Latihan keseimbangan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/latihan-keseimbangan Wed, 23 Feb 2022 06:37:06 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Latihan keseimbangan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/latihan-keseimbangan 32 32 5 Macam-Macam Latihan Kesimbangan Tubuh https://haloedukasi.com/macam-macam-latihan-keseimbangan Thu, 17 Feb 2022 04:16:00 +0000 https://haloedukasi.com/?p=30327 Latihan keseimbangan sangat penting untuk tubuh karena dapat membantu melatih keseimbangan tubuh dan membantu mengaktifkan otot inti serta dapat mengencangkan bagian tengah tubuh. Berikut ini macam-macam latihan keseimbangan yang perlu kamu ketahui. 1. Berdiri dengan Satu Kaki Berdiri dengan satu kaki merupakan salah satu jenis latihan kesimabnagn yang dapat melatih keseimbangan tubuh seseorang. Apabila kamu […]

The post 5 Macam-Macam Latihan Kesimbangan Tubuh appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Latihan keseimbangan sangat penting untuk tubuh karena dapat membantu melatih keseimbangan tubuh dan membantu mengaktifkan otot inti serta dapat mengencangkan bagian tengah tubuh. Berikut ini macam-macam latihan keseimbangan yang perlu kamu ketahui.

1. Berdiri dengan Satu Kaki

Berdiri dengan satu kaki merupakan salah satu jenis latihan kesimabnagn yang dapat melatih keseimbangan tubuh seseorang. Apabila kamu ingin mempunyai kekuatan otot yang kuat untuk menjaga keseimbangan tubuh sepanjang usiamu maka kamu dapat melakukan latihan berdiri dengan satu kaki.

Ketika memulai latihan berdiri dengan satu kaki, kamu dapat menggunakan bantuan kursi, ataupun dinding untuk membantu keseimbangan tubuh kamu. Cara melakukannya yaitu kamu hanya perlu meletakkan satu kaki di samping lutu kaki satunya dan membentuk sudut siku-siku.

Lalu tahan posisi ini dengan mata terbuka, dan tutup secara perlahan. Lakukan latihan ini secara bergantian dengan kaki lainnya, serta lakukan pengulangan sebanyak 4 kali.

2. Squat dengan Satu Kaki

Latihan keseimbangan selanjutnya yaitu squat dengan satu kaki. Tidak hanya bermanfaat melatih keseimbangan, namun juga membantu membentuk otot-otot kaki dan bagian tubuh lain yang dapat menopang keseimbangan tubuh.

Cara melakukan squat satu kaki ini yaitu dengan sikap awal berdiri dan satu kaki dibuka selebar pinggul. Lalu ambil posisi squat dengan posisi seperti setengah membungkuk, namun badan tetap tegak dengan satu di angkat, sehingga hanya menggunakan satu kaki untuk squat.

Lalu kedua tangan lurus ke depan untuk membantu menjaga keseimbangan tubuh. Ketika kembali ke posisi berdiri, lakukanlah dengan perlahan. Pastikan untuk mencoba latihan ini di rumah dan jangan sampai cedera.

3. Squat dengan Beban

Selain squat dengan satu kaki, berikutnya adalah squat dengan tambahan beban. Latihan ini merupakan salah satu cara untuk melatih kekuatan tubuh serta melatih keseimbangan tubuh.

Latihan ini sama dengan squat pada umumnya, hanya saja perlu menambahkan satu beban di salah atu sisi tubuh kamu. Sehingga memerlukan kekuatan otot kaki yang baik untuk dapat mempertahankan keseimbangan tubuh selama melakukan squat.

Namun, ingat hanya menambahkan beban di satu sisi tubuh saja. Dengan begitu, pastikan ketika melakukan squat dengan bantuan pengawal di awal percobaan supaya tidak membahayakan diri sendiri.

4. Berjalan dengan Lurus

Perlu kamu ketahui bahwa berjalan juga dapat melatih keseimbangan dengan ketentuan tertentu seperti berjalan pada garis lurus. Salah satu macam latihan keseimbangan ini dapat kamu lakukan apabila ingin melatih keseimbangan secara sempurna.

Berjalan di garis lurus akan melatih keseimbangan otot kaki untuk menahan tubuh saat berjalan. Walaupun tidak dapat dipungkiri bahwa berjalan di atas garis lurus memang tidak mudah dilakukan, terlebih lagi jika tidak memiliki keseimbangan tubuh yang baik. Namun, kamu dapat mencoba lakukan latihan yang biasa di lakukan oleh para model ini.

5. Mengayunkan Kaki

Jenis latihan keseimbangan tubuh selanjutnya yaitu latihan mengayunkan kaki atau yang dikenal dengan nama leg swings.

Sikap awal melakukan leg swings yaitu berada dalam posisi berdiri dengan menggunakan kaki kanan, sedangkan kaki kiri dengan posisi sedikit dinaikkan sekitar 3-6 inci dari lantai.

Posisi lengan berada tepat di sisi tubuh lalu ayunkan kaki kiri ke depan dan ke belakang dengan posisi badan tegak. Lakukan hal yang sama dengan posisi kaki mengayun ke samping. Namun, pastikan tubuh  dalam posisi tegak dan tetap seimbang.

Latihan ini termasuk salah satu latihan keseimbangan yang cukup sulit dilakukan, jadi pastikan untuk melakukannya dengan hati-hati dan dan jangan sampai cedera.

Manfaat Latihan Keseimbangan Tubuh

Selain melatih dan meningkatkan keseimbangan tubuh, latihan keseimbangan tubuh juga memiliki manfaat lain, diantaranya:

  • Meningkatkan Persendian

Persendian ini memiliki andil besar ketika kita bergerak. Apabila ada masalah pada persendian, anggota gerak seperti lengan dan kaki akan terasa sulit untuk digerakkan dan sendi akan terasa sakit.

Latihan keseimbangan tubuh tidak hanya sebatas menjaga keseimbangan. Kekuatan otot dan persendian juga dilatih secara bersamaan.

Latihan ini banyak melibatkan pergelangan kaki, lutut, pinggul dan bahu. Oleh karena itu, stabilitas sendi akan meningkat, dan persendian juga semakin kuat seiring dengan latihan dan olahraga ringan yang dilakukan.

  • Meningkatkan Respon Tubuh

Latihan keseimbangan dapat mendorong tubuh untuk mengalami situasi seperti dalam intensitas yang cukup tinggi. Tubuh akan didorong untuk menyeimbangkan diri dengan cepat.

Reaksi cepat yang terus dilatih ini akan berdampak pada respon tubuh. Sehingga hasilnya kemampuan tubuh untuk merespon menjadi meningkat.

  • Meningkatkan Kesadaran Tubuh

Kesadaran tubuh berperan besar dalam menilai situasi sekitar, terutama yang terkait dengan aktivitas fisik yang membutuhkan keterampilan.

Dengan melakukan latihan keseimbangan tubuh, kesadaran tubuh akan ruang menjadi semakin meningkat. Dengan meningkatnya kesadaran tubuh, kemungkinan untuk salah perhitungan hingga mengakibatkan cedera juga menjadi semakin kecil.

  • Meningkatkan Koordinasi

Latihan keseimbangan membutuhkan koordinasi pada semua anggota tubuh. Tanpa koordinasi yang menyeluruh, tubuh akan sulit menyeimbangkan diri sehingga mudah terjatuh.

Selama proses latihan keseimbangan tubuh, koordinasi tubuh ini akan terus dilatih. Hal ini yang akan meningkatkan kemampuan koordinasi tubuh.

Itulah penjelasan mengenai macam-macam latihan keseimbangan. Dengan melakukan latihan keseimbangan secara rutin maka akan membantu menjaga tubuh tetap bugar dan sehat serta tidak mudah jatuh, meski usia sudah tidak lagi muda.

The post 5 Macam-Macam Latihan Kesimbangan Tubuh appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>