10 Negara dengan Gedung Pencakar Langit Terbanyak

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Penampakan gedung-gedung pencakar langit memang memanjakan mata. Bangunan yang menjulang tinggi ditambah dengan arsitektur bangunan yang megah dan unik menandakan bahwa negara tersebut mengalami kemajuan infrastruktur. Tidak heran jika keberadaan gedung pencakar langit menjadi salah satu indikator perkembangan ekonomi suatu negara.

Di kota-kota besar, keberadaan gedung pencakar langit digunakan sebagai bangunan perkantoran, hotel, hingga landmark. Sebenarnya keberadaan Gedung pencakar langit menjadi solusi bagi pemanfaatan lahan yang terbatas.

Berdasarkan data dari The Skyscrapper selama rentang waktu 1960-2021 tercatat adanya peningkatan pembangunan gedung pencakar sebanyak di berbagai negara. Sebuah gedung dikategorikan sebagai pencakar langit jika memiliki tinggi yang lebih dari 150 meter sampai 500 kaki.

Posisi negara dengan gedung pencakar langit terbanyak di tahun 2021 masih berada di tangan China. Tidak hanya China, sejumlah negara dikategorikan sebagai negara yang memiliki gedung pencakar langit terbanyak. Berikut ini negara dengan pencakar langit terbanyak.

1. China

China memiliki sekitar 2.395 gedung pencakar langit. Dengan jumlah tersebut membuat negara tirai bambu ini berada di posisi pertama dengan gedung pencakar langit terbanyak. China memang terkenal dengan pembangunan infrastruktur yang begitu cepat.

Tidak heran jika negara ini memiliki gedung pencakar langit yang banyak. Kecepatan pembangunan infrastruktur di China dapat dilihat ketika negara ini mengalami covid. Ketika itu, China gencar mendirikan rumah sakit. Hanya dalam waktu 6 hari saja gedung rumah sakit berhasil dibangun.

Tidak hanya menjadi negara dengan estimasi pembangunan tercepat, konstruksi asal China diakui mampu mendirikan bangunan vertikal dengan berbagai macam yang inovatif. Pendirian bangunan tersebut menggunakan sistem modular dengan estimasi waktu 28 jam 45 menit apartemen berlantai 10 sudah berhasil dibangun.

Sungguh waktu yang sangat singkat untuk mendirikan bangunan hanya kurang dalam 2 hari saja. Padahal, bangunan tersebut memiliki 10 lantai. Tidak mudah tentunya mendirikan sebuah apartemen 10 lantai yang dalam waktu beberapa jam. Namun, China mampu melakukannya.

Salah satu contoh gedung pencakar langit yang ada di China adalah Shanghai Tower. Shanghai Tower memiliki ketinggian 632 meter. Dengan ketinggian ini, Shanghai Tower menjadi gedung tertinggi kedua setelah Burj Khalifa.

Selain menjadi gedung pencakar langit, gedung ini menjadi salah satu gedung paling hijau di dunia. Dengan begitu, gedung Shanghai Tower berhasil mengurangi setidak 34.000 metrik ton karbon dalam waktu satu tahun.

2. Amerika Serikat

Amerika Serikat menjadi negara yang memiliki gedung pencakar langit terbanyak. Negara ini memilik 825 gedung pencakar langit. Ketika menyaksikan film buatan negara ini memang terlihat jelas banyak terdapat bangunan-bangunan yang menjulang tinggi.

Salah satu kota di Amerika Serikat yakni New York terkenal dengan gedung pencakar langitnya. Pembangunan gedung pencakar langit di Amerika Serikat memang sudah ada sejak dulu. Buktinya pada tahun 1890 saja negara ini sudah memiliki 11 gedung pencakar langit.

Seiring dengan perjalanan waktu dan perkembangan teknologi, pembangunan gedung-gedung di Amerika Serikat terus digencarkan. Bahkan beberapa gedung di Amerika Serikat menjadi ikonik dari kota New York. Seperti bank of Manhattan trust building, empire state building dan Chrysler building.

Selain New York, terdapat pula Chicago yang memiliki bangunan tinggi terkenal di Amerika Serikat. Chicago merupakan salah satu kota di Amerika Serikat yang memiliki gedung 572 gedung dengan ketinggian lebih dari 100 meter.

3. Uni Emirat Arab

Kemegahan bangunan di Uni Emirat Arab memang tidak diragukan. Tidak heran jika negara ini menjadi pemilik gedung pencakar langit terbanyak. Uni Emirat Arab merupakan negara yang terkenal dengan kelayakannya di kawasan Timur Tengah. Negara ini berada di teluk Persia dan Teluk Oman dengan memiliki luas sekitar 83.600 km.

Pada tahun 2020, pendapatan Uni Emirat Arab mencapai hingga 410,4 miliar dolar dengan PDB per kapitanya yang hampir mencapai 41.476 dolar AS. Makanya negara ini kerap dijuluki sebagai tempatnya para sultan tinggal.

