Geografi

10 Gunung Tertinggi di Thailand yang Perlu diketahui

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Thailand merupakan salah satu negara yang berada di benua Asia tepatnya bagian Asia Tenggara yang berbatasan dengan Laos, Kemboja dan Malaysia. Negara yang terkenal dengan juluka Negeri Gajah Putih ini ternyata memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa, lho.

Mulai dari pantai, danau, laut hingga gunung di mana memiliki pemandangan yang sangat cantik. Tidak hanya pemandangan yang menakjubkan, namun beberapa gunung yang ada di Thailand juga kerap menjadi tempat untuk mendaki bagi para pendaki. Berikut beberapa gunung tertinggi di Thailad.

1. Doi Inthanon

Gunung tertinggi pertama di Thailand yaitu Doi Inthanon. Gunung ini telah dikenal sebagai salah satu kawasan pegunungan yang menjadi Taman Nasional di Thailand. Ketinggiannya hampir mencapai 2.565 meter di atas permukaan laut.

Bila dilihat dari situs geografisnya, Kawasan gunung ini terletak di dalam wilayah provinsi Chiang Mai, Utara Thailand. Selain itu, Doi Inthanon ini juga terkenal dengan nuansa air terjun, jalan setapak, desa-desa terpencil, matahari terbit dan terbenam hingga pengamatan burung yang berterbangan di langit.

Beragam flora juga terdapat di dalamnya seperti hutan awan lembab, rawa Sphagnum, hutan cemara kering, jati gugur hingga hutan pinus. Bila ingin berkunjung atau mendaki ke gunung ini maka sekitar 120 km jarak yang harus dilalui dari pusat Kota Chiang Mai.

2. Doi Pha Hom Pok

Doi Pha Hom Pok merupakan gunung tertinggi kedua di Thailan dengan ketinggian mencapai 2.285 meter di atas permukaan laut. Gunung ini berada pada perbatasan distrik Fang di barat laut, Doi Ang Khan di selatan, Mae Ai di timur dan Burma di sebelah utara

Uniknya, di kawasan gunung ini terdapat sumber air panas dan geyser serta pemandian alami. Sehingga para pengunjung yang datang dapat merelaksasikan tubuhnya di pemandian tersebut. Selain itu, terdapat pula gua dan air terjun.

3. Doi Chiang Dao

Selanjutnya adalah Doi Chiang Dao. Gunung ini memiliki ketinggian mencapai 2.175 meter di atas permukaan laut. Dari ketinggian tersebutlah sehingga dijadikan sebagai salah satu tempat terbaik untuk melihat burung-burung di Thailand. Pasalnya, aka nada lebih dari 300 spesies burung termasuk burung langka seperti nuthatch raksasa.

Gunung yang terletak di provinsi Chiang Mai ini juga menjadi tempat camping yang sangat populer karena pemandangan alamnya yang sangat indah. Sehingga cocok untuk berkemah dan trekking ke berbagai tujuan di sana.

4. Khao Mokoju

Khao Mokoju adalah gunung tertinggi dengan ketinggian yang mencapai 1.964 meter di atas permukaan laut. Gunung ini terletak di wilayah Mae Wong, provinsi Nakhon Sawan dan Kamphaeng Phet, Thailand Barat. Bila dilihat dari bentuknya, susunan gunung ini cukup terjal dan berbukit.

Sayangnya, untuk menuju ke sana tidak terdapat pilihan transportasi umum. Sehingga kita harus menggunakan transportasi pribadi. Tidak hanya itu, pendaki yang mendaki biasanya membawa obat nyamuk dan kaus kaki lainnya selama musim hujan. Hal ini bertujuan agar terhindar dari seranggga-serangga yang mengganggu.

5. Doi Ang Khang

Doi Ang Khang adalah gunung tertinggi di Thailand tepatnya berada di Distrik Mae-Ngon, Provinsi Chiang Mai. Ketinggiannya sekitar 1.400 meter di atas permukaan laut. Suhu di gunung ini juga cukup dingin yakni berkisar antara 17,7 – 21 derajat celcius.

Salah satu fakta unik dari gunung ini yaitu tempat atau stasiun penelitian pertama yang didirikan oleh Raka Bhumibol Adulyadej pada tahun 1969 silam. Selain itu, gunung ini juga termasuk ke dalam situs pertanian di Thailand.

