7 Contoh Paragraf Campuran Tentang Olahraga yang Perlu disimak!

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ada banyak hal yang bisa kita tuangkan dalam paragraf campuran, salah satunya adalah tentang olahraga. 

Paragraf campuran sendiri adalah salah satu jenis paragraf berdasarkan letak kalimat utamanya. Paragraf campuran merupakan paragraf yang kalimat utamanya terletak di awal dan akhir paragraf. Paragraf ini adalah gabungan dari paragraf deduktif dan induktif.

Oleh karena itu, kalimat utama dalam paragraf campuran mengapit kalimat-kalimat penjelas. Kalimat penjelas berada di tengah-tengah kalimat paragraf. Kalimat penjelas adalah kalimat yang menjelaskan kalimat utama.

Berikut ini adalah beberapa contoh paragraf campuran tentang olahraga yang bisa dijadikan referensi untuk belajar. Simak contohnya di bawah ini.

Contoh 1

Yoga merupakan salah satu olahraga yang dapat mencegah penyakit jantung. Yoga dapat meningkatkan aliran darah dan melemaskan pembuluh darah. Hal ini menyebabkan beban kerja jantung menjadi ringan. Rutin melakukan yoga akan membuat kita menjadi lebih memahami apa yang tubuh kita butuhkan serta berlatih mengendalikan emosi dan pikiran sehingga dapat menyesuaikan diri dengan kesehatan mental dan fisik. Secara tidak langsung, aktivitas yoga akan membantu kerja paru, sirkulasi darah, dan jantung menjadi lebih optimal. Karena itulah, yoga menjadi olahraga yang cocok untuk mencegah penyakit jantung.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 1 terletak di awal dan akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas olahraga yoga dapat mencegah penyakit jantung. Kalimat penjelas diapit oleh kedua kalimat utama yang menjelaskan mengenai alasan mengapa yoga dapat mencegah penyakit jantung.

Contoh 2

Dengan berjalan kaki ternyata dapat menurunkan berat badan. Berjalan kali selama 50-70 menit tiga kali seminggu bisa menurunkan berat badan. Rutin berjalan kaki dapat membakar lemak dan kalori di dalam tubuh. Selain mudah, berjalan kaki merupakan olahraga yang minim risiko cidera. Berjalan kaki juga merupakan olahraga yang bisa dilakukan secara rutin saat waktu senggang. Itulah alasan berjalan kaki menjadi olahraga yang ideal untuk menurunkan berat badan.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 2 terletak di awal dan akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas mengenai berjalan kaki merupaka olahraga yang dapat menurunkan berat badan. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan manfaat berjalan kaki dan alasan mengapa berjalan kaki menjadi olahraga yang ideal untuk menurunkan berat badan.

Contoh 3

Setidaknya, ada empat manfaat melakukan jogging pada pagi hari untuk tubuh kita. Jogging di pagi hari membuat tidur menjadi lebih nyenyak. Jogging juga membuat kesehatan sendi menjadi lebih baik. Hal ini karena tubuh yang bugar dan berat badan yang terjaga sehingga kesehatan sendi lebih terjaga. Selanjutnya, jogging di pagi hari menjaga kesehatan jantung dan paru-paru. Saat jogging, jantung bekerja secara optimal dalam memompa darah. Saat pagi hari jantung sudah bekerja secara optimal maka jantung akan lebih sehat daripada yang tidak terlatih. Demikian juga dengan paru-paru. Saat pagi hari, udara masih bersih dan segar sehingga baik untuk paru-paru. Itulah manfaat melakukan jogging di pagi hari bagi kesehatan tubuh.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 3 terletak pada awal dan akhir paragraf. Paragraf tersebut membhas mengenai manfaat jogging di pagi hari untuk kesehatan. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan manfaat apa saja yang diperoleh tubuh jika melakukan jogging di pagi hari.

Contoh 4

Lompat tali merupakan olahraga yang dapat mencegah kita terkena penyakit jantung. Lompat tali adalah olahraga yang memusatkan perhatian pada kecepatan. Saat melakukan lompat tali, jantung berpacu dengan cepat. Hal ini melatih jantung dan tubuh menggunakan oksigen secara efisien sehingga sistem peredaran darah menjadi lancar dan lebih kuat. Oleh karena itusecara rutin melakukan lompat tali dapat menjaga kesehatan jantung dan mencegah risiko terkena penyakit jantung.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 4 terletak di awal dan di akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas mengenai lompat tali dapat mencegah risiko terkena penyakit jantung. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan mengapa lompat tali dapat mencegah risiko terkena penyakit jantung.

Contoh 5

Olahraga merupakan suatu kebutuhan. Disebut kebutuhan karena olahraga diperlukan oleh tubuh. Tubuh yang rutin berolahraga akan jauh berbeda dengan tubuh yang jarang berolahraga. Olahraga membuat tubuh menjadi sehat dan bugar serta mencegah tubuh terkena berbagai penyakit. Jika kita jarang atau bahkan tidak pernah berolahraga, tubuh akan mudah lemas dan berisiko terkena berbagai penyakit. Oleh karena itu, seperti halnya kebutuhan lainnya, olahraga juga merupakan kebutuhan penting yang diperlukan tubuh.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 5 terletak di awal dan akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas mengenai olahraga merupakan suatu kebutuhan. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut berada di tengah-tengah paragraf dan diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan mengapa olahraga merupakan suatu kebutuhan.

Contoh 6

Bagi orang yang sibuk, naik turun tangga bisa menjadi pilihan olahraga yang bagus. Tangga menjadi salah satu fasilitas umum yang bisa kita temukan di banyak tempat, bahkan juga di dalam rumah. Melakukan naik turun tangga tiga hingga lima kali dalam seminggu dapat menyehatkan tubuh, seperti menguatkan otot dan tulang, menguatkan jantung, mencegah diabetes, dan menurunkan risiko terkena stroke. Naik turun tangga bisa dilakukan kapan pun, apalagi mudah untuk menemukan tangga. Oleh sebab itunaik turun tangga bisa menjadi alternatif pilihan olahraga yang bagus untuk tubuh bagi orang yang sibuk.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 6 terletak di awal dan di akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas mengenai naik turun tangga bisa menjadi pilihan olahraga yang cocok bagi orang sibuk. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut berada di tengah-tengah paragraf dan diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan mengapa naik turun tangga dapat menjadi alternatif pilihan olahraga yang bagus bagi orang sibuk.

Contoh 7

Setidaknya, ada tujuh manfaat yang diperoleh tubuh jika melakukan olahraga secara rutin. Manfaat tersebut yaitu menjaga berat badan agar tetap stabil, menjaga stres dan gangguan kecemasan, mengurangi risiko terkena berbagai penyakit, meningkatkan daya tahan tubuh, memperkuat tulang dan otot, membuat tidur menjadi lebih nyenyak, dan mengurangi risiko kematian dini. Oleh karena itu, olahraga penting dilakukan secara rutin agar manfaat tersebut dirasakan oleh tubuh.

Penjelasan: kalimat utama pada paragraf contoh 7 terletak di awal dan akhir paragraf. Paragraf tersebut membahas manfaat olahraga untuk tubuh jika dilakukan secara rutin. Kalimat penjelas pada paragraf tersebut berada di tengah-tengah paragraf dan diapit oleh kalimat utama. Kalimat penjelas menjelaskan manfaat apa saja yang diperoleh tubuh jika melakukan olahraga secara rutin.

fbWhatsappTwitterLinkedIn