Iman Kepada Hari Akhir: Pengertian, Dalid dan Tandanya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pengertian Iman Kepada Hari Akhir

Hari akhir atau hari kiamat merupakan hari berakhirnya semua bentuk kehidupan pada makhluk hidup di dunia yang ditandai dengan hancurnya seluruh alam semesta. Dalam agama Islam, iman kepada hari akhir merupakan salah satu rukun iman yang harus dipercayai. Iman kepada hari akhir merupakan rukun iman yang kelima.

Beriman kepada hari akhir adalah mempercayai dan meyakini dengan sepenuh hati bahwa hari yang telah ditentukan (hari kiamat) pasti akan datang dan seluruh alam beserta isinya akan mengalami kehancuran, serta seluruh insan akan dibangkitkan kembali dari alam kubur untuk menerima pengadilan dari Allah SWT.

Hari akhir akan diandai dengan kehancuran alam semesta seperti ditiupnya terompet Malaikat Israfil, bumi akan berguncang dan mengeluarkan seluruh isi perutnya, lautan meluap dan menyeburkan semua isinya, benda-benda langit bergerak tidak terkendali, planet-planet akan saling bertabrakan, banyak gunung meletus, dan lain sebagainya.

Nama Hari Akhir dan Arti

Nama hari akhir dalam Islam beserta artinya, antara lain:

  1. Yaumul Akhir artinya hari akhir.
  2. Yaumul Ba’ats artinya hari kebangkitan. 
  3. Yaumud Din artinya hari perhitungan. 
  4. Yaumul-Fashl artinya hari keputusan.
  5. Yaumul Ghasyiyah artinya hari pembalasan. 
  6. Yaumul Qiyamah artinya hari kiamat.
  7. Yaumul Haqqah artinya hari kepastian.
  8. Yaumul Hisab artinya hari perhitungan. 
  9. Yaumul Jam’i’ artinya hari pengumpulan.
  10. Yaumul Jaza’ artinya hari pembalasan.
  11. Yaumul Khulud artinya hari yang kekal.
  12. Yaumul Mahsyar artinya hari berkumpul.
  13. Yaumul Mizan artinya hari pertimbangan.
  14. Yaumul Qari’ah artinya hari keributan.
  15. Yaumus-Sa’ah artinya masa yang ditetapkan.
  16. Yaumut Taghabun artinya hari terbukanya segala kecurangan. 
  17. Yaumut Tammah artinya hari bencana agung.
  18. Yaumuz Zalzalah artinya hari kegempaan.
  19. Yaumul Wa’id artinya hari ancaman.
  20. Yaumul Waqi’ah artinya hari kejatuhan. 

Dalil

Iman kepada hari akhir merupakan hari akhir yang pasti akan datang yang dipercayai oleh seluruh umat beragama Islam. Berikut beberapa surah Al-quran mengenai iman kepada hari akhir.

1. Surah Al-Hajj ayat 7

وَّاَنَّ السَّاعَةَ اٰتِيَةٌ لَّا رَيۡبَ فِيۡهَا ۙ وَاَنَّ اللّٰهَ يَـبۡعَثُ مَنۡ فِى الۡقُبُوۡرِ‏ 

Wa annas Saa’ata aatiya tul laa raiba fiiha wa annal laaha yab’asuman fil qubuur 

Artinya: “Dan sesungguhnya hari kiamat itu pastilah datang, tak ada keraguan padanya; dan bahwasanya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur.” (QS. al-Hajj: 7).

2. Surah Al-Qoriah ayat 1 – 5

اَلۡقَارِعَةُ, مَا الۡقَارِعَةُ‌, وَمَاۤ اَدۡرٰٮكَ مَا الۡقَارِعَةُ, يَوۡمَ يَكُوۡنُ النَّاسُ كَالۡفَرَاشِ الۡمَبۡثُوۡثِۙ‏, وَتَكُوۡنُ الۡجِبَالُ كَالۡعِهۡنِ الۡمَنۡفُوۡشِؕ 

Al qoori’ah; Mal qooriah, Wa maa adraaka mal qoori’ah, Yauma ya kuunun naasu kal farashil mabtsuuth, Wa ta kuunul jibalu kal ‘ihnil manfuush 

Artinya: “Hari Kiamat, apakah hari Kiamat itu? Dan tahukah kamu apakah hari Kiamat itu? Pada hari itu manusia seperti laron yang beterbangan, dan gunung-gunung seperti bulu yang dihambur-hamburkan”. (QS. Al-Qari’ah: 1-5)

3. Surah An-Naml ayat 87

 وَيَوۡمَ يُنۡفَخُ فِىۡ الصُّوۡرِ فَفَزِعَ مَنۡ فِىۡ السَّمٰوٰتِ وَمَنۡ فِى الۡاَرۡضِ اِلَّا مَنۡ شَآءَ اللّٰهُ‌ؕ وَكُلٌّ اَتَوۡهُ دٰخِرِيۡنَ 

Wa Yawma yunfakhu fis Suuri fafazi’a man fis samaawaati wa man fil ardi illaa man shaaa’al laah; wa kullun atawhu daakhiriin 

Artinya: “Dan (ingatlah) pada hari (ketika) sangkakala ditiup, maka terkejutlah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi, kecuali siapa yang dikehendaki Allah. Dan semua mereka datang menghadap-Nya dengan merendahkan diri”. (QS. An-Naml: 87) 

Jenis Kiamat

Kiamat atau hari akhir dibedakan menjadi dua jenis menurut pandangan Islam, antara lain:

1. Kiamat Sugra

Kiamat sugra atau kiamat kecil adalah kehancuran yang menimpa sebagian makhluk hidup dan alam semesta. Kiamat sugra dapat diartikan sebagai kematian manusia atau pun hewan. Pada kiamat ini terjadi banyak kasus pembunuhan dan fitnah dimana-mana.

