Berenang adalah aktifitas yang menyenangkan, terutama berenang di laut. Beberapa orang tak hanya menikmati bermain di pantai tapi juga ingin berenang di laut. Ada beberapa teknik atau tips yang penting diketahui jika ingin berenang di laut.
- Pertimbangan Cuaca
Penting untuk melihat cuaca di laut dan pantai, jika mendung dan huja sebaiknya tunda kegiatan berenang atau segera keluar dari laut. Risiko tersambar petir di area yang terbuka sangat besar. - Berenang Bersama Teman
Berenang di laut lebih berisiko dibandingkan berenang di kolam renang. Pastikan untuk tidak berenang sendiri di laut, berenang bersama teman yang bisa berenang dapat mencegah hal-hal yang berbahaya. - Fokus dan Tenang
Berenang di laut tidak sama dengan berenang di kolam renang, ombak dan arus laut tidak dapat diprediksi. Maka saat berenang di laut harus tetap fokus dan tenang. Hindari panik jika ombak atau situasi tertentu terjadi. - Gunakan Kaca Mata Renang
Gunakan kaca mata renang, air laut mengandung garam tinggi dapat membuat mata perih. Memakai kaca mata renang juga dapat menghindari panik yang terjadi. - Selalu Berada Di Permukaan Air
Berenang di laut tidak sama dengan menyelam, selalu berenang di permukaan air untuk menghindari risiko tenggelam. Jangan menyelam ke dasar dan hindari dekat dengan ekosistem laut seperti terumbu karang, tak hanya melukai tubuh namun juga bisa merusaknya. - Menggunakan Pelampung
Sebaiknya gunakan pelampung terutama jika berenang di tengah laut, karena ombak yang datang tidak dapat diduga. Meskipun anda bisa berenang, namun pelampung tetap diperlukan untuk mencegah risiko.
Itu tadi beberapa teknik dan tips berenang di laut yang dapat diaplikasikan jika anda ingin berenang di laut, semoga bermanfaat.