5 Tips Belajar Matematika Agar Mudah Paham

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bagi sebagian pelajar, matematika merupakan momok yang dianggap cukup menakutkan. Mata pelajaran yang satu ini dirasa sulit untuk dicerna dan dipahami.

Kombinasi antara rumus, angka-angka, dan tuntutan logika yang ada dalam bidang studi matematika seringkali membuat murid menyerah ditengah jalan dalam mempelajarinya.

Menguasai matematika memang tidaklah mudah, namun bukan tidak mungkin jika kita mau belajar dan berusaha lebih giat lagi. Berikut adalah beberapa tips yang perlu dicoba ketika belajar matematika:

1. Ubah Pola Pikir (mindset)

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum belajar matematika adalah merubah pola pikir atau mindset tentang matematika itu sendiri, sebab pola pikir ini akan sangat menentukan kondisi psikologis atau emosional kita selama belajar.

Jangan menganggap matematika itu sebagai pelajaran yang sulit karena itu akan menimbulan mental block dan perasaan negatif sehingga membuat malas dan sulit fokus dalam belajar matematika.

Sebaliknya, tanamkan dalam diri bahwa matematika itu menyenangkan dan mudah.

Hal ini akan membangun emosi yang positif dan rasa senang atau semangat selama kita belajar sehingga apa yang dipelajari juga akan lebih mudah untuk kita cerna.

2. Belajar dari Dasar

Mempelajari matematika haruslah dimulai dari dasar yang menjadi pondasi bagi materi-materi selanjutnya.

Menguasai materi dasar nantinya akan memudahkan dalam memahami materi-materi yang lebih rumit.

Jangan mempelajari suatu materi sebelum menguasai dasarnya terlebih dahulu sebab yang ada hanya akan menimbulkan kebingungan.

3. Belajar Secara Runut

Selain belajar dari dasar, mempelajari matematika harus juga dilakukan secara runut. Hal ini dikarenakan materi matematik itu saling berkaitan satu sama lainnya dan satu materi juga menjadi dasar bagi materi yang lainnya.

4. Pahami Sebelum Menghafal

Rumus-rumus dalam matematika memang cukup banyak dan beragam. Mengandalkan hafalan bisa membuat satu rumus tertukar penggunaannya dengan rumus yang lainnya.

Oleh karena itu, dalam menghadapi rumus-rumus matematika kita tidak bisa jika hanya mengandalkan hafalan tanpa memahami konsep dasarnya.

5. Perbanyak Latihan Soal

Tips lain yang tidak kalah penting dalam proses belajar matematika adalah memperbanyak latihan soal-soal agar pengetahuan dan pemahaman akan materi semakin terasah.

Selain itu, dengan sering berlatih mengerjakan soal-soal matematika akan memudahkan untuk menghafal dan menerapkan rumus atau konsep matematika yang telah dipelajari.

fbWhatsappTwitterLinkedIn