Seperti yang telah dibahas sebelumnya, kalimat verbal merupakan kalimat yang predikatnya berkategori verba (kata kerja) baik itu berbentuk kata atau frasa verbal, berbentuk kata dasar atau berimbuhan.
Verba merupakan kata yang menggambarkan proses, perbuatan, atau keadaan. Verba sendiri dapat berupa verba transitif (yang memerlukan objek) dan verba intransitif (yang tidak memerlukan objek). Untuk lebih jelasnya mengenai jenis-jenis verba, silahkan baca Jenis Verba Berdasarkan Perilaku Sintaktisnya.
Berikut ini tiga puluh contoh kalimat verbal dalam bahasa Indonesia beserta unsur-unsur pembentuknya.
- Ayah sedang bekerja.
- Ayah = subjek
- Sedang bekerja = predikat (verba)
- Ibu sedang menanak nasi di dapur.
- Ibu = subjek
- Sedang menanak = predikat (frasa verbal)
- Nasi = objek
- Di dapur = keterangan
- Adik sedang bermain layangan di lapangan bersama teman-temannya.
- Adik = subjek
- Sedang bermain = predikat (frasa verbal)
- Layangan = pelengkap
- Di lapangan = keterangan
- Bersama teman-temannya = keterangan
- Daun-daun kering beterbangan tertiup angin.
- Daun-daun kering = subjek
- Beterbangan = predikat (verba)
- Tertiup angin = pelengkap
- Aku dan ibu sedang belanja bahan makanan untuk acara keluarga nanti malam.
- Aku dan ibu = subjek
- sedang belanja = predikat (frasa verbal)
- bahan makanan = pelengkap
- untuk acara keluarga = keterangan
- nanti malam = keterangan
- Kami menyiram tanaman di halaman rumah setiap sore.
- Kami = subjek
- Menyiram = predikat (verba)
- Tanaman = objek
- di halaman rumah = keterangan
- setiap sore = keterangan
- Adik sedang membaca buku cerita kesayangannya di kamar.
- Adik = subjek
- Sedang membaca = predikat (frasa verbal)
- buku cerita kesayangannya = objek
- di kamar = keterangan
- Ani mengepel lantai rumahnya dua kali seminggu.
- Ani = subjek
- Mengepel = predikat (verba)
- Lantai rumahnya = objek
- Dua kali seminggu = keterangan
- Adik sedang membereskan kamarnya yang berantakan.
- Adik = subjek
- Sedang membereskan = predikat (frasa verbal)
- Kamarnya yang berantakan = objek
- Orang yang memakai kaos biru itu menolong kucing liar yang tertabrak sepeda di jalan ini tadi pagi.
- Orang yang memakai kaos biru itu = subjek
- Menolong = predikat (verba)
- Kucing liar yang tertabrak motor di jalan ini= objek
- Tadi pagi = keterangan
- Ibu itu menawarkan dagangannya kepada orang-orang yang melintas di jalan ini.
- Ibu itu = subjek
- Menawarkan = predikat (verba)
- Dagangannya = objek
- Kepada orang-orang yang melintas di jalan ini = keterangan
- Ayah membeli bola basket untuk kami.
- Ayah = subjek
- Membeli = predikat (verba)
- Bola basket = objek
- Untuk kami = keterangan
- Budi menulis surat untuk ibunya di kampung.
- Budi = subjek
- Menulis = predikat (verba)
- Surat = objek
- Untuk ibunya = keterangan
- Di kampung = keterangan
- Paman membawa oleh-oleh untuk kami.
- Paman = subjek
- Membawa = predikat (verba)
- Oleh-oleh = objek
- Untuk kami =keterangan
- Kami sedang mengumpulkan baju bekas yang layak pakai untuk korban bencana.
- Kami = subjek
- Sedang mengumpulkan = predikat (frasa verbal)
- Baju bekas yang layak pakai = objek
- Untuk korban bencana = keterangan
- Kami bisa menemani temanmu itu untuk berkeliling di gedung ini.
- Kami = subjek
- Bisa menemani = predikat (frasa verbal)
- Temanmu itu = objek
- Untu berkeliling = keterangan
- Di gedung ini = keterangan
- Kami belum menyelesaikan tugas matematika kemarin.
- Kami = subjek
- Belum menyelesaikan = predikat (frasa verbal)
- Tugas matematika = objek
- Kemarin = keterangan
- Kami akan menjenguk teman kami setelah pulang sekolah.
- Kami = subjek
- Akan menjenguk (frasa verbal)
- Teman kami = objek
- Setelah pulang sekolah = keterangan
- Dia merasa tidak enak badan.
- Dia = subjek
- Merasa = predikat (verba)
- Tidak enak badan = pelengkap
- Ibu sedang mengupas buah apel di dapur.
- Ibu = subjek
- Sedang mengupas = predikat (frasa verbal)
- Buah apel = objek
- Di dapur = keterangan
- Beras-beras itu berhamburan dari dalam karung yang robek.
- Beras-beras itu = subjek
- Berhamburan = predikat (verba)
- Dari dalam karung yang robek = keterangan
- Pak Budi membeli mobil baru.
- Pak Budi = subjek
- Membeli = predikat (verba)
- Mobil baru = objek
- Bu Aminah sedang menjahit baju.
- Bu Aminah = subjek
- Sedang menjahit = predikat (frasa verbal)
- Baju = objek
- Sampah plastik berserakan di jalanan.
- Sampah plastik = subjek
- Berserakan = predikat (verba)
- Di jalanan = keterangan
- Mereka menjual ayam potong di pasar.
- Mereka = subjek
- Menjual = predikat (verba)
- Ayