Sosiologi

Sosiologi Pembangunan: Pengertian – Ruang Lingkup dan Contohnya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Setelah membahas mengenai sosiologi pendidikan, kali ini kita akan membahas mengenai Sosiologi Pembangunan. Pembangunan dan kesejahteraan merupakan hal penting bagi pemerintah, terutama yang terkait dengan kebutuhan masyarakatnya. Pembangunan ini memiliki berbagai cakupan, seperti pembangunan ekonomi, pembangunan fasilitas umum dan lain sebagainya.

Semua upaya pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah hanya ditujukan untuk kepentingan masyarakat. Terutama diorientasikan kepada kesejahteraan masyarakat. Namun, apabila dilihat secara sosiologis, pembangunan yang dimaksudkan adalah segala upaya pemerintah baik berupa aturan atau kebijakan yang ditujukan untuk kepentingan masyarakat.

Lalu, apa sih sebenarnya sosiologi pembangunan itu? Berikut merupakan penjelasan mendetail mengenai sosiologi pembangunan.

Pengertian Sosiologi Pembangunan

Pengertian Secara Umum

Secara umum, pembangunan dalam ilmu sosiologi berkaitan dengan cara atau metode yang dilakukan oleh pihak pemerintah untuk memenuhi kebutuhan serta kepentingan dari masyarakatnya. Semua yang dilakukan oleh pemerintah dalam segala upayanya ini diorientasikan untuk bisa memberikan dampak positif bagi keberlangsungan hidup masyarakat dan lingkungan di sekitarnya.

Namun, strategi pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah ini lebih ditekankan pada upaya penyelesaian berbagai masalah serta dampak sosial yang muncul dari permasalahan tersebut. Sehingga diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pengertian Menurut Para Ahli

Adapun beberapa pengertian sosiologi pembangunan yang dipaparkan oleh para ahli.

  • Menurut Soerjono Soekanto, sosiologi pembangunan didefinisikan sebagai pengetahuan sosiologi bagian konsep suksesi kesejahteraan masyarakat, hingga konsep ini dianggap sangat berguna untuk kehidupan masyarakat di pedesaan ataupun masyarakat di perkotaan.
  • Menurut Marx Weber, sosiologi pembangunan adalah kajian sosial yang memberikan dampak postif pada lahirnya metode baru dalam pembangunan manusia dan lingkungannya.

Ruang Lingkup Sosiologi Pembangunan

Adapun batasan batasan dari pembahasan mnegenai sosiologi pembangunan ini.

  • Pembangunan yang dilakukan lebih bercondong pada hubungan sosial dan ekonomi masyarakat.
  • Pandangan terhadap berbagai ciri khas yang dimiliki masyarakat dalam suatu pembangunan.
  • Keterkaitan dan hubungan sosial yang ada antara budaya serta ekonomi dalam lingkup pembangunan.
  • Proses, metode atau strategi pembangunan serta perubahan sosial yang seringkali terjadi dalam masyarakat.
  • Semua proses yang berimplikasi pada teori perubahan sosial yang ada dalam pembangunan.

Fungsi Sosiologi Pembangunan

Adapun beberapa fungsi dari sosiologi pembangunan.

  • Mengembangkan sumber daya manusia dan ekonomi kerakyatan yang ada
    Salah satu yang diprioritaskan dalam kajian ilmu sosiologi pembangunan ini adalah mengombinasikan dua unsur yang seringkali terabaikan dalam perkembangannya. Kedua unsur tersebut adalah sumber daya manusia dan tingkat perekonomian kerakyatan. Hal tersebut sampai sekarang masih diupayakan oleh pemerintah agar lebih berkembang. Terutama agar berdampak positif bagi tingkat kesejahteraan masyarakat itu sendiri, baik dari aspek perekonomiannya atau lain sebagainya.
  • Pengembangan infrastruktur yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat
    Upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat bisa dilakukan dengan mengembangkan, membangun atau memperbaiki berbagai infrastruktur dan fasilitas umum yang ada. Hal tersebut dilakukan semata mata untuk memudahkan mobilisasi masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari harinya. Beberapa fasilitas umum yang bisa diperbaiki atau lebih dikembangkan lagi, seperti halte, jembatan layang, dan lain sebagainya.
  • Pengembangan wisata masyarakat
    Sektor wisata merupakan salah satu sector yang perlu dikembangkan. Hal ini diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan dari masyarakat dari segi rohaninya. Tidak hanya itu, pengembangan dari berbagai potensi tempat wisata yang ada di berbagai wilayah ini juga bisa dilakukan untuk meningkatkan perekonomian atau pendapatan masyarakat sekitar. Sehingga dalam jangka waktu tertentu bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, walaupun secara perlahan.
  • Menentukan kebijakan yang sesuai
    Upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga bisa dilakukan dengan berbagai cara lainnya, selain cara cara yang telah dipaparkan sebelumnya. Tentunya, semua upaya yang akan dilakukan harus diimbangi dengan pertimbangan dan perencanaan yang baik, dari pihak pemerintah. Dan juga masyarakat harus turut berpartisipasi dalam segala upaya serta strategi yang diterapkan oleh pemerintah dalam hal ini.

Peranan Sosiologi Pembangunan

Peranan dari kajian ilmu sosiologi pembangunan ini adalah memberikan kajian atau penelitian sosial yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan yang ada dalam masyarakat. Hal tersebut dilakukan untuk bisa meningkatkan kesejehteraan masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.

Tidak hanya itu, kajian ilmu yang berkaitan dengan sosiologi pembangunan juga bisa dijadikan sebagai pedoman atau dasar dalam mempertimbangkan serta merencanakan berbagai upaya dan strategi yang akan dilakukan oleh pemerintah untuk masyarakat.

Contoh Sosiologi Pembangunan

Salah satu perwujudan dari sosiologi pembangunan ini adalah ketika Presiden Indonesia, Joko Widodo melakukan inovasi yang dioerientasikan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Inovasi yang dilakukan adalah dikeluarkannya kartu Indonesia sehat, kartu pintar dan lain sebagainya. Namun, lebih diorientasikan pada masyarakat golongan ke bawah.