overcome - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/overcome Mon, 23 Aug 2021 03:04:38 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico overcome - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/overcome 32 32 Perbedaan “Come Over” dan “Overcome” dalam Bahasa Inggris https://haloedukasi.com/perbedaan-come-over-dan-overcome Mon, 23 Aug 2021 03:04:36 +0000 https://haloedukasi.com/?p=26394 Kata kerja come over dan overcome memang sepintas terlihat mirip karena hanya dibedakan urutan katanya atau word order yang saling berkebalikan. Namun, keduanya memiliki makna yang berbeda satu sama lainnya. Untuk dapat membedakan dan memahami makna come over dan overcome, silahkan pelajari penjelasan dan juga beberapa contoh kalimat di bawah ini: Come Over Kata kerja ini mempunyai beberapa makna dalam kalimat bahasa Inggris, yaitu: […]

The post Perbedaan “Come Over” dan “Overcome” dalam Bahasa Inggris appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kata kerja come over dan overcome memang sepintas terlihat mirip karena hanya dibedakan urutan katanya atau word order yang saling berkebalikan. Namun, keduanya memiliki makna yang berbeda satu sama lainnya. Untuk dapat membedakan dan memahami makna come over dan overcome, silahkan pelajari penjelasan dan juga beberapa contoh kalimat di bawah ini:

Come Over

Kata kerja ini mempunyai beberapa makna dalam kalimat bahasa Inggris, yaitu:

  • Come over here/to somewhere

Bermakna seseorang yang berkunjung, mendatangi atau pergi ke rumah orang lain atau suatu tempat di mana orang yang dituju berada. Biasanya dipakai juga untuk mengajak seseorang.

Contoh:

Hey, are you free tonight? Come over to my house and let’s play PS5. (Hei, apakah kamu senggang malam ini? Datanglah ke rumahku dan ayo  bermain PS5.)

Come over here and see it by yourself! (Datanglah ke sini dan lihat sendiri!)

If you don’t have any plans on weekend, why don’t you come over here to practice piano? (Jika kamu tidak punya rencana di akhir pekan, mengapa kamu tidak datang saja ke sini untuk berlatih piano?)

  • Come over someone

Bermakna sesuatu yang memengaruhi, merasuki sikap, perilaku, perasaan seseorang secara tiba-tiba hingga membuatnya melakukan suatu hal di luar kebiasaannya.

Contoh:

I didn’t know what came over me until I did that cruel thing. (Saya tidak tahu apa yang merasuki saya sampai saya melakukan hal yang kejam itu.)

What came over you to say something that hurts your mother so bad? (Apa yang merasukimu sampai mengatakan sesuatu yang sangat menyakiti ibumu?)

The tremendous hesitation and fear of the previous failure came over me before I stepped onto the stage. (Keragu-raguan dan ketakutan yang luar biasa akan kegagalan sebelumnya merasukiku sebelum aku melangkah ke atas panggung.)

  • Come over to something

Bermakna berubah, mendatangi atau berpindah haluan ke sisi, pihak atau pandangan yang sebelumnya berbeda dan berseberangan darinya. Jadi tidak hanya berpindah tempat secara fisik.

Contoh:

A former legendary Manchester United’s goalkeeper, Peter Schmeichel, came over to their rival Manchester City after two years of leaving MU. (Mantan kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, datang ke rival mereka Manchester City setelah dua tahun meninggalkan MU.)

In the past, China and Russia were against Taliban, now they may come over to Afghanistan and offer their supports. (Di masa lalu, Cina dan Rusia menentang Taliban, sekarang mereka mungkin datang ke Afghanistan dan menawarkan dukungan mereka.)

There is no way to lure him to come over to our side, it will just end in vain. (Tidak ada cara untuk memikatnya agar datang ke pihak kami, itu hanya akan berakhir dengan sia-sia)

Overcome

Kata kerja ini mempunyai beberapa makna dalam kalimat bahasa Inggris, yaitu:

  • Overcome something

Bermakna mengatasi dan menangani suatu masalah, kesulitan, dan situasi tertentu yang dihadapi seseorang.

Contoh:

We must comply with health protocols and maintain good health so that we can overcome this covid-19 pandemic. (Kita harus mematuhi protokol kesehatan dan menjaga kesehatan agar kita bisa mengatasi pandemi covid-19 ini.)

Many people are working harder to survive and overcome the economic downturn caused by the COVID-19 pandemic. (Banyak orang yang bekerja lebih keras untuk bertahan hidup dan mengatasi keterpurukan ekonomi akibat pandemi COVID-19.)

The government has set many policies in various sectors to overcome the COVID-19 pandemic in Indonesia. (Pemerintah telah menetapkan banyak kebijakan di berbagai sektor untuk mengatasi pandemi COVID-19 di Indonesia.)

  • Overcome someone or something (opponent)

Bermakna mengalahkan, mengungguli, dan mengatasi pihak musuh atau lawan.

Contoh:

After a shootout for about an hour, the police managed to overcome the resistance of the fugitive drug dealers. (Setelah baku tembak selama kurang lebih satu jam, polisi berhasil mengatasi perlawanan para buronan bandar narkoba.)

The newcomer surprisingly overcame his opponent who was actually the reigning champion last year. (Pendatang baru itu secara mengejutkan mengalahkan lawannya yang sebenarnya merupakan juara bertahan tahun lalu.)

The army surrounded the base of the terrorists and overcame them in minutes. (Tentara mengepung markas para teroris dan mengatasi mereka dalam hitungan menit.)

  • Overcome with

Bermakna seseorang yang dipenuhi dan diliputi oleh suatu perasaan tertentu yang menggebu-gebu dalam dirinya.

Contoh:

Looking at his face, you can see that he is overcome with enthusiasm because today is his birthday. (Melihat wajahnya, kamu bisa melihat bahwa dia diliputi semangat karena hari ini adalah hari ulang tahunnya.)

My mother is overcome with happiness hearing that she will get her second grandchild. (Ibuku diliputi kebahagiaan mendengar bahwa dia akan mendapatkan cucu keduanya.)

The demonstrators were overcome with anger towards the barricade of the police who stopped their march to the presidential palace. (Para demonstran diliputi kemarahan terhadap barikade polisi yang menghentikan pawai mereka ke istana presiden.)

The post Perbedaan “Come Over” dan “Overcome” dalam Bahasa Inggris appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>