Nanji「何時」dan nanyoubi 「何曜日」merupakan kata tanya dalam bahasa Jepang yang menunjukkan waktu terjadinya suatu kejadian.
Nanji「何時」memiliki arti, yaitu jam atau pukul berapa?
Nanyoubi 「何曜日」memiliki arti, yaitu hari apa?
Rumus pola kalimat yang biasa digunakan untuk menanyakan nanji 「何時」dan nanyoubi「何曜日」, yaitu
1. Kata benda は 何時(なんじ)/ 何曜日(なんようび)ですか。
Partikel は dalam rumus tersebut menunjukkan subjek dan boleh dipakai, boleh juga tidak karena biasanya orang Jepang pun sudah mengerti apa yang anda maksud. Namun, partikel は lebih baik digunakan untuk mempertegas subjek dan saat bertanya kepada orang yang belum kita kenal atau orang yang kedudukannya lebih tinggi daripada kita agar terkesan lebih sopan.
Contoh penggunaan rumus, yaitu :
Romaji : Ima (wa) nanji desuka?
Arti : Sekarang jam berapa?
Romaji : Tokyo wa ima nanji desuka?
Arti : Jam / pukul berapa sekarang di Tokyo?
Romaji : Yasumi wa nanyoubi desuka?
Arti : Kamu libur hari apa?
Romaji : Ashita wa nanyoubi desuka?
Arti : Besok hari apa?
Catatan :
Partikel は harus digunakan jika subjek merupakan kata kerja. Subjek yang menggunakan kata kerja harus diubah terlebih dahulu menjadi kata benda dengan menambahkan partikel の sebelum partikel は. Contoh :
Romaji : Nihon e iku no wa nanyoubi desuka?
Arti : Hari apa kamu pergi ke Jepang?
2. Kata Benda (waktu) 何時 / 何曜日 に Kata Kerja か。
Kata benda (waktu) dalam pola kalimat tanya nanji[何時」biasanya diisi dengan maiasa (setiap pagi), maiban (setiap malam), dan mainichi (setiap hari). Partikel に untuk menunjukkan waktu kejadian dan digunakan sebelum kata kerja yang berarti kegiatan atau aksi yang segera selesai atau yang dilakukan berulang-ulang setiap hari. Contoh :
Romaji : Maiban nanji ni nemasuka?
Arti : Setiap malam, kamu tidur jam / pukul berapa?
Romaji : Maiasa nanji ni asa gohan wo tabemasuka?
Arti : Setiap pagi, jam / pukul berapa kamu sarapan?
Romaji : Mainichi nanji ni okimasuka? Ari : Jam / pukul berapa kamu bangun tidur setiap hari?
Romaji : Nanyoubi ni dansu wo renshuushimasuka
Arti : Hari apa kamu latihan dance?
Romaji : Nanyoubi ni oyogimasuka?
Arti : Hari apa kamu berenang?
3. 何時 から 何時 まで kata kerja か。
Pada pola kalimat tanya ini sebelum nanji kara「何時から」boleh ditambahkan kata benda (waktu), seperti setiap hari, setiap malam, setiap pagi, menyebutkan nama hari, dan menyebutkan nama tempat. Jika menyebutkan nama nama hari dan nama tempat, setelah menyebutkannya dibutuhkan penggunaan partikel は (wa).
Setelah kata nanji[何時」terdapat tambahan kara「から」dan made「まで」。Kara「から」menunjukkan titik permulaan waktu, sedangkan made「まで」menunjukkan titik akhir waktu. Nanji[何時」kara「から」dan made「まで」memiliki arti “dari jam/pukul berapa sampai jam/pukul berapa”. Contoh :
Romaji : Mainichi nanji kara nanji made hatarakimasuka?
Arti : Setiap hari bekerja dari jam/pukul berapa sampai jam/pukul berapa?
Romaji : Doyoubi nanji kara nanji made undoushimasuka?
Arti : Dari jam/pukul berapa sampai jam/pukul berapa anda berolahraga di hari sabtu?
Romaji : Maiasa nanji kara nanji made nihongo wo benkyoushimasuka?
Arti : Setiap pagi dari jam/pukul berapa sampai jam/pukul berapa belajar bahasa Jepang?
Catatan :
Pola kalimat tanya 何時から何時まで boleh langsung menggunakan desuka「ですか」tanpa ditambah kata kerja jika subjek yang akan ditanyakan sudah jelas. Contoh :
Romaji : Hiru yasumi wa nanji kara nanji made desuka?
Ari : Istirahat siang dari jam/ pukul berapa sampai jam/pukul berapa?