Daftar isi
Sebelumnya kita telah mempelajari beberapa jenis konjungsi dalam bahasa Indonesia. Kali ini kita akan membahas mengenai konjungsi subordinatif. Mulai dari pengertian, jenisnya hingga contoh kalimatnya. Oleh karena itu, simaklah pembahasaanya berikut ini.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, konjungsi subordinatif adalah konjungsi yang menghubungkan anak kalimat dengan induk kalimat atau menghubungkan bagian dari kalimat subordinatif. Artinya, kalimat yang dihubungkan oleh konjungsi subordinatif adalah kalimat yang tidak setara.
Apa itu anak kalimat? Anak kalimat adalah bagian dari kalimat atau klausa yang tidak dapat berdiri sendiri sebagai kalimat lengkap. Anak kalimat disebut juga dengan klausa terikat. Sementara itu, induk kalimat adalah bagian kalimat atau klausa dari kalimat majemuk bertingkat yang sekurang-kurangnya terdiri atas subjek dan predikat yang memiliki potensi untuk menjadi kalimat. Bedanya dengan anak kalimat, induk kalimat dapat berdiri sendiri sebagai kalimat lengkap.
Adapun jenis konjungsi subordinatif adalah sebagai berikut:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang menghubungkan klausa utama dengan klausa penjelas. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif atributif adalah kata yang.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang berfungsi untuk menghubungkan dua klausa yang tidak sederajat yang memiliki hubungan syarat. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif syarat yaitu jika, jikalau, bila, kalau.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang menghubungkan anak kalimat dan induk kalimat yang memiliki hubungan waktu. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif yaitu:
Contohnya:
Konjungsi jenis ini merupakan konjungsi yang menyatakan adanya hubungan tujuan di antara dua klausa atau kalimat. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif tujuan yaitu agar, supaya.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini menghubungkan anak kalimat dengan induk kalimat yang memiliki hubungan pengandaian. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif pengandaian adalah andaikan, seandainya, sekiranya.
Contohnya:
Konsesif artinya konjungsi yang menyatakan keadaan yang berlawanan dengan yang dinyatakan pada klausa utama. Dengan demikian, konjungsi subordinatif konsesif adalah konjungsi yang menyatakan kondisi atau keadaan yang berlawanan dengan yang dinyatakan pada klausa induk. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif konsesif adalah biarpun, walaupun, sungguhpun, kendati, dan sekalipun.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang menghubungkan anak kalimat dengan induk kalimat yang keduanya memiliki persamaan. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif pembanding antara lain: seakan-akan, seolah-olah, laksana, ibarat, alih-alih, daripada, sebagaimana, seperti, dan sebagai.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang menyatakan hubungan sebab antara anak kalimat dengan induk kalimat. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif sebab yaitu sebab, karena, oleh sebab, oleh karena.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini adalah konjungsi yang menyatakan salah satu klausa atau kalimat merupakan hasil dari yang dinyatakan pada klausa atau kalimat lainnya. Kata yang termasuk konjungsi subordinatif hasil yaitu sehingga, sampai (-sampai), maka(nya).
Contohnya:
Konjungsi jenis ini merupakan konjungsi yang menyatakan bahwa salah satu kalimat atau klausa merupakan alat dari kegiatan yang dinyatakan pada klausa atau kalimat lainnya. Kata yang termasuk konjingsi subordinatif alat yaitu dengan dan tanpa.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini merupakan konjungsi yang menyatakan bahwa salah satu kalimat atau klausa merupakan cara dari kegiatan yang dinyatakan pada klausa atau kalimat lainnya. Kata yang termasuk konjingsi subordinatif cara yaitu dengan dan tanpa.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini merupakan konjungsi yang menyetakan salah satu klausa atau kalimat merupakan pelengkap dari klausa atau kalimat lainnya. Kata yang termasuk konjungsi ini adalah bahwa.
Contohnya:
Konjungsi jenis ini merupakan konjungsi yang menyatakan adanya kesamaan atau perbedaan antara dua klausa atau kalimat. Kata yang termasuk konjungsi ini yaitu sama …. dengan, lebih … daripada.
Contohnya: