Daftar isi
Indonesia merupakan negara yang memiliki bentang alam beragam, sehingga tak jarang diperlukan struktur jembatan untuk menghubungkan satu wilayah dengan wilayah lainnya yang terpisahkan oleh sungai, lembah, maupun selat.
Selain menjadi penghubung antarwilayah, sejumlah jembatan di Indonesia dibangun dengan desain konstruksi yang megah dan indah. Tak jarang, keindahan desain tersebut menjadikan jembatan-jembatan itu menjadi landmark daerah bahkan menjadi salah satu destinasi wisatanya.
Berikut ini adalah daftar lengkap 10 jembatan terpanjang di Indonesia disertai dengan penjelasannya.
1. Jembatan Suramadu
Suramadu merupakan jembatan paling ikonik dan sekaligus menjadi jembatan terpanjang yang pernah dibangun di Indonesia. Jembatan sepanjang 5.438 meter ini terbentang di atas perairan Selat Madura serta menghubungkan antara dua pulau, yakni Pulau Jawa dan Pulau madura.
Pembangunan Jembatan Suramadu sendiri membutuhkan waktu selama sekitar 6 tahun, yakni sejak tahun 2003 hingga tahun 2009. Jembatan yang diresmikan pada 10 Juni 2009 oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini diharapkan dapat membantu mempercepat pembangunan ekonomi di Pulau Madura.
2. Jembatan Pasupati
Jembatan Pasupati merupakan jembatan layang yang sekaligus menjadi ikon kota Bandung, Jawa Barat. Jembatan ini dibangun untuk menghubungkan terusan Pasteur dan jalan Surapati yang melewati Cikapundung.
Jembatan sepanjang 2800 meter dengan lebar 21,53 meter ini sebenarnya telah mulai dibuatkan rancang bangunnya oleh Ir.Karsten sejak tahun 1920-an. Namun pembangunannya mulai diinisiasai sejak tahun 1998 meski kemudian sempat terhenti selama beberapa tahun. Pembangunan jembatan kemudian dilanjutkan kembali pada tahun 2003 dan secara resmi Jembatan Pasupati mulai diujicobakan sejak tanggal 26 Juni 2005.
3. Jembatan Tayan
Jembatan terpanjang di Indonesia selanjutnya adalah Jembatan Tayan. Jembatan ini membentang di atas sungai Kapuas dan menghubungkan dua provinsi, yakni Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat. Selain itu, Jembatan Tayan juga menjadi bagian dari Jalan Trans Kalimantan.
Panjang Jembatan Tayan adalah 1.440 meter dengan lebar sekitar 11 meter yang terbagi menjadi 3 jalur kendaraan. Jembatan Tayan sendiri mulai beroperasi setelah secara resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo pada tanggal 22 Maret 2016.
4. Jembatan Mahkota II (Jembatan Achmad Amins)
Jembatan Mahkota II merupakan jembatan kedua yang dibangun di Kota Samarinda. Jembatan ini merupakan jembatan terpanjang di Provinsi Kalimantan Timur dan sekaligus menjadi salah satu jembatan terpanjang di Indonesia.
Jembatan Mahkota II mulai dibangun sejak tahun 2002 dan selesai pada akhir tahun 2016 karena sempat dihentikan pembangunannya. Jembatan yang memiliki panjang 1.428 meter ini menghubungkan Kecamatan Sambutan dan Kelurahan Simpang Pasir, Samarinda.
Awalnya jembatan yang menjadi ikon Kota Samarinda ini memiliki nama Jembatan Mahkota II. Namun, sejak 10 Juni 2021 namanya diubah menjadi Jembatan Achmad Amins yang merupakan nama Walikota Samarinda ke-8.
5. Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah
Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah yang berada di Siak, Provinsi Riau, merupakan jembatan yang menghubungkan antara Kota Siak Sri Indrapura dengan Kabupaten Siak. Jembatan ini membentang sepanjang 1,196 meter dengan lebar 16,95 meter di atas Sungai Siak.
Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah atau yang populer dengan sebutan Jembatan Siak ini mulai dibangun sejak tahun 2002 dan selesai serta diresmikan pada tanggal 11 Agustus 2007.
6. Jembatan Merah Putih
Jembatan Merah Putih merupakan konstruksi jembatan yang menghubungkan dua desa di Ambon, yakni antara Desa Rumah Tiga (Poka) di Kecamatan Sirimau dan Desa Hative Kecil (Galala) di Kecamatan Teluk Ambon. Jembatan yang membentang di atas perairan Teluk Ambon ini memiliki panjang 1.140 meter dengan lebar 22,5 meter.
Jembatan Merah Putih mulai dibangun sejak tanggal 17 Juli 2011 dan diresmikan pada tanggal 4 April 2016. Jembatan Merah Putih menjadi jembatan kabel pancang ikonik dan menjadi salah satu landmark kota Ambon.
7. Jembatan Ampera
Diantara jembatan terpanjang di Indonesia lainnya adalah Jembatan Ampera yang merupakan ikon dari Kota Palembang, Sumatera Selatan. Jembatan yang membentang di atas Sungai Musi ini menghubungkan daerah Seberang Ilir dan Seberang Ulu di Kota Palembang.
Jembatan yang memiliki ukuran panjang 1.117 meter dan lebar 22 meter ini termasuk salah satu jembatan yang sudah lama dibangun. Jembatan ini dibangun sejak April 1962 dan diresmikan pada tahun 1965.
Nama jembatan ini awalnya adalah Jembatan Bung Karno. Setelah terjadinya pergolakan politik pada tahun 1966, nama jembatan ini kemudian diganti menjadi Jembatan Ampera yang merupakan akronim dari kata Amanat Penderitaan Rakyat.
8. Jembatan Barito
Jembatan Barito yang ada di Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan, ini merupakan salah satu jembatan dengan ukuran terpanjang lainnya. Jembatan yang membentang di atas Sungai Barito ini memiliki panjang 1.082 meter dan lebar 10.37 meter.
Jembatan Barito menghubungkan antara Kecamatan Anjir Muara dan Kecamatan Alalak di Kalimantan Selatan. Keunikan Jembatan Barito adalah keberadaan Pulau Bakut yang berada di bawah jembatan ini.
9. Jembatan Kutai Kartanegara
Jembatan Kutai Kartanegara merupakan jembatan yang melintas Sungai Mahakam dan merupakan jembatan dengan struktur plengkung baja (steel bowstring tied arch) dengan bentang utama terpanjag di Indonesia.
Jembatan ini terletak di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur ini menghubungkan antara Kota Tenggarong dengan Tenggarong seberang serta sekaligus menjadi akses menuju Kota Samarinda.
Jembatan dengan panjang 710 meter ini mulai dibangun secara bertahap sejak tahun 1995 dan sempat ambruk pada tahun 2011. Jembatan kemudian dibangun kembali pada tahun 2013 dan secara resmi dibuka untuk umum sejak 8 Desember 2015.
10. Jembatan Barelang
Jembatan Barelang merupakan jembatan yang berada di Batam, Kepulauan Riau. Jembatan Balerang sendiri sebenarnya adalah gabungan rangkaian 6 jembatan yang menghubungkan beberapa pulau di Kepulauan Riau, seperti Batam, Tonton, Nipah, Rempang, Galang, dan juga Galang Baru.
Pembangunan Jembatan Barelang diprakarsai oleh presiden ketiga Republik Indonesia, B.J. Habibie. Dari jembatan sepanjang 642 meter ini pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan Laut Cinta Selatan saat melintas.