teks observasi - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/teks-observasi Tue, 20 Apr 2021 07:04:55 +0000 id-ID hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://haloedukasi.com/wp-content/uploads/2019/11/halo-edukasi.ico teks observasi - HaloEdukasi.com https://haloedukasi.com/sub/teks-observasi 32 32 3 Teks Observasi Bahasa Jawa yang Perlu dipahami https://haloedukasi.com/teks-observasi-bahasa-jawa Wed, 14 Apr 2021 00:23:18 +0000 https://haloedukasi.com/?p=23938 Teks pelaporan hasil observasi yaiku teks kang nerangake hasile observasi sing wes dilakoni. Dalam bahasa Indonesia adalah, Teks Pelaporan Observasi yaitu teks yang menerangkan hasil dari observasi yang sudah dilakukan sebelumnya. Observasi yaiku pengamatan utawa penelitian obyek nganti paham apa sing diobservasi. Yang artinya, Observasi adalah sebuah pengamatan atau penelitian suatu obyek sampai paham akan […]

The post 3 Teks Observasi Bahasa Jawa yang Perlu dipahami appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Teks pelaporan hasil observasi yaiku teks kang nerangake hasile observasi sing wes dilakoni. Dalam bahasa Indonesia adalah, Teks Pelaporan Observasi yaitu teks yang menerangkan hasil dari observasi yang sudah dilakukan sebelumnya.

Observasi yaiku pengamatan utawa penelitian obyek nganti paham apa sing diobservasi. Yang artinya, Observasi adalah sebuah pengamatan atau penelitian suatu obyek sampai paham akan yang di observasi. Dan berikut ini kami berikan contoh teks observasi dalam Bahasa Jawa.

1. Teks Observasi Kantin Sekolah

Kantin yaiku papan kang ditujuaken damel tumbas panganan lan ombenan . SMKN 10 SURABAYA, nduweni sewelas kantin, 6 kantin kanggo bocah wedok, 5 kantin kanggo bocah lanang, kahanan kantine bersih, ono siji panggonan kanggo papan kora-kora piring

Kantin SMKN 10 SURABAYA, duwe papan utomo, yaiku papan kanggo para murid nikmati panganan, nang papan iki kantin duwe : sepuluh meja lan selangkung kursi. Panganan seng di dol ing kantin yaiku ana: bakso, mie ayam, es kopyor, es teh, es jeruk, sego soto, sego campur, rawon, es susu lan sak liyane.

Kualitas panganan karo ombenan nang kono resik lan enten wastafel kanggo nyuci tangan. Papan panggonane utomo ne resik lan enak digawe para murid cangkruk. Uga ana petugas kebersihan kantin sing ngresiki saben para murid sampun masuk kelas.

2. Teks Laporan Observasi Kebudayaan

Tema : Kebudayaan Nusantara
Bahan pengamatan : Pentas Tari Modern Anoman Obong ing Gedung Cak Durasim Surabaya
Narasumber : Putri Wardhani ( salah siji penari kreasi modern Anoman Obong ing gedung Cak durasim )

Hasile pengamatan :

  • Kesenian Tari Modern ” Anoman Obong” lomba ing Gedung Kesenian Cak Durasim
    Lomba Pentas tari Se-Jawa Timur diadakno ing gedung kesenian Cak Durasim. Akhire, salah siji sekolah ing Surabaya mentasno seni tari modern ” Anoman Obong ” laln metu dadi juara ke-2. Tekan kono, amergo dadi juara Tari se-Jawa Timur ngangkat jeneng sekolah.
  • Penari ing Pentas seni Gedung Cak Durasim
    Total ana 110 penari saka seluruh wilayah Jawa Timur. Mentas ono ing gedung Cak Durasim.
  • Komentar kepala SLTPN 29 Surabaya, Bapak Adji Santoso
    Komentar kepala SLTPN 29 Surabaya, piyambake bangga marang para siswa kang dadi penari Anoman Obong lan iso maju ning Lomba pentas seni sak Jawa Timur. Amargi kelompok tari kuwi, iso ngangkat jeneng lan ngewangikno sekolah.

Kesimpulan : Tari Anoman Obong iki sukses dadikno sekolah terkenal lan iso ngangkat jeneng sekolah SLTPN 29 Surabaya.

3. Teks Laporan Observasi Med-Sos Whatsapp

Whatsapp punika salah sijine medsos. Whatsapp kui digawe dening panganggo Android. Whatsapp iki biasane digawe kanggo chating marang konco-konco sing dipingini.

Ing njeroning Whatsapp, ana fitur-fitur sing disediakake. Komuniasi bisa terjaga merga anane fitur chatting, fitur chatting kui mirip SMS, saking luwih teko SMS. Whatsapp luwih canggih. Bisa ngelakoni fitur Video Call, selain mung ngirim chat.

Video call iku kaya telpon biasa nanging bisa ndelok wajah sing ditelp. Selain Video Call uga ono voice chat. Voice chat iki bisa ngrekam suara utawa pesen sing pingin disampekno ning kanca.

Ing Whatsapp uwong uga bisa ngunggah foto kanggo didadiake foto profil. Selain iku uga iso masang status ning whatsapp. Manfaate gawe whatsapp iki iso nyambung tali silaturahmi marang kanca, sanak sadulur, lan liyan liyanne.

The post 3 Teks Observasi Bahasa Jawa yang Perlu dipahami appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
6 Prinsip Teks Observasi Beserta Penjelasannya https://haloedukasi.com/prinsip-teks-observasi https://haloedukasi.com/prinsip-teks-observasi#respond Mon, 19 Oct 2020 05:16:58 +0000 https://haloedukasi.com/?p=11961 Teks Observasi secara etimologi berasal dari bahasa Latin yang memiliki arti Pengamatan atau Peninjauan. Sehingga, dapat ditarik kesimpulan bahwa pengertian dari teks observasi sendiri adalah sebuah teks yang berisi hasil pengamatan seseorang terhadap lingkungan ataupun peristiwa secara real atau nyata, dan disajikan dalam bentuk paragraf maupun dalam bentuk tulisan. Untuk mendapatkan teks yang baik, lengkap, […]

The post 6 Prinsip Teks Observasi Beserta Penjelasannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
Teks Observasi secara etimologi berasal dari bahasa Latin yang memiliki arti Pengamatan atau Peninjauan.

Sehingga, dapat ditarik kesimpulan bahwa pengertian dari teks observasi sendiri adalah sebuah teks yang berisi hasil pengamatan seseorang terhadap lingkungan ataupun peristiwa secara real atau nyata, dan disajikan dalam bentuk paragraf maupun dalam bentuk tulisan.

Untuk mendapatkan teks yang baik, lengkap, dan sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang benar. Kita perlu memperhatikan beberapa prinsip penting dalam penyusunan teks observasi. Prinsip-prinsip tersebut adalah sebagai berikut:

1. Lengkap

Artinya data dan fakta yang diberikan harus lengkap dan memuat semua data yang sedang dibahas dan diperlukan.

Didalam teks observasi kita akan merangkaikan nya tanpa tafsiran atau berdasarkan kisah nyata dan real terjadi di dunia nyata. Maka, kita harus mencari data terpercaya serta fakta yang lengkap agar pembaca dapat menangkap dan memahami setiap informasi yang diberikan.

Sebagai contoh, apabila saat ini kalian akan membuat Teks Observasi mengenai “Banjir di Awal Tahun 2020”.

Data berdasarkan fakta ini dapat diberikan apabila kalian melakukan wawancara terlebih dahulu terhadap beberapa korban ataupun pihak-pihak terkait didalam kejadian tersebut. hal ini agar teks observasi yang kamu berikan memuat data yang lengkap dan sesuai dengan keinginan pembaca.

Serta, pembaca juga akan mendapatkan informasi yang sesuai dengan kejadian ditempat. Apabila kalian memuat informasi dari narasumber, harus cantumkan nama dan keterangan yang diberikan.

Contohnya: “menurut Dede Sumarni, salah satu warga di Jati Negara, Jakarta Pusat. Penyebab terjadinya Banjir adalah Hujan yang tidak berhenti selama hampir 12 jam, dan membuat kali didekat pemukiman meluap”

2. Jelas

Artinya dalam laporan tidak ada penafsiran yang tidak sesuai atau berbeda.

Dan, hal ini dapat dicapai dengan cara penggunaan bahasa yang benar serta komunikatif, dan mudah untuk dipahami.

Yang dimaksudkan tidak ada penafsiran adalah tidak ada data yang dibuat-dibuat ataupun dikarang oleh penulis, semuanya harus real dan nyata sesuai dengan fakta dan data yang ada.

Dan, apabila data yang diberikan sudah nyata dan berdasarkan fakta, maka gunakanlah bahasa yang komunikatif dan mudah dipahami, yaitu bahasa yang digunakan harus santai namun tetap memperhatikan kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Seperti, penulis memberitahukan kepada pembaca mengenai suatu peristiwa secara langsung. Contoh  “Peristiwa tersebut terjadi di hari Sabtu, 31 Desember 2020. Air yang meluap mengakibatkan banjir dan menibulkan kerugian. Terutama disektor pertanian.”

3. Benar

Artinya data yang digunakan harus benar sehingga memudahkan dalam mengambil keputusan.

Serta, pembaca juga mendapatkan informasi dan pengetahuan yang benar tentang topik yang sedang dibahas. Yang dimaksut data yang Benar adalah data yang memuat segala keterangan dan fakta yang sesuai dan tepat dengan informasi yang disampaikan.

Sesuai dengan keterangan diatas, bahwa sebuah Teks Observasi yang benar dan tepat adalah sebuah teks yang seluruhnya memuat fakta, dan akurat dapat dipertanggung jawabkan oleh penulis.

4. Sistematis

Artinya teks disusun berdasarkan struktur dan organisasi yang sudah ditentukan agar lebih mudah untuk dipahami. Yaitu teks disusun berdasarkan struktur Teks Observasi yang sudah ditentukan.

Yang penyusunan paragraf meliputi, pernyataan umum dan aspek yang dilaporkan. agar tidak terjadi rancu, ataupun membuat pembaca menjadi bingung terhadap teks yang disajikan.

5. Objektif

Artinya penulis bersifat apa adanya dalam penyampaian berita didalam pemaparan teks tersebut. yang artinya penulis tidak menambahkan berita-berita buatan sebagai bumbu agar berita terlihat menarik, ataupun dapat menambah minat pembaca dengan membuat suatu pembohongan yang tidak dapat dipertanggung jawabkan oleh penulis.

6. Tepat Waktu

Artinya laporan disusun sesuai batas waktu yang telah ditentukan sebelumnya, agar fungsi laporan yang diberikan dapat sesuai dengan keperluan atau kebutuhan dari pembaca.

Dalam prinsip tepat waktu ini, sebagai contoh : seorang penulis akan memberikan batas waktu penulisan akhir atau telah rampung dikerjakan.

Biasanya batas waktu tidak akan melebihi 7 hari, agar berita yang diberikan tepat waktu dan pembaca dapat memahami berita yang diberikan sesuai dengan waktu yang diperlukan pembaca untuk memahami informasi tersebut.

The post 6 Prinsip Teks Observasi Beserta Penjelasannya appeared first on HaloEdukasi.com.

]]>
https://haloedukasi.com/prinsip-teks-observasi/feed 0