Peran Ekonomi Kreatif - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/peran-ekonomi-kreatif Sat, 01 Apr 2023 03:54:25 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico Peran Ekonomi Kreatif - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/peran-ekonomi-kreatif 32 32 4 Peran Ekonomi Kreatif dalam Kebudayaan https://haloedukasi.com/peran-ekonomi-kreatif-dalam-kebudayaan Sat, 01 Apr 2023 03:54:22 +0000 https://haloedukasi.com/?p=42310 Kebudayaan sangat erat hubungannya dengan masyarakat. Sesuai dengan negara Indonesia yang terkenal akan keanekaragaman budaya di setiap wilayahnya, maka salah satu cara melestarikan budaya lokal ini ialah dengan menggunakan konsep ekonomi kreatif. Ekonomi kreatif adalah sebuah konsep bidang perekonomian di era ekonomi yang baru dengan mengutamakan kreatif dan informasi. Konsep ekonomi kreatif ini sangat membutuhkan […]

The post 4 Peran Ekonomi Kreatif dalam Kebudayaan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Kebudayaan sangat erat hubungannya dengan masyarakat. Sesuai dengan negara Indonesia yang terkenal akan keanekaragaman budaya di setiap wilayahnya, maka salah satu cara melestarikan budaya lokal ini ialah dengan menggunakan konsep ekonomi kreatif.

Ekonomi kreatif adalah sebuah konsep bidang perekonomian di era ekonomi yang baru dengan mengutamakan kreatif dan informasi. Konsep ekonomi kreatif ini sangat membutuhkan sumber daya manusia yang mampu memiliki ide dan pengetahuan yang dapat digunakan dalam proses utama yakni produksi.

Akan tetapi, pada penerapannya, ekonomi kreatif atau ekraf tidak hanya difungsikan dalam proses produksi saja melainkan proses-proses lainnya seperti distribusi dan pemasaran.

Dalam artian, kebudayaan dengan konsep ekonomi kreatif ini ialah pengembangan budaya dengan menggunakan gagasan, ide, atau kreativitas baru dengan tujuan agar budaya kembali dikembangkan dan dilestarikan oleh masyarakat.

Berikut, Peran Ekonomi Kreatif dalam Kebudayaan.

1. Mengembangkan Budaya

Dalam penggunaan konsep ekonomi kreatif, pemerintah, budayawan, serta masyarakat yang terjun dalam bidang yang mengandung unsur kebudayaan dapat memanfaatkan sub sektor yang ada. Terdapat 17 sub sektor industri kreatif yang bisa dipilih untuk mengembangkan tradisi atau budaya lokal masyarakat seperti pembuatan produk, seni rupa, seni kriya, seni fotografi, pertunjukan, makanan, dan lain sebagainya.

Sub sektor dalam ekonomi kreatif ini dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan budaya yang ada dengan mulai menciptakan produk-produk bagi wisatawan asing yang mengandung unsur kebudayaan lokal, membuat pertunjukkan budaya, atau mempromosikan budaya melalui sosial media. Dengan memanfaatkan konsep ekonomi kreatif ini, diharapkan dapat membantu mengembangkan budaya yang ada.

2. Memperkenalkan Budaya Lebih Luas

Tidak semua budaya yang ada di Indonesia dikenal oleh suku atau masyarakat lainnya. Setiap daerah memiliki budayanya masing-masing, sehingga perlu upaya untuk memperkenalkan masing-masing budaya yang ada.

Hal ini dikarenakan budaya di setiap daerah memiliki ciri khas yang unik, yang mampu menarik masyarakat untuk mengenal budaya tersebut. Salah satu upaya memperkenalkan budaya yang ada ialah dengan memanfaatkan sub sektor ekonomi kreatif yakni seni pertunjukkan, desain hingga teknologi (sosial media).

Sebagai bukti peran ekonomi kreatif dalam memperkenalkan budaya ialah, terwujudnya festival budaya di beberapa kota seperti Yogyakarta, Malang dan Jember yang telah rutin melaksanakan aktivitas kreatif mempromosikan budaya serta kota mereka masing-masing.

