5 Manfaat Magang bagi Mahasiswa yang Perlu diketahui

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Saat menjadi mahasiswa adakala nya kita akan merasakan magang disuatu perusahaan ternama.

Magang merupakan bagian dari pelatihan kerja, biasanya magang dilakukan oleh mahasiswa tingkat akhir atau siswa SMK kelas 3 (PKL) sebagai salah satu syarat utama untuk menyelesaikan proses pendidikan.

Sedangkan pelatihan kerja biasanya diikuti oleh pekerja yang sudah menandatangani kontrak kerja dengan perusahaan dalam rangka untuk mengembangkan kompetensi kerja dan produktivitas karyawan atau tenaga kerja.

Nah itu adalah pengertian dari magang, Berikut adalah manfaat dari magang:

1. Meningkatkan Wawasan

Meningkatkan wawasan menjadi manfaat magang bagi mahasiswa yang pertama. Selain merupakan salah satu cara mendapatkan IPK tinggi, Mahasiswa juga menjadi tau tentang banyak hal dengan magang ini.

Belajar di dalam ruangan kelas tanpa mengaplikasikan ilmu pengertahuan tersebut secara langsung tentu saja dapat dikatakan sia-sia alias percuma.

Dengan mengikuti program magang, maka wawasan kamu yang diperoleh di bangku kuliah akan sangat berguna.

Tidak hanya berguna, tetapi juga meningkatkan wawasan yang kamu miliki.

Bagaimana tidak, kamu akan mengalami berbagai hal yang sebelumnya belum pernah kamu temui.

Sehingga, kamu dituntut untuk cermat dalam mengatasi suatu kondisi tertentu.

2. Eksplor berbagai Karier

Bingung pilih pekerjaan adalah salah satu masalah lulusan perguruan tinggi sekarang.

Kebingungan itu disebabkan karena kurangnya pengalaman di dunia kerja secara langsung.

Dengan mengikuti magang, kamu bisa memikirkan dan merefleksikan apakah pekerjaan yang kamu lakukan ketika magang memang bidang yang kamu minati atau tidak.

Pengalaman tersebut akan sangat berguna bagi keputusan karier kamu selanjutnya.

3.Mendapatkan Relasi Kerja

Dengan mengikuti magang, kamu memiliki kesempatan mendapatkan relasi yang lebih luas.

Anggap saja kamu menambah pergaulan dengan orang-orang profesional yang akan membawa kamu kepada cita-cita atau impian pekerjaanmu.

Siapa tahu, jika kamu melakukan pekerjaan dengan tanggung jawab di perusahaan tempat magang, kamu bisa mendapatkan penilaian positif dari salah satu atasan di beberapa jenis perusahaan itu dan langsung mendapat tawaran kerja setelah lulus.

4. Penghasilan Tambahan

Dan manfaat nyata dari program magang kuliah bagi mahasiswa bukan lain adalah mendapatkan penghasilan tambahan.

Magang artinya bekerja untuk suatu perusahaan meski masih berstatus sebagai mahasiswa.

Artinya bekerja, maka akan mendapatkan upah kerja. Besaran pendapatan tersebut tentu tergantung pada perusahaan tempat kamu magang.

Namun meski begitu, kamu jangan lantas fokus pada nilai yang ditawarkan, tetapi apa yang bisa kamu dapatkan ketika magang di perusahaan tersebut.

5. Meningkatkan Kualitas Diri

Kemampuan komunikasi kamu tentu akan meningkat karena kamu perlu berkoordinasi dengan kolega lainnya, hal ini akan sangat berdampak positif ke semua aspek dalam hidup kamu.

Perusahaan pun akan melihat potensi diri kamu sebagai nilai plus saat kamu melamar setelah wisuda.

fbWhatsappTwitterLinkedIn