Bahasa Inggris

Cara Menyebutkan Harga (Price) dalam Bahasa Inggris

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Setiap negara punya mata uang yang berbeda-beda, meskipun fungsi uang pada dasarnya ialah sama yaitu untuk bertransaksi. Dalam bahasa inggris, harga memiliki beberapa cara penyebutan.

Namun sebelum kita mempelajari cara-cara menyebutkan harga dalam bahasa inggris. Terlebih dahulu mari kita pelajari kembali beberapa simbol mata uang di dunia.

Currency Currency Symbols
EURO
US Dollar$
Japanese Yen¥
Pounds Sterling£

Beberapa mata uang di atas ialah mata uang yang umumnya digunakan di dunia untuk transaksi internasional. Materi kali ini akan membahas mengenai bagaimana cara menyebutkan harga dalam bahasa inggris.

Number of (Big Amount) + Number of (Small Amount)

Penyebutan Harga Langsung

Cara penyebutan mata uang yang pertama sangatlah sederhana, yaitu hanya dengan menyebutkan angka tersebut dari jumlah terbesar dan jumlah terkecil dari harga. Simak contoh berikut:

£ 3.50

Perhatikan harga di atas, dari simbol mata uang di atas, kita tau bahwa harga tersebut adalah dalam mata uang Pound Sterling. Jika diperhatikan jumlah terbesar dari harga tersebut ialah 3 sedangkan jumlah terkecilnya ialah 50, sehingga £3.50 dapat dibaca langsung yaitu three fifty.

Cara ini dapat digunakan tanpa menyebutkan mata uangnya jika kita dan penjual atau pihak kedua sudah sama-sama mengetahui mata uang apa yang akan digunakan.

Contoh lainnya:

  • £ 70.5 dapat dibaca, seventy five
  • ¥ 500 dapat dibaca, five hundreds
  • $ 6.30 dapat dibaca, six thirty

Perlu diingat bahwa aturan ini berlaku untuk semua jenis mata uang, sehingga sangat mudah untuk menyebutkan harga tanpa menyebutkan mata uangnya.

Penyebutan Harga dengan Mata Uang/Satuannya

Jika pada cara sebelumnya kita tidak menyebutkan satuan atau mata uangnya. Pada cara kedua, jumlah uang akan disebutkan bersama satuan atau mata uangnya. Perhatikan contoh berikut:

£ 20.50

Masih sama seperti cara pertama, penyebutan harga dimulai dari jumlah terbesar. Jumlah terbesar pada harga di atas ialah 20 dan jumlah terkecilnya ialah 50, hal ini dapat kita ketahui dari tanda titik yang memisahkan kedua nilai tersebut.

Masing-masing jumlah tersebut akan disebutkan bersamaan dengan satuannya, karena mata uang tersebut ialah pound sterling, maka £ 20.50 dapat dibaca twenty pounds fifty pence. Jumlah terbesar yaitu 20 pound dan jumlah terkecil yaitu 50 pence.

Contoh lainnya:

  • £ 55.5 dapat dibaca, fifty five pounds five pence
  • $ 6.30 dapat dibaca, six dollars thirty cents
  • $ 17.1 dapat dibaca, seventeen dollars one cent

Catatan: penyebutan satuan terkecil dapat berbeda-beda tergantung dari mata uang yang digunakan.

Exact Numbers

Jika harga yang tertulis tidak memiliki jumlah terkecil, maka penyebutan harga tersebut hanya perlu menyebutkan jumlah terbesar bersama dengan satuan mata uangnya. Perhatikan contoh berikut:

$ 870.00

Mata uang yang digunakan pada contoh di atas ialah dollar, maka untuk menyebutkan harganya dapat disebutkan langsung. $ 870.00 (Eight hundreds seventy dollars)

Contoh lainnya:

  • 2,300.00 dapat dibaca, two thousands three hundreds euros
  • £ 40.00 dapat dibaca, fourty pounds
  • ¥ 350.00 dapat dibaca, three hundreds fifty yen

Catatan:

Umumnya dalam bahasa inggris penyebutan harga 100, 1000, dan sebagainya, yang dimulai dengan angka 1 dengan jumlah lebih dari 10 dapat disebut dengan ‘a’. Contohnya, ¥100 (a hundred yen), £ 1,000 (a thousand pounds), $ 1,000,000 (a million dollars), 125.00 (a hundred twenty five euros)

Small Amount (Jumlah Kecil)

Bagaimana jika jumlah uang yang ingin kita sebutkan memiliki nilai yang kecil yaitu kurang dari 1.

Jika jumlah uang tersebut kurang dari 1 pound, maka kita dapat menyebutkannya dengan ‘pence’ untuk mata uang pound sterling. Contohnya, £ 00.50 maka dapat dibaca ‘fifty pence’ atau ‘fifty pee’ dan bahkan terkadang jumlah kecil hanya ditulis ’50p‘.

Jika jumlah uang tersebut kurang dari 1 dollar, maka kita dapat menyebutkannya dengan ‘cent’ untuk mata uang dollar. Contoh $ 0.35 maka dapat dibaca ‘thirthy five cents’.

Perlu diingat seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa satuan untuk menyebutkan jumlah terkecil dari harga sebuah mata uang tidaklah sama. Setiap mata uang memiliki penyebutan yang berbeda-beda.

Kata Informal Uang

British Informal

  • Quid

Quid berarti Pound. Quid adalah slang (bahasa gaul) yang berasal dari Inggris untuk menyebutkan Pound. Namun, Tidak seperti Pound, Quid tidak memiliki bentuk plural.

Contoh kalimatnya, I spent fifty quid on food today (aku menghabiskan lima puluh pound untuk makanan hari ini)

  • Fiver and Tenner

Fiver berarti uang kertas 5 pound, sedangkan Tenner berarti uang kertas 10 pound. Contoh kalimat: Could you please lend me a tenner for lunch? (Bisakah kamu meminjamkan aku uang 10 pound untuk makan siang?)

  • A grand

A grand digunakan ketika ingin menyebutkan ribuan. ‘Grand‘ juga bersifat uncountable. Grand juga ditulis dengan simbol ‘G’ untuk ribuan.

Contoh kalimatnya: I’ve just bought a new car for 300G. (aku baru saja membeli mobil baru seharga tiga ratus ribu pound)

American Informal

  • Dime

Dime merupakan sebutan lain atau kata informal untuk coin. Dime secara spesifik bisa juga digunakan untuk menyebutkan 10 cents atau sebagai istilah umum yang berarti pengeluaran (expense).

Contoh kalimat: If they skipped the class again, I would tell my mom not to dime on them for lunch. (jika mereka bolos lagi, aku akan bilang ibuku agar tidak membayarkan mereka makan siang)

  • Bucks

Bucks merupakan kata informal untuk menyebutkan dollar. Contoh kalimatnya:

I bet 100 bucks for coming on time tomorrow (aku bertaruh 100 dollar untuk datang tepat waktu besok).

Give me 100,000 bucks or I’ll call police now! (berikan aku seratus ribu dollar, atau aku akan telepon polisi!)