Majas Metafora - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/majas-metafora Wed, 26 Oct 2022 03:57:03 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Majas Metafora - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/majas-metafora 32 32 31 Contoh Bahasa Kiasan Metafora https://haloedukasi.com/contoh-bahasa-kiasan-metafora Wed, 26 Oct 2022 03:56:55 +0000 https://haloedukasi.com/?p=39325 Metafora merupakan majas yang menggunakan kata dengan arti tidak sebenarnya. Kata dengan arti tidak sebenarnya biasa disebut dengan kata kiasan. Majas metafora biasanya akrab digunakan dalam sebuah karya sastra, baik itu puisi atau prosa. Bahkan beberapa karya sastra drama juga kerap menggunakan majas metafora untuk menambah nilai seni dalam kalimat dan membuat pembaca lebih tertarik […]

The post 31 Contoh Bahasa Kiasan Metafora appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Metafora merupakan majas yang menggunakan kata dengan arti tidak sebenarnya. Kata dengan arti tidak sebenarnya biasa disebut dengan kata kiasan. Majas metafora biasanya akrab digunakan dalam sebuah karya sastra, baik itu puisi atau prosa.

Bahkan beberapa karya sastra drama juga kerap menggunakan majas metafora untuk menambah nilai seni dalam kalimat dan membuat pembaca lebih tertarik dan tidak merasa bosan. Metafora adalah gaya Bahasa kiasan untuk menyamakan sesuatu.

Berikut adalah beberapa contoh Bahasa kiasan metafora untuk menambah pemahaman mengenai majas ini :

  • Melihat ibuku tersenyum seindah embun pagi selalu menenangkan hatiku.

Seindah embun pagi = menenangkan

  • Orang yang memakan kaca mata sering disebut kutu buku.

Kutu buku = orang yang senang membaca dan menelaah buku di mana saja

  • Meskipun sudah belajar dengan giat, nilai yang didapat Gio tidak sesuai yang diharapkan. Namun, Gio belajar untuk berlapang dada.

Lapang dada = menerima apa adanya dengan ikhlas

  • Kita harus senantiasa rendah hati, tetapi tidak boleh rendah diri.

Rendah hati = bersikap baik dan tidak angkuh

Rendah diri = rasa tidak percaya diri

  • Pebrik mebel ayahku habis dilahap si jago merah.

Dilahap si jago merah = hangus terbakar oleh api

  • Angin puting beliung itu membabi buta tanpa ampun.
  • Bulan pertama menjadi anak bawang di kantor sangat berat.
  • Dimas mati kutu saat dimarahi ibunya.
  • Sosok berjiwa besar itu adalah ayahku.
  • Wanita bermulut harimau tersebut kini sedang menjalani persidangan.
  • Julukan kepala udang diberikan kepada Doni
  • Pendeta mempunyai buku putih yang tidak boleh dibuka oleh siapapun.
  • Aliran-aliran yang menyesatkan telah mencuci otak anggotanya.
  • Persidangan dalam film itu menunjukkan bahwa hakim bersikap berat sebelah.
  • Akal bulus seseorang bisa menyesatkan orang disekitarnya.
  • Presiden Rusia tersulut api amarah.
  • Pria itu seorang buaya darat.
  • Malas baca jadi otak udang.
  • Ibuku dulu adalah kembang desa.
  • Pegawai baru itu cari muka di hadapan atasan.
  • Tikus kantor masih berkeliaran bebas di negeri ini.

Tikus kantor = koruptor

  • Dewi malam telah menyinarkan sepercik cahaya di balik awan.

Dewi malam = bulan

  • Dendi adalah anak mas dari Pak Udin, seorang lurah karismatik dari Desa Batur.

Anak mas = anak kesayangan

  • Ibu tersebut terlihat murung karena si buah hati sedang jatuh sakit.

Buah hati = anak

  • Dasar kepala batu!. Sulit sekali untuk membuatmu berhenti merokok.

Kepala batu = keras kepala

  • Sepulang dari Jepang, kakakku membawa buah tangan yang sangat banyak.

Buah tangan = oleh-oleh

  • Rivaldi adalah seorang bintang kelas di kelasnya.

Bintang kelas = murid pintar

  • Demi memenuhi kebutihan keluarga, dia rela membanting tulang setiap hari di jalanan.

