sifat persegi panjang - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/sifat-persegi-panjang Tue, 07 Apr 2020 05:47:36 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico sifat persegi panjang - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/sifat-persegi-panjang 32 32 Sifat Umum Persegi Panjang dan Rumusnya https://haloedukasi.com/sifat-umum-persegi-panjang Thu, 30 Nov 2017 12:31:27 +0000 http://gurumatematika.com/?p=725 Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai bangun datar persegi panjang yang akan diulas lebih dalam lagi, yuk kita simak bersama – sama penjelasan di bawah ini. Sifat Umum Persegi Panjang Berikut ini merupakan berbagai sifat umum yang dimiliki oleh bangun persegi panjang: Mempunyai Dua Sisi yang Sama Panjang Bangun datar persegi panjang mempunyai empat bagian sisi, […]

The post Sifat Umum Persegi Panjang dan Rumusnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai bangun datar persegi panjang yang akan diulas lebih dalam lagi, yuk kita simak bersama – sama penjelasan di bawah ini.

Sifat Umum Persegi Panjang

Berikut ini merupakan berbagai sifat umum yang dimiliki oleh bangun persegi panjang:

  • Mempunyai Dua Sisi yang Sama Panjang

Bangun datar persegi panjang mempunyai empat bagian sisi, yakni terdiri dari dua sisi panjang yang sama biasa disebut sebagai panjang, dan dua sisi pendek yang sama biasa disebut sebagai lebar. Kedua bagian sisi yang memiliki panjang sama bisa dilihat atau pun ditandai dari bentuk garis pendek yang sama.

Ini artinya bahwa pada setiap garis dengan tanda yang sama, sudah bisa dipastikan akan mempunyai ukuran panjang yang sama.

  • Mempunyai Ke Empat Sudut Siku-siku

Bangun datar persegi panjang mempunyai ke empat sudut yang bentuknya sama yakni siku-siku.

Pada setiap sudut yang mempunyai tanda baca ⊥ alias tegak lurus), berarti secara otomatis akan mempunyai sudut 90 derajat pada ke empat sudutnya.

  • Mempunyai Dua Simetri Lipat

Maksud dari simetri lipat adalah pada saat dilipat menjadi dua pola bagian yang ukurannya sama persis (saling berhimpitan antara sudut satu dengan sudut lainnya).

Bangun datar persegi panjang mempunyai 2 simetri lipat.

  • Mempunyai Dua Simetri Putar

Bangun datar persegi panjang mempunyai dua simetri putar, yakni bisa dilihat dalam 1 kali putaran secara penuh akan bisa menempati posisi yang sama dengan jumlah sebanyak dua kali.

Anda bisa menggambar bangun datar persegi panjang terlebih dahulu.

Yang awalnya berada pada posisi mendatar, kemudian diputar sebanyak satu putaran, dan bangun datar persegi panjang akan menempati posisi yang sama dengan jumlah dua kali.

  • Mempunyai Diagonal yang Sama Panjang

Bangun datar persegi panjang mempunyai dua bagian diagonal yang panjangnya sama.

Arti dari kata Diagonal ialah garis yang menghubungkan antara dua bagian sudut yang melewati bagian pusat (tengah) dari bagun datar persegi panjang.

Rumus Bangun Datar Persegi Panjang

Berikut ini berbagai rumus, contoh soal dan jawaban yang bisa anda pelajari sehingga memudahkan dalam proses pembelajaran.

  • Perhitungan Luas Bangun Datar Persegi Panjang

Rumus perhitungan luas bangun datar persegi panjang : p x l.

Contoh soal:

Jika sebuah bangun datar persegi panjang mempunyai ukuran panjang 8 cm dan ukuran lebar 5 cm, maka berapa hasil perhitungan luas bangun datar persegi panjang tersebut?

Jawaban:

Diketahui panjang  8 cm dan lebar 5 cm.

Luas : panjang x lebar
8 x 5 = 40.

Jadi luas bangun datar persegi panjang di atas adalah 40 cm.

  • Perhitungan Keliling Bangun Datar Persegi Panjang

Rumus perhitungan keliling bangun datar persegi panjang : 2 x (p + l).

Contoh soal:

Sebuah bangun datar persegi panjang memiliki panjang 5 cm dan lebar 3 cm, maka berapa hasil perhitungan keliling bangun datar tersebut?

Jawaban:

Diketahui panjang 5 cm dan lebar 3 cm.

Keliling : 2 x (panjang x lebar) = 2 x (5 + 3) = 2 x 8 = 16.

Jadi keliling bangun datar persegi panjang di atas adalah 16 cm.

The post Sifat Umum Persegi Panjang dan Rumusnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Sifat-sifat Persegi Panjang dan Rumusnya https://haloedukasi.com/sifat-sifat-persegi-panjang Tue, 20 Jun 2017 07:48:51 +0000 http://gurumatematika.com/?p=545 Persegi panjang merupakan salah satu bentuk bangun datar yang wajib kita ketahui. Yang memiliki sifat, diantaranya: Persegi panjang memiliki sisi yang jika berhadapan sama panjang. Memiliki empat sudut siku – siku. Memiliki diagonal yang sama panjang dan saling membagi dua dengan sma panjang pula. Berdasarkan sifat – sifat yang sudah dikemukakan di atas, maka dapat […]

The post Sifat-sifat Persegi Panjang dan Rumusnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Persegi panjang merupakan salah satu bentuk bangun datar yang wajib kita ketahui. Yang memiliki sifat, diantaranya:

  • Persegi panjang memiliki sisi yang jika berhadapan sama panjang.
  • Memiliki empat sudut siku – siku.
  • Memiliki diagonal yang sama panjang dan saling membagi dua dengan sma panjang pula.

Berdasarkan sifat – sifat yang sudah dikemukakan di atas, maka dapat ditarik kesimpulan yang dimaksud dengan persegi panjang sesungguhnya adalah bangun datar segi empat yang emiliki empat sudut siku – siku dan sisi – sisi yang berhadapan sama panjang.

Keliling di rumuskan dengan:

ABCD = AB + BC + CD + DA

Dengan catatan sisi yang paling panjang di simbolkan dengan huruf p. Sementara sisi yang pendek disimbolkan huruf l.

 Jadi AB = CD = p. Sementara BC = AD = l

Maka untuk mencari kelilingnya  

K = p + p + l + l = 2p + 2l = 2(p + l)                
K = 2(p + l)

Keterangan
p = panjang
l = lebar
k = keliling

Contoh soal:

Misalkan persegi panjang di atas memiliki panjang 4 persegi satuan dan lebar 2 persegi satuan, maka kelilingnya adalah…

K = 2(p + l)
K = 2 (4 + 2)
K = 2 (6)
K = 12

Maka keliling dari persegi panjang di atas adalah 12 persegi satuan.
Lalu bagaimanakah cara menghitung luasnya? Untuk menghitung luasnya kita bisa menggunakan hasil kali dari panjang dan lebarnya.

Luas ABCD = panjang x lebar
= p x l
= 4 x 2
= 8

Maka luas dari persegi panjang ABCD adalah 8 persegi satuan.

The post Sifat-sifat Persegi Panjang dan Rumusnya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>