9 Jenis Aliran Seni Rupa dan Penjelasannya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dalam penciptaan seni terutama seni rupa, banyak seniman-seniman yang menghasilkan bentuk karya dengan model dan jenis berbeda-beda.

Hal ini ini menciptakan berbagai jenis aliran dalam seni rupa.

Aliran seni rupa merupakan pendapat, paham atau ide-ide yang dianut satu atau beberapa orang mengenai keterampilan seseorang dalam membuat hasil karya yang dapat dilihat dan diraba.

Berikut adalah beberapa jenis aliran seni rupa diantaranya:

1. Aliran Seni Rupa Abstraksionisme

Aliran Abstraksionisme merupakan jenis aliran seni rupa yang tidak ingin mirip seperti objek asli sehingga penciptaannya berupa bentuk, garis maupun warna berbeda dan bebas tak terikat.

Ciri-ciri Aliran Abstraksionisme:

  • Tersusun dari bentuk-bentuk bebas dan tak terbatas.
  • Tidak menghiraukan dan tidak meniru bentuk asli baik dari garis, warna maupun bentuknya.

Tokoh Aliran Abstraksionisme:

  • Abas Alibasyah
  • Achmad Sadali
  • Affandi
  • Fajar Sidik
  • Jasper Johns

Contoh Aliran Abstraksionisme:

  • Lukisan “False Start” karya Jasper Johns
Aliran-Abstraksionisme-False-Start-karya-Jasper-Johns
  • Lukisan “No. 5” karya Jackson Pollock
Aliran-Abstraksionisme-No-5-karya-Jackson-Pollock

2. Aliran Seni Rupa Dadaisme

Aliran Dadaisme merupakan jenis aliran seni rupa yang berusaha merusak fisik indah suatu karya dengan sindiran, satir ataupun kritik.

Ciri-ciri Aliran Dadaisme:

  • Berisi pesan-pesan yang memuat kritikan, sindiran ataupun satir.
  • Memberikan gambaran provokatif dan tidak indah serta menggunakan objek yang telah ada.

Tokoh Aliran Dadaisme:

  • Francis Picabia
  • Marchel Duchamp
  • Raoul Hausmann

Contoh Aliran Dadaisme:

  • Lukisan “Elasticum” karya Raoul Hausmann
aliran-dadaisme-Elasticum-karya-Raoul-Hausmann
  • Lukisan “LHOQQ” karya Marcel Duchamp
aliran-dadaisme-LHOQQ-karya-Marcel-Duchamp

3. Aliran Seni Rupa Ekspresionisme

Aliran Ekspresionisme merupakan jenis aliran seni rupa yang memberikan sentuhan-sentuhan emosional ke dalam lukisannya yang nyata.

Ciri-ciri Aliran Ekspresionisme:

  • Berfokus pada ekspresi dan emosi dibanding kemiripan objek yang nyata.
  • Goresan pada lukisan bersifat berani dan tegas.

Tokoh Aliran Ekspresionisme:

  • Edvard Munch
  • Ernst Ludwig Kirchner
  • Wassily Kandinsky

Contoh Aliran Ekspresionisme:

  • Lukisan “The Scream” karya Edvard Munch
Aliran-Ekspresionisme-The-Scream-karya-Edvard-Munch
  • Lukisan “Potret Diri” karya Affandi
Aliran-Ekspresionisme-Potret-Diri-karya-Affandi

4. Aliran Seni Rupa Fauvisme

Aliran Fauvisme merupakan jenis aliran seni rupa yang menampilkan garis, bentuk dan warna yang lebih kuat dengan goresan bentuk yang nyata meski tidak benar-benar mirip atau serupa dengan alam.

Ciri-ciri Aliran Fauvisme:

  • Menampilkan warna-warna yang mencolok.
  • Goresan garis kontras dan tegas menciptakan bentuk-bentuk.

Tokoh Aliran Fauvisme:

  • André Derain
  • Georges Braque
  • Henri Matisse
  • Maurice De Vlaminck.

Contoh Aliran Fauvisme:

  • Lukisan “Green Stripe” karya Henri Matisse
Aliran-Fauvisme-Green-Stripe-karya-Henri-Matisse
  • Lukisan “Andre Derain Turning Road” karya Andre Derain
Aliran-Fauvisme-Andre-Derain-Turning-Road-karya-Andre-Derain

5. Aliran Seni Rupa Futurisme

Aliran Futurisme merupakan jenis aliran seni rupa yang menampilkan gambaran tentang masa depan yang identik dengan kecepatan dan mengambil prinsip dari berbagai sudut pandang.

Ciri-ciri Aliran Futurisme:

  • Menampilkan berbagai sudut pandang sebagai prinsipnya.
  • Berfokus pada kecepatan dan kedinamisan.

Tokoh Aliran Futurisme:

  • Carlo Carra
  • Giacomo Balla
  • Gino Severini
  • Luigi Russolo
  • Umberto Boccioni.

Contoh Aliran Futurisme:

  • Patung “Unique Forms of Continuity in Space” karya Umberto Boccioni
Aliran-Futurisme-Unique-Forms-of-Continuity-in-Space-karya-Umberto-Boccioni
  • Lukisan “Dynamism of a Car” karya Luigi Russolo
Aliran-Futurisme-Dynamism-of-a-Car-karya-Luigi-Russolo

6. Aliran Seni Rupa Kontemporer

Aliran Kontemporer merupakan jenis aliran seni rupa yang mengikuti perkembangan jaman dan sering sebut sebagai aliran post modern.

Ciri-ciri Aliran Kontemporer:

  • Aliran ini bebas, tidak terikat dan terus menerus update mengikuti jaman.
  • Biasanya mengikuti tema yang berdasarkan pada gambaran situasi maupun waktu tertentu.

Tokoh Aliran Kontemporer:

  • Damien Hirst
  • Jean-Michel Basquiat
  • Jeff Koons
  • Takashi Murakami
  • Yayoi Kusama.

Contoh Aliran Kontemporer:

  • Lukisan “The Emancipation Approximation” karya Kara Walker
Aliran-Kontemporer-The-Emancipation-Approximation-karya-Kara-Walker
  • Lukisan “Brilliant Information Overload Pop Head” karya Douglas Coupland
Aliran-Kontemporer-Brilliant-Information-Overload-Pop-Head-karya-Douglas-Coupland

7. Aliran Seni Rupa Konstruktivisme

Aliran Konstruktivisme merupakan jenis aliran seni rupa yang menggambarkan tentang keindahan dari bagian-bagian atau konstruksi suatu bangunan.

Ciri-ciri Aliran Konstruktivisme:

  • Selalu menampilkan sisi luar maupun dalam ruangan.
  • Rata-rata bangunan yang ditampilkan merupakan bangunan klasik, kuno, atau modern dengan keindahan-keindahan di dalamnya.

Tokoh Aliran Konstruktivisme:

  • Angelina P
  • Jim Nyoman Nuarta
  • Sprinka
  • Supankat
  • Vladimir Tatlin.

Contoh Aliran Konstruktivisme:

  • Gambar “Radio Tower Berlin” karya László Moholy-Nagy
Aliran-Konstruktivisme-Radio-Tower-Berlin-karya-László-Moholy-Nagy
  • Gambar “Xanti Schawinsky on a Bauhaus balcony” karya László Moholy-Nagy
Aliran-Konstruktivisme-Xanti-Schawinsky-on-a-Bauhaus-balcony

8. Aliran Seni Rupa Kubisme

Aliran Kubisme merupakan jenis aliran seni rupa yang menggambarkan keindahan suatu objek menggunakan bentuk-bentuk geometris seperti kubus, balok, dll.

Ciri-ciri Aliran Kubisme:

  • Menampilkan gambaran-gambaran objek yang berkaitan dengan bentuk geometris.
  • Menampilkan sudut pandang dengan memadu-padankan warna.

Tokoh Aliran Kubisme:

  • Georges Braque
  • Juan Gris
  • Pablo Picasso
  • Paul Cezanne
  • Piet Mondrian
  • Salvador Dali.

Contoh Aliran Kubisme:

  • Lukisan “Guernica” karya Pablo Picasso
Aliran-Kubisme-Guernica-karya-Pablo-Picasso
  • Lukisan “The Weeping Woman” karya Pablo Picasso
Aliran-Kubisme-The-Weeping-Woman-karya-Pablo-Picasso

9. Aliran Pointilisme

Aliran Pointilisme merupakan jenis aliran seni rupa yang menyatukan objek menjadi bentuk-bentuk yang indah hanya menggunakan berbagai macam jenis titik dengan ukuran maupun warna yang berbeda.

Ciri-ciri Aliran Pointilisme:

  • Terbentuk dari titik-titik yang beragam ukurannya, ada yang besar, sedang maupun kecil.
  • Titik-titik yang dibuat dapat dipadu-padankan dengan beragam warna atau hanya sekedar hitam dan putih.
  • Apabila dilihat dari jauh akan terbentuk objek yang dimaksud, namun apabila dilihat dari dekat akan nampak banyak titik-titik.

Tokoh Aliran Pointilisme:

  • Georges Pierre Seurat
  • Henri-Edmond Cross
  • Paul Signac
  • Vincent van Gogh.

Contoh Aliran Pointilisme:

  • Lukisan “The Green Sail” karya Paul Signac
Aliran-Pointilisme-The-Green-Sail-karya-Paul-Signac
  • Lukisan “Beach at Heist” karya Georges Lemmen
Aliran-Pointilisme-Beach-at-Heist-karya-Georges-Lemmen
fbWhatsappTwitterLinkedIn