas bara api.

Contoh Berdasarkan Predikat

Jenis kalimat pasif lainnya berdasarkan predikatnya memiliki 2 jenis, yaitu:

Kalimat Pasif Tindakan

Kalimat pasif yang komponen predikatnya menjadi suatu tindakan atau perbuatan. Ciri khas dari jenis ini adalah kata predikatnya memiliki imbuhan di-, ter, ke- atau kata ganti.

Contoh:

  • Mawar diberikan bunga oleh temannya.
  • Dia dilayani dengan sepenuh hati.
  • Orang itu telah termakan omongannya sendiri.
  • Dia terpesona pada keindahan wajah gadis itu.
  • Adik tertabrak sepeda ketika menyebrang jalan.
  • Bukuku tertinggal di atas meja makan.
  • Lampu rumah tetangga telah dinyalakan oleh asisten rumah tangganya.
  • Truk pengangkut BBM terbakar di jalan tol km 36.
  • Sepatuku terinjak wanita itu saat berada di dalam bis.
  • Rumah nenek dirawat oleh bibi.
  • Selimut itu dibelikan teman ibu.
  • Kejadian itu terekam oleh kamera pengawas toko pakaian.
  • Pohon jambu ditebang paman karena sudah sangat besar.
  • Masker dipakai saat bepergian, bertemu orang lain, dan berada di ruang umum.
  • • Lagu itu dinyanyikan oleh Rini dengan sangat merdu.

Kalimat Pasif Keadaan

Kalimat pasif yang terdapat suatu keadaan yang menjelaskan kondisi subjek. Ciri khas dari jenis ini adalah kata predikatnya memiliki imbuhan ke-an

Contoh:

  • Andi kejatuhan buah mangga.
  • Melly kedatangan kerabatnya dari kampung.
  • Telinga adik kemasukan air saat berenang.
  • Orang itu kerasukan jin penghuni rumah sakit.
  • Banyak kasus kehilangan sepeda motor di lingkungan tempat tinggalku.
  • Sepatu itu kebesaran apabila dipakai oleh Rosa.
  • Pusat perbelanjaan terbesar di kota itu kebakaran kemarin siang.
  • Anak kecil itu merasa kedinginan karena bajunya yang basah.
  • Sore itu aku kehujanan di jalan dekat terminal.
  • Semua buku mata pelajaran geografi milik Doni ketinggalan di kelas.
  • Para pembeli ketagihan dengan rasa donat di toko Wijaya.
  • Joni ketakutan saat melihat jarum suntik.
  • Boy merasa kepanasan karena mengenakan jaket saat siang hari.
  • Bunga merasa kesempitan saat memakai rok lamanya.
  • Juki kemarin kesiangan untuk berangkat ke sekolah.

The post Contoh Kalimat Pasif Berdasarkan Jenisnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kalimat Pasif: Pengertian – Ciri dan Contohnya https://haloedukasi.com/kalimat-pasif Tue, 16 Feb 2021 03:26:48 +0000 https://haloedukasi.com/?p=21172 Kali ini, kita akan membahas mengenai kalimat pasif. Salah satu jenis kalimat dalam bahasa Indonesia adalah kalimat pasif. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan berikut ini. Pengertian Kalimat Pasif Kalimat pasif menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah kalimat yang subjeknya merupakan tujuan dari perbuatan dalam predikat verbalnya. Menurut Alwi Hasan dkk. (1998:352) pengertian mengenai aktif […]

The post Kalimat Pasif: Pengertian – Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kali ini, kita akan membahas mengenai kalimat pasif. Salah satu jenis kalimat dalam bahasa Indonesia adalah kalimat pasif. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan berikut ini.

Pengertian Kalimat Pasif

Kalimat pasif menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah kalimat yang subjeknya merupakan tujuan dari perbuatan dalam predikat verbalnya. Menurut Alwi Hasan dkk. (1998:352) pengertian mengenai aktif dan pasif dalam kalimat menyangkut beberapa hal, yaitu:

  • Macam verba yang dipakai
  • Subjek dan objek
  • Bentuk verba yang dipakai

Pada kalimat aktif yang dapat dipasifkan, verba yang digunakan adalah verba transitif, baik itu verba ekatransitif maupun verba dwitransitif. Imbuhan pada kalimat pasif umumnya adalah prefiks di– atau prefiks ter-.

Ciri-ciri Kalimat Pasif

Adapun ciri-ciri kalimat pasif adalah sebagai berikut:

  • Subjek berperan sebagai penerima perbuatan atau yang dikenai perbuatan yang dinyatakan oleh predikat.
  • Predikatnya berimbuhan di-, ter-, kean, dan teran.
  • Subjek pada kalimat pasif merupakan objek pada kalimat aktif.
  • Umumnya ditandai dengan penggunaan kata oleh atau dengan, tetapi kata oleh tersebut bersifat manasuka (kecuali pada predikat yang tidak diikuti langsung oleh pelengkap pelaku).

Cara Mengubah Kalimat Aktif Menjadi Kalimat Pasif

Hasan, Alwi dkk. menyebut ada dua cara mengubah kalimat aktif menjadi kalimat pasif. Kedua cara tersebut yaitu:

Cara Pertama

Pemasifan cara pertama ini umumnya digunakan pada subjek kalimat aktif yang berupa nomina atau frasa nominal.

  • Pertukarkanlah subjek dengan objek.
  • Ganti prefiks meng– menjadi prefiks di– pada predikat.
  • Tambahkan kata oleh di depan unsur yang tadinya adalah subjek. (Perlu dipahami bahwa kehadiran oleh bersifat manasuka kecuali pada verba predikat yang tidak diikuti langsung oleh pelengkap pelaku, maka kata oleh wajib hadir seperti contoh pada baris ketiga).

Contohnya:

Kalimat AktifKalimat Pasif
Saya sudah mencuci piring.Piring sudah dicuci (oleh) saya.
Ayah sedang memperbaiki pintu yang rusak.Pintu yang rusak sedang diperbaiki (oleh) ayah.
Pak Rudi harus memperbaiki dengan segera rumah tua itu.Rumah tua itu harus diperbaiki dengan segera oleh Pak Rudi. (benar)
Rumah tua itu harus diperbaiki dengan segera Pak Rudi. (salah)
Roni menendang bola.Bola ditendang (oleh) Roni.
Aku dan kamu harus menyelesaikan masalah itu.Masalah itu harus diselesaikan oleh aku dan kamu.

Cara Kedua

Cara kedua ini umumnya digunakan jika subjek berupa pronomina. Jika subjek berupa pronomina persona ketiga atau nama diri yang relatif pendek, maka pemasifan dapat dilakukan dengancara pertama atau dengan cara kedua.

Kaidah pembentukannya adalah sebagai berikut:

  • Pindahkan objek ke awal kalimat.
  • Tanggalkan prefiks meng– pada predikat.
  • Pindahkan subjek ke tempat sebelum verba.

Yang perlu dicatat adalah pembentuan kalimat pasif dengan cara kedua dari kalimat aktif transitif yang subjeknya adalah pronomina persona ketiga atau nama diri yang umumnya terbatas pada penggunaan sehari-hari. Pronomina aku, engkau, dan dia pada kalimat pasif cenderung dipendekkan menjadi ku-, kau-, dan –nya seperti pada contoh baris keempat.

Perhatikan contoh berikut:

Kalimat AktifKalimat Pasif
Saya sudah menyapu lantai ini.Lantai ini sudah saya sapu.
Mereka akan membersihkan ruang tamu ini.1. Ruang tamu ini akan dibersihkan (oleh) mereka.
2. Ruang tamu ini akan mereka bersihkan.
Aku menerima hadiah itu kemarin.Hadiah itu aku terima kemarin.
Dia meminjam buku saya.Buku saya dipinjamnya atau Buku saya dipinjam olehnya.

Jika pada kalimat aktif terkandung makna yang tidak disengaja, maka prefiks yang digunakan bukan di– tetapi prefiks ter-. Selain itu, kalimat pasif juga predikatnya menggunakan kean yang bermakna adversatif atau makna yang tidak menyenangkan.

Contoh Kalimat Pasif

Berikut ini beberapa contoh kalimat pasif dalam bahasa Indonesia:

  • Roti itu dimakan oleh adik.
  • Kami dipanggil ibu agar segera pulang ke rumah.
  • Buku itu dibelikan oleh ayah.
  • Ruangan ini sudah dibersihkan oleh kami.
  • Rumah Pak Usman dirampok minggu lalu saat malam hari.
  • Kami dipanggil Pak Guru untuk segera ke ruang guru.
  • Bayinya terlahir prematur sehingga memerlukan perhatian khusus.
  • Anak itu tertabrak motor saat berangkat ke sekolah.
  • Dia ditangkap polisi karena terlibat kasus perampokan.
  • Baju saya dipinjam oleh dia.
  • Persoalan itu ketahuan oleh orang tuanya.
  • Penumpang bus itu terlempar ke luar.
  • Buku itu sudah dibacanya.
  • Tugas itu harus diselesaikan oleh kami.
  • Dia dihukum orang tuanya karena bolos sekolah.
  • Motor itu sudah saya cuci.
  • Hadiah itu baru kuterima kemarin.
  • Kami diminta membantu Susi pindahan.
  • Kami dibelikan baju baru oleh ibu.
  • Jendela yang rusak itu sudah diperbaiki oleh Pak Saleh.
  • Adik terpeleset saat bermain dengan teman-temannya.
  • Dia dipukul oleh orang yang tidak dikenal hingga babak belur.
  • Toko ini didirikan oleh Bu Santi tiga tahun yang lalu.
  • Usaha ini sudah dirintis oleh Pak Budi sejak sepuluh tahun yang lalu.
  • Nanas itu sudah dikupas oleh ibu.
  • Buku saya sudah dikembalikan oleh Ani.

The post Kalimat Pasif: Pengertian – Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Contoh Kalimat Pasif Future Tense https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-pasif-future-tense Wed, 22 Jan 2020 06:13:11 +0000 https://haloedukasi.com/?p=3338 Contoh Kalimat Simple Future Tense adalah suatu bentuk kalimat untuk menyatakan kejadian yang belum terjadi atau akan terjad di masa mendatang dan kemungkinan bisa berakhir di masa depan itu juga. Kali ini akan dibahas tentang Contoh Kalimat Pasif Future Tense, Untuk menambah pengetahuan kalian tentang kalimat aktif dan pasif, sebelumnya kita juga sudah membahas tentang […]

The post Contoh Kalimat Pasif Future Tense appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Contoh Kalimat Simple Future Tense adalah suatu bentuk kalimat untuk menyatakan kejadian yang belum terjadi atau akan terjad di masa mendatang dan kemungkinan bisa berakhir di masa depan itu juga.

Kali ini akan dibahas tentang Contoh Kalimat Pasif Future Tense, Untuk menambah pengetahuan kalian tentang kalimat aktif dan pasif, sebelumnya kita juga sudah membahas tentang Contoh Kalimat Perfect Future Tense Aktif dan Pasif dan Contoh Kalimat Aktif dan Pasif Past Future Tense.

Rumus

Berikut adalah 2 bentuk rumus untuk contoh kalimat pasif future tense yang berlaku pada tiga kalimat; positif, negatif, dan interogatif.

Positif:

  • S + will + be + V3
  • S + is/am/are +going to + be + V3

Negatif: 

  • S + will +not + be + V3
  • S + is/am/are + not + going to + be + V3

Interogatif: 

  • Will + S + be + V3?
  • Is/am/are + S + going to + be + V3?

Contoh Kalimat Pasif Future Tense

Untuk contoh kalimatnya akan terbagi pada tiga bentuk kalimat yaitu positif, negatif, dan interogatif. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang 3 bentuk kalimat ini kamu bisa membaca Contoh Kalimat Simple Present Future Tense Positif, Negatif, dan Interogatif dan Contoh Kalimat Future Tense Positif, Negatif, dan Interogatif.

Kalimat positif:

  1. Those dirty clothes will be washed by my mother this afternoon – pakaian kotor itu akan dicuci oleh ibuku sore ini
  2. My small amount of money is going to be saved in the bank tomorrow – sedikit uang saya akan ditabung ke bank esok hari.
  3. My grandma will be visited by mother in the village next week – nenek saya akan dikunjungi ibu di desa minggu depan
  4. A history book will be given by Maria to me next month – Sebuah buku sejarah akan diberikan oleh Maria kepada saya bulan depan
  5. The document will be printed by Bobby after lunch – dokumen itu akan dicetak oleh Bobby setelah makan siang
  6. A kilo of Mango will be bought in the market tonight – sekilo mangga akan dibeli di pasar malam ini.
  7. Sarah will be employed in my father’s office three days later – Sarah akan dipekerjakan di kantor ayahku tiga hari kemudian

Kalimat negatif:

  1. Those dirty clothes will not be washed by my mother this afternoon – pakaian kotor itu tidak akan dicuci oleh ibuku sore ini
  2. My small amount of money is not going to be saved in the bank tomorrow – sedikit uang saya tidak akan ditabung ke bank esok hari.
  3. My grandma will not be visited by mother in the village next week – nenek saya tidak akan dikunjungi ibu di desa minggu depan
  4. A history book will not be given by Maria to me next month – Sebuah buku sejarah tidak akan diberikan oleh Maria kepada saya bulan depan
  5. The document will not be printed by Bobby after lunch – dokumen itu tidak akan dicetak oleh Bobby setelah makan siang
  6. A kilo of Mango will not be bought in the market tonight – sekilo mangga tidak akan dibeli di pasar malam ini.
  7. Sarah will not be employed in my father’s office three days later – Sarah tidak akan dipekerjakan di kantor ayahku tiga hari kemudian

Kalimat interogatif: 

  1. Will those dirty clothes be washed by my mother this afternoon? – akankah pakaian kotor itu dicuci oleh ibuku sore ini?
  2. Is this small amount of money going to be saved in the bank tomorrow? – akankah sedikit uang ini akan ditabung ke bank esok hari?
  3. Will my grandma be visited by mother in the village next week? – akankah nenek saya dikunjungi ibu di desa minggu depan?
  4. Will history book be given by Maria to me next month? – akankah buku sejarah itu diberikan oleh Maria kepada saya bulan depan?
  5. Will this document be printed by Bobby after lunch? – akankah dokumen itu dicetak oleh Bobby setelah makan siang?
  6. Will a kilo of Mango be bought in the market tonight – akankah sekilo mangga dibeli di pasar malam ini?
  7. Will Sarah be employed in my father’s office three days later – akankah Sarah dipekerjakan di kantor ayahku tiga hari kemudian?

Itu dia informasi lengkap tentang Contoh Kalimat Pasif Future Tense, semoga bermanfaat dan menambah semangat kalian dalam belajar bahasa inggris kedepannya. Happy learning!

The post Contoh Kalimat Pasif Future Tense appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>