Sosiologi merupakan ilmu pengetahuan yang berdiri sendiri karena telah memenuhi segenap unsur-unsur ilmu pengetahuan. Berikut adalah empat ciri utama sosiologi yang harus diketahui dan dipahami, yaitu:
- Empiris
Sosiologi adalah ilmu yang didasarkan pada observasi atau pengamatan logis terhadap realitas sosial, bukan berdasarkan hasil spekulasi maupun imajinasi. - Kumulatif
Teori-teori sosiologi dibentuk berdasarkan teori-teori yang sudah ada. Teori-teori tersebut diperbaiki, diperluas, dan diperkuat sesuai dengan kondisi terbaru yang terjadi di masyarakat. - Nonetis
Sosiologi tidak menilai baik atau buruknya suatu fakta atau realitas sosial yang terjadi dalam masyarakat. Tujuan sosiologi adalah untuk menjelaskan fakta tersebut secara analitis. - Teoritis
Sosiologi selalu berusaha memberikan teori yang berasal dari susunan abstraksi hasil observasi di lapangan. Abstraksi tersebut merupakan kerangka yang tersusun secara logis untuk menjelaskan hubungan sebab akibat suatu fenomena sosial.