kalimat persetujuan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/kalimat-persetujuan Thu, 20 Jan 2022 09:17:19 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico kalimat persetujuan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/kalimat-persetujuan 32 32 50 Contoh Kalimat Persetujuan dan Pengertiannya https://haloedukasi.com/contoh-kalimat-persetujuan Thu, 20 Jan 2022 09:17:16 +0000 https://haloedukasi.com/?p=30788 Dalam sebuah diskusi ataupun percakapan, akan ditemukan reaksi atas suatu hal, baik itu ide, gagasan, maupun pendapat. Reaksi ini biasanya akan terbagi menjadi dua, yaitu persetujuan atau penolakan. Reaksi persetujuan akan ditunjukkan apabila terdapat kesepahaman antara satu orang dengan orang yang lainnya. Sebaliknya, reaksi penolakan akan ditunjukkan saat tidak adanya kesepakatan. Pembelajaran bahasa mengkaji reaksi-reaksi […]

The post 50 Contoh Kalimat Persetujuan dan Pengertiannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Dalam sebuah diskusi ataupun percakapan, akan ditemukan reaksi atas suatu hal, baik itu ide, gagasan, maupun pendapat. Reaksi ini biasanya akan terbagi menjadi dua, yaitu persetujuan atau penolakan. Reaksi persetujuan akan ditunjukkan apabila terdapat kesepahaman antara satu orang dengan orang yang lainnya. Sebaliknya, reaksi penolakan akan ditunjukkan saat tidak adanya kesepakatan.

Pembelajaran bahasa mengkaji reaksi-reaksi ini dengan memperhatikan kalimat yang diungkapkan. Untuk lebih memahaminya, kali ini akan membahas tentang Kalimat Persetujuan. Seperti apakah yang dimaksud dengan kalimat persetujuan itu?

Pengertian Kalimat Persetujuan

Kalimat persetujuan adalah kalimat untuk menyatakan kesepakatan, kesepahaman, atau sependapat terhadap suatu hal, ide, gagasan, maupun keputusan orang lain. Berasal dari kata setuju, yang berarti sepakat, sepaham, sependapat, mufakat, atau membenarkan. Dengan kata lain, jenis kalimat persetujuan adalah pernyataan atas keberpihakan pada suatu hal yang dikemukakan oleh seseorang atau sekelompok orang.

Ciri-Ciri Kalimat Persetujuan

Ciri-ciri dari kalimat persetujuan adalah sebagai berikut:

  1. Biasanya mengandung kata “setuju”, “sepakat”, “sepaham”, “sesuai”, serta kata-kata lain yang menunjukkan persamaan pendapat.
  2. Akan diungkapkan ketika seseorang merasa sependapat dengan ide, gagasan, tanggapan, maupun keputusan orang lain.
  3. Akan diucapkan juga ketika menerima tawaran orang lain.
  4. Sering ditemukan pada dialog atau diskusi.
  5. Sering juga disertai dengan mengungkapkan alasan-alasan.

Contoh Kalimat Persetujuan

Berikut ini adalah contoh-contoh kalimat persetujuan:

