Lompat jauh adalah melompat ke depan dengan bertolak pada satu kaki untuk mencapai suatu kejauhan yang dapat dijangkau, jarak loncatan diukur mulai dari titik tumpuan loncatan sampai dengan jejak pertama di kotak pasir sesudah melompat.
Lompat jauh terdiri dari beberapa teknik dasar yang harus diperhatikan, yaitu :
Awalan merupakan tahap pertama dalam lompat jauh. Tujuan awalan adalah untuk mendapatkan kecepatan maksimal pada saat akan melompat dan membawa pelompat pada posisi yang optimal untuk tolakan. Awalan yang benar merupakan prasyarat yang harus dipenuhi untuk menghasilkan jarak lompatakan yang sejauh-jauhnya.
Beberapa petunjuk saat akan mengambil awalan antara lain adalah :
Tolakan dilakukan dengan menolakkan salah satu kaki untuk menumpu tanpa langkah melebihi papan tumpu untuk mendapatkan tolakan ke depan atas yang besar. Lompatan dilakukan dengan mencondongkan badan ke depan membuat sudut lebih kurang 45o dan sambil mempertahankan kecepatan saat badan dalam posisi horizontal.
Tolakan dilakukan sebagai tahap pengalihan telapak kaki tolak untuk lepas landas. Tujuannya, yaitu menghasilkan gerak mengangkat tubuh ke atas untuk gerak melayang di udara, mendapatkan kecepatan maksimal pada saat akan melompat dan membawa pelompat pada posisi yang optimal untuk tolakan.
Awalan yang benar merupakan prasyarat yang harus dipenuhi untuk menghasilkan jarak lompatan yang sejauh-jauhnya. Beberapa petunjuk saat akan mengambil awalan, antara lain :
Gerakan kaki yang berjalan selama melayang di udara akan memudahkan untuk mempersiapkan pendaratan yang baik. Hal-hal yang harus diperhatikan saat melakukan gerak melayang di udara adalah :
Pendaratan merupaka tahap terakhir dari rangkaian gerakan lompat jauh. Pendaratan merupakan prestasi yang dicapai dalam lompat jauh. Mendarat denga sikap dan gerakan yang efisien merupakan kunci pokok yang harus dipahami oleh pelompat.
Mendarat dengan sikap badan hampir duduk dan kaki lurus ke depan merupakan pendaratan yang efisien. Pada waktu mulai menyentuh pasir, pelompat menegaskan lutut dan menggeserkan pinggang ke depan.