Salah satu dari festival budaya yang digelar adalah Jember Fashion Carnival atau yang dikenal dengan istilah JFC. Sebuah acara karnaval tahunan yang sudah dikenal hingga kancah internasional merupakan festival busana yang memadukan unsur budaya dengan sentuhan desain menarik menjadi ikon festival setiap tahun di Kota Jember.

Tak hanya itu, dalam festival budaya di Jember atau JFC terkadang juga berkolaborasi dengan festival lain seperti Colourful Medan Carnival. Dalam kolaborasi ini, terdapat rangkaian acara yang menampilkan busana batik khas Medan serta dimeriahkan oleh pertunjukan lainnya dari berbagai etnis seperti reog, sigale-gale dan lompat batu. Maka dari itu, ekonomi kreatif mampu memperkenalkan budaya yang ada kepada masyarakat secara luas.

3. Melestarikan Budaya Lokal

Peran ekonomi kreatif yang selanjutnya adalah dapat melestarikan budaya lokal yang ada. Dalam hal ini, masyarakat harus mengeluarkan ide-ide kreatifnya dengan mengambil sub sektor ekonomi kreatif seperti mulai menggunakan seni pertunjukkan, kuliner khas daerah, atau membuat karya seni yang mengandung unsur budaya.

Untuk melestarikan budaya, bisa dengan membuat suatu pertunjukkan yang di dalamnya terdapat rangkaian seni penampilan budaya lokal guna melestarikan budaya yang sudah tidak lagi dilaksanakan. Ditambah dengan masyarakat lokal yang mau melestarikan makanan khas yang menjadi tradisi, akan semakin menarik minat warga untuk kembali melestarikan budaya.

Dengan demikian, budaya lokal yang sebelumnya mulai ditinggalkan atau sudah tidak lagi dipertunjukkan dapat dilestarikan kembali oleh masyarakat.

4. Menumbuhkan Rasa Cinta akan Budaya Sendiri

Terakhir, ekonomi kreatif dapat menumbuhkan rasa cinta akan budaya sendiri. Hal ini disebabkan karena penggunaan ide dan kreativitas dari setiap orang yang kemudian tumbuh rasa cinta dalam diri. Setiap keinginan dan upaya untuk mengembangkan budaya, maka rasa cinta tersebut akan turut serta dalam hati setiap orang.

Apabila rasa cinta ini tumbuh, secara otomatis sikap dan perilakunya akan menunjukkan hal yang sama. Yang kemudian secara tidak sadar akan membantu melestarikan budaya-budaya lokal yang menjadi kekayaan negara yang harus sama-sama kita jaga.

The post 4 Peran Ekonomi Kreatif dalam Kebudayaan appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pariwisata https://haloedukasi.com/peran-ekonomi-kreatif-dalam-pariwisata Sat, 01 Apr 2023 03:48:39 +0000 https://haloedukasi.com/?p=42255 Ekonomi kreatif adalah pemanfaatan cadangan sumber daya yang bukan hanya terbarukan, bahkan tak terbatas, yaitu ide, gagasan, bakat atau talenta dan kreativitas. Nilai ekonomi dari suatu produk atau jasa di era kreatif tidak lagi ditentukan oleh bahan baku atau sistem produksi seperti pada era industri, tetapi  lebih  kepada  pemanfaatan  kreativitas  dan  penciptaan  inovasi  melalui perkembangan […]

The post 5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pariwisata appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Ekonomi kreatif adalah pemanfaatan cadangan sumber daya yang bukan hanya terbarukan, bahkan tak terbatas, yaitu ide, gagasan, bakat atau talenta dan kreativitas. Nilai ekonomi dari suatu produk atau jasa di era kreatif tidak lagi ditentukan oleh bahan baku atau sistem produksi seperti pada era industri, tetapi  lebih  kepada  pemanfaatan  kreativitas  dan  penciptaan  inovasi  melalui perkembangan teknologi yang semakin maju.

Salah satu ekonomi kreatif yang dapat dikembangkan ialah dibidang pariwisata. Bicara soal pariwisata, Indonesia termasuk salah satu negara dengan kekayaan alam indah yang menjadi daya tarik terbesar wisatawan lokal dan mancanegara.

