Kalimat opini merupakan sebuah kalimat yang berisi mengenai pendapat atau hasil pemikiran seseorang atau kelompok dan bersifat subjektif. Umumnya kalimat opini berisi mengenai pendapat penulis tentang hal tertentu atau masalah yang sedang dibahas.
Berikut beberapa contoh kalimat opini:
- Lebih baik kita memesan taksi agar lebih cepat tiba di Stasiun Pasar Senen.
- Menurutku wanita itu akan terlihat semakin menarik jika mengenakan rok dan sepatu berhak tinggi.
- Semua orang berpendapat jika menggunakan uang elektronik lebih mudah, praktis, dan aman ketimbang membawa uang tunai.
- Seharusnya jalanan ini segera diperbaiki karena merupakan jalan utama penghubung dua desa Sukajaya dan desa Mulyo.
- Perlu adanya perubahan dekorasi kamar anak dengan menyesuaikannya berdasarkan usia dan kebutuhan anak.
- Pesta malam ini sangat meriah. Banyak orang merasa terhibur dengan atraksi pertunjukan dan hidangan yang disajikan oleh penyelenggara.
- Saya kurang setuju mengenai kenaikan biaya sewa gedung yang tidak sesuai dengan kondisi fasilitas gedung. Sudah beberapa kali gedung ini mengalami masalah listrik.
- Kebakaran yang terjadi di kawasan tersebut diduga akibat adanya hubungan arus pendek listrik di salah satu rumah kontrakan.
- Saat musim hujan seperti sekarang ini, biasanya minimarket banyak menjual jas hujan dan payung.
- Tingkah lakunya sangat mencurigakan, saya yakin dia sedang menyembunyikan sesuatu di balik jaket yang sedang dikenakannya.
- Andi pikir meskipun kamera ini lebih murah dibandingkan dengan lainnya, namun fitur yang dimilikinya tidak kalah dengan kamera mahal.
- Juri berpendapat jika Aida bisa saja pulang pada malam ini sebab dia tampil kurang maksimal meskipun suara yang dimilikinya sangat enak untuk didengar.
- Aku curiga mengapa rumah ini dijual dengan harga murah. Padahal rumah ini sangat besar, indah dan memiliki halaman yang amat luas.
- Menurut para ahli kesehatan, untuk menjaga tubuh agar selalu segar dan tidak kekurangan cairan, sebaiknya minum air putih minimal 2 liter setiap harinya.
- Sebagai orang tua sangat penting menjaga dan memberikan pengawasan saat buah hati sedang menonton televisi. Pastikan acara yang sedang ditonton aman untuk anak-anak.
- Kueh kering ini memang sangat cocok dijadikan teman minum teh atau kopi.
- Mengkonsumsi makanan berserat baik untuk sistem pencernaan dan sangat dianjurkan bagi seseorang yang mengalami susah buang air besar.
- Penting bagi setiap rumah untuk selalu menutup tempat-tempat penampungan air agar tidak menjadi sarang nyamuk.
- Menaikki anak tangga sangat melelahkan. Bahkan aku harus berhenti sejenak untuk mengatur nafas sebelum menaikki anak tangga berikutnya.
- Sepertinya acara ini akan dihadiri oleh para petinggi perusahaan besar yang tertarik untuk berinvestasi ke dalam proyek pembangunan kawasan perumahan elit.
- Kemunculan mobil listrik diprediksi akan mengalami peningkatan seiring banyaknya orang tertarik untuk memilikinya karena dianggap ramah lingkungan dan lebih hemat energi.
- Akibat semakin banyaknya sampah plastik yang menumpuk setiap hari, beberapa supermarket mulai menerapkan kebijakan untuk tidak menggunakan kantong plastik sebagai wadah belanjaan. Sebaliknya mereka menjual tas belanja berukuran besar pengganti kantong plastik.
- Sudah sepantasnya para pelaku pengrusakan masjid beberapa waktu lalu mendapat hukuman yang setimpal.
- Banyak orang percaya jika mengkonsumsi jamu dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tubuh tidak mudah terserang oleh virus dan bakteri.
- Saat ini orang-orang mulai sadar betapa pentingnya melakukan investasi untuk menjaga keuangan agar aman dan terjamin hingga beberapa tahun yang akan datang.
- Ketika melakukan perjalanan jarak jauh, banyak orang memilih menggunakan pesawat terbang karena mempersingkat waktu perjalanan meskipun biaya yang dikeluarkan tidak sedikit.
- Langit sore ini sangat mendung, sepertinya nanti malam akan turun hujan.
- Pria itu terlihat lebih rapih dan menawan saat mengenakan jas seperti saat ini.
- Mereka tidak yakin jika proyek ini akan berhasil melihat banyaknya investor yang kurang tertarik dengan rencana pembangunan taman hiburan di area pedesaan.
- Liburan ke luar negeri menjadi pilihan banyak orang. Padahal wisata dalam negeri juga tidak kalah menarik bahkan lebih indah dan tidak dapat dijumpai di negara manapun.
- Mobil yang dia kendarai sangat bagus dan menarik. Bagaimana tidak mobil itu telah dimodifikasi sedemikian rupa dengan menghabiskan dana hingga ratusan juta rupiah.
- Meskipun terlihat biasa saja, ternyata harga tas itu sangatlah mahal. Diperkirakan harganya setara dua unik sepeda motor.
- Seharusnya warga segera melaporkan kejadian ini kepada petugas untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
- Model rumah minimalis menjadi rumah idaman bagi pasangan yang baru menikah karena terlihat sederhana dan namun nyaman untuk ditempati.
- Bu Rudi berpendapat untuk mengaktifkan kembali PKK agar para ibu rumah tangga menjadi lebih kreatif dan mandiri.
- Di beberapa negara, kucing hitam dianggap penjelmaan iblis dan pembawa sial bagi siapa pun yang memeliharanya.