Ekonomi

Strategi Red Ocean: Pengertian – Karakteristik dan Contoh Penerapannya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tidak bisa dipungkiri lagi apabila setiap perusahaan memiliki strategi dan perencanaan masing masing. Tidak lain dan tidak bukan tujuannya adalah untuk bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal tentunya.

Ditambah banyak sekali orang yang memilih terjun pada dunia bisnis yang semakin membuat sektor bisnis ini menjadi lebih kompetitif dan penuh dengan ambisi untuk bisa meraih dan menguasai pasar.

Oleh karenanya untuk bisa menerapkan strategi yang dirasa sesuai dan tepat untuk menembus pasar, perlu dilakukan riset terlebih dahulu tentunya. Namun, sebelumnya harus disertai dengan penentuan dari target pasar, segmentasi pasarnya dan lain sebagainya.

Salah satu  jenis strategi bisnis yang kini digunakan adalah red ocean. Secara umum, strategi bisnis ini lebih menggambarkan kondisi persaingan bisnis sekarang ini yang penuh ambisi untuk bisa menguasai pasar yang ada.

Kenapa disebut sebagai red ocean? Karena persaingan yang terjadi antara satu bisnis dan bisnis lainnya tidaklah main-main, satu bisnis bisa saja bertarung memakan bisnis lainnya untuk bisa menguasai dan mengendalikan pasar.

Lalu, apa sih sebenarnya strategi red ocean ini? Berikut merupakan pemaparan mengenai strategi red ocean yang perlu diketahui.

Pengertian Strategi Red Ocean

Secara umum, red ocean merupakan gambaran dari kondisi kompetitifnya para pebisnis sekarang ini dalam satu lingkup perekonomian. Strategi red ocean diterapkan untuk bisa menghadapi red ocean yang sebenarnya.

Dalam kata lain, strategi red ocean ini digunakan untuk menghadapi persaingan bisnis yang terjadi antara satu perusahaan dengan perusahaan lainnya yang antara keduanya saling berusaha untuk memakan dan menjatuhkan satu dengan yang lainnya.

Bisa dibilang red ocean ini melibatkan persaingan yang didalamnya ada perusahaan dan industri industri yang besar. Sehingga bisa dibayangkan seketat apa persaingan bisnis yang terjadi di dalamnya. Perusahaan satu dengan perusahaan lainnya akan berusaha untuk mengalahkan satu sama lain untuk akhirnya bisa menguasai pangsa pasar yang telah ditargetkannya.

Biasanya strategi red ocean ini memanfaatkan peluang yang ada dalam permintaan pasar. Oleh karenanya setiap perusahaan atau bisnis yang ingin bersaing akan fokus untuk meningkatkan keunggulan dan kualitas dari produk mereka. Sehingga nantinya bisa dengan mudah mendapatkan hati konsumennya.

Karakteristik Strategi Red Ocean

Penerapan strategi red ocean yang diterapkan oleh suatu perusahaan tentunya memiliki karakteristik atau ciri ciri khusus. Berikut merupakan karakteristik atau ciri ciri dari penerapan strategi red ocean.

  • Fokus perusahaan atau bisnis hanya pada kompetisi yang terjadi di pasar, yang mana sebisa mungkin perusahaan nantinya harus bisa mengalahkan kompetitor yang lainnya dan akhirnya menguasai pasar.
  • Dalam hal ini perusahaan harus bisa meningkatkan keunggulan dan kualitas dari setiap produknya untuk nantinya bisa lebih unggul dan mengalahkan pesaing.
  • Untuk bisa mengalahkan para kompetitornya, suatu perusahaan akan lebih menitikberatkan strateginya pada pemberian value proposition yang berbeda, entah nantinya dengan menjual produk yang berharga lebih rendah dari pasaran atau dengan strategi lainnya.
  • Perusahaan yang menerapkan red ocean ini cenderung melakukan eksploitasi terkait dengan permintaan pasar yang sudah ada dan tidak akan menciptakan peluang bagi permintaan baru.

Penerapan Strategi Red Ocean

Berikut merupakan beberapa tahapan atau cara yang dilakukan oleh beberapa perusahaan dan bisnis saat menerapkan strategi red ocean ini.

  • Diferensiasi produk, salah satu cara yang digunakan adalah dengan menciptakan produk baru yang lebih inovatif dan berbeda dari perusahaan pesaing lainnya. Namun tetap berpegang teguh pada kebutuhan dan keinginan konsumen. Sehingga nantinya dengan produk tersebut, perusahaan bisa membunuh kebosanan konsumen terhadap produk produk yang kini sedang beredar di pasaran. Yang akhirnya berdampak pada penguasaan pasar dengan jenis produk yang menarik dan unik.
  • Pengurangan biaya, seperti yang telah dikatakan sebelumnya bahwa untuk bisa membuat produknya menguasai pasar tentunya pihak perusahaan akan melakukan segala cara, salah satunya adalah dengan menjual produknya dengan harga yang lebih rendah. Namun, penetapan harga ini tetaplah dengan menggunakan pertimbangan sehingga tidak membuat perusahaan merasa merugi nantinya.

Contoh Penerapan Strategi Red Ocean

Adapun beberapa jenis perusahaan yang sudah menerapkan strategi red ocean yang satu ini.

  • Apple, yang mana sejak awal launchingnya sudah menghadirkan value yang berbeda di para pengguna smartphone yang sama saat itu mereka mengusung semua ponsel yang sudha berteknologi 2G. Yang diimbangi dengan inovasi lainnya yang kini membuatnya menjadi salah satu brand smartphone yang ternama.
  • Ryan Air, maskapai pesawat yang memberikan pelayanan penerbangan terbaik dengan harga atau tarif yang relatif murah.

Perbedaan Strategi Red Ocean dan Strategi Blue Ocean

Berikut merupakan perbedaan dari penerapan strategi red ocean dan blue ocean yang perlu diketahui.

No.Strategi Red OceanStrategi Blue Ocean
1.Perusahaan satu dengan perusahaan lainnya akan bersaing pada ranah pasar yang memang sudah ada.Perusahaan satu dengan perusahaan lainnya bersaing dengan upaya untuk menciptakan ruang pasar yang masih belum memiliki banyak kompetitor di dalamnya.
2.Jenis strategi yang satu ini lebih digunakan untuk bertahan pada persaingan ketat yang terjadi dalam satu ranah pasar.Sedangkan untuk startegi blue ocean lebih digunakan untuk mengembangkan perusahaan saja, dan bukan tipe kompetisi yang berjuang hingga berdarah darah
3.Lebih fokus untuk melakukan eksploitasi terkait dengan jumlah permintaan yang ada.Lebih ke berusaha untuk menciptakan permintaan baru di pasar dan berusaha untuk menangkapnya.
4.Jenis strategi yang satu ini dalam pelaksanaannya memilih antara nilai dan budaya yang adaBerbeda dengan strategi red ocean yang dituntut memilih, penerapan dari startegi blue ocean ini lebih mendobrak adanya pertukaran nilai budaya yang ada