Sektor pariwisata merupakan sektor perekonomian yang terus dikembangkan oleh pemerintah. Hal ini dikarenakan Industri pariwisata bukanlah industri yang berdiri sendiri, tetapi merupakan suatu industri yang terdiri dari serangkaian perusahaan yang menghasilkan jasa atau produk yang berbeda satu dengan lainnya.

Dalam artian, sektor pariwisata menjadi salah satu cara pemerintah untuk meningkatkan perekonomian negara karena dalam bidang ini mencakup beberapa hal seperti sumber daya manusia dan infrastruktur. Maka tak heran, penggunaan konsep ekonomi kreatif dalam bidang pariwisata menjadi solusi terbarukan untuk meningkatkan perekonomian.

Berikut Peran Ekonomi Kreatif dalam Pariwisata

1. Mengembangkan Potensi Pariwisata

Indonesia memiliki sejumlah potensi pembangunan pariwisata. Di setiap daerah, biasanya memiliki potensi-potensi wisata yang perlu dikembangkan lebih lanjut. Tidak semua wilayah memiliki akses dan pengembangan potensi daerah wisata dengan mudah, sehingga memerlukan beberapa panduan. Dalam hal ini, penerapan ekonomi kreatif akan membantu suatu wilayah yang  memiliki potensi wisata untuk dikembangkan menjadi lokasi wisata atau membuka pariwisata baru yang mampu meningkatkan ekonomi warga setempat.

Salah satu sub sektor ekonomi kreatif ialah dengan memanfaatkan teknologi canggih. Penggunaan teknologi ini bisa dimanfaatkan untuk membuat konten video yang menampilkan keindahan lokasi wisata guna mempromosikan adanya pariwisata baru yang telah dibuka. Oleh sebab itu, ekonomi kreatif mampu mengembangkan potensi pariwisata.

2. Meningkatkan Perekonomian Negara

Sektor pariwisata yang dikembangkan melalui ekonomi kreatif tentu dapat membantu meningkatkan perekonomian negara. Hal ini dikarenakan apabila pariwisata yang dikembangkan menggunakan konsep ekonomi kreatif ini mendatangkan para wisatawan lokal maupun domestik yang secara tidak langsung akan membantu menyumbangkan pemasukan negara.

3. Menumbuhkan Kreativitas

Peran ekonomi kreatif selanjutnya yakni mampu menumbuhkan kreativitas. Salah satu langkah yang bisa diambil dalam mengembangkan pariwisata ialah mulai menciptakan beragam kreativitas dan inovasi. Masyarakat yang tinggal di daerah wisata dapat mengembangkan kreativitasnya dengan mulai menciptakan karya seni.

Pembuatan karya seni mulai dari membuat berbagai macam seni rupa, seni kriya, cinderamata, dekorasi tempat wisata, kuliner khas dan lain sebagainya. Dengan hal ini, ekonomi kreatif juga berperan menumbuhkan kreativitas masyarakat.

4. Menyediakan Lapangan Kerja

Selain peran yang telah disebutkan, ekonomi kreatif juga mempengaruhi bonus demografi suatu negara. Jika suatu daerah yang memiliki potensi wisata alam yang kemudian dikembangkan untuk menjadi sebuah tempat wisata baru, maka akan membutuhkan sumber daya manusia untuk menjalankan.

Dalam artian, dibutuhkan tenaga kerja untuk mengelola dan menjalankan pariwisata ini mulai dari tenaga kerja dalam lembaga, kantor, serta tenaga kerja yang berada di dalam atau tempat wisata. Dengan dibukanya lokasi wisata baru ini, pada akhirnya akan menyediakan lapangan pekerjaan khususnya bagi warga yang tinggal di sekitarnya.

5. Mengurangi Tingkat Kemiskinan dan Pengangguran

Peran ekonomi kreatif dalam pariwisata yang terakhir ialah membantu mengurangi tingkat kemiskinan dan pengangguran. Hal ini dikarenakan pembukaan lahan wisata di daerah pedesaan bahkan terpencil, biasanya memiliki angka kemiskinan dan pengangguran yang tinggi.

Dibukanya pariwisata baru, yang notabene membutuhkan tenaga kerja untuk menjalankannya tentu akan membantu pemerintah mengurangi tingkat pengangguran. Masyarakat yang berada di taraf perekonomian rendah juga dapat meningkatkannya dengan memulai bekerja di area wisata ini sehingga mampu menaikkan taraf hidupnya beserta keluarganya.