Membanting tulang = kerja keras

  • Jundi selalu cari muka saat berhadapan dengan gurunya di sekolah.

Cari muka = berbuat baik, namun perbuatan tersebut hanya ingin dinilai baik karena ada maksud tertentu, bukan dalam artian baik yang sesungguhnya.

  • Raja siang sudah menampakkan diri.

Raja siang = matahari

Metafora adalah semacam analogi yang membandingkan dua hal secara langsung, tetapi dalam bentuk yang singkat. Majas metafora adalah majas yang menggunakan kata-kata yang bukan arti sebenarnya atau kata kiasan berdasarkan persamaan atau perbandingan untuk melengkapi gaya Bahasa.

Fungsi majas metafora adalah semacam analogi yang membandingkan sua hal secara langsung, tetapi dalam bentuk yang singkat. Dalam proses membandingkan atau menyamakan suatu objek tertentu, majas ini pun tidak menggunakan kata-kata penghubung. Seperti bak, laksana, dan lainnya. Tetapi, majas metafora memiliki karakteristik secara langsung menuju atau menggunakan kata kiasan tersbeut.

The post 31 Contoh Bahasa Kiasan Metafora appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
50 Contoh Gaya Bahasa Metafora dalam Kalimat https://haloedukasi.com/contoh-gaya-bahasa-metafora Thu, 02 Jan 2020 08:09:25 +0000 https://haloedukasi.com/?p=2980 Majas atau gaya bahasa kerap digunakan dalam penulisan karya sastra seperti puisi, cerpen, atau novel dan lainnya untuk menambah nilai estetis dalam suatu kalimat sehingga pembaca lebih tertarik dan tidak bosan kepada karya tersebut. Beberapa jenis majas utama adalah majas pertentangan, majas sindiran, ,majas  penegasan, dan majas perbandingan. Majas metafora merupakan salah satu majas atau […]

The post 50 Contoh Gaya Bahasa Metafora dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas atau gaya bahasa kerap digunakan dalam penulisan karya sastra seperti puisi, cerpen, atau novel dan lainnya untuk menambah nilai estetis dalam suatu kalimat sehingga pembaca lebih tertarik dan tidak bosan kepada karya tersebut.

Beberapa jenis majas utama adalah majas pertentangan, majas sindiran, ,majas  penegasan, dan majas perbandingan.

Majas metafora merupakan salah satu majas atau gaya bahasa Indonesia yang berupa ungkapan tidak langsung sebagai perbandingan analogis.

Apa Itu Majas Metafora ? 

Metafora adalah salah satu dari macam – macam majas dalam cerpen yang sering digunakan. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, pengertian majas metafora adalah majas yang menggunakan pemakaian kata atau kelompok kata bukan dengan arti yang sebenarnya, melainkan sebagai lukisan yang berdasarkan persamaan atau perbandingan.

Majas metafora biasanya mengandung kalimat membandingkan sesuatu dengan yang lainnya secara langsung, dan merupakan gaya bahasa perbandingan.

Majas metafora adalah majas yang tidak menggunakan arti sebenarnya dalam kata – katanya, atau kata kiasan yang berdasarkan persamaan atau perbandingan.

Ciri – ciri dari majas metafora

  • Penggunaan kata kiasan yang memiliki kesamaan atau kemiripan arti yang sama.
  • Majas metafora tidak menggunakan kata – kata penghubung tetapi langsung menggunakan kata kiasan tersebut.

Contoh :

Gaya bahasa metafora beserta contoh majas metafora dalam kalimat yaitu:

  1. Anak – anak merupakan tunas bangsa yang menjadi agen perubahan bagi negeri kita.
  2. Si jago merah melalap kompleks pertokoan itu hingga rata dengan tanah.
  3. Salah satu sikap baik adalah memelihara perasaan rendah hati.
  4. Manusia harus mampu belajar untuk dapat berlapang dada dalam menghadapi ujian hidup.
  5. Kutu buku kerap menjadi julukan bagi orang yang memakai kaca mata.
  6. Senyuman gadis itu seindah embun pagi yang segar.
  7. Anak pintar akan dianggap anak emas guru di kelas.
  8. Semua orang tua sangat menyayangi buah hatinya dengan tulus.
  9. Wanita itu terpaksa menjadi kupu – kupu malam untuk menghidupi keluarganya.
  10. Percuma menjelaskan masalah kepada orang kepala batu karena dia tidak akan mendengarkanmu.
  11. Buku adalah jendela dunia yang menerangi seluruh penjuru dunia dengan bacaan yang menarik.
  12. Seorang guru seringnya disebut pahlawan tanpa tanda jasa karena baktinya yang tanpa pamrih.
  13. Ayah pulang membawa buah tangan untuk kami semua di rumah.
  14. Preman itu berhasil mempersunting Siti, bunga desa kami.
  15. Gudang ilmu masa kini adalah internet yang dapat memberikan informasi apa saja yang dicari orang.
  16. Anak – anak adalah harta karun tidak ternilai bagi orang tuanya.
  17. Ayahku dulu bintang kelas yang selalu meraih ranking pertama di sekolahnya.
  18. Orang yang pernah dipenjara selalu diperlakukan sebagai sampah masyarakat.
  19. Malam hari semarak dengan kehadiran dewi malam ditemani bintang – bintang.
  20. Ia menangis pilu kehilangan belahan jantung hatinya.
  21. Berhati – hatilah terhadap si raja hutan jika engkau hendak menjelajah belantara.
  22. Para koruptor sering disebut tikus berdasi yang tidak tahu malu.
  23. Para siswa harus belajar dengan rajin agar dapat menjadi bunga bangsa yang membawa kebanggaan.
  24. Pelaku kejahatan akan selalu mencari kambing hitam untuk lolos dari jerat hukuman.
  25. Beberapa hari ini tangisan awan di langit Jakarta tidak pernah berhenti sehingga banjir menerjang.
  26. Raja siang bersinar dengan teriknya di sisi timur.
  27. Ia mati kutu ketika tidak bisa mengerjakan soal matematika rumit itu.
  28. Konon wanita tercipta dari tulang rusuk laki – laki.
  29. Grup penyanyi pria BTS dari Korea sedang naik daun diantara para gadis remaja.
  30. Orang bermuka dua akan selalu berlaku munafik kepada setiap orang.
  31. Tanggal tua membuatku hanya sanggup makan mi instan sebagai anak kos.
  32. Artis itu menjadi buah bibir karena tertangkap memakai obat terlarang.
  33. Kita harus ringan tangan dalam membantu orang tua.
  34. Pegang tas Anda erat – erat karena banyak tangan panjang di sekitar sini.
  35. Sebagai seorang anak bawang di kantor, aku sering mendapat tugas yang berat.
  36. Ibuku berat hati berpisah dengan kakakku yang akan kuliah di luar kota.
  37. Penipu itu cuci tangan terhadap kasus penggelapan uang yang melibatkan dirinya.
  38. Anak baru itu sering cari muka terhadap pak bos.
  39. Lihat, adikmu sedang unjuk gigi kemahirannya bermain piano.
  40. Bisnis pamanku gulung tikar karena ditipu temannya.
  41. Rahasia ini tidak boleh disebarkan dan kau harus tutup mulut.
  42. Aku mengibarkan bendera putih terhadap tugas matematika dari sekolah.
  43. Berhati – hatilah dengan aliran sesat yang kerap mencuci otak para anggotanya.
  44. Persidangan dalam film itu berjalan kurang adil karena hakimnya bersikap berat sebelah.
  45. Jangan terlalu percaya kepadanya, akal bulusnya banyak sekali.
  46. Setelah lama dimarahi oleh ayah, akhirnya ibu angkat bicara membelaku.
  47. Para prajurit di zaman kemerdekaan tidak gentar maju ke medan perang.
  48. Pamanku adalah tangan kanan bosnya yang sangat dipercaya.
  49. Perhatikan ucapan yang keluar dari mulut harimaumu itu.
  50. Obral murah sering membuat para pembeli menjadi haus darah.

Gaya bahasa metafora dan contohnya digunakan pada kalimat – kalimat diatas menggunakan kata kiasan yang artinya sebagai pembanding atau menyamakan sesuatu dengan objek lainnya.

Majas metafora digunakan untuk memberi nilai estetika atau memperindah nama dan julukan yang memberikan unsur puitis pada susunan kalimat dalam karya sastra.

Oleh karena itu, majas metafora berbeda dengan hiperbola dan  majas simile.

The post 50 Contoh Gaya Bahasa Metafora dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas Metafora : Pengertian Ciri, Jenis, dan Contohnya https://haloedukasi.com/majas-metafora Fri, 27 Dec 2019 04:18:21 +0000 https://haloedukasi.com/?p=2594 Majas adalah suatu gaya bahasa yang digunakan dalam berbagai karya sastra baik pada pada karmina, dan juga pada suatu puisi yang di dalamnya mengandung unsur intrinsik. Jenis majas terdiri dari 4 kelompok yaitu majas perbandingan, macam majas sindiran, majas pertentangan dan majas penegasan. Setiap kelompok majas terdiri dari berbagai jenis majas. Misalnya majas perbandingan terdiri […]

The post Majas Metafora : Pengertian Ciri, Jenis, dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas adalah suatu gaya bahasa yang digunakan dalam berbagai karya sastra baik pada pada karmina, dan juga pada suatu puisi yang di dalamnya mengandung unsur intrinsik.

Jenis majas terdiri dari 4 kelompok yaitu majas perbandingan, macam majas sindiran, majas pertentangan dan majas penegasan. Setiap kelompok majas terdiri dari berbagai jenis majas.

Misalnya majas perbandingan terdiri dari majas eufisme, majas metonimia, dan lain sebagainya. Ada lagi majas pertentangan terdiri dari majas antitesis, majas litotes, dan lain sebagainya.

Berikut ini akan membahas salah satu jenis majas dari kelompok majas perbandingan yaitu majas metafora beserta dengan contohnya. Majas ini sudah sangat sering kita dengarkan karena salah satu majas yang sering digunakan dan dikenal di masyarakat.

1. Pengertian Majas Metafora

Secara umum, majas metafora berarti suatu gaya bahasa yang menunjukkan perbandingan secara langsung. Perbandingan dilakukan dengan pengungkapan dasar sifat yang sama atau hampir sama.

majas metafora ini sering digunakan dalam bentuk kalimat luas, dan juga sebagai perbedaan prosa, puisi dan drama.

Beberapa para ahli juga telah membahas tentang majas metafora. Berikut ini pengertian majas metafora menurut para ahli :

  • Menurut Tarigan (1985 : 15), majas metafora adalah suatu gaya bahasa yang melukiskan gambaran dengan jelas yang terbentuk dari kontras atau komparasi dalam sebuah karya sastra.
  • Menurut Keraf (1981: 214), majas metafora merupakan suatu gaya bahasa yang memiliki suatu perbandingan yang tersirat dalam menyamakan hal yang satu dengan lainnya.

2. Ciri-ciri Majas Metafora

Berikut ini ciri-ciri majas metafora yaitu :

  • Majas metafora merupakan salah satu majas dalam kelompok majas perbandingan.
  • Majas ini menggunakan kata atau frasa yang memiliki makna kiasan untuk membandingkan beberapa objek.
  • Majas ini tidak menggunakan kata pembanding secara langsung, seperti kata bagai, bak, laksana, atau ibarat.
  • Majas ini juga tidak menggunakan kata penghubung atau konjungsi dalam kalimatnya.

3. Jenis Majas Metafora

Ada dua jenis metafora yang akan dibahas, yaitu :

  • Metafora in Praesentia.

Bentuk majas ini adalah membandingkan suatu objek tertentu dan disampaikan secara bersamaan, sehingga memiliki makna eksplisit.

Contoh : Hampir semua lelaki menyukai Sinta, kembang desa, yang memiliki wajah yang sangat jelita.

Artinya : Kembang desa memiliki makna bahwa Sinta adalah gadis yang sangat cantik.

  • Metafora in Absentia.

Bentuk majas ini adalah membandingkan suatu objek tertentu dan disampaikan secara bersamaan, sehingga memiliki makna implisit.

Contoh : Hampir semua lelaki ingin menikahi seorang mawar desa itu.

Artinya : Mawar desa memiliki makna bahwa seorang gadis cantik yang belum menikah.

4. Contoh Majas Metafora

Beberapa contoh majas metafora adalah sebagai berikut :

  1. Rudi menjadi buah bibir di kantornya karena kasus penggelapan dananya.
    Artinya : Buah bibir berarti bahan omongan.
  2. Ayah membanting tulang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
    Artinya : Membanting tulang berarti bekerja keras.
  3. Sinta adalah anak yang kepala batu dan selalu bertentangan dengan ibunya.
    Artinya : Kepala batu berarti keras kepala.
  4. Tidak ada siswa yang tidak mengenal Roni, sang kutu butu.
    Artinya : Kutu butu berarti senang membaca.
  5. Riri selalu mencari kambing hitam dari semua masalah yang dia berikan.
    Artinya : Kambing hitam berarti orang yang dipersalahkan.
  6. Sejak dulu, ayah adalah tangan kanan dari pemimpin perusahaannya.
    Artinya : Tangan kanan berarti orang kepercayaan.
  7. Setiap penjahat dan pelaku kekerasan akan menjadi sampah masyarakat.
    Artinya : Sampah masyarakat berarti orang-orang yang dianggap tidak berguna.
  8. Si jago merah telah membunuh banyak korban dan melahap puluhan rumah.
    Artinya : Si jago merah adalah api.
  9. Rina pulang dari Korea dan membawa buah tangan untuk ibunya.
    Artinya : Buah tangan berarti oleh-oleh.
  10. Rani adalah wanita yang memiliki mulut berbisa sehingga semua temannya membenci dia.
    Artinya : Mulut berbisa adalah suka mengeluarkan kata-kata pedas dan tajam.

Itulah penjelasan mengenao pengertian majas metafora beserta contohnya dan juga ciri-cirinya yang di ulas secara singkat dan jelas dengan bahasa yang mudah di mengerti.

The post Majas Metafora : Pengertian Ciri, Jenis, dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
40 Contoh Majas Metafora dan Artinya https://haloedukasi.com/contoh-majas-metafora Thu, 12 Dec 2019 07:29:22 +0000 https://haloedukasi.com/?p=1752 Majas metafora merupakan majas yang paling banyak dikenal masyarakat. Penggunaannya yang mudah sehingga sering diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Majas metafora merupakan jenis majas perbandingan. Jenis majas ini berisi perbandingan antara satu hal dengan hal lainnya. Tujuan perbandingan dilakukan untuk memperindah kalimat oleh penulis. Selain itu dapat juga digunakan untuk memahami pengertian ide pokok bacaan dalam […]

The post 40 Contoh Majas Metafora dan Artinya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas metafora merupakan majas yang paling banyak dikenal masyarakat. Penggunaannya yang mudah sehingga sering diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Majas metafora merupakan jenis majas perbandingan. Jenis majas ini berisi perbandingan antara satu hal dengan hal lainnya. Tujuan perbandingan dilakukan untuk memperindah kalimat oleh penulis.

Selain itu dapat juga digunakan untuk memahami pengertian ide pokok bacaan dalam suatu paragraf.

Majas metafora merupakan majas yang menggambarkan sesuatu dengan menggunakan perbandingan. Kalimat yang diperbandingkan merupakan kiasan dengan kata sifat hampir sama.

Perbandingan yang digunakan bersifat langsung dan tepat sasaran tanpa menggunakan kata penghubung.

Contoh Majas Metafora

Contoh majas metafora sering kita temukan dalam puisi bebas. Kalimat majas metafora sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Berikut ini terdapat 40 contoh majas metafora beserta artinya :

1. Perempuan itu berwajah elok sejernih embun pagi. Sejernih embun pagi artinya, wajahnya sangat cantik.

2. Jadilah orang yang bermanfaat bagi masyarakat, jangan menjadi sampah masyarakat. Sampah masyarakat artinya kriminal.

3. Meskipun sudah larut, dewi malam tak kunjung muncul. Dewi malam artinya bulan.

4. Tingkah lakunya sangat manis, ternyata buaya darat. Buaya darat artinya playboy.

5. Anak-anak merupakan para tunas bangsa yang harus diarahkan dengan baik dan benar. Tunas bangsa artinya penerus bangsa.

