Daftar isi
Format gambar yang sering kita temukan dan gunakan cukup banyak. Setiap format gambar tersebut sesungguhnya dioptimalkan untuk kegunaannya masing-masing. Ketika akan menggunakan suatu format gambar, maka sebaiknya disesuaikan dengan penggunaan gambar tersebut. Oleh karena itu, supaya dapat memutuskan untuk menggunakan format yang tepat, harus mengetahui perbedaan dari berbagai format gambar.
Berikut ini 13 format gambar beserta penjelasannya:
JPEG (Join Photography Expert Group) adalah format gambar dengan kompresi lossy yaitu flat image yang menyimpan semua pengeditan pada satu lapisan. Format ini tidak mendukung transparansi. Banyak digunakan untuk menyimpan gambar dari kamera digital dan untuk printing yang tidak memerlukan banyak pengeditan.
JPEG dan JPG tidak ada perbedaan, yang berbeda hanya akronim dan ekstensi filenya. Format ini cocok untuk gambar yang membutuhkan banyak warna dan detail.
Format ini memiliki kelebihan dan kekurangan seperti berikut:
Kelebihan
Kekurangan
Format gambar berikutnya adalah PNG (Portable Network Graphic). Format gambar dengan kompresi lossless, yaitu proses kompresi yang tetap mempertahankan kualitas dan data aslinya. Kualitas PNG lebih tinggi dibanding JPEG/JPG, serta kontras dan warnanya pun tetap bagus, juga dapat mempertahankan transparansi. Format PNG dioptimalkan untuk penggunaan digital, mendukung warna hingga lebih dari 16 juta warna.
Kelebihan
Kekurangan
BMP atau Bitmap merupakan format gambar yang mendistribusikan piksel individu, sehingga kompresi hanya sedikit atau bahkan tidak ada pada file tertentu. Dahulu format ini paling umum digunakan, tetapi saat ini kurang dioptimalkan.
Kelebihan
Kekurangan
GIF atau Graphics Interchange Format gambar dengan kompresi lossless yang menyajikan 8 bit per pikselnya, serta hanya dapat menampilkan 256 warna. Cocok untuk membuat animasi pendek, karena ukuran filenya kecil.
Kelebihan
Kekurangan
TIFF atau Tagged Image File Format merupakan format gambar yang mendukung kompresi lossy, tetapi penggunanya biasa menggunakan TIFF sebagai lossless. TIFF adalah format yang sama dengan TIF, yang membedakan akronim dan file ekstensinya saja. Biasa digunakan untuk keperluan printing dikarenakan memiliki kualitas yang tinggi.
Kelebihan
Kekurangan
HEIF atau High-Efficiency Image File Format merupakan format gambar berdasarkan pada format mapping piksel. Artinya kualitasnya akan berkurang ketika diperbesar. Cocok digunakan untuk menyimpan file gambar dengan kualitas yang tinggi.
Kelebihan
Kekurangan
RAW merupakan format gambar yang digunakan pada kamera digital sebagai penyimpan gambar penuh. Biasanya untuk pasca produksi, misalnya untuk retouching foto. Menyajikan 14 bit, sehingga warna dan kontras dapat diubah dengan cara lebih fleksibel pada proses pascaproduksi.
Kelebihan
Kekurangan
PSD atau Photoshop Document merupakan format gambar untuk menyimpan gambar dan pekerjaan yang sedang dilakukan pada aplikasi Adobe Photoshop. Format ini menggunakan kompresi lossless.
Kelebihan: Dapat diedit sepenuhnya sampai mendapat hasil yang diinginkan.
Kekurangan: Ukuran file besar karena memuat semua elemen visual dari Adobe Photoshop.
SVG atau Scalable Vector Graphics merupakan format gambar dengan basis vektor, dimana kualitasnya tidak berkurang saat diperbesar. Basis format ini adalah XML yang dioptimalkan untuk grafik 2D dan web publishing.
Kelebihan
Kekurangan: Tidak cocok untuk menampilkan dan mencetak gambar kompleks.
EPS atau Encapsulated PostScript merupakan format gambar vektor dengan kompresi lossless yang biasa digunakan untuk menyimpan hasil karya desain grafis atau ilustrasi pada Adobe Photoshop atau Coreldraw. Pada awalnya dikembangkan sebagai dokumen dengan basis teks yang memberikan outline garis menggunakan coding.
Kelebihan
Kekurangan
PDF atau Portable Document Format merupakan format gambar vektor dengan kompresi lossless. Dapat memungkinkan untuk memperbesar gambar sesuai yang diinginkan. Lebih banyak digunakan sebagai format dokumen, namun dapat pula digunakan untuk gambar dan ilustrasi.
Kelebihan
Kekurangan
INDD atau InDesign Document merupakan format gambar vektor untuk menyimpan pekerjaan pada software Adobe InDesign. Pada umumnya digunakan untuk layouting atau desain halaman untuk pencetakan seperti buku, majalah, dan lain-lain.
Kelebihan
Kekurangan
AI atau Artwork Illustrator merupakan format gambar vektor untuk menyimpan file dari software Adobe Illustrator. Khusus digunakan untuk membuat ilustrasi dan vector art.
Kelebihan
Kekurangan