  1. Saya setuju dengan anda untuk menambahkan dekorasinya di bagian tengah ruangan.
  2. Saya sepakat dengan seluruh warga kampung ini untuk patungan supaya bisa segera merenovasi masjid.
  3. Kami sepaham untuk memulai pembangunan jalan desa dengan anggaran dari dana desa.
  4. Rancangan jembatan ini sudah sesuai dengan yang kami inginkan.
  5. Saya setuju untuk memulai pekerjaan ini awal bulan depan. Sebab, persiapannya sudah cukup dan lengkap.
  6. Kemungkinan kami akan mendaki gunung bulan depan. Jadi kami sepakat untuk membagi tugas persiapan barang bawaan.
  7. Sebagai sesama anak rantau, saya sejalan dengan kamu untuk membuat sebuah perkumpulan perantau dari daerah kita. Supaya terjalin komunikasi dan ke depannya bisa berkontribusi pada pembangunan kampung halaman kita.
  8. Saya setuju untuk membuat jendela geser di kamar saya sebagaimana saran teman saya yang arsitek itu.
  9. Kami sepaham dengan keputusan pemerintah daerah yang akan membuat aplikasi aspirasi masyarakat, agar setiap aspirasi yang masuk langsung sampai pada pihak pemerintah.
  10. Saya setuju dengan kamu untuk melakukan penanaman pohon pada lahan miring di pinggir sungai itu.
  11. Saya sependapat agar di komplek ini dibuatkan rumah-rumah kucing di taman pinggir jalan. Supaya kucing-kucing liar di sekitar sini dapat berteduh saat hujan.
  12. Saya sudah menyetujui perjanjian kerja sama dengan pabrik yang ada di Sumatra.
  13. Anak-anak harus dibiasakan untuk belajar mengaji. Maka saya sepaham dengan program Bapak Ridwan Kamil, yaitu program maghrib mengaji.
  14. Warga sudah sepakat untuk melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan pada hari minggu depan.
  15. Ayah setuju setiap pulang sekolah Adi membantu ibu menjaga warung sambil belajar atau mengerjakan PR.
  16. Saya sangat setuju dengan program petani milenial pemerintah Jawa Barat. Karena akan menyerap anak muda untuk meningkatkan kemajuan pertanian di Indonesia.
  17. Peralatan yang dibeli ibuku sangat sesuai dengan yang aku harapkan.
  18. Aku sependapat dengan orang tuaku yang akan membangun rumah makan di lahan kami yang berada di seberang  tempat wisata baru itu.
  19. Kami setuju untuk membuat konten sejarah yang akan ditayangkan di kanal Youtube yang baru kami buat.
  20. Saya sangat setuju bahwa setiap tindakan korupsi dan pungli di instansi pemerintahan harus ditindaklanjuti secara hukum. Supaya ada efek jera dan tidak terulang lagi.
  21. Aku sependapat dengannya, bahwa kesehatan itu harus dijaga dengan menerapkan pola hidup yang sehat.
  22. Aku sepakat dengan teman-teman untuk membuka usaha coffee shop dan menyewa tempat di dekat salah satu kampus di Bandung. 
  23. Aku sependapat untuk harga kopi jualan kami dibuat sesuai dengan kemampuan atau daya beli mahasiswa.
  24. Saya setuju untuk ikut berpartisipasi pada peringatan hari kemerdekaan Indonesia nanti.
  25. Pemikiran saya sejalan dengan keputusan rapat pada hari ini.
  26. Saya sependapat bahwa setiap orang yang melanggar hukum, maka mereka harus diadili sesuai hukum yang berlaku.
  27. Saya sepaham dengan kepala desa, bahwa masyarakat harus lebih banyak lagi belajar ilmu pertanian, agar dapat meningkatkan hasil panen.
  28. Kami sudah menyetujui seluruh isi surat perjanjian ini. Oleh karena itu sekarang sudah bisa menandatangani kontrak ini.
  29. Hasil desain anda ini sudah sesuai dengan konsep yang kami inginkan sejak awal.
  30. Anak panti asuhan juga berhak bahagia. Maka dari itu saya sepakat untuk mengajak mereka melakukan perjalanan wisata ke Pantai Pangandaran.
  31. Saya mengerti dalam kondisi seperti saat ini banyak orang yang kehilangan pekerjaan. Sehingga saya setuju untuk memberi pelatihan online tentang cara investasi dengan modal minim. Supaya orang-orang yang saat ini tidak bekerja bisa mencoba berinvestasi.
  32. Saya sudah menyetujui keputusan dari orang tua saya yang meminta supaya saya kuliah di sini saja, tidak perlu ke luar kota.
  33. Saya mendukung adik saya untuk ikut kompetisi olahraga mewakili sekolahnya.
  34. Bagaimanapun juga keluarga adalah yang terpenting, saya sepaham dengan pendapat itu.
  35. Hasil pekerjaan kamu benar-benar bagus, dan sejalan dengan instruksi yang saya berikan.
  36. Virus Covid-19 varian omicron yang kasusnya terus meningkat, membuat saya setuju untuk kembali bekerja dari rumah saja. 
  37. Kami setuju untuk bergantian siskamling agar keamanan di kampung ini dapat terjaga. 
  38. Kami mendukung pelebaran jalan utama dan siap membantu pengerjaannya.
  39. Saya sepaham bahwa Bapak BJ Habibie adalah ilmuwan kebanggaan Indonesia.
  40. Setelah membaca proposalnya, saya setuju untuk bekerja sama dengan perusahaan anda. 
  41. Saya sependapat dengan Pak Akbar. Memang sebaiknya semua harus direncanakan sebaik mungkin.
  42. Apa yang diputuskan oleh dewan direksi sejalan dengan yang saya pikirkan selama ini.
  43. Kami telah sepakat untuk mewujudkan ide desain kamu dalam produk kami yang baru.
  44. Permainan tradisional merupakan kekayaan budaya bangsa yang harus dilestarikan, saya sepaham dengan pendapat itu.
  45. Saya mendukung rencana warga yang akan membenahi saluran air yang sempit dan sering mampet sehingga menyebabkan banjir itu.
  46. Kami setuju dengan rencana pembangunan rumah singgah di kota ini.
  47. Kami telah melakukan diskusi yang hasilnya sangat sesuai dengan keinginan saya selama ini.
  48. Saya tidak keberatan sama sekali dengan gagasan untuk mengadakan event tahunan di area wisata Pangandaran, agar menjadi daya tarik bagi wisatawan.
  49. Saya setuju bahwa dalam masa pandemi ini untuk mengurangi bepergian ke luar kota, supaya mata rantai pandemi bisa segera diputus.
  50. Kamu bisa segera melaksanakan proyek ini, saya menyetujui konsep yang kamu ajukan.

The post 50 Contoh Kalimat Persetujuan dan Pengertiannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>