Daftar isi
Setiap pebisnis pasti menginginkan agar bisnisnya dapat berkembang dan bertahan lama namun tak sedikit sebuah bisnis pernah mengalami kegagalan.
Maka dari itu penting untuk mengetahui bagaimana cara sebuah bisnis dapat bertahan lama.
Biasanya sebuah bisnis dapat bertahan lama karena memiliki bisnis plan yang baik. Bisnis plan tersebut akan menjadi pedoman bagaimana sebuah bisnis berjalan dan berkembang.
Contohnya, ketika sebuah bisnis mengalami hambatan dalam pengerjaannya. Dalam bisnis plan hal tersebut sudah diperkirakan sehingga hambatan tersebut dapat segera diatasi.
Berikut ini cara agar bisnis tahan lama:
1. Kenali Keunggulan Produk
Agar sebuah bisnis dapat bertahan lama, pebisnis harus mengetahui keunggulan dari produknya untuk dapat bersaing dengan pebisnis lainnya.
Biasanya pebisnis pemula tidak mengetahui apa sebenarnya keunggulan dari produk yang ditawarkan karena mereka hanya berpikir cepat sehingga sering sekali gagal dalam membangun bisnisnya.
2. Kenali Harga Pasar
Mengenali harga pasaran menjadi salah satu faktor penentu sebuah bisnis dapat bertahan lama.
Jika menjual produk terlalu tinggi dari harga pasarannya maka bisnis tersebut akan tergerus oleh produk yang serupa namun harganya lebih murah.
Maka dari itu bagi pebisnis pemula, disarankan agar menjual produk lebih murah dari harga pasaran karena produk yang ditawarkan tersebut belum dikenal.
3. Bangun Mindset yang Menarik
Pebisnis yang berhasil membangun bisnisnya agar dapat bertahan lama biasanya memiliki mindset yang menarik.
Hal tersebut dikarenakan pebisnis tersebut memiliki tujan dan mengetahui dampak dari bisnis yang mereka jalankan terhadapat masyarakat secara sosial.
4. Tentukan Target Pasar
Sebuah bisnis dapat bertahan lama, karena pebisnis tersebut memilih target pasar yang tepat.
Maka dari itu penting untuk mengetahui dengan benar target pasar untuk produk yang ditawarkan agar tidak membuang waktu dan tenaga sia-sia.
5. Promosikan Usaha dengan Media Sosial
Di Indonesia, media sosial sudah berkembang dengan pesat, karena itu untuk memasarkan bisnis bisa menggunakan media sosial.
Selain murah, memasarkan produk lewat media sosial juga terbukti efektif dan dapat membuat sebuah bisnis bertahan lama.
6. Bangun Sebuah SOP
Membangun SOP atau standart operational procedure penting dilakukan agar sebuah bisnis dapat bertahan lama.
SOP tersebut dapat berisi mengenai sisi produk yang akan ditawarkan, bagaimana pemasaran (promosi dalam usaha) seharusnya dilakukan hingga sistem keuangan.