Hukum Proust: Bunyi – Rumus dan Contoh Soal

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hukum Perbandingan tetap atau yang lebih dikenal sebagai Hukum Proust adalah hukum yang dikemukakan oleh seorang kimiawan Perancis pada tahun 1754-1826 yaitu Josep Lonis Proust yang pada awal kemunculan hukum ini menjadi kontroversi dikalangan kimiawan.

Bagaimana bisa hal itu terjadi? Sebagai catatan, pada masa itu masih belum jelas konsep tentang senyawa kimia.

Pengertian Hukum Proust

Hukum Proust merupakan sebuah pernyataan hukum yang menyatakan bahwa seluruh senyawa terdiri dari perbandingan massa unsur pembentuk yang selalu sama (konstan).

Bagaimana cara memahami pengertian Hukum ini?

Ibarat kamu memasak kue, terdiri dari berbagai takaran yang harus pas atau tetap dan bila berlebih tentu kue yang dimasak tidak akan jadi atau tidak sesuai.

Ibarat lainnya ketika adukan semen harus sesuai takarannya antara pasir dan semen untuk bahan bangunan.

Bunyi Hukum Proust

Pada setiap reaksi kimia, massa zat yang bereaksi dengan zat lain dengan jumlah tertentu adalah selalu tetap. Dengan kata lain suatu senyawa murni selalu terdiri atas unsur – unsur yang sama, yang tergabung dalam perbandingan tertentu”. – Josep Lonis Proust

Eksperimen yang dilakukan Proust dengan melakukan reaksi antara unsur hidrogen dan oksigen sehingga terbentuk air H20.

Perbandingan massa hidrogen dengan oksigen dalam air adalah 1:8, tidak bergantung pada jumlah air yang dianalisis.

Hal ini berarti bahwa massa hidrogen yang bereaksi dengan oksigen membentuk air adalah 1:8.

Apabila hidrogen direaksikan dengan oksigen tidak dengan perbandingan 1:8 (beda takaran) maka salah satu diantaranya akan bersisa.

Konsep Hukum Proust

Konsep Hukum Perbandingan tetap mematahkan teori yang berlangsung selama ratusan tahun dipegang oleh Archimedes dan kimiawan arab lainnya, bahwa senyawa hanyalah asal dari perbandingan yang asal pula.

Padahal konsep Hukum Proust ini atau Hukum perbandingan adalah memudahkan peneliti maupun ahli kimia dalam pengukuran, berapa jumlah pembanding dan berapa gram zat yang bersisa.

Salah satunya yaitu dalam pengukuran massa unsur yang dibutuhkan untuk membuat suatu senyawa.

Hukum ini juga memudahkan kita untuk mengetahui berapa massa suatu unsur yang ada di dalam suatu senyawa.

Rumus Hukum Proust

rumus hukum proust

Penjabaran Hukum Proust dapat digunakan untuk menentukan kadar unsur atau massa unsur dalam senyawa.

Rumus menentukan kadar unsur atau massa dalam senyawa diberikan seperti persamaan diatas.

Penerapan Hukum Proust

Massa H (gram)Massa O (gram)Massa H2O (gram)Sisa H atau O (gram)
1890
2891 gram hydrogen
1991 gram oksigen
216180

Hal ini membuktikan bahwa massa hidrogen dan massa oksigen yang terkandung dalam air memiliki perbandingan yang tetap yaitu 1 : 8, berapapun banyaknya air yang terbentuk.

Sebagai contoh lainnya pada hukum ini ialah pembentukan karbondioksida (CO2) dari karbon dan oksigen. Massa karbon ialah 12, dan sedangkan massa oksigen ialah 16.

konsep hukum proust

Dapat diketahui bahwa karbondioksida akan selalu terbentuk dari karbon dan oksigen dalam perbandingan yang sama.

Walaupun ada reaktan yang berlebih, maka menjadi sisa yang tidak bereaksi.

Contoh Soal dan Pembahasan

Soal 1

Perbandingan tetap H:O ; H2O dalam senyawa H2O adalah 1:8:9
Jika terdapat 2 gram H dan 17 gram O, senyawa yang terbentuk untuk H2O sebesar…
A. 2 gram
B. 8 gram
C. 9 gram
D. 17 gram
E. 18 gram

Jawaban:

Persamaan reaksi yang terjadi :

H₂ + O₂ —> H₂O  (belum setara)

2H₂ + O₂ —> 2H₂O   (sudah setara)

2H₂       + O₂        --->       2H₂O
Mula   2 gram        17 gram
Reaksi  2 gram       16 gram
2 + 16 (18 gram)
1          :        8             :           9
Sisa          -               1 gram

Massa H₂O yang terbentuk sebesar 18 gram (E).

Soal 2

Kadar C dalam 50 gram CaCO3 adalah ….

Menentukan massa C:

\[ \textrm{massa C} = \frac{Ar \; C}{Mr \; CaCO_{3}} \times \textrm{massa } CaCO_{3} \]
\[ = \frac{12}{100} \times 50 \]
\[ = 6 \; gram \]

Menentukan kadar C:

\[ \textrm{Kadar C} = \frac{\textrm{massa C}}{\textrm{massa } CaCO_{3}} \times 100 \% \]
\[ = \frac{6}{50} \times 100 \% \]
\[ = 12 \% \]

Jadi, kadar C dalam 50 gram CaCO3 adalah 12%.

fbWhatsappTwitterLinkedIn