15 Jenis Software Utility dan Fungsinya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Software utility merupakan suatu bentuk fasilitas dan juga spesifikasi dengan fungsional masing-masing yang ada pada suatu sistem operasi komputer. Software utility dapat berbentuk bawaan dari pemasangan sistem operasi tersebut atau pun juga dari penambahan secara manual melalui pemasangan aplikasi pihak ketiga.

Berikut ini jenis-jenis software utility:

1. Registry Cleaner

Registry cleaner erupakan suatu software utility yang berfungsi untuk dapat membersihkan registry dan juga cache pada registry tersebut yang ada di dalam sebuah sistem komputer tertentu. Hal ini dilakukan agar supaya sistem kerja dari komputer menjadi lebih ringan dan proses komputasi dan juga aplikasinya dapat berjalan dengan lebih cepat.

Registry cleaner ini dapat menggunakan software yang gratis alias tidak perlu bayar atau pun juga dengan menggunakan fasilitas bawaan dari sistem operasi komputer yang ada.

2. Antivirus

Antivirus merupakan salah satu software utility penting yang wajib dan harus ada dalam suatu sistem operasi komputer yang anda miliki di rumah. Antivirus memiliki peranan yang penting dalam menangkal adanya virus yang mengancam aktivitas dari sistem komputer yang anda miliki tersebut.

Dengan adanya software utility berupa antivirus ini, dapat memberikan suatu pengamanan lebih yang dapat meningkatkan performa dan juga antisipasi terhadap serangan dari virus seperti virus trojan, dan sebagainya.

3. System Profiler

System profiler merupakan suatu software utility yang berfungsi untuk dapat memberikan informasi mendetail mengenai apa saja hardware yang terpasang pada sistem operasi komputer anda.

Software utility ini juga memberikan penjelasan yang gamblang dan mendetail mengenai jenis dari software yang terpasang pada sistem operasi komputer anda, mulai dari versi dan jenis yang digunakan atau terpasang, hingga informasi mengenai kesesuaian spesifikasi software, dan juga data mengenai pemasangan yang dilakukan.

4. File Management Utility

File management utility adalah suatu software utility yang penting untuk diketahui dan juga dikelola oleh anda yang memiliki sistem komputerisasi anda sendiri. Software utility ini berfungsi untuk dapat mengelola file dan juga data yang anda miliki di dalam direktori sistem operasi komputer anda tersebut.

Pengelolaan yang dimaksud adalah mulai dari konsumsi kapasitas penyimpanan yang digunakan, penggandaan file, pemindahan file, dan juga penyediaan pusat data yang terpercaya dan juga handal.

5. Backup Utility

Backup utility merupakan suatu software utility yang berfungsi untuk dapat menyediakan pencadangan dari file dan juga data penting yang terdapat di dalam sistem operasi komputer tersebut sehingga terhindar dari kehilangan data.

6. System Monitor

System monitor merupakan suatu software utility yang berfungsi untuk melakukan pengawasan terhadap sistem operasi komputer tersebut terkait dengan proses aplikasi yang aktif baik pada desktop langsung maupun yang bekerja di balik layer atau background process.

7. Clipboard Manager

Clipboard manager merupakan suatu jenis software utility yang berfungsi untuk dapat melakukan proses copy dan paste dan juga cut dan paste. Proses ini digunakan untuk dapat secara cepat menyalin data dan atau memindahkan suatu data dari satu tempat ke tempat yang lain.

8. Debugger

Debugger merupakan satu software utility yang digunakan untuk melakukan pencarian atas suatu error data dan atau fungsi dari pada suatu sistem operasi komputer yang anda miliki.

Debugger juga biasanya dilengkapi dengan program untuk dapat memperbaiki kesalahan yang memicu terjadinya error sepanjang error yang terjadi merupakan hanya sebatas software dan aplikasi dan bukan masuk ke ranah hardware.

9. Screen Saver

Screen saver digunakan untuk dapat menjaga kerahasiaan data yang tertampil pada layer monitor komputer anda. Screen saver juga berfungsi untuk menjaga atau pun menghemat daya yang dgunakan pada komputer tersebut.

10. Update Manager

Update manager merupakan suatu jenis software utility yang digunakan untuk dapat melakukan update atas software aplikasi yang terpasang pada komputer tersebut sehingga memperoleh versi dari software tersebut yang paling baru. Update penting untuk dilakukan supaya proses atas aplikasi komputer tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar.

11. File Extractor

File extractor merupakan suatu bentuk dari software utility yang digunakan untuk dapat melakukan proses ekstraksi atas data yang dienkripsi pada file dengan format jenis .rar, .zip, dan sebagainya.

12. Disk Cleaner

Disk cleaner merupakan suatu bentuk dari software utility yang digunakan untuk dapat membersihkan file sisa dari pemasangan suatu aplikasi dan software, biasanya berbentuk .exe.

Disk cleaner juga berfungsi untuk dapat membersihkan sisa proses uninstall yang tidak dapat dibersihkan secara otomatis oleh sistem.

13. Antimalware

Antimalware digunakan secara bersamaan dengan antivirus dengan tujuan untuk pengamanan file lebih lanjut. Antimalware sedikit berbeda dengan antivirus, antimalware dikhususkan untuk dapat menangkal serangan dari malware yang sifatnya dapat mengakibatkan dampak yang negatif pada sistem operasi komputer.

14. Folder Locker

Folder locker ini digunakan untuk dapat memberikan pengamanan ekstra pada folder tempat pengimpanan file yang dirasa digunakan untuk menyimpan file yang krusial dan atau sangat penting.

15. Disk Management Utility

Disk management utility merupakan suatu contoh dari software utility yang berfungsi untuk dapat mengelola direktori penyimpanan file yang ada pada sistem operasi komputer. software utility ini sangat penting dikarenakan secara langsung mengelola tempat penyimpanan file dan mengatur kapasitas serta jenis direktori yang ada.

fbWhatsappTwitterLinkedIn