5 Perbedaan Antara Artikel dan Jurnal

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ada banyak sekali bentuk karya tulis yang dibedakan berdasarkan isi dan tujuannya. Jenis-jenis karya tulis tersebut biasanya memiliki struktur, bentuk, dan juga pola penggunaan bahasa yang berbeda.

Diantara jenis karya tulis yang sering kita ketahui adalah artikel dan jurnal. Pada kesempatan kali ini akan dibahas lebih lanjut mengenai perbedaan dari kedua jenis karya tulis tersebut.

Pengertian Artikel dan Jurnal

Artikel adalah karya tulis yang berisikan informasi dan fakta yang ditulis dengan tujuan untuk memberi informasi, mengungkapkan gagasan, menyajikan ilmu pengetahuan, maupun sebagai hiburan. Artikel bisa ditulis berdasarkan penelitian maupun tidak.

Struktur artikel yaitu:

  1. Judul artikel
  2. Alinea pembuka
  3. Alinea penjelas
  4. Alinea penutup

Jenis-jenis artikel yaitu:

  1. Narasi
  2. Deskripsi
  3. Argumentasi
  4. Persuasi

Jurnal adalah karya tulis yang memuat sejumlah artikel ilmiah yang dipublikasikan secara berkala dalam setahun. Jurnal merupakan karya tulis yang bersifat ilmiah dan isinya harus bisa dipertanggungjawabkan.

Beberapa jenis jurnal antara lain:

  1. Jurnal cetak
  2. Jurnal online
  3. Jurnal nasional terakreditasi
  4. Jurnal lokal
  5. Jurnal internasional
  6. Jurnal internasional bereputasi

Adapun perbedaan antara artikel dan jurnal adalah sebagai berikut:

  1. Artikel adalah sebuah tulisan tentang suatu topik tertentu yang ditulis secara rinci atau detil, sedangkan jurnal adalah kumpulan artikel atau deskripsi lain suatu ilmu atau aktivitas dan percobaan ilmiah
  2. Artikel berupa karya tulis sementara jurnal adalah bentuk publikasi
  3. Artikel bersifat nonfiksi dan informatif, sedangkan jurnal bersifat akademik (pendidikan)
  4. Artikel memuat informasi dengan topik menarik mengenai masalah tertentu, sementara jurnal adalah mengenai satu bidang ilmu dan perkembangannya.
  5. Tujuan penulisan artikel adalah untuk memberi informasi sekaligus mempengaruhi pemikiran pembaca, sedangkan jurnal lebih ke menyediakan informasi releval terkait suatu studi tertentu
fbWhatsappTwitterLinkedIn