Pemasaran tradisional - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/pemasaran-tradisional Mon, 18 Apr 2022 00:26:10 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Pemasaran tradisional - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/pemasaran-tradisional 32 32 5 Perbedaan Pemasaran Tradisional dan Pemasaran Digital yang Perlu diketahui https://haloedukasi.com/perbedaan-pemasaran-tradisional-dan-pemasaran-digital Mon, 18 Apr 2022 00:26:08 +0000 https://haloedukasi.com/?p=33856 Pemasaran merupakan bagian dari proses pasca produksi yang berpengaruh sangat besar terhadap bagian lainnya. Dalam artian, tahapan pemasaran adalah tahapan penentu, apakah proses produksi produk yang telah dilakukan menghasilkan produk yang digemari dan sesuai dengan keinginan konsumen, apakah semua rencana pra produksi yang telah dirancang sedemikian rupa menghasilkan hasil yang sepadan bahkan diluar ekspektasi dan […]

The post 5 Perbedaan Pemasaran Tradisional dan Pemasaran Digital yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Pemasaran merupakan bagian dari proses pasca produksi yang berpengaruh sangat besar terhadap bagian lainnya. Dalam artian, tahapan pemasaran adalah tahapan penentu, apakah proses produksi produk yang telah dilakukan menghasilkan produk yang digemari dan sesuai dengan keinginan konsumen, apakah semua rencana pra produksi yang telah dirancang sedemikian rupa menghasilkan hasil yang sepadan bahkan diluar ekspektasi dan lain sebagainya.

Oleh karenanya, bisa dikatakan pada proses pemasaran ini, pihak perusahaan tentunya sudah merencanakan berbagai hal lainnya dengan sangat matang. Terlebih ini kaitannya dengan pemasaran dan proses pendistribusian produk ke konsumen.

Yang mana target konsumennya sendiri tentunya sangat luas bukan. Tidak hanya satu ataupun dua saja, melainkan perusahaan perlu benar benar mempersiapkan strategi pemasaran yang tepat dan dirasa sesuai dengan karakter produk dan segmentasi pasarnya. Pemasaran sendiri terbagi menjadi dua, yakni pemasaran tradisional dan pemasaran digital.

Tentunya dua istilah tersebut sudah menjadi hal yang familiar oleh kita. Pemasaran tradisional tentunya merupakan proses pemasaran produk yang tidak terlepas dari penggunaan alat promosi yang sifatnya fisik atau dicetak.

Sedangkan untuk pemasaran digital merupakan proses pemasaran yang benar benar memanfaatkan pengembangan teknologi yang ada sekarang ini. Lalu, apa saja sih perbedaan dari pemasaran tradisional dan pemasaran digital?

Berikut merupakan pemaparan mengenai perbedaan pemasaran tradisional dan pemasaran digital yang perlu diketahui.

No.Pemasaran TradisionalPemasaran Digital
1.Seperti yang sudah dipaparkan sebelumnya, bahwa pemasaran tradisional lebih menggunakan media media komunikasi penyiaran seperti televisi, radio, bahkan tidak hanya itu strategi pemasaran tradisional juga tak luput menggunakan media cetak lainnya, seperti surat kabar, reklame, banner dan lain sebagainya. Penggunaan media dari pemasaran tradisional lebih kea rah media cetak dan media komunikasi yang sifatnya massa.Karena perkembanngan teknologi semakin hari semakin canggih, tentunya media yang digunakan untuk melakukan pemasaran digital ini kian hari semakin beragam. Oleh karenanya bisa dibilang jika penggunaan media sendiri dalam pemasaran digital lebih kreatif dan lebih menarik adanya. Pemasaran digital menggunakan media pemasaran seperti media sosial, website, platform e-commerce dan media online lainnya yang sekarang semakin marak digunakan.
2.Karena penggunaan media pemasarannya masih terbatas hanya menggunakan media komunikasi penyiaran dan beberapa media cetak seperti surat kabar, jangkauan dari strategi pemasaran yang satu ini juga relative terbatas. Terbatas hanya dalam lingkup nasional dan lokal saja, belum meluas.Berbeda dengan media pemasaran tradisional yang masih sangat terbatas dalam menjangkau audiencenya, pemasaran digital malah sangat luas jika urusannya dengan menjangkau konsumen. Karena memang tidak bisa dipungkiri lagi dengan teknologi media sosial sekarang ini semua yang jauh bisa dijangkau dengan mudah, bahkan ke skala internasional pun bisa.
3.Pemasaran tradisional bisa dibilang lebih membutuhkan banyak sekali anggaran dan dana untuk bisa merealisasikannya. Belum lagi semua media pemasaran yang digunakan harus disesuaikan dengan segmentasi pasar dan konsumen yang akan ditargetkan.Untuk pemasaran digital sendiri lebih meminimalisir penggunaan dana pemasaran, terlebih dana promosi. Karena bisa dibilang semua media yang digunakan menggunakan media online yang hanya menggunakan sedikit anggaran saja.
4.Pemasaran tradisional dirasa lebih sulit jika untuk dilakukan evaluasi soal keefektifitasan dari penggunaan media promosi dan pemasaran yang ada. Karena lebih seringnya media apapun yang digunakan hasil akhirnya, tidak dilakukan evaluasi lagi dan lebih diterima saja adanya.Sedangkan untuk media pemasaran digital, pihak pemilik masih bisa melakukan proses evaluasi terkait semua media dan strategi pemasaran yang telah digunakan. Apakah strategi tersebut sesuai dan efektif untuk bisa menjangkau semua target konsumennya, lalu apa yang perlu ditingkatkan lagi. Semuanya masih bisa dilakukan pemantauan dan proses pengevaluasian.
5.Pemasaran tradisional sangat ampuh jika digunakan untuk menjangkau pasar lokal dengan semua strategi yang ada.Pemasaran digital dirasa sangat efektif untuk digunakan dalam memasarkan segala macam jenis produk, terlebih kemampuannya untuk bisa menjangkau lebih banyak dan lebih luas audience.

The post 5 Perbedaan Pemasaran Tradisional dan Pemasaran Digital yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kelebihan dan Kekurangan Pemasaran Tradisional yang Perlu diketahui https://haloedukasi.com/kelebihan-dan-kekurangan-pemasaran-tradisional Mon, 18 Apr 2022 00:23:16 +0000 https://haloedukasi.com/?p=33880 Walaupun penggunaan dari media sosial sudah sangat mewabah di semua kalangan masyarakat, namun tetap tidak menutup kemungkinan masih digunakannya beberapa media tradisional. Salah satunya dalam proses pemasaran. Walaupun kini sudah banyak yang menggunakan media digital sebagai media yang membantu mereka untuk melakukan pemasaran, tetap masih ada beberapa perusahaan atau bahkan pengusaha yang menggunakan media pemasaran […]

The post Kelebihan dan Kekurangan Pemasaran Tradisional yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Walaupun penggunaan dari media sosial sudah sangat mewabah di semua kalangan masyarakat, namun tetap tidak menutup kemungkinan masih digunakannya beberapa media tradisional. Salah satunya dalam proses pemasaran. Walaupun kini sudah banyak yang menggunakan media digital sebagai media yang membantu mereka untuk melakukan pemasaran, tetap masih ada beberapa perusahaan atau bahkan pengusaha yang menggunakan media pemasaran tradisional untuk membantunya mempromosikan semua produknya.

Tetapi perlu diketahui pula jika penggunaannya tidaklah sebanyak dulu, yang mana lambat laun kini mulai ditinggalkan dan beranjak berpindah pada media pemasaran dan media promosi yang berbasis digital. Karena perkembangan dari teknologi sendiri yang tidak bisa dipungkiri lagi adanya. Semakin hari kian canggih, dan banyak yang menggunakannya.

Secara umum, pemasaran tradisional adalah salah satu strategi pemasaran yang menggunakan media atau saluran pemasaran yang berbasis media cetak atau media yang bentuknya fisik, seperti surat kabar, papan reklame dan media cetak lainnya.

Tidak hanya itu, penggunaannya juga sangat kental dengan saluran komunikasi massal, seperti televisi dan radio. Lalu apa sih kelebihan dan kekurangan dari pemasaran tradisional? Berikut merupakan pemparan mengenai kelebihan dan kekurangan pemasaran tradisional yang perlu diketahui.

Kelebihan Pemasaran Tradisional

Berikut merupakan kelebihan dari pemasaran tradisional yang membuat beberapa pihak lebih mempertimbangkannya lagi untuk tetap menggunakan strategi pemasaran yang satu ini.

