Fisika

3 Tokoh Teori Atom Modern Beserta Biografinya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Teori Atom Modern lebih dikenal dengan nama Teori Atom Mekanika Kuantum. Teori Atom Mekanika Kuantuam muncul karena adanya kelemahan yang didapatkan dari teori yang dikemukakan oleh Neils Hendrick David Bohr pada tahun 1913.

Tiga ilmuan penggagas Teori Atom Mekanika Kuantum, yaitu :

1. Louis Victor Prierre Raymond Duc de Broglie (1892 – 1977)

Tokoh ini lebih dikenal dengan nama De Broglie yang merupakan ahli fisika Prancis yang lahir pada 15 Agustus 1892 di Dieppe, Prancis. de Broglie merupakan adik dari Maurice de Brougli yang juga seorang ahli fisika. de Brougli merupakan anak bungsu dari seorang bangsawan benama Victor de Brougli.

de brougli mendapatkan hadiah Nobel pada 1929 setelah mengemukakan bahwa perilaku materi menyerupai gelombang yang petama kali diperkenalkan melalui eksperimen pada tahun 1972. Selain itu de Broglie juga mendapatkan penghargaan Henri Poincare Medal (1929, Albert l Manoco Prize (1932), Max Planck Mendal (1938) dan Kalinga Prinze (1952).

Dalam Teori Atom Modern de Broglie mengemukakan bahwa gerakan elektron mempunyai sifat-sifat penjang gelombang sehingga berlaku hukum-hukum gelombang. de Broglie meninggal pada 16 maret 1977 di Paris.

2. Werner Karl Heisenberg (1901-1976)

Seorang ahli fisika Jerman yang dikenal dengan nama Heisenberg yang lahir pada 5 Desember 1901 di Wurzburg, Jerman. Heisenberg dikenal sebagai anak yang cerdas yang merupakan anak dari seorang professor ternama di Universitas Wurzbung bernama August Heisenberg dan ibu nya bernama Anna Wecklein.

Pada tahun 1927 Heisenberg mengemukakan prinsip ketidakpastian. Pada tahun 1932 Heisenberg mendapatkan penghargaan hadiah Nobel dan merupakan salah satu ilmuan penerima hadiah Nobel termuda.

Selain itu Heisenberg juga mendapatkan penghargaan berupa mendali Max Planck (1933), Pour Le Merite, Mendali Matteucci (1929), Bavarian Order of Merit, Niel Bohr International Gold Mendal (1970).

Dalam Teori Atom Modern, Heisenberg mengemukakan bahwa keberadaan elektron dalam lintasan tidak dapat ditentukan secara pasti, yang dapat diketahui hanya daerah kebolehjadiaan ditemukannya elektron. Heisenberg meninggal pada 1 Februari 1976 di Munchen Jerman.

3. Erwin Rudolf Josef Alexander Schrödinger (1887- 1961)

Tokoh ini dikenal dengan nama Erwin Schrödinger yang merupakan seorang fisikawan Australia yang lahir pada 12 Agustus 1887 di Erberg, Wina, Auatralia.

Erwin Schrödinger merumuskan persamaan Schrödinger yang didasari dari persamaan gelombang de Broglie dan prinsip ketidakpastian Heisenbrog. Persamaan mekanika gelombang yang dirumuskan Erwin Schrödinger inilah yang menjadikan dasar lahirnya Teori Atom Modern. 

Erwin Schrödinger mendapatkan berbagai penghargaan diantaranya hadiah Nobel pada tahun 1933, Mendali Max Planck (1937), Austrian Decoration for Science an Art (1957), dan Erwin Schrödinger Prize (1956). Fisikawan Australia ini menghembuskan nafas terakhirnya dikota kelahirannya pada 4 Januari 1961.