Saat ini, perekonomian dunia mengalami penurunan terlebih pasca pandemi yang melanda hampir seluruh negara di dunia termasuk Indonesia. Pandemi yang melanda dunia dengan menyebabkan ratusan ribu korban jiwa juga berdampak pada melemahnya ekonomi dunia.

Tak ayal, masing-masing negara yang terdampak akan hal ini harus berjuang mengembalikan keadaan ekonomi yang sempat merosot jatuh dengan berbagai cara.

Begitu juga dengan negara kita Indonesia. Pemerintah menggunakan berbagai cara untuk menstabilkan kembali ekonomi negara untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Salah satu cara untuk mengembangkan perekonomian negara Indonesia adalah dengan menerapkan konsep ekonomi kreatif.

The post 5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pariwisata appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pertumbuhan Ekonomi https://haloedukasi.com/peran-ekonomi-kreatif-dalam-pertumbuhan-ekonomi Sat, 01 Apr 2023 03:39:11 +0000 https://haloedukasi.com/?p=42309 Konsep perekonomian di Indonesia sudah mengalami perkembangan yang signifikan. Berbagai cara ditempuh pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan perekonomian negara. Salah satu sistem dan konsep yang diterapkan ialah dengan menggunakan ekonomi kreatif. Ekonomi kreatif merupakan sektor ekonomi baru yang berfokus pada kreativitas manusia untuk menciptakan sebuah produk atau layanan dengan inovasi baru dalam pertumbuhan ekonomi. Penggunaan konsep […]

The post 5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pertumbuhan Ekonomi appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Konsep perekonomian di Indonesia sudah mengalami perkembangan yang signifikan. Berbagai cara ditempuh pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan perekonomian negara. Salah satu sistem dan konsep yang diterapkan ialah dengan menggunakan ekonomi kreatif.

Ekonomi kreatif merupakan sektor ekonomi baru yang berfokus pada kreativitas manusia untuk menciptakan sebuah produk atau layanan dengan inovasi baru dalam pertumbuhan ekonomi. Penggunaan konsep ekonomi kreatif ini biasanya bergantung pada ide, pengetahuan, keterampilan, teknologi dan lain sebagainya.

Berikut, Peran Ekonomi Kreatif dalam Pertumbuhan Ekonomi.

1. Menghasilkan Pendapatan

Ekonomi kreatif berperan dalam perekonomian suatu bangsa terutama dalam menghasilkan pendapatan. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan ekonomi kreatif bergerak di berbagai sub sektor yang memiliki potensi penghasilan yang cukup besar. Sebagai contoh, pengembangan ekonomi kreatif dalam sub sektor game developer atau desain komunikasi visual.

Dalam kedua sub sektor ini, jika seseorang atau sekelompok masyarakat mulai menekuninya kemungkinan keberhasilan yang diperoleh terbilang tinggi. Tak hanya itu saja, penghasilan pendapatan dari proyek desain komunikasi visual dan game developer bisa mencapai angka 2 digit.

2. Menciptakan Produk dan Inovasi Baru

Pera ekonomi kreatif dalam pertumbuhan ekonomi yang selanjutnya adalah menciptakan produk dan inovasi baru. Dengan memanfaatkan kreativitas sumber daya manusia, perekonomian Indonesia tentu akan mengalami perkembangan karena mampu menciptakan produk dengan ide-ide baru maupun layanan dengan inovasi yang lebih baru dari sebelumnya.

Apabila pengusaha ataupun pekerja berhasil menemukan ide baru untuk produk atau layanan yang dimilikinya, hal ini akan menarik minat masyarakat untuk membeli dan mulai mengonsumsi produk dalam negeri. Dengan begitu, pertumbuhan ekonomi negara akan menunjukkan kenaikan.

3. Menciptakan Lapangan Kerja (job creation)

Dalam konteks ekonomi, peran ekonomi kreatif dapat menciptakan lapangan kerja. Dimana permasalahan angka pengangguran di Indonesia juga terbilang cukup tinggi sehingga penerapan konsep ekonomi ini sangat membantu menurunkannya.

