Majas Pertentangan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/majas-pertentangan Thu, 30 Jul 2020 02:38:24 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Majas Pertentangan - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/majas-pertentangan 32 32 Majas Anakronisme: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya https://haloedukasi.com/majas-anakronisme Fri, 17 Jul 2020 08:48:46 +0000 https://haloedukasi.com/?p=9011 Ada beragam jenis majas pertentangan dan beberapa diantaranya telah dibahas seperti majas oksimoron, majas kontradiksio interminus, dan majas hiperbola. Terdapat satu jenis majas pertentangan lainnya yakni majas anakronisme. Mungkin sebagian besar dari kita cukup asing dengan majas ini. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai apa itu majas anakronisme, mari disimak penjelasannya berikut di bawah ini! Pengertian […]

The post Majas Anakronisme: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Ada beragam jenis majas pertentangan dan beberapa diantaranya telah dibahas seperti majas oksimoron, majas kontradiksio interminus, dan majas hiperbola. Terdapat satu jenis majas pertentangan lainnya yakni majas anakronisme.

Mungkin sebagian besar dari kita cukup asing dengan majas ini. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai apa itu majas anakronisme, mari disimak penjelasannya berikut di bawah ini!

Pengertian Majas Anakronisme

Kata anakronisme berasal dari dua kata yakni “Ana” yang memiliki arti mundur dan “Kromoson” yang berarti waktu. Anakronisme merupakan suatu ekspresi yang bertentangan dengan momen aktual dari sebuah peristiwa. Dan saat digabungkan, bentuk anakronistis adalah bentuk yang memiliki keterkaitan dengan masa lalu.

Sehingga dapat diartikan jika majas anakronisme merupakan majas yang digunakan untuk menceritakan sesuatu yang telah terjadi serta yang mempunyai nilai di masa lalu atau terdapat dalam sejarah.
Pengertian lain dari majas anakronisme yakni majas yang menunjukan suatu gaya bahasa berupa pengungkapan atau sesuatu yang mengandung ketidaksesuaian antara waktu dan peristiwa yang sedang dibicarakan.

Ciri-Ciri Majas Anakronisme

Majas anakronisme termasuk majas yang unik, sebab sangat jarang digunakan dalam percakapan sehari-hari. Adapun ciri-ciri dari majas anakronisme sebagai berikut:

  • Majas ini memiliki hubungan dengan waktu.
  • Majas anakronisme bercerita mengenai masa lalu atau lampau.

Teknik Membuat Majas Anakronisme

Cara atau teknik dalam membuat majas anakronisme tidak jauh berbeda dengan pembuatan majas pertentangan pada umumnya. Hal yang dibutuhkan dalam membuat majas anakronisme yakni:

  • Tentukan terlebih dahulu kata-kata yang dapat mewakili inti dari kalimat yang dimaksud.
  • Tentukan juga kalimat atau pernyataan yang berisi mengenai pertentangan atau ketidaksesuaian antara kejadian saat ini dengan peristiwa lalu.

Contoh Majas Anakronisme

  1. Para manusia purba zaman dahulu memasak makanannya menggunakan kompor gas. (pada kenyataannya zaman purba belum ditemukan api ataupun memasak dengan metode sederhana).
  2. Tentara Kerajaan Majapahit berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya menggunakan pesawat. (pada saat itu pesawat tentu tidak ada).
  3. Bayi yang berlahir tersebut berbicara kepada ibunya bahwa dia merasa lapar. (tidak mungkin untuk bayi yang baru lahir dapat berbicara).
  4. Pengumuman Genghis Khan sebagai pahlawan kebanggan Mongolia diramaikan dengan melaksanakan pertunjukan konser. (Genghis Khan terkenal di tahun 1200-an dan saat itu belum ada acara seperti konser).
  5. Pasukan sekutu yang berperang pada masa Perang Dunia II menggunakan email untuk mengirim pesan rahasia. (pada saat itu email dan internet belum diciptakan).
  6. Setiap hari Patih Gadjah Mada selalu menulis status pada halaman Facebook. (pada saat itu Facebook belum ada).
  7. Saat membangun Candi Prambanan, Rakai Pikatan menggunakan crane untuk memindahkan batuan. (saat itu pembuatan Candi Prambanan menggunakan alat sederhana dan tidak terdapat crane).
  8. Kerajaan Sriwijaya berhasil memenangkan peperangan karena menggunakan kapal selam yang canggih. (kapal selam belum ada saat Kerajaan Sriwijaya ada di Indonesia).
  9. Christopher Colombus menemukan Benua Amerika dengan mengandalkan GPS saat berada di lautan.
  10. Keberhasilan Gadjah Mada untuk menggabungkan Nusantara disiarkan secara langsung pada TV.
  11. Hitler menyampaikan perintah kepada para bawahannya dengan memanfaatkan ruang chat dari handphone.
  12. Ratu Cleopatra yang terkenal di Mesir selalu mendengarkan radio ketika dia merasa bosan.
  13. Manusia purba menggambar dinding gua dengan menggunakan cat minyak dan pensil warna.
  14. Issac Newton menjelaskan penemuannya dengan menggunakan Power Point.
  15. Para prajurit Mataram Kuno sempat tersesat di dalam hutan, sebab tidak ada satupun prajurit yang membawa GPS dan alat komunikasi apapun.
  16. Ken Dedes membeli semua perlengkapan untuk istananya secara online.
  17. Pengiriman barang dagang dari Kerajaan Samudera Pasai ke wilayah sekitarnya menggunakan jasa ojek online. (jasa ojek online tidak tersedia saat itu).
  18. Setelah perang berakhir, masing-masing prajurit yang dipimpin oleh Napoleon Bonaparte diberikan izin untuk mengirim pesan kepada keluarganya dengan menggunakan handphone.
  19. Sebelum uang ditemukan, para pedagang dan pembeli menggunakan alat pembayaran berupa uang elektronik. (saat itu sistem transaksi dilakukan secara barter atau tukar menukar barang).
  20. Gatot Kaca berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya dengan cara terbang menggunakan pesawat.