Sebagai negara yang dijuluki negara kaya, tentunya pembangunan gedung-gedung menjadi ciri khas kemegahan negara ini. Pada tahun 2021, Uni Emirat Arab memiliki 268 gedung pencakar langit. Di mana salah satunya merupakan gedung yang terkenal yakni Burj Khalifa.

Burj Khalifa merupakan bangunan tertinggi yang berada di Dubai. Bahkan begitu tingginya bangunan ini, puncak gedung ini memiliki ketinggian 828 meter dari jarak 95 kilometer. Selain terkenal dengan ketinggiannya, Burj Khalifa juga terkenal dengan kemegahannya. Masih terdapat banyak gedung pencakar langit di negara Uni Emirat Arab.

4. Jepang

Jepang memang terkenal sebagai negara yang memiliki kecanggihan teknologinya. Sejalan dengan itu, pembangunan gedung-gedung di negara ini pun terus digalakkan sehingga Jepang menjadi salah satu negara dengan gedung pencakar langit terbanyak.

Setidaknya ada sekitar 261 gedung pencakar langit di Jepang. Ciri khas bangunan di Jepang menerapkan konsep bangunan vertikal yang semi minimalis. Hal ini dikarenakan harga tanah di jepang yang cukup mahal.

Mahalnya harga tanah di Jepang membuat pemerintah membangun bangunan ke atas agar lahan yang terbatas itu masih bisa dimanfaatkan. Pemerintah Jepang merencanakan pembangunan Torch Tower yang dilakukan oleh seorang arsitektur Jepang bernama Sou Fujimoto.

Torch Tower merupakan bangunan yang memiliki ketinggian 390 meter. Konon, bangunan ini akan menjadi bangunan tertinggi di Jepang. Rencananya bangunan ini akan selesai dibangun pada tahun 2028.

5. Korea Selatan

Negara yang terkenal dengan boy band ini memang menjadi salah satu negara dengan gedung pencakar langit terbanyak. Korea Selatan terus menggencarkan pertumbuhan ekonominya sehingga dapat terlihat pertumbuhan di negara ini begitu pesat.

Setelah adanya perang Korea yang berlangsung selama 3 tahun, Korea menjadi negara miskin dengan PDB per kapitanya yang rendah. Namun, saat ini Korea Selatan menjadi salah satu negara maju dengan perkembangan ekonomi yang pesat.

Perkembangan ekonomi yang pesat sejalan dengan pembangunan gedung pencakar langit. Pada tahun 2021, negara ini memiliki sekitar 233 gedung pencakar langit. Salah satu gedung pencakar langit yang menjadi ikon Korea Selatan ialah Lotte World Tower. Ketinggian bangunan Lotte World Tower mencapai 555 meter.

Lotte World Tower merupakan bangunan yang dimanfaatkan untuk ritel, kantor hingga hotel berbintang. Bangunan ini memiliki ciri khas yang membedakannya dengan bangunan lain di sekitarnya. Lotte World Tower mempunyai bentuk gedung yang minimalis sehingga akan lebih terlihat dibandingkan bangunan lain. Pembangunan gedung ini terinsipirasi dari bentuk seni tari tradisional khas Korea.

6. Australia

Australia memiliki gedung pencakar langit sebanyak 122 gedung. Di mana gedung-gedung tersebar berada di kota-kota utama Australia seperti Melbourne, Sydney, Brisbane dan Gold Coast. Salah satu gedung pencakar langit di Australia adalah Queensland Number One yang berada di Surfers Paradise, Gold Coast.

Gedung ini merupakan gedung tertinggi yang berada di Australia. Ketinggian Queensland Number One mencapai 322,5 meter dengan memiliki 78 lantai. Ketinggian serta kemegahan bangunan ini menjadikannya sebagai ikon dari negara bagian Queensland.

Pada tahun 2022, Australia memiliki gedung pencakar langit sebanyak 140 gedung. Jumlah tersebut membawa Australia berada di peringkat ketujuh. Australia berada di bawah Malaysia yang memiliki gedung sebanyak 266 gedung. Padahal sebelumnya, jumlah gedung di Australia dan Malaysia sangat jauh berbeda. Namun, Malaysia mampu menggantikan posisi Australia dengan penambahan gedung dua kali lipat dari tahun sebelumnya.

7. Kanada

Kanada menjadi salah satu negara dengan pemilik gedung pencakar langit terbanyak. Negara yang letaknya ada di Amerika Utara ini mempunyai 122 gedung pencakar langit. Sama halnya seperti Australia, gedung-gedung pencakar langit di negara ini berada di kota-kota utama seperti Montreal, Vancouver, Toronto, sampai Ottawa.