Sebagaimana dalam langkah awal memulai sebuah usaha,  masyarakat yang mau memulai ekonomi kreatif harus menentukan ide dengan mengembangkan ide-ide kreatifnya dalam menciptakan produk baru atau inovasi baru kemungkinan dapat mengembangkan bisnisnya. Apabila bisnis sudah berkembang dan menjadi lebih besar, tentu membutuhkan karyawan untuk menjalankannya

4. Meningkatkan Penerimaan Hasil Ekspor (export earning)

Sub sektor ekonomi kreatif yang termasuk dalam industri ekspor ialah seni rupa, kriya, fashion dan kuliner. Dalam hal ini, masyarakat berkesempatan meraup keuntungan yang besar ketika menjalankan bisnis produk yang dapat diekspor keluar negeri.

Bagi kamu yang memiliki kreativitas dalam membuat karya seni baik seni rupa murni maupun kriya, cobalah untuk memasukkan unsur kekinian dan budaya untuk menarik minat para pecinta seni mancanegara.

Ketika produk-produk yang kamu hasilkan mendapat pesanan dari luar negeri, secara otomatis kamu akan mengekspor hasil karyamu. Dengan demikian, kegiatan ini dapat meningkatkan penerimaan hasil ekspor negara. 

5. Meningkatkan Teknologi (technology development)

Dalam penerapan ekonomi kreatif, salah satu sub sektornya ialah dengan penggunaan film animasi dan video. Banyak  perguruan tinggi yang membuka jurusan teknik untuk mencetak lulusan yang mampu menggunakan, menciptakan dan mengembangkan industri teknologi.

Hal tersebut mampu meningkatkan teknologi yang bersangkutan dengan proses ekonomi seperti pemasaran atau promosi suatu produk atau bagi mereka yang mencoba peruntungan dalam ide bisnis digital.

The post 5 Peran Ekonomi Kreatif dalam Pertumbuhan Ekonomi appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
7 Peran Ekonomi Kreatif dalam Perekonomian Negara Indonesia https://haloedukasi.com/peran-ekonomi-kreatif Sat, 01 Apr 2023 03:25:42 +0000 https://haloedukasi.com/?p=42254 Saat ini, Indonesia telah memasuki era modern dengan perkembangan digital yang terlihat signifikan di berbagai aspek kehidupan. Adapun bidang-bidang yang terpengaruh oleh digitalisasi dan kemajuan teknologi ialah salah satunya di bidang perekonomian. Tak dapat dipungkiri, ekonomi Indonesia sekarang ini sudah berada dalam taraf ekonomi kreatif. Kata ekonomi kreatif atau disingkat dengan ekraf ini, pastilah sudah […]

The post 7 Peran Ekonomi Kreatif dalam Perekonomian Negara Indonesia appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Saat ini, Indonesia telah memasuki era modern dengan perkembangan digital yang terlihat signifikan di berbagai aspek kehidupan. Adapun bidang-bidang yang terpengaruh oleh digitalisasi dan kemajuan teknologi ialah salah satunya di bidang perekonomian. Tak dapat dipungkiri, ekonomi Indonesia sekarang ini sudah berada dalam taraf ekonomi kreatif.

Kata ekonomi kreatif atau disingkat dengan ekraf ini, pastilah sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat Indonesia. Perkembangan ekonomi kreatif yang memberikan dampak positif terlebih ketika pandemi muncul yang mengharuskan pemerintah dan masyarakat menggunakan kreativitasnya untuk tetap melanjutkan kegiatan dalam bidang ekonomi.

Penerapan konsep ekonomi kreatif sangat membantu dalam pertumbuhan perekonomian negara. Dalam hal ini, ekonomi kreatif memiliki andil dan peran terhadap perekonomian yang ada. Berikut peran ekonomi kreatif terhadap perekonomian negara Indonesia adalah, sebagai berikut:

1. Sarana Pengembangan Inovasi dan Kreativitas Masyarakat

Peran yang nampak terhadap perekonomian negara yang pertama ialah kontribusi dalam perkembangan inovasi dan kreativitas masyarakat. Ekonomi kreatif menjadi sarana merencanakan ide-ide baru seperti dalam langkah awal memulai usaha atau bisnis sehingga mampu menciptakan inovasi baru yang sesuai dengan kebutuhan dan selera konsumsi masyarakat umum.