The post Majas Anakronisme: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas Oksimoron: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya https://haloedukasi.com/majas-oksimoron Thu, 16 Jul 2020 20:01:46 +0000 https://haloedukasi.com/?p=9008 Ada beragam jenis majas di dalam bahasa Indonesia dan majas tersebut dikelompokan menjadi 4 majas besar, salah satunya majas pertentangan. Ada beberapa macam majas yang tergolong ke dalam majas pertentangan, beberapa di antaranya yakni majas hiperbola, majas antitesis, majas paradoks, majas kontradiksio interminus, majas oksimoron dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini akan dibahas lebih […]

The post Majas Oksimoron: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Ada beragam jenis majas di dalam bahasa Indonesia dan majas tersebut dikelompokan menjadi 4 majas besar, salah satunya majas pertentangan. Ada beberapa macam majas yang tergolong ke dalam majas pertentangan, beberapa di antaranya yakni majas hiperbola, majas antitesis, majas paradoks, majas kontradiksio interminus, majas oksimoron dan lain sebagainya.

Pada kesempatan kali ini akan dibahas lebih lanjut mengenai salah satu dari majas pertentangan, yaitu majas oksimoron. Mari disimak penjelasannya di bawah ini!

Pengertian Majas Oksimoron

Kata oksimoron berasal dari bahasa Yunani yakni “Oxus” yang memiliki arti tajam dan “Moros” yang berarti tumpul. Oksimoron adalah suatu bentuk ekspresi dengan frasa yang memiliki makna paradoks.

Majas oksimoron yakni menempatakan dua antonim di dalam suatu hubungan secara sintaksis dan tersusun menjadi sebuah paradoks. Maksud dari majas ini yakni terdapat kalimat-kalimat yang tersusun dari kata-kata saling bertentangan tetapi membentuk makna kias.

Dapat dikatakan jika majas oksimoron hampir mirip dengan majas paradoks, namun untuk majas oksimoron menggunakan kata-kata yang berlawanan dalam satu kata yang sama.

Ciri-Ciri Majas Oksimoron

Adapun ciri-ciri dari majas oksimoron yakni terdapat hal-hal yang tampak kontradiktif saat diungkapkan dalam sebuah kalimat. Oleh karena itu, majas oksimoron termasuk ke dalam jenis pertentangan.

Selain itu ciri penting dari majas oksimoron yakni bahwa terdapat hal-hal yang kelihatannya bertentangan saat dinyatakan dalam sebuah kalimat.

Teknik Membuat Majas Oksimoron

Teknik pembuatan majas oksimoron tidaklah terlalu sulit dan secara umum sama dengan jenis majas pertentangan lainnya. Hal yang harus dibutuhkan dalam membuat majas oksimoron yakni:

  1. Sebuah ide dan kreativitas dalam menyusun bahasa agar menjadi sebuah kalimat yang efektif.
  2. Jangan lupa untuk memasukkan ciri utama dari majas oksimoron yaitu hal-hal yang bertentangan atau kontradiktif dalam mengungkapkan suatu kalimat.