Salah satu gedung pencakar langit di Kanada adalah The One. Gedung ini konon menjadi gedung pencakar langit tertinggi yang ada di negara Kanada. The One merupakan bangunan yang berada di Kota Toronto dengan ketinggian yang mencapai 306 meter. Bangunan ini baru dibuka pada tahun sekarang.

Pada tahun 2022, Kanada memiliki gedung pencakar langit sebanyak 125 Gedung. Jumlah ini hanya mengalami peningkatan sekitar 3 gedung saja dibandingkan tahun sebelumnya. Dengan jumlah tersebut membawa Kanada berada di peringkat sembilan dan berhasil disalip oleh Indonesia dan Malaysia.

8. Thailand

Thailand merupakan negara yang terkenal dengan gajah putihnya. Selain itu, rupanya negara ini memiliki banyak gedung pencakar langit. Thailand memiliki gedung sebanyak 108 gedung yang pusatnya berada di Kota Bangkok, sebagai ibu kota negara. Salah satu gedung pencakar langit di Thailand adalah Maha Nakhon Tower. Gedung ini gedung tertinggi yang ada di Thailand. Ketinggian dari Maha Nakhon Tower mencapai 314 meter.

Pembangunan gedung Maha Nakhon Tower baru selesai pada tahun 2016. Setelah selesai pembangunannya, bangunan ini menjadi destinasi yang harus dikunjungi saat berada di Bangkok. Bangunan Maha Nakhon Tower memiliki 77 lantai yang di mana difungsikan sebagai hotel, perkantoran, apartemen, ritel, bar hingga restoran.

Pada tahun 2022, Thailand memiliki gedung pencakar langit sebanyak 124 gedung. Dengan jumlah tersebut, posisi Thailand menempati urutan ke sepuluh berada di bawah Indonesia. Bahkan posisi negara ini mampu disalip oleh Malaysia yang berhasil menempati peringkat keenam pada tahun 2022. Saat ini Gedung tertinggi di Thailand diisi oleh Magnolias Waterfront Residences Tower 1 yang memiliki ketinggian 315 m atau 1.033 kaki.

9. Indonesia

Indonesia patut berbangga termasuk ke dalam negara yang memiliki gedung pencakar langit terbanyak di dunia. Perkembangan ekonomi yang pesat mendorong adanya pembangunan gedung-gedung di Indonesia.

Pada tahun 2021, jumlah gedung pencakar langit yang ada di Indonesia mencapai 105 gedung. Rata-rata gedung tersebut memiliki ketinggian lebih dari 150 meter. Gedung-gedung pencakar langit di Indonesia terpusat di empat wilayah yakni Jakarta, Surabaya, Kabupaten Tangerang hingga Medan.

Salah satu gedung pencakar langit di Indonesia adalah Thamrin Nine Tower yang digadang-gadang menjadi gedung tertinggi di Indonesia. Thamrin Nine Tower menawarkan keindahan bagi para pecinta gedung pencakar langit.

Ketinggian gedung ini jika dihitung dengan lantai dasarnya mencapai 382,9 meter. Namun, jika dihitung dari atas permukaan atas, gedung ini memiliki ketinggian 385 meter. Thamrin Nine Tower dijadikan sebagai perkantoran dan juga perhotelan.

Pada tahun 2022, jumlah gedung pencakar langit di Indonesia mencapai 129 gedung. Meskipun tidak mengalami pembangunan gedung yang pesat, namun secara perlahan Indonesia terus berkembang. Pembangunan gedung pencakar langit di Indonesia kerap kali terbentuk oleh beberapa hambatan seperti biaya, sumber daya manusia yang kurang hingga waktu pengerjaannya yang lama. Tidak seperti negara lain yang membutuhkan waktu pengerjaan sebentar untuk menyelesaikan satu buah gedung.

10. Malaysia

Negara yang terkenal dengan kartun Upin dan Ipin ini memiliki 97 gedung pencakar langit. Keberadaan Gedung pencakar langit di Malaysia terpusat pada kota yang menjadi ibukota negara. Meskipun memiliki jumlah yang lebih sedikit dibandingkan negara lain, gedung-gedung di Malaysia ada beberapa yang terkenal dan menjadi ikon negara ini.

Contohnya saja menara kembar Petronas dan gedung meredka PNB 118. Gedung Meredka PNB menjadi gedung tertinggi yang ada di Malaysia. Pada tahun 2022, Malaysia mengalami pergantian posisi sebagai negara dengan gedung pencakar langit terbanyak. Negara ini menempati urutan ke-enam yakni dengan jumlah gedung pencakar langit sebanyak 266 gedung.

Pembangunan gedung di Malaysia memang terus dilakukan sehingga jumlah Gedung di negara ini 2 kali lipat dibandingkan jumlah di tahun sebelumnya. Bahkan hingga saat ini masih terdapat 34 Gedung pencakar langit yang masih dilakukan pembangunan. Dapat diperkirakan, di tahun yang akan mendatang jumlah gedung di Malaysia akan terus bertambah pesat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn