IPS

7 Pengertian Perilaku Menyimpang Menurut Para Ahli

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Perilaku menyimpang merupakan perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat. Contohnya, mengambil uang kas kelas, bolos sekolah, menyontek ketika ujian, dan tidak mematuhi rambu lalu lintas.

Agar lebih memahami konsep perilaku menyimpang, berikut adalah tujuh pengertian perilaku menyimpang yang dikemukakan oleh para ahli, yaitu:

  1. Edwin H. Sutherland
    Perilaku menyimpang bersumber pada pergaulan dengan orang yang berperilaku menyimpang. Seseorang mempelajari suatu budaya menyimpang melalui proses alih budaya.
  2. Robert M. Z. Lawang
    Perilaku menyimpang adalah semua tindakan yang tidak sesuai dengan norma yang berlaku dalam suatu sistem sosial. Perilaku tersebut menimbulkan usaha dari pihak yang berwenang dalam sistem tersebut untuk memperbaikinya.
  3. Willian Kornblum
    Perilaku menyimpang tidak hanya diatributkan pada individu atau masyarakat dengan kategori penyimpangan (devience) dan penyimpang (deviant). Namun, dapat dijumpai pula dengan apa yang disebut dengan institusi menyimpang atau deviant institution.
  4. Howard Saul Becker
    Penyimpangan bukanlah kualitas dari suatu tindakan yang dilakukan individu, melaikan konsekuensi dari adanya peraturan dan penerapan sanksi yang dilakukan oleh orang lain terhadap pelaku tindakan tersebut.
  5. Edwin M. Lemert
    Seseorang menjadi penyimpang (deviant) karena proses labelisasi (pemberian julukan) oleh masyarakat terhadap orang tersebut. Proses ini dapat menyebabkan seseorang yang awalnya tidak memiliki kebiasaan menyimpang menjadi terbiasa.
  6. Robert K. Merton
    Merton melihat perilaku menyimpang dari sudut pandang yang lebih luas (makro), yaitu struktur sosial. Struktur sosial tidak hanya menghasilkan konformitas (perilaku yang sesuai dengan nilai dan norma masyarakat), tapi juga perilaku menyimpang. Struktur sosial menghasilkan pelanggaran terhadap aturan sosial dan menekan orang tertentu ke arah perilaku nonkonformitas.
  7. James W. Van der Zanden
    Perilaku menyimpang merupakan tindakan yang dianggap sebagai hal yang tercela dan di luar batas toleransi sebagian besar masyarakat. Ukuran perilaku menyimpang bukan terletak pada baik buruk atau benar salah menurut pengertian umum, melainkan berdasarkan ukuran nilai dan norma serta budaya suatu masyarakat.