2. Menciptakan Iklim Bisnis yang Positif

Penerapan ekonomi kreatif di berbagai sektor perekonomian yang ada akan menciptakan iklim bisnis yang positif. Hal ini dikarenakan dalam konsep ekonomi kreatif membuat masyarakat harus mampu mengeluarkan gagasan, ide, dan inovasi baru dalam membangun sebuah bisnis.

Konsep tersebut dapat menciptakan iklim bisnis yang positif dan terbarukan. Dengan penerapan konsep ekonomi kreatif ini, diharapkan mampu meningkatkan perekonomian negara melalui munculnya bisnis-bisnis yang memiliki inovasi dan kreativitas tinggi.

3. Persaingan Ekonomi Sehat

Karena konsep ekonomi kreatif yang membutuhkan ide dan kreativitas dari sumber daya manusia secara langsung, maka secara tidak langsung akan membangun sebuah persaingan ekonomi yang sehat di masyarakat.

Hal ini dikarenakan, baik perusahaan dengan bisnis terkenal maupun rumahan tetap akan mencari cara untuk memperbarui bisnis mereka sehingga akan melahirkan ide-ide bisnis yang berbeda dengan ciri khasnya masing-masing.

4. Kualitas Produk yang Membaik

Jika sebelumnya bahan yang dibuat hanya diproduksi menjadi satu jenis produk saja, dengan adanya ekonomi kreatif akan menciptakan produk-produk baru dari bahan yang sama. Tak hanya itu saja, karena ekonomi kreatif juga bergerak dibidang distribusi.

Maka, cara mempromosikan barang juga mulai menggunakan konten-konten kreatif yang menarik minat konsumen. Dengan demikian, kualitas produk yang dijual juga akan semakin membaik dan meningkat.

5. Terbukanya Lapangan Kerja

Peran ekonomi kreatif terhadap perekonomian yang selanjutnya adalah terbukanya lapangan pekerjaan. Industri dan bisnis yang sudah mulai menggunakan konsep ekonomi kreatif akan membutuhkan lebih banyak pekerja untuk menjalankannya.

Dibutuhkan tenaga kerja baik untuk menciptakan ide atau kreasi baru dalam produksi, distributor hingga bekerja sama dengan para konten kreator untuk menentukan strategi marketing yang baik membuat konten media sosial yang menarik pelanggan. Maka tak heran, konsep sistem perekonomian ini juga membantu mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran negara.

6. Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi

Berbagai aspek cakupan dalam ekonomi kreatif yang kemudian menciptakan iklim bisnis positif, persaingan para pebisnis maupun pedagang sehat serta menyediakan lapangan pekerjaan, pada akhirnya akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi suatu negara.

Jika penerapan konsep ekonomi kreatif ini dijalankan oleh masyarakat, niscaya ekonomi negara yang sedikit terganggu pasca pandemi perlahan-lahan terbantu dan mengalami perkembangan.

7. Membangun Citra dan Identitas Bangsa

Meski tak secara langsung membantu perkembangan ekonomi negara, akan tetapi ketika suatu negara memiliki citra dan identitas baik atau positif, juga mempengaruhi perkembangan ekonomi. Dalam artian, suatu negara yang sudah diklaim memiliki citra yang baik, maka negara lain akan mempertimbangkannya untuk melakukan kerja sama.

Negara yang akan melakukan transaksi perekonomian dengan negara lain tentu akan mencari negara yang memiliki citra bagus untuk sama-sama mengembangkan perekonomian di negaranya. Oleh karena itu, negara yang menggunakan konsep ekonomi kreatif biasanya dipandang mampu mengembangkan perekonomiannya dengan inovasi dan kreativitas yang terus dilakukan.

Berbagai bisnis dijalankan dengan mengutamakan konsep kreatif, serta melahirkan inovasi-inovasi baru untuk menyesuaikan keadaan dan kebutuhan masyarakat. Awal kemunculan ekonomi kreatif ini sudah ada sejak masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, ditahun 2006 yang seiring berjalannya waktu terus mengalami perkembangan hingga sampai ditaraf sekarang ini.

The post 7 Peran Ekonomi Kreatif dalam Perekonomian Negara Indonesia appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>