6. Doi Mae Tho

Gunung yang disebut juga dengan Doi Langka Luang atau Doi Lang Ka ini merupakan salah satu gunung tertinggi di Thailand. Ketinggiannya mencapai 2.031 meter di atas permukaan laut. Lokasinya berada di Distrik Wiang Pa Pao, Provinsi Chiang Rai di mana masih dekat dengan titik kedua wilayah yakni Provinsi Chiang Mai dan Lampang.

Tidak hanya itu, Doi Mae Tho juga termasuk dalam Kawasan Mae Tho National Park. Kawasan ini menjadi salah satu taman nasional di Thailand yang dikenal sebagai surga nyata dunia. Bahkan pemandangan yang luar biasa juga ditawarkan di sana.

7. Doi Suthep

Gunung tertinggi selanjutnya di Thailand ada Doi Suthep. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 1.676 meter di permukaan laut. Doi Suthep juga merupakan salah satu puncak kembar gunung granit.

gunung ini juga menjadi bagian dari Taman Nasional Doi Suthep-Puiyang yang telah didirikan pada tahun 1981. Di balik itu, pemandangan alam yang ditawarkan juga sangat luar biasa. Bahkan terdapat kuil yang bernama Wat Phra That Doi Suthep yang menjadi alasan mengapa banyak orang berkunjung ke sana.

Kuil tersebut juga dianggap sebagai situs Buddha tersuci yang dapat dikunjungi oleh masyarakat di Thailand. Inilah akhirnya Doi Suthep menjadi tujuan ziarah yang cukup populer.

8. Phu Rhea

Salah satu gunung tertinggi lainnya di Thailand adalah Phu Rhea. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 1.365 meter di atas permukaan laut. Lokasinya berada di Distrik Phu Rhea, Provinsi Loei.

Salah satu ciri khasnya adalah gunung ini menjadi bagian dari Pegunungan Phetchabun. Pegunungan ini merupakan sebuah Kawasan yang menjadi pembatas antara Utara Thailand dengan Isan. Selain itu, alasan diberi nama Phu Rhe karena gunung ini memiliki bentuk seperti perahu terbalik bila dilihat dari sudut tertentu.

9. Phu Kradueng

Selanjutnya yaitu Phu Kradueng di mana gunung ini memiliki ketinggian mencapai 1.316 meter. Phu Kradueng berada di Provinsi Loei, Thailand dengan berbatasan pada Distrik Nam Nao, Phetchabun di sebelah barat.

Sama dengan gunung lainnya, Phu Kradueng ini juga merupakan bagian dari Taman Nasional dengan nama yang sama. Selain itu, Kawasan gunung ini tidak hanya menawarkan pemandangan yang luar biasa, melainkan juga menjadi tempat terbaik untuk melihat keindahan matahari terbit.

10. Khao Luang

Gunung tertinggi di Thailand yang terakhir adalah Khao Luang. Gunung tipe granit ini terletak di Provinsi Nakhon Si Thammarat, Thailand. Ketinggian dari Khao Luang mencapai 1.780 meter di atas permukaan laut.

Kawasan Khao Luang inilah yang merupaan puncak tertinggi dari beberapa bukit-bukit di wilayahnya dengan lereng yang curam. Bahkan gunung ini telah termasuk dalam bagian dari Taman Nasional yakni tempat mengalirnya beberapa sungai.

Tidak hanya itu, terdapat pula gua yang dibangun kuil sebagai tempat sembahyang umat Buddha. Inilah yang menjadi salah satu keunikan dari Khao Luang sehingga dapat menarik pengunjung untuk datang ke sana.

Itulah sederet gunung-gunung tertinggi di Thailand. Setiap gunungnya memang memiliki ciri khasnya tersendiri ya? Salah satunya adalah adanya kuil di sekitar gunung tersebut.

Sehingga para pengunjung yang berdatangan ke gunung tersebut, tidak hanya bisa menikmati pemandangannya saja melainkan beribadah juga. Oleh sebab itu, Negeri Gajah Putih ini menjadi salah satu negara yang memiliki keindahan alam yang unik di dalamnya.