Pengolahan Tanah: Pengertian – Macam dan Tahapannya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tanah merupakan salah satu aspek dalam kepentingan alam. Tanah mempunyai peran utama dalam proses tanam-menanam hingga membajak sawah. Tanah yang memiliki peran penting akan lebih bermanfaat jika diberikan treatment secara baik dan benar. Berikut akan dibahas mengenai pengolahan tanah.

Pengertian Pengolahan Tanah

Pengolahan merupakan suatu cara atau proses dari sesuatu yang dikembangkan kembali menjadi sesuatu yang baru demi menciptkan manfaat yang lebih baik. Tanah sendiri mengandung unsur-unsur yang baik bagi tanaman dan menjadi landasan bagi tanaman.

Tanah sebagai media yang membantu menyalurkan air, udara, dan bahan-bahan penting lainnya yang diperlukan oleh tanaman. Tanah yang akan dijadikan media untuk disandingkan dengan tanaman akan menjadi lebih baik jika diolah dengan tepat.

Pada perjalanan pengolahan tanah, tanah akan dijadikan sebuah lahan serta diproses dan diubah sifatnya. Dalam proses tersebut akan menghasilkan sifat-sifat dan peran tanah yang sesuai dengan kebutuhan objek yang akan ditanam.

Dengan pengolahan yang tepat dapat membantu tanaman berkembang dengan lebih baik dan tentunya akan memberikan manfaat yang baik pula bagi tanah itu sendiri. 

Tujuan dan Manfaat Pengolahan Tanah

Pengolahan tanah yang dilakukan diharapkan dapat menghasilkan objek tanan yang baik dan berkembang secara optimal. Secara garis besar, pengolahan tanah memiliki tujuan untuk mendatangkan zat-zat penting yang diperlukan bagi media dan objek tanam.

Dengan pengolahan tanah akan dihasilkan landasan sebagai objek tanam yang memiliki banyak nutrisi serta mendukung tumbuh kembang objek tanam. Pengolahan tanah yang baik akan memberikan manfaat bagi objek tanam dan menghasilkan objek tanam yang memiliki kualitas baik.

Manfaat yang dapat diperoleh diantaranya yaitu meminimalisir adanya tanaman lain yang dapat menggangu tumbuh kembang objek tanaman utama, menjadi sarana aliran air sehingga air dapat menyebar dengan baik, mempererat fungsi pupuk bagi objek tanam, serta menciptakan kondisi media tanam yang baik dan memiliki banyak nutrisi.

Macam-macam Pengolahan Tanah

Pengolahan tanah memiliki beberapa jenis yang dapat dilakukan. Macam-macam pengolahan tanah tergantung pada media tanam serta alat yang digunakan.

Pengolahan tanah dibagi menjadi dua macam, yaitu pengolahan tanah secara tradisional dan pengolahan tanah secara konversi. Pengolahan secara tradisional biasanya dilakukan dengan cara yang umum dan sudah menjadi kebiasaan, seperti menggunakan mesin bajak atau kerbau untuk membantu membajak.

Pengolahan konversi yaitu pengolahan tanah sesuai dengan objek tanam yang diinginkan. Pengolahan tanah secara konversi biasanya dilakukan dalam jarak waktu yang lama. Selain itu pengolahan tanah secara konversi juga dilakukan dengan cara yang lebih sederhana dan singkat.

Tahapan Pengolahan Tanah

Pengolahan tanah yang baik akan menghasilkan media dan objek tanam yang baik pula. Pengolahan tanah memiliki cara yang terstruktur demi menghasilkan hasil yang optimal.

Tahap pertama yang dapat dilakukan dalam proses pengolahan tanah yaitu pembersihan area media tanam. Pembersihan area tanam ini memiliki fungsi untuk menghilangkan objek-objek lain yang dapat menghalangi tumbuh tanaman utama.

Setelah area media tanam bersih, tahap selanjutnya yaitu penggemburan media tanam. Penggemburan tanah dilakukan untuk menetralkan kesuburan tanah setelah mengalami proses pembersihan.

Tanah yang gembur dan subur akan diratakan dengan cara penggaruan. Penggaruan menghasilkan media tanam yang rapi dan sehat tentunya. Tanah yang tertata rapi dan sehat akan diberikan pupuk untuk menjaga dari serangan buruk yang dapat merugikan media dan objek tanam.

Dengan menerapkan tahapan-tahapan dan meninjau secara berkala media tanam akan menghasilkan objek tanam yang sehat dan memiliki kualitas yang baik.

fbWhatsappTwitterLinkedIn