Indikator: Pengertian – Fungsi dan Jenisnya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dalam mengerjakan suatu proyek ataupun hal penting lainnya, tentunya diperlukan sebuah acuan. Entah acuan yang berasal dari hasil proyek atau kegiatan sebelumnya ataupun sumber sumber data yang sudah ditetapkan. Hal yang dijadikan sebagai acuan atau patokan dari tolak ukur ini seringkali disebut dengan indikator.

Indikator berperan sangat penting dalam hal mengevaluasi serta memperbaiki berbagai tindakan, kegiatan, hasil pekerjaan yang telah diselesaikan. Tentunya, bagi para mahasiswa, siswa, dan masyarakat lainnya istilah indikator ini bukan lagi sebuah hal yang aneh.

Karena istilah indikator sendiri sudah lumrah digunakan di bidang pertanian, perekonomian, apalagi pendidikan. Untuk dapat menambah pengetahuan kalian mengenai indikator. Berikut merupakan pemaparan mendetail mengenai indikator.

Pengertian Indikator

Pengertian Secara Umum

Secara umum, indikator diartikan sebagai suatu hal dijadikan sebagai tolak ukur atau standard dasar dalam melakukan sesuatu. Indikator ini dipergunakan untuk mengukur ataupun mendeteksi adanya suatu perubahan yang terjadi atau sedang dilakukan.

Dengan adanya indikator ini, semua pekerjaan serta tindakan yang telah dilakukan dapat dievaluasi dan diperbaiki dengan baik guna menghasilkan pekerjaan yang lebih maksimal.

Indikator juga dapat diartikan sebagai suatu acuan yang kebenaran serta keakuratannya sudah dipercaya atau disepakati oleh beberapa pihak. Sehingga sangat kecil kemungkinannya apabila dalam suatu indikator terjadi sebuah kesalahan. Acuan yang dijadikan sebagai indikator ini sifatnya tidak statis dan sangat ilmiah.

Melainkan sifatnya lebih dinamis. Jadi, indikator yang telah ditetapkan untuk masa sekarang ini, belum tentu dijadikan sebagai indikator juga di masa yang akan datang.

Pengertian Menurut Para Ahli

Untuk menambah pengetahuan kita mengenai pengertian Indikator. Berikut ada pemaparan para ahli mengenai pengertian indikator secara mendetail.

  • Menurut Wilson R. dan T. Sapanuchart (1993), definisi indikator ialah suatu ukuran tidak langsung dari suatu kejadian atau kondisi. Misal; berat badan bayi itu berdasarkan umur merupakan indikator terhadap status gizi bayi tersebut.
  • Menurut Darwin Syah, pengertian indikator ialah suatu ciri atau tanda yang menunjukkan bahwa para peserta didik sudah memenuhi standar kompentensi
  • Menurut Lawrence Green (1992), Makna indikator ialah variabel-variabel yang bisa menunjukkan atau mengindikasikan kepada penggunanya tentang kondisi tertentu, sehingga bisa digunakan untuk mengukur perubahan yang sedang terjadi.
  • Menurut KBBI, definisi indikator ialah sesuatu yang bisa memberikan petunjuk atau keterangan.
  • Menurut WHO, definisi indikator ialah suatu variabel yang bisa membantu penggunanya dalam kegiatan pengukuran berbagai macam perubahan yang terjadi baik secara langsung atau tidak langsung

Fungsi Indikator

Berikut merupakan fungsi digunakannya sebuah indikator sebagai acuan.

  • Menjadi tolak ukur atau acuan yang pasti mengenai adanya suatu perubahan atau tidak dalam kegiatan yang telah dilakukan.
  • Dijadikan sebagai pedoman serta patokan untuk menciptakan suatu alat ukur yang tepat.
  • Dapat dijadikan sebagai pegangan dalam merencanakan dan juga melaksanakan berbagai hal di semua aspek kehidupan.
  • Menjadi dasar untuk berpikir dan berinovasi untuk menghasilkan dan menciptakan suatu hal yang baru, baik yang berhubungan dengan kebutuhan pribadi atau kepentingan lainnya.
  • Menjadi dasar dalam pemberikan standar nilai yang sesuai.
  • Menjadi prinsip pasti untuk mengelompokkan suatu hal kedalam jenis klasifikasi tertentu.

Jenis-jenis Indikator

Adapun beberapa jenis dari indikator yang telah diklasifikasikan berdasarkan dengan bidangnya.

Indikator Pendidikan

Indikator jenis ini biasanya digunakan untuk menilai efektivitas dari proses dan kegiatan pendidikan yang telah diberikan kepada semua siswanya.

Apakah sudah memenuhi standar kompetensi nilai yang diminta atau belum. Dengan begitu dapat diklasifikasikan atau ditentukan metode pembelajaran yang tepat guna mencapai indikator pendidikan yang telah ditetapkan.

Indikator Kerja

Indikator ini berkaitan dengan tindakan para pekerja yang menggambarkan kualitas dari kinerjanya. Hal hal yang mencakup indikator kerja ini adalah ketepatan waktu, kemandiriannya, kualitas atau kuantitas pekerjaan, efektivitas pekerjaan dan lain sebagainya.

Indikator Penelitian

Indikator penelitian ini erat kaitannya dengan pelaksanaan suatu penelitian,berhasil atau tidaknya hasil penelitian tersebut didasarkan pada indikator penelitian yang sebelumnya telah ditetapkan.

Contoh Indikator

Berikut merupakan contoh dari indikator yang ada di kehidupan sehari hari.

  • Penggunaan lakmus merah dan lakmus biru sebagai indikator yang menentukan asam atau basanya suatu larutan kimia.
  • Ketekunan dan kedisiplinan seorang pegawai yang dijadikan sebagai acuan dalam menentukan peluang kenaikan jabatannya.
  • Nilai rata rata siswa dijadikan sebagai parameter apakah siswa sudah dapat menguasai materi materi yang telah diberikan oleh pihak pengajar.
fbWhatsappTwitterLinkedIn