  • Lebih menjangkau audience lokal
    Karena memang bisa dibilang lingkup jangkauan dari audiencenya lebih detail dan menjurus ke satu segmentasi audience, membuat perusahaan ataupun pihak pengusaha yang menggunakan strategi pemasaran yang satu ini lebih fokus untuk menjangkau satu konsumen. Yang mana semua fokus penerapan strateginya, pengemasan dari segala bentuk rancangan pemasaran dan lain sebagainya benar benar ditujukan pada satu segmentasi audience saja, yakni audience lokal. Oleh karenanya, dibalik kelemahannya yang hanya bisa menjangkau audience yang bisa terbilang terbatas ini, strategi pemasaran yang satu ini bisa dibilang cukup efektif pula jika memang tujuannya hanya untuk menyasar satu segmentasi konsumen. Sehingga semua fokus strategi dan perencanaan lebih menjurus pada sasaran.
  • Menjadi lebih akrab dengan audience
    Hal ini tidak lain dan tidak bukan karena penggunaan dari media cetak serta media komunikasi massa seperti televisi dan radio yang bisa dibilang dari sejak dulu sudah banyak digunakan oleh berbagai kalangan. Sehingga pendekatan yang dilakukan pun bisa terbilang lebih intim antara pihak yang mengolah metode pemasaran tersebut dengan sasaran audience yang ditujunya. Lebih intim dalam hal ini, baik dari segi penggunaan bahasa penyampainya, dari metode penyampaian informasinya dan lain sebagainya. Seperti contonhnya penggunaan media komunikasi radio yang bisa dibilang metode pendekatannya sangat intim dan akrab dengan para pendengarnya.

Kekurangan Pemasaran Tradisional

Berikut merupakan kekurangan pemasaran tradisional yang membuat beberapa pihak, baik pengusaha ataupun marketing perusahaan mulai beranjak pada penggunaan media pemasaran digital.

  • Sangat terbatas jika digunakan untuk melakukan interaksi dengan pelanggan
    Hal ini dikarenakan penyebaran atau penyampaian informasinya hanya dilakukan satu arah saja, yakni melalui pihak pengguna jasa pemasaran ke audience yang dituju. Sehingga bisa dibilang, pihak pengusaha ataupun pihak perusahaan tidak bisa memberikan respon ke semua audience yang telah memberikan feedback terhadap metode pemasaran yang telah dilakukan. Berbeda dengan penggunaan dari media digital saat ini, yang seperti prinsipnya penggunaan dari media digital bisa mengubah apapun yang jauh menjadi dekat. Bahkan sangat memungkinkan untuk pihak perusahaan berinteraksi secara interaktif dengan setiap audiencenya, melalui penggunaan beberapa platform lainnya atau media digital lainnya.
  • Sulit melakukan evaluasi pemasaran
    Seperti yang kita tahu bahwa meode pemasaran tradisional lebih cenderung menggunakan media cetak seperti koran, kabar berita jenis lainnya, papan reklame, iklan di televisi, radio dan lain sebagainya. Yang mana ketika perusahaan menggunakan media tersebut sebagai media pemasarannya, informasi apa yang telah disampaikan disitu tidak akan bisa diukur adanya. Bahkan bisa dibilang, pihak pengguna jasa dari penggunaan media iklan sebagai media pemasaran sama sekali tidak bisa mengukur, seberapa efektifkah penggunaan dari iklan tersebut yang berpengaruh terhadap daya beli konsumen terhadap setiap produk yang mereka tawarkan itu.
  • Mahal
    Pengguaan dari media pemasaran digital ini bisa dibilang memiliki harga yang mahal jika dibandingkan dengan menggunakan media digital yang serba mudah ini. Pihak marketing harus membayar mahal, untuk melakukan pemasaran produk melalui media tradisional ini salah satunya adalah untuk mencantumkan produknya ke periklanan yang menggunakan media televisi ataupun radio. Yang mana biayanya tidak murah lagi, oleh karenanya perlu adanya pertimbangan lebih atas strategi dari pemasaran produk yang mana yang dirasa lebih menguntungkan dan berpengaruh besar terhadap daya beli konsumen pada produk.

The post Kelebihan dan Kekurangan Pemasaran Tradisional yang Perlu diketahui appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>