2. Kiamat Kubra

Kiamat kubra atau kiamat besar adalah kehancuran yang menimpa seluruh makhluk hidup dan alam semesta. Kiamat kubra dimulai dengan munculnya suara tiupan terompet sangkakala oleh Malaikat Israfil, dan diikuti dengan kehancuran alam semesta beserta seluruh makhluk hidup. 

Tanda-Tanda Kiamat

Tanda-tanda kiamat kubra

  1. Terjadi kabut dan angin berhembus sebagai peringatan datangnya hari akhir.
  2. Hancurnya ka’bah dan tidak ada umat manusia yang datang kembali untuk menunaikan ibadah haji. 
  3. Kemunculan Imam Mahsi sebagai tanda datangnya hari yang telah ditentukan yakni hari akhir zaman.
  4. Kemunculan api yang akan menuntun umat manusia ke tempat berkumpul, sebagian dari tanda hari akhir.
  5. Kemunculan dajjal yang akan menyebarkan fitnah, diriwayatkan oleh Nabi Muhammad SAW dalam hadits Muslim, “Tidak ada satu pun mahluk sejak Adam diciptakan hingga terjadinya kiamat yang fitnahnya lebih besar daripada Dajjal.” 
  6. Kemunculan Dabbah atau binatang melata yang disebutkan dalam hadits yang sama dengan terbitnya matahari dari arah barat. 
  7. Terjadi gempa Gempa di muka bumi yang dahsyat ketika hari akhir tiba, hal ini tertuang dalam Al-Qur’an surat Al-Hajj ayat 1 yang artinya: Wahai manusia! Bertakwalah kepada Tuhanmu; sungguh, guncangan (hari) Kiamat itu adalah suatu (kejadian) yang sangat besar. 
  8. Kemunculan Nabi Isa AS untuk memimpin dunia tertuang dalam Al-Qur’an surat An-Nisa ayat 159, yang artinya “Tidak ada seorang pun di antara Ahli Kitab yang tidak beriman kepadanya (Isa) menjelang kematiannya. Dan pada hari Kiamat dia (Isa) akan menjadi saksi mereka.” 
  9. Kemunculan Ya’juj dan Ma’juj yang tertuang dalam Quran surat Al-Kahfi ayat 94, yang artinya: Mereka berkata, “Wahai Zulkarnain! Sungguh, Ya’juj dan Ma’juj itu (makhluk yang) berbuat kerusakan di bumi, maka bolehkah kami membayarmu imbalan agar engkau membuatkan dinding penghalang antara kami dan mereka?” 
  10. Matahari akan terbit dari arah barat. Dalam hadits Abu Dawud serta Ibnu Majah, Rasulullah sabda “Sesungguhnya pertanda yang pertama muncul (menjelang Kiamat) ialah terbitnya matahari dari barat dan munculnya binatang melata menemui manusia pada waktu dhuha. Mana saja dari keduanya yang lebih dulu terjadi, tidak lama sesudah itu yang lain pun segera terjadi.” 

Tanda-tanda kiamat sugra

  1. Hari-hari akan terasa lebih cepat.
  2. Terjadi banyak riba dimana-mana.
  3. Amanat dan nasihat tidak lagi didengar.
  4. Sering terjadi bencana dan kerusakan alam.
  5. Terjadi banyak pembunuhan di berbagai tempat.
  6. Orang mulai bersikap acuh tak acuh terhadap urusan agama
  7. Terjadi banyak bencana besar yang belum terlihat oleh manusia.
  8. Banyak orang yang berperilaku buruk, seperti anak-anak yang suka marah.
  9. Orang-orang jahat jumlahnya akan lebih banyak bila dibandingkan dengan orang baik.
  10. Fenomena gaya berpakaian perempuan seperti tidak berpakaian atau terlihat seperti telanjang.
  11. Fenomena nyata muncul ahli ibadah yang kurang bijak bahkan tidak mengamalkan ilmu agamanya.

Hikmah Beriman Kepada Hari Akhir

  1. Mengingatkan umat manusia, sebagai makhluk yang diberi keistimewaan dapat berpikir dan memiliki akal, untuk selalu mengingat akhirat dan tidak hanya memikirkan keadaan duniawi.
  2. Menyadari bahwa semua yang ada di dunia akan binasa, tidak ada yang kekal selain kehidupan akhirat kelak.
  3. Menyadari seluruh perbuatan baik maupun buruk akan diperhitungkan dan menerima balasan dari Allah SWT.
  4. Meningkatkan tingkat kerajinan dalam beribadah, menjalankan seluruh perintah dan meninggalkan segala larangan-Nya. 
  5. Hidup lebih tenang dan meningkatkan kesabaran dengan mengingat kebaikan akan dibalas dengan kenikmatan, dan azab untuk orang yang berbuat kejahatan. 
fbWhatsappTwitterLinkedIn