6. Toko di seberang jalan habis dilalap si jago merah. Si jago merah artinya api.

7. Kita harus berlapang dada dalam kekalahan pertandingan ini. Berlapang dada artinya ikhlas.

8. Sikap yang perlu dicontoh dari pak guru adalah kerendahan hatinya. Rendah hati artinya tidak sombong

9. Siswa yang rajin ke perpustakaan sering dijuluki kutu buku. Kutu buku artinya gemar membaca.

10. Kakak adalah anak emas ayah. Anak emas artinya anak yang paling disayang.

11. Ayah dan ibu menyayangi kedua buah hatinya yang selalu menemaninya. Buah hati artinya anak.

12. Buku adalah jendela dunia. Jendela dunia artinya sumber pengetahuan.

13. Si kepala batu itu memenangkan akhir perdebatan sore ini. Kepala batu artinya keras kepala.

14. Sepulang dari piknik, ibu membawa buah tangan banyak sekali. Buah tangan artinya oleh-oleh.

15. Kakak sudah lama menjadi tulang punggung bagi keluarga. Tulang punggung artinya tumpuan hidup.

16. Kecantikan Siti menjadikannya bunga desa yang sangat terkenal sampai desa sebelah. Bunga dessa artinya perempuan paling cantik.

17. Kiki menjadi bintang kelas karena prestasinya. Bintang kelas adalah juara kelas, yang paling pintar di kelas

18. Saya takut pergi ke hutan sendirian, takut bertemu si raja hutan. Raja hutan artinya singa.

19. Hati-hati tikus berdasi yang masih berkeliaran bebas. Tikus berdasi artinya koruptor

20. Sepanjang sore ini tangisan awan tak henti-hentinya berkumandang. Tangisan awan artinya suara petir.

21. Banyak artis ingin kolaborasi dengan boyband korea BTS yang sedang naik daun. Naik daun artinya terkenal.

22. Sudah ditakdirkan bahwa perempuan merupakan tulang rusuk laki-laki. Tulang rusuk artinya pasangan hidup.

23. Meskipun sudah siang si raja siang tetap belum mau menampakkan wujudnya. Raja siang artinya matahari.

24. Artis ibu kota itu menjadi buah bibir setelah skandal yang menimpanya. Buah bibir artinya bahan perbincangan.

25. Orang tua dilarang keras untuk ringan tangan terhadap anak-anaknya. Ringan tangan artinya suka melakukan tindak kekerasan.

26. Hati-hati pada rekan kerja anda yang bermuka dua. Muka dua artinya suka mengadu domba.

27. Akhir-akhir ini banyak tangan panjang di pasar. Tangan panjang artinya suka mencuri.

28. Pemain bola nomor 10 itu hanya anak bawang. Anak bawang artinya anak baru.

29. Direktur perusahaan itu cuci tangan atas kasus yang menimpa perusahannya. Cuci tangan artinya tidak ikut campur.

30. Kasus teroris itu sudah di bawa ke meja hijau. Meja hijau artinya pengadilan

31. Penjual soto depan rumahku gulung tikar. Gulung tikar artinya bangkrut

32. Para pegawai hanya bisa tutup mulut mengenai kasus itu. Tutup mulut artinya tidak mau berbicara.

33. Kakak hanya bisa gigit jari melihat makanan kesukaannya diambil kucing. Gigit jari artinya pasrah

34. Hati-hati dengan laki-laki berhidung belang. Hidung belang artinya playboy

35. Perempuan itu hidup sebatang kara di ibu kota. Sebatang kara artinya hidup sendirian

36. Jangan berkecil hati jika belum mendapatkan nilai yang bagus, terus berusaha dan berdoa. Kecil hati artinya sedih.

37. Sari adalah tangan kanan di perusahaan kami. Tangan kanan artinya orang kepercayaan.

38. Siswa yang nilainya paling rendah di kelas dipanggil kepala udang. Kepala udang artinya kurang pandai.

39. Kejadian tadi sore membuat ayah naik darah. Naik darah artinya marah.

40. Banyak manusia menjadi gelap mata ketika mendapatkan jabatan yang tinggi. Gelap mata artinya serakah.

Biasanya jenis majas metafora dalam karangan bebas digunakan agar pembaca lebih paham mengenai perbedaan prosa, puisi dan drama.

Selain itu, kita akan lebih sering menemui majas metafora dalam bentuk kalimat luas, atau dalam bentuk paragraf eksposisi ilustrasi dalam membandingkan suatu objek.

Kalimat tersebut sering kita dengar sehari-hari sehingga sudah tidak asing lagi bagi kita.

Demikian 40 contoh majas metafora dalam kehidupan sehari-hari beserta artinya.

The post 40 Contoh Majas Metafora dan Artinya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>