Contoh Majas Oksimoron

  1. Diah adalah seorang sahabat yang selalu hadir saat senang maupun sedih.
  2. Isak tangis bahagia mewarnai pertemuan ibu dan anak yang terpisah selama puluhan tahun.
  3. Orang bilang antara cinta dan benci itu tidak ada bedanya.
  4. Anehnya anak kecil itu menertawakan rasa sakit di kakinya, padahal dia jatuh cukup keras di tangga itu.
  5. Sebagai orang terdekatnya, Rizal sudah hafal sifat baik dan buruk dari Indra.
  6. Besar kecilnya uang jangan terlalu dihiraukan, yang terpenting adalah bagaimana cara kita memperoleh uang tersebut.
  7. Pasangan suami istri tersebut telah hidup bersama lebih dari tiga puluh tahun menjalani manis pahitnya kehidupan bersama-sama.
  8. Dia selalu senang melihat penderitaan orang lain.
  9. Perang yang terjadi hingga saat ini diawali dengan adanya perang saudara.
  10. Para pahlawan rela berkorban demi kemerdekaan negara Indonesia.
  11. Pasang surut kehidupan akan selalu dialami oleh setiap orang.
  12. Kita tidak boleh berhenti kepada Tuhan agar diberi kemudahan dalam menghadapi kesulitan yang sedang dihadapi.
  13. Meskipun dalam pertandingan kali ini Aku belum dapat memenangkannya, namun Aku percaya jika kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda.
  14. Semua orang tua tahu apa yang baik dan buruk bagi anak-anaknya.
  15. Setiap masalah pasti ada solusinya, jadi kita jangan pernah berputus asa.
  16. Pertarungan yang terjadi beberapa saat yang lalu membuat Alex diantara dua pilihan yakni bangkit atau menyerah.
  17. Sejak kematian kedua orang tuanya, kakak beradik itu menjalani susah senangnya kehidupan bersama-sama.
  18. Semua orang tahu jika dia selalu tersenyum di atas kesedihannya, sebab dia hanya ingin membuat orang lain bahagia.
  19. Meraka melakukan janji setia untuk hidup bersama baik dalam keadaan suka maupun duka.
  20. Bekerja sebagai artis yang berada di dunia hiburan pasti akan mengalami timbul tenggelam dalam karirnya.
  21. Meskipun panas dan hujan melanda, dia terus membangun rumah kayu ini demi istri tercintanya.
  22. Sedikit banyak aku mengetahui alasan mengapa orang tersebut tega melakukan pembunuhan tersebut.
  23. Seseorang pernah berkata kepadaku bahwa kehidupan itu seperti roda yang berputar, terkadang di atas atau di bawah.
  24. Dia berkata jika rasa rindu dan dendam tidak akan pernah hilang jika memikirkan orang itu.
  25. Kedua saudara kembar tersebut terlihat selalu bertengkar kemudian segera berbaikan lagi.

The post Majas Oksimoron: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas Kontradiksi Interminus: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya https://haloedukasi.com/majas-kontradiksi-interminus Wed, 15 Jul 2020 20:58:46 +0000 https://haloedukasi.com/?p=8977 Gaya bahasa atau majas ada beragam jenisnya. Salah satunya dikelompokkan ke dalam majas pertentangan. Majas pertentangan yakni majas yang digunakan untuk menjelaskan suatu hal, menggunakan ungkapan dengan makna sebenarnya. Sedangkan macam-macam majas pertentangan antara lain majas paradoks, majas antitesis, majas litotes, majas kontradiksi interminus dan lain sebagainya. Mungkin beberapa dari kita masih cukup asing dengan […]

The post Majas Kontradiksi Interminus: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Gaya bahasa atau majas ada beragam jenisnya. Salah satunya dikelompokkan ke dalam majas pertentangan. Majas pertentangan yakni majas yang digunakan untuk menjelaskan suatu hal, menggunakan ungkapan dengan makna sebenarnya.

Sedangkan macam-macam majas pertentangan antara lain majas paradoks, majas antitesis, majas litotes, majas kontradiksi interminus dan lain sebagainya. Mungkin beberapa dari kita masih cukup asing dengan majas kontradiksi interminus. Dan untuk mengetahui seperti apa majas tersebut berikut pengertian, ciri-ciri dan contohnya.

Pengertian Majas Kontradiksi Interminus

Majas kontradiksi interminus adalah suatu majas yang menyatakan penyangkalan atau sangkalan terhadap pernyataan yang telah ataupun sudah diucapkan sebelumnya, dengan menyertakan suatu pengecualian sesudahnya. Majas kontradiksi interminus termasuk ke dalam majas pertentangan.

Ciri-Ciri Majas Kontradiksi Interminus

Adapun ciri-ciri dari majas kontradiksi interminus sebagai berikut:

  1. Pada kalimatnya terdapat penjabaran mengenai beberapa klasifikasi, jenis, ataupun ragam dengan adanya pengecualian yang berbeda pada hal-hal yang sebelumnya pernah dijabarkan atau dipaparkan.
  2. Terdapat kata kecuali atau terkecuali, akan tetapi, setidaknya dan hanya.

Cara atau teknik membuat majas kontradiksi interminus tidak berbeda dengan pembuatan majas pertentangan lainnya.

Tentukan kata-kata yang dianggap dapat mewakili inti dari kalimat yang dimaksud. Kemudian cari kalimat pernyataan yang menjelaskan penyangkalan terhadap kalimat sebelumnya.

