Bahasa Inggris

11 Ungkapan Rasa Jijik dalam Bahasa Inggris

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tidak menyukai suatu hal yang dianggap menjijikan adalah hal wajar. Bahkan masing-masing orang memiliki rasa jijik yang berbeda antara satu dengan lainnya. Rasa jijik sendiri merupakan rasa tidak nyaman atau geli terhadap hal-hal yang bersifat jorok dan kotor.

Dalam bahasa Inggris terdapat ungkapan tersendiri untuk mengekspresikan perasaan jijik atau bisa disebut sebagai expression of disgust. Berikut beberapa ungkapan rasa jijik dalam bahasa Inggris yang baru diketahui.

1. Repulsive

Secara harfiah kata repulsive mempunyai arti menjijikan. Ungkapan ini digunakan untuk menyatakan perasaan ketidaksukaan yang bersifat atraktif. Dengan kata lain, rasa jijik yang teramat intens sehingga tidak dapat diterima. Umumnya kata “repulsive” digunakan kepada seseorang.

Contoh:

  • Perhaps Ari doesn’t like basic math that’s so repulsive like trigonometry. (Mungkin Ari tidak suka matematika dasar yang menjijikan seperti trigonometri).
  • Not only is he physically repulsive, he is horribly mean. (Tidak hanya secara fisik menjijikan, namun juga dia sangat kejam).

2. Ghastly

Ungkapan berikutnya digunakan untuk menunjukkan rasa tidak suka saat melihat penampilan orang lain atau hal tertentu.

Contoh:

  • I don’t like her look. Her hairdo and make – up look positively ghastly! (Aku tidak suka penampilannya. Tatanan rambut dan tata riasnya terlihat mengerikan!)
  • Do I look as ghastly as I feel? (Apakah saya terlihat mengerikan seperti yang saya rasakan?)

3. Gruesome

Jika tidak menyukai hal-hal yang berbau sadis seperti cipratan darah yang tersebar di berbagai tempat, kata gruesome dalah ungkapan yang tepat. Ungkapan ini sering diucapkan pada film-film bertema pembunuhan dan sejenisnya.

Contoh:

  • I heard that there has been a series of gruesome murders in the capital. (Saya dengar jika terjadi serangkaian pembunuhan yang mengerikan di ibu kota).
  • After the slaughter, the battlefield was a gruesome sight. No one can’t forgot that situation. (Setelah pembantaian, medan perang merupakan pemandangan yang mengerikan. Tidak ada yang tidak bisa melupakan situasi tersebut).

4. Rancid

Ungkapan rasa jijik berikutnya yakni “ranchid” yang digunakan dalam mengekspresikan bau kedaluarsa yang umumnya menyengat dari suatu makanan ataupun susu basi.

Contoh:

  • Do you smell something? There was a rancid smell coming from the kitchen. (Apakah kamu mencium sesuatu? Ada bau menyengat yang berasal dari dapur).
  • The grocer took back the rancid butter and replace with the new one. (Penjual mengambil kembali mentega yang tengik dan menggantinya dengan yang baru).

5. Nauseating

Kata nauseating berasal dari kata dasar “nausea” yang berarti mual. Ungkapan ini mempunyai makna berupa rasa jijik terhadap suatu hal hingga membuat perasaan ingin memuntahkan sesuatu atau mual. Dalam bahasa Indonesia kata nauseating mempunyai arti memuakkan.

Contoh:

  • She tried to sit up, but the motion created a nauseating pain in her head. (Dia mencoba untuk duduk, namun gerakan tersebut membuat rasa sakit yang memuakkan pada kepalanya).
  • I want ride roller coasters to be fun and thrilling, but not necessarily nauseating. (Saya ingin naik roller coaster dengan perasaan senang dan mendebarkan, namun tidak harus membuat mual).

6. Icky

Sebenarnya kata “icky” adalah bahasa slang yang berasal dari kata “yuck” atau “eugh”. Penggunakan kata icky sendiri sering diucapkan oleh orang Inggris atau British.

Contoh:

  • She could feel something icky on her fingers. That why she doesn’t like sand. (Dia dapat merasakan sesuatu yang menjijikan di jarinya. Itulah mengapa dia tidak suka pasir).
  • Why did you get that icky brown colour on your dress? It’s awful! (Mengapa kamu memperoleh warna coklat yang menjijikan pada gaunmu? Ini buruk!)

7. Sickening

Kata sickening berasal dari kata dasar “sick” yakni sakit. Meskipun begitu, makna dari kata sickening sendiri merujuk kepada kondisi suatu hal yang dapat menyebabkan timbulnya rasa jijik dan mual.

Contoh:

  • There was a sickening sound of tearing styrofoam. (Terdengar suara menjijikan dari styrofoam yang dirusak).
  • It’s sickening that I can’t go to the party tonight. (Ini menjijikan bahwa aku tidak dapat pergi ke pesta malam ini).

8. Nasty

Mungkin kata ini sering didengar oleh banyak orang. Nasty biasanya digunakan untuk menggantikan kata disgusting yang berarti menjijikan.

Contoh:

  • This cake has a nasty taste. I don’t want to eat it. (Kue ini mempunyai rasa yang menjijikan. Aku tidak ingin memakannya).
  • He made it all sound very nasty. So mean. (Dia membuat segalanya terdengar sangat menjijikan. Sangat kejam).

9. Distasteful

Kata ini berasal dari kata “tasteful” yang jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia kata distasteful berarti tidak suka, tidak menyenangkan, ataupun jijik.

Contoh:

  • The tradisional medicine is distasteful but good for you. (Obat tradisional itu tidak terlalu enak namun bagus untuk dirimu).
  • The very idea of cheating people again in this situation is distasteful to him. (Gagasan untuk menipu orang lagi dalam situasi ini tidak menyenangkan baginya).

10. Revolting

Ungkapan revolting sangat tepat diucapkan pada suatu hal yang dirasa dapat menyebabkan rasa jijik yang amat hebat.

Contoh:

  • The smell in this room was revolting. There are no ventilations. (Bau di ruangan ini sangat menjijikan. Tidak ada ventilasi-ventilasi).
  • There was a revolting green slime in between the bathroom tiles. I have to call someone to clean it. (Terdapat lendir hijau menjijikkan di antara ubin kamar mandi. Saya harus menelepon seseorang untuk membersihkannya.

11. Off-putting

Jika diartikan off-putting merupakan hal-hal yang membuat perasaan tidak menyenangkan, menjijikan, hingga membingungkan. Dalam bahasa Inggris, kata off-putting adalah bagian dari kata sifat.

Contoh:

  • I find it very off-putting to have someone watching me all the time. What should I do? (Saya merasa tidak nyaman dengan memiliki seseorang yang selalu mengawasi aku sepanjang waktu. Apa yang harus aku lakukan?)
  • He’s slightly aggressive and talk to much which a lot of people find a bit off-putting when they first meet him. (Dia sedikit agresif dan banyak bicara yang menurut banyak orang agak mengecewakan ketika mereka pertama kali bertemu dengannya).