Kimia

Jenis-jenis Logam Beserta Contohnya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kita pasti sering mendengar tentang logam dikehidupan sehari-hari, namun apakah kalian tahu apa yang dimaksut dengan logam dan apa sajakah jenisnya??

Logam adalah salah satu jenis unsur kimia. Yang mana memiliki berbagai sifat bawaan yang sangat menguntungkan penggunaan. Mempunyai sifat kuat, keras, memiliki titik cair yang tinggi dan dapat menghantarkan panas dan listrik dengan sangat baik. Kemampuannya dalam menghantarkan panas dan listrik sangatlah baik dan maksimal dibandingkan dengan bahan-bahan lainnya. 

Adapun berikut adalah jenis-jenis logam.

Logam Berat 

Pada kelompok logam berat, umumnya berasal dari logam seluruhnya. Misalnya ada logam berupa nikel, besi, krom, timah, tembaga, seng, timah hitam dan putih, serta banyak lainnya. 

Logam Ringan 

Dalam kelompok logam ringan ini, tersusun dari logam juga hanya saja tidak sepenuhnya atau dapat dikatakan bahwa logam penyusunnya ringan. Sebagai contoh ada logam seperti magnesium, aluminium, titanium, kalsium, natrium, barium dan kalium. 

Logam Tahan Api

Selanjutnya ada kelompok tahan api. Hal ini tidak diketahui bahwa jenis logam ini mampu terhadap api dengan kisaran suhu tertentu. Contohnya antara lain titanium, zirkonium, wolfram dan molibden. 

Logam Mulia

Dan untuk yang terakhir ada logam mulia. Biasanya dipakai dan digunakan untuk perhiasan dan peralatan lainnya. Tak hanya itu, untuk jenis logam mulia ini biasanya dibandrol dengan harga yang lumayan mahal. Sebagai contoh emas, platina dan perak.