Contoh Majas Kontradiksi Interminus

  1. Seluruh saudaranya berprofesi sebagai tentara. Hanya dia saja yang bekerja sebagai pengusaha makanan.
  2. Lowongan pekerjaan tersebut diperuntukkan bagi siapapun termasuk bagi yang baru lulus, kecuali yang sudah menikah.
  3. Dia selalu mengkonsumsi semua jenis sayuran hijau kecuali sawi.
  4. Promo ini berlaku untuk setiap pembelian produk minuman, kecuali minum di tempat.
  5. Meskipun kamu bukan siapa-siapa baginya, setidaknya kamu pernah mengisi hidupnya dengan kebahagiaan.
  6. Hampir setiap hari ayah minum teh, hanya sesekali saja beliau meminum kopi.
  7. Adik merobek semua isi buku, hanya lembar yang terdapat gambar saja yang ditinggalkannya.
  8. Setiap hari Jumat seluruh karyawan diwajibkan untuk mengenakan batik, hanya satpam saja yang memakai seragam.
  9. Setiap peringatan hari Kartini, seluruh anak sekolah SD 05 diwajibkan untuk mengenakan pakaian nasional yakni kebaya, kecuali anak laki-laki wajib mengenakan batik.
  10. Surat keterangan gaji bisa didapatkan oleh seluruh karyawan baik negeri maupun swasta terkecuali pengusaha dan wiraswasta.
  11. Penempatan kerja untuk Pegawai Negeri Sipil tersebut dilakukan di seluruh Indonesia kecuali provinsi Kalimantan Barat.
  12. Model itu selalu menjaga jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuhnya setiap 6 hari kecuali di hari Minggu dia akan memakan makanan tinggi kalori.
  13. Setiap musim hujan di jalanan ini akan banyak ditemui jasa ojek payung kecuali saat musim kemarau tiba.
  14. Semua orang telah berkumpul di tempat yang telah ditentukan, hanya Ira saja yang belum datang.
  15. Para peserta lomba cerdas cermat mulai memasuki ruangan, hanya pendamping yang tinggal di ruang tunggu.
  16. Semua orang selamat dari kejadian kecelakaan tersebut, kecuali pengemudi mini bis yang jatuh ke dalam jurang.
  17. Kakakku selalu sibuk setiap hari untuk mengurus pekerjaannya, kecuali akhir pekan dia akan menemaniku jalan-jalan.
  18. Setiap orang pasti pernah mengalami kegagalan dalam hidupnya, hanya orang yang mau berusaha dan tidak mudah menyerah adalah ciri orang sukses.
  19. Semua kamar yang berada di lantai 1 telah diisi oleh para mahasiswa baru kecuali kamar yang berada di lantai 2.
  20. Lebih dari setengah siswa kelas 8 berhasil memperoleh nilai di atas KKM kecuali Dadang, Mile, dan Doni.
  21. Semua mahasiswa yang berasal dari luar daerah memilih untuk tinggal di kost yang dekat dengan kampus, hanya mahasiswa asli daerah tersebut yang tinggal di rumah.
  22. Semua buah yang telah ibu beli dimasukkan ke dalam lemari pendingin, kecuali alpukat dan pisang.
  23. Penjual minuman tersebut buka setiap hari, kecuali saat adzan akan tutup karena memberikan kesempatan kepada para pekerjanya untuk solat.
  24. Setiap wanita yang memiliki panjang rambut melebihi bahu harus mengikat rambutnya agar terlihat rapih kecuali yang berambut pendek.
  25. Kondisi perumahan yang berada di bagian selatan sungai rusak, kecuali perumahan yang berada di sebelah utara sungai.

The post Majas Kontradiksi Interminus: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
8 Macam-Macam Majas Pertentangan https://haloedukasi.com/macam-macam-majas-pertentangan Thu, 11 Jun 2020 23:18:54 +0000 https://haloedukasi.com/?p=7322 Majas merupakan suatu gaya bahasa yang digunakan untuk menyatakan suatu perumpamaan atau kiasan dan memberikan kesan tertentu bagi tulisan atau lisan yang menimbulkan kesan imajinatif untuk para pembaca atau pendengar. Dalam bahasa Indonesia, majas terbagi menjadi 4 macam yakni majas perbandingan, majas pertentangan, majas penegasan, dan majas sindiran. Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan lebih […]

The post 8 Macam-Macam Majas Pertentangan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas merupakan suatu gaya bahasa yang digunakan untuk menyatakan suatu perumpamaan atau kiasan dan memberikan kesan tertentu bagi tulisan atau lisan yang menimbulkan kesan imajinatif untuk para pembaca atau pendengar. Dalam bahasa Indonesia, majas terbagi menjadi 4 macam yakni majas perbandingan, majas pertentangan, majas penegasan, dan majas sindiran.

Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan lebih lanjut mengenai apa itu majas pertentangan. Majas pertentangan merupakan majas yang menggunakan gaya bahasa atau kata berkias yang menyatakan suatu pertentangan dengan maksud sebenarnya. Dan berikut macam-macam majas pertentangan beserta contohnya:

1. Majas Antitesis

Antitesis sendiri berada dari bahasa Yunani yakni “anti” yaitu kontradiksi sedangkan “tesis” berarti posisi. Majas antitesis merupakan jenis majas pertentangan yang menggunakan paduan kata yang saling berlawanan arti dalam satu kalimat sehingga terlihat kontras perbedaanya.

Contohnya:

  • Pria wanita, tua muda, semua merasakan kebahagiaan menyambut kedatangan pejabat tersebut.
  • Tidak peduli besar kecil harga tetap sama.
  • Kepada bapak ibu yang saya hormati, serta anak-anak sekalian yang saya sayangi.

2. Majas Paradoks

Kata paradoks berasal dari bahasa Yunani yakni “para” yang memiliki arti pertentangan dan “doxa” yang berarti pemikiran atau pendapat. Majas paradoks adalah majas yang terlihat seolah-olah terdapat pertentangan atau sebuah majas yang antarbagiannya menyatakan sesuatu hal yang bertentangan. Bisa dikatakan jika majas paradoks memberikan kesan aneh untuk lawan bicara namun maknanya benar.

Contohnya:

  • Pria itu merasa kesepian di antara banyaknya orang yang sedang berbahagia di aula ini.
  • Dia selalu merasa sedih meskipun hartanya berlimpah.
  • Selalu ada hikmah dibalik setiap permasalahan yang terjadi.

3. Majas Kontradiksi Interminus

Majas kontradiksio interminus yakni majas yang menunjukan hal bertentangan dengan apa yang sudah dikatakan sebelumnya. Hal yang telah diucap kemudian disangkal kembali dengan perkataan.

Contohnya:

  • Semua telah menandatangani kehadiran, kecuali Pak Rudi.
  • Wajahnya sangat tampan, tetapi sayang sekali banyak jerawat dan komedo.
  • Kau boleh memakan berbagai macam jenis makanan, kecuali yang mengandung kacang-kacangan.

4. Majas Litotes

Majas litotes merupakan majas yang digunakan untuk menyatakan suatu yang kurang dari keadaan sebenarnya atau pikiran dengan menyangkal lawan katanya. Kegunaan dari majas litotes sendiri yakni untuk menunjukan sikap rendah diri, menghindari sifat sombong, bersikap sopan santun, sehingga lawan bicara akan merasa dihargai dan dihormati.

Contohnya:

  • “Mari masuk! maaf rumah saya cukup berantakan.” (arti dari kata berantakan di sini sebenarnya rapih).
  • “Maaf saya hanya bisa memasak makanan ala kadarnya, silahkan dinikmati.” (arti dari kata makanan ala kadarnya sebenarnya yakni makanan yang cukup untuk menyambut tamu).

5. Majas Hiperbola

Majas hiperbola yakni majas yang mengandung pernyataan berlebihan dengan cara membesar-besarkan suatu hal. Terkadang penggunaan majas hiperbola membuat kalimat menjadi tidak masuk akal bahkan berlebihan.

Contohnya:

  • Makanan di atas meja habis disantap bahkan hingga ke piring-piringnya. (majas hiperbola di sini yakni ke piring-piringnya).
  • Akan ku arungi luas samudera hingga ku daki gunung tertinggi hanya untuk bertemu dengan pujaan hati. (majas hiperbola di sini yakni arungi luas samudera dan daki gunung tertinggi).
  • Suaranya luar biasa bahkan hingga menggelegar ke penjuru dunia. (majas hiperbola di sini yakni menggelagar ke penjuru dunia).

6. Majas Oksimoron

Majas oksimoron merupakan kebalikan dari majas paradoks. Dalam majas oksimoron adalah majas pertentangan yang diucapkan dalam satu frasa sama.

Contohnya:

  • Pertemuan dengan kekasih hatinya yang telah lama hilang berakhir dengan tangis bahagia.
  • Meskipun dalam keadaan susah senang mereka selalu saling menguatkan satu dengan lainnya.
  • Orang itu memang tidak memiliki perasaan. Dia bersenang-senang di atas penderitaan orang lain.

7. Majas Anakronisme

Majas anakronisme adalah majas yang digunakan untuk mengungkapkan hal yang bertentangan dengan suatu kejadian sebenarnya.

Contohnya:

  • Para pasukan kerajaan Majapahit menggunakan handphone sebagai alat komunikasi. (pada zaman kerajaan dahulu handphone belum diciptakan).
  • Gatot Kaca terbang menggunakan pesawat terbang untuk pindah dari satu tempat ke tempat lain. (pesawat terbang tentu belum ada saat zaman tersebut).
  • Patih Gadjah Mada menggunakan senjata nuklir untuk menakuti para musuhnya. (senjata nuklir belum ada saat zaman sejarah).

8. Majas Ironi

Majas ironi termasuk ke dalam majas pertentangan yang sering digunakan dalam percakapan. Hal ini berhubungan dengan cara menyindir sesuatu. Penggunaan majas ironi untuk menjaga perasaan lawan bicara. Biasanya pembicara menggunakan kebalikan dari fakta dan ditambah frase yang juga bertentangan.

Contohnya:

  • Suaramu merdu sekali, sampai-sampai sakit kepala aku mendengarnya.
  • Tulisan tanganmu rapih sekali, seperti tulisan anak 1 tahun.
  • Rapih benar kamarmu ini, sampai aku bingung mau duduk di mana.
  • Sayur ini sedap sekali, sampai aku bisa merasaka air laut saat memakannya.

The post 8 Macam-Macam Majas Pertentangan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
35 Contoh Majas Oksimoron Singkat Dalam Kalimat https://haloedukasi.com/contoh-majas-oksimoron Thu, 02 Jan 2020 11:06:56 +0000 https://haloedukasi.com/?p=2965 Majas atau gaya bahasa adalah pemakaian ragam tertentu dalam kekayaan bahasa untuk mendapatkan efek yang akan membuat sebuah karya sastra menjadi lebih menarik dan lebih hidup. Majas kerap menjadi keseluruhan dari ciri bahasa sekelompok penulis sastra, juga cara khas mereka dalam menyampaikan pikiran dan perasaan secara lisan atau tulisan. Majas secara umum berfungsi sebagai penarik […]

The post 35 Contoh Majas Oksimoron Singkat Dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas atau gaya bahasa adalah pemakaian ragam tertentu dalam kekayaan bahasa untuk mendapatkan efek yang akan membuat sebuah karya sastra menjadi lebih menarik dan lebih hidup.

Majas kerap menjadi keseluruhan dari ciri bahasa sekelompok penulis sastra, juga cara khas mereka dalam menyampaikan pikiran dan perasaan secara lisan atau tulisan.

Majas secara umum berfungsi sebagai penarik perhatian orang lain ketika akan mengkomunikasikan ide atau gagasan kepada orang lain menggunakan kata yang tidak lazim atau menyimpang dari makna harfiahnya.

Terdapat banyak sekali jenis – jenis majas seperti majas personifikasi, majas asosiasi, dan majas hiperbola.

Apa Itu Majas Oksimoron ?

Empat kelompok utama majas adalah majas pertentangan, majas perbandingan, majas sindiran dan majas penegasan. Majas oksimoron adalah salah satu jenis majas pertentangan dalam bahasa Indonesia dan menjadi salah satu dari macam – macam gaya bahasa dalam cerpen.

Kata Oksimoron berasal dari bahasa Yunani ”Oxus” yang berarti tajam dan “Moros” yang berarti tumpul. Majas oksimoron menempatkan dua antonim dalam suatu hubungan secara sintaksis dan dapat disusun menjadi paradoks.

Itu berarti dalam satu frasa majas oksimoron terdapat sebuah paradoks, dan ciri penting dari majas oksimoron adalah bahwa hal – hal yang seolah bertentangan diungkapkan dalam satu frasa atau satu kalimat saja.

Contoh majas pertentangan oksimoron yaitu:

  1. Setelah terpisah selama bertahun – tahun, pertemuan ibu dan anak itu penuh isak tangis bahagia.
  2. Jika memikirkan dirinya, cinta dan benci kurasakan sekaligus.
  3. Suami istri telah berjanji saat mengucap ikrar pernikahan bahwa senang dan susah akan dijalani bersama.
  4. Ia bersedia dijodohkan oleh orang tua meskipun harus tersenyum di atas kepedihannya sendiri.
  5. Berdoalah agar kamu selalu diberi kemudahan di tengah semua kesulitan yang sedang menerpa.
  6. Saat senang ataupun sedih, jangan lupa untuk selalu bersyukur kepada Allah.
  7. Para koruptor itu patut dihukum berat karena telah tertawa di atas penderitaan orang lain.
  8. Hidup mati para pejuang kemerdekaan telah mereka serahkan demi kebebasan bangsa Indonesia dari penjajahan.
  9. Orang tuaku telah menjalani susah dan senang sepanjang hidup pernikahan mereka dengan tegar bersama – sama.
  10. Kau adalah sahabatku sejak lama, susah senang kita akan jalani bersama.
  11. Jangan kecewa akan kekalahanmu karena kegagalan adalah sukses yang tertunda.
  12. Perang saudara masih terjadi antara kedua negara tersebut.
  13. Pahit manisnya kehidupan telah dirasakan oleh pria berusia 90 tahun tersebut.
  14. Karir artis itu di dunia hiburan belakangan ini mulai timbul tenggelam.
  15. Jangan menyerah karena setelah kesulitan pasti ada kemudahan.
  16. Orang tuaku percaya bahwa anak – anaknya sudah dewasa dan mengetahui tentang baik dan buruk dari setiap keputusan.
  17. Setelah mengalami kegagalan, pilihan seseorang adalah kembali bangkit atau menyerah.
  18. Rindu dan dendam tidak pernah hilang dari hatiku jika mengingatmu.
  19. Ranti adalah istri yang setia mendampingi dalam gagal dan sukses suaminya.
  20. Aku akan selalu berjalan bersamamu ketika terik dan hujan.
  21. Kedua kekasih itu sering terlihat bertengkar lalu segera berbaikan lagi, seperti hubungan benci tapi cinta.
  22. Si culas itu selalu tertawa di atas penderitaan orang lain.
  23. Besar atau kecil hasil yang kau dapatkan tidak masalah, yang terpenting adalah kehalalannya.
  24. Kawanku itu sangat tegar, ia selalu mampu menertawakan kepedihannya sendiri di tengah cobaan yang dialaminya.
  25. Bagaimana susah senang kehidupan manusia, semua ditentukan oleh usahanya sendiri.
  26. Naik turunnya karir seorang artis akan ditentukan oleh perilakunya juga.
  27. Sedikit banyak aku berhutang kepadanya karena telah banyak memberi bantuan di saat susah.
  28. Tinggi rendahnya jabatan seseorang tidak menentukan kedudukannya diantara sesama manusia.
  29. Hidup ini seperti roda yang berputar, terkadang posisi seseorang bisa di atas atau di bawah.
  30. Pada zaman kerajaan di masa lampau kerap terjadi perang saudara karena perebutan tahta.
  31. Banyak pejuang yang mempertaruhkan hidup matinya untuk membela tanah air Indonesia pada zaman kemerdekaan.
  32. Jangan menyerah karena setelah kesulitan pasti ada kemudahan.
  33. Pahit manis kehidupan sudah dirasakan olehnya sejak berusia sangat kecil karena telah ditinggalkan orang tuanya.
  34. Tetaplah bersyukur kepada Tuhan saat senang maupun sedih.
  35. Hendak bangkit atau menyerah menghadapi cobaan ini semua terserah kepadamu.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai contoh majas oksimoron. Contoh majas oksimoron dikatakan merupakan perluasan dari majas paradoks.

Karakteristik yang membedakan majas oksimoron dengan majas paradoks adalah bahwa pada majas oksimoron, pertentangan diucapkan dalam satu frasa atau kalimat yang sama.

The post 35 Contoh Majas Oksimoron Singkat Dalam Kalimat appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
20 Contoh Kalimat Majas Anakronisme https://haloedukasi.com/contoh-majas-anakronisme Mon, 16 Dec 2019 07:13:31 +0000 https://haloedukasi.com/?p=1997 Majas anakronisme merupakan jenis majas yang menyatakan majas pertentangan dengan waktu kejadian yang sesungguhnya. Majas anakronisme berkaitan dengan waktu pada masa lampau. Kalimat yang ditulis menggunakan majas anakronim menceritakan masa lampau yang mengandung ketidaksesuaian dengan waktu dan peristiwa yang dibicarakan pada saat itu. Bentuk struktur majas anakronisme hampir mirip dengan contoh majas paradoks, karena memiliki […]

The post 20 Contoh Kalimat Majas Anakronisme appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Majas anakronisme merupakan jenis majas yang menyatakan majas pertentangan dengan waktu kejadian yang sesungguhnya. Majas anakronisme berkaitan dengan waktu pada masa lampau.

Kalimat yang ditulis menggunakan majas anakronim menceritakan masa lampau yang mengandung ketidaksesuaian dengan waktu dan peristiwa yang dibicarakan pada saat itu.

Bentuk struktur majas anakronisme hampir mirip dengan contoh majas paradoks, karena memiliki makna saling bertentangan. Struktur kalimat majas anakronisme penyusunanya disusun seperti dalam paragraf narasi, karena unsur dalam majas ini menggunakan unsur cerita.

Gaya bahasa yang digunakan dalam majas anakronisme berupa ungkapan peristiwa masa lalu yang tidak sesuai kenyataan. Dalam karangan bebas seperti novel maupun cerpen yang sesuai dengan ciri-ciri cerpen, terkadang majas anakronisme juga dapat digunakan di sana.

Tidak heran, jarang sekali kita menemukan kalimat berbentuk jenis -jenis majas seperti majas anakronisme dalam kehidupan sehari-hari.

Berikut terdapat 20 contoh penggunaan majas anakronisme yang terkadang kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.

  1. Pada buku cerita dongeng anak-anak yang ada di perpustakaan, terdapat cerita tentang bayi yang yang baru lahir dan mampu berbicara dengan ibunya kemudian oleh masyarakat bayi itu disebut bayi ajaib.
  2. Pada zaman purbakala, banyak cara yang digunakan manusia purba dalam berkomunikasi, mereka menggunakan kertas untuk menulis pesan kepada saudara maupun teman-temannya.
  3. Dalam fim yang menceritakan kerajaan Sri Wijaya itu, diceritakan bahwa istri raja menggunakan handphone dalam berkomunikasi dengan istrinya untuk mencari anaknya yang hilang di tengah hutan rimba yang luas dan gelap.
  4. Ketika masa penjajahan oleh Belanda di Indonesia, para prajurit Indonesia merasa kewalahan karena setiap tindak tanduknya selalu diawasi menggunakan kamera CC TV di setiap sudut lokasi penting bagi rakyat Indonesia.
  5. Raja Mataram yang sedang kebingungan itu pergi ke hutan sendirian untuk menemukan istrinya yang hilang dengan hanya berbekal google maps pada GPS yang ada di ponselnya tanpa ditemani pengawal istana.
  6. Doraemon yang selalu membantu nobita ternyata dibuat oleh mesin canggih  pembuat robot yang sudah ada sejak jaman Majapahit sebagai karya cipta anak bangsa yang sangat terkenal.
  7. Pada jaman dahulu kemampuan membuat batik oleh perempuan Indonesia diajarkan oleh pelajar pintar yang menggunakan metode pembelajaran jarak jauh dengan memanfaatkan fitur video call pada ponsel para peserta yang belajar batik.
  8. Dalam kisah Ramayana, diceritakan bahwa kecantikan Sinta yang membuat Rama jatuh cinta padanya merupakan akibat dari Sinta yang selalu melakukan perawatan di salon kecantikan dengan penggunaan serum anti aging agar membuat wajahnya tetap glowing.
  9. Keperluan kerajaan yang sangat banyak di jaman Majapahit membuat para pengawal di istana selalu menemani raja beserta anak dan istrinya pergi ke Mall setiap seminggu sekali untuk berbelanja memenuhi kebutuhan kerajaan.
  10. Kisah Jaka Tarub yang mampu membuat para bidadari turun dari kayangan ternyata dipicu oleh konser akbar yang dilakukan Jaka tarub dengan menggandeng grup band internasional Maroon 5 di sungai biasa para bidadari mandi.
  11. Kemenangan Indonesia dalam menjadikannya menjadi negara yang merdeka diviarlkan oleh pemuda melalui media sosial seperti facebook, twitter dan instagram yang kemudian direpost berjuta-juta kali oleh pengguna media sosial.
  12. Untuk merayakan kemenangan kerajaan Sri Wijaya setelah mengalahkan kerajaan Majapahit, raja mengadakan konser dengan memanggil grup band Cold Play di pelataran istana yang akan diadakan sabtu malam.
  13. Sidang BPUPKI yang dihadiri berbagai pemuda dari berbagai daerah di Indonesia berkumpul dengan tepat waktu karena transportasi mereka disponsori oleh maskapai Air Asia.
  14. Pada jaman perang Sri Wijaya, para prajurit perang tidak khawatir dengan perbekalan makanan mereka karena raja sudah mengijinkan mereka boleh membeli makanan dengan aplikasi makanan online.
  15. Pada jaman sekarang anak-anak yang jauh rumahnya dari sekolah menggunakan kuda atau unta sebagai alat transportasi utama menuju sekolah setiap hari.
  16. Setelah sidang BPUPKI selesai, para anggota bertukar nomor whatsapp dan akun instagram serta facebook agar saling menjalin komunikasi yang lancar dan membangun kedekatan antar anggota.
  17. Kalah dari perang melawan Indonesia, pasukan Belanda menggunakan meme berupa sindiran yang diviralkan melalui twitter dan di re-tweet oleh para follower mereka sebanyak 17.045 kali, di re-post di instagram sebanyak 1.945 kali.
  18. Pada jaman kerajaan Mataram,  di musim hujan anggota kerajaan mencuci baju mereka dengan mesin cuci agar cepat kering dan menjemurnya di belakang istana.
  19. Ratu Cleopatra menggunakan teknologi sulam alis agar membuat alisnya lebih tebal, rapi dan cantik di salon Rudi Hadi Suwarno di daerah Jakarta Barat pada pertengahan bulan Mei.
  20. Kerajaan Inggris yang berusaha menguasai Bandung ketika perang prajurtinya menggunakan motor ninja sehingga mereka lebih cepat dibanding prajurit Indonesia yang melindungi Bandung, namun hal tersebut tidak membuat rakyat Indonesia gentar melawan mereka.

Ungkapan kata yang mustahil antara jaman sekarang dengan masa lampau membuat kalimat menjadi aneh maknanya. Hal tersebut membuat unik sebuah karya, sehingga mampu membedakan perbedaan prosa, puisi dan drama dalam karya sastra.

Demikian 20 contoh majas anakronisme dalam kalimat yang terkadang  masih kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.

The post 20 Contoh Kalimat Majas Anakronisme appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>