Biologi

3 Cara Menghitung Kebutuhan Cairan Tubuh yang Perlu dipahami

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Air memiliki peran penting untuk menunjang berlangsungnya proses metabolisme tubuh. Tidak hanya berperan sebagai pelarut, air juga berperan dalam menjaga suhu tubuh, detoksifikasi racun dari tubuh, pelumas sendi dan otot, juga sebagai pembawa nutrisi ke seluruh sel tubuh. Berikut ini Cara Menghitung Kebutuhan Cairan Tubuh:

1. Menggunakan Rumus Holliday Segar

Perhitungan kebutuhan cairan menurut Holliday Segar ditentukan berdasarkan berat badan seseorang.

Untuk 10 kg berat badan pertama membutuhkan 1000 mL air, 10 kg berat badan kedua membutuhkan 500 L air, dan sisa tiap kilogram berat adan membutuhkan 20 mL, atau dapat dituliskan seperti berikut.

Berat badanKebutuhan cairan tubuh
11 kg100 mL/kg BB/hari
11 – 20 kg1000 mL + 50 mL/kg BB/hari
20 kg1500 mL + 20 mL/kg BB/ hari

Contoh:

Jika seseorang memiliki berat badan 55 kg maka perhitungan kebutuhan cairan sebagai berikut :

Berat badan 55 kg = 10 kg + 10 kg + 35 kg
Untuk 10 kg pertama = 1000 mL
Untuk 10 kg kedua = 500 mL
sisanya yaitu 35 kg x 20 mL = 700 mL
Jadi, kebutuhan cairan orang yang memiliki berat badan 55 kg yaitu 1000 mL + 500 mL + 700 mL= 2200 mL atau 2.2 liter per hari.

2. Berdasarkan Kebutuhan Energi

Kebutuhan cairan harian seseorang dapat ditentukan berdasarkan kebutuhan energinya yaitu sekitar 1 mL air untuk setiap kilokalori kebutuhan energi tubuh.

Misalnya jika seseorang kebutuhan energinya adalah 2150 kilokalori maka kebutuhan akan cairannya yaitu 2100 mL air atau 2.1 liter per hari.

3. Mengukur dari Angka kecukupan Gizi

Kementerian Kesehatan RI merekomendasikan jumlah asupan air per orang dalam sehari berdasaran Tabel Angka Kecukupan Gizi tahun 2018 adalah sebagai berikut.

UsiaKebutuhan Cairan Harian
Anak1-3 tahun1150 mL
4-5 tahun1450 mL
7-9 tahun1650 mL
Remaja10-12 tahun1850 mL
13-15 tahun2100 mL
Laki-laki16-18 tahun2300 mL
19-64 tahun2500 mL
≥65 tahun1600-1800 mL
Perempuan16-18 tahun2150 mL
19-64 tahun2350 mL
≥65 tahun1400-1550 mL
Ibu hamil+ 300 mL
Ibu Menyusui+ 650-800 mL