Bahasa Inggris

10 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris yang Cocok digunakan

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pada abad ke-21 ini, menguasai bahasa Inggris sudah seperti sebuah kewajiban. Hal ini karena bahasa Inggris merupakan alat komunikasi internasional yang sudah diakui.

Akan tetapi, karena mahalnya harga paket kursus bahasa Inggris, waktu kursus yang kurang efisien, serta tempat kursus yang kadang sulit dijangkau oleh kelompok masyarakat tertentu menjadi kendala terbesar sulitnya belajar bahasa Inggris.

Untuk menjawab keresahan itu, hadirlah aplikasi-aplikasi yang mempermudah seseorang yang ingin belajar bahasa Inggris secara online mau pun offline dari perangkat digital seperti laptop atau ponsel. Berikut ini adalah rekomendasi aplikasi bagi kalian yang ini belajar bahasa Inggris secara daring.

1. Duolingo

Rasanya tak ada orang yang belajar bahasa Inggris secara daring yang tak tahu Duolingo. Sebab aplikasi ini sangat populer dan disukai oleh pejuang bahasa asing.

Ini merupakan hal wajar, pasalnya Duolingo memiliki berbagai fitur canggih, juga tampilan yang menarik. Selain itu, di aplikasi Duolingo kita bisa mengatur sendiri jadwal belajar serta seberapa sering kita ingin belajar dan apa yag kita pelajari setiap harinya.

2. Hello Talk

Barangkali cara belajar bahasa Inggris yang paling efektif ialah dengan praktek langsung bersama native speaker. Dan aplikasi Hello Talk menyediakan hal tersebut.

Hello Talk merupakan aplikasi yang menggunakan konsep media sosial. Di mana kita dapat mencari partner belajar untuk diajak bercakap-cakap menggunakan bahasa Inggris. Tak hanya itu, di dalam aplikasi ini kita juga dapat menemukan beragam English live class yang biasa kita ikuti.

3. Busuu

Sama seperti Hello Talk, Busuu merupakan aplikasi belajar berbasis media sosial. Yang membedakan ialah Busuu memiliki fitur di mana kalian dapat mengikuti tes level, dimulai dari level basic hingga advanced.

4. Learn English Daily 

Saat kita belajar bahasa Inggris setiap hari, kadang kala kita bingung dengan apa yang harus kita pelajari hari ini, apa yang harus kita pelajari besok. Namun, dengan aplikasi Learn English Daily kita tak perlu bingun lagi akan perencaan pelajaran kita. Sebab aplikasi ini akan memberikan latihan kita latihan grammar serta conversation setiap harinya.

5. Learn English Grammar Quickly 

Ada banyak aspek yang harus dipelajari saat belajar bahasa Inggris, salah satunya adalah grammar. Dan Learn English Grammar Quickly adalah salah satu aplikasi yang tepat bagi mereka yang ingin menguasai grammar secara cepat.

6. English Conversation Practice

Bila ingin mengasah keterampilan speaking serta listening dalam bahasa Inggris, Anda dapat memilih aplikasi English Conversation Practice. Aplikasi ini adalah aplikasi yang menawarkan pembelajaran melalui percakapan singkat mengenai berbagai topik dalam kehidupan sehari-hari.

7. Simply Learn American English

Simply Learn American English adalah aplikasi belajar bahasa Inggris yang mengkhususkan diri pada American English. Aplikasi ini menyediakan berbagai kata, kalimat, dan frasa dalam berbagai kategori yang menarik.

Selain itu, Simply Learn American English mempunyai berbagai tingkat kesulitan. Mulai dari beginner hingga expert. Hal ini dapat membuat para pengguna aplikasi ini  dapat terus meningkatkan kemampuannya ke tingkat yang lebih tinggi.

8. Learn English Phrases

Learn English Phrases merupakan aplikasi yang ditujukan bagi mereka yang ingin mempelajari frasa-frasa bahasa Inggris secara umum, agar dapat berbicara pada native speaker ketika berada di luar negeri.

9. English Listening & Speaking 

Selain reading dan writing, listening dan speaking adalah dua aspek penting yang harus dikuasi mereka yang tengah belajar bahasa Inggris.
Dan English Listening & Speaking ini adalah aplikasi yang tepat untuk digunakan.

Sebab aplikasi ini menawarkan pembahasan listening dan speaking melalui berbagai fitur yang menarik. Misalnya fitur sentence building game, yang mengajak kita bermain game sekaligus belajar menyusun kalimat dengan baik dan benar.

Tak hanya itu saja, masih ada beragam fitur menarik lainnya yang bisa ditemukan dengan segera megunduh aplikasi tersebut.

10. Beelinguapp

Beelinguapp merupakan aplikasi yang menyediakan berbagai jenis bacaan, baik fiksi mau pun nonfiksi. Di mana bacaan tersebut bisa dibaca untuk melatih keahlian reading atau bisa didengarkan untuk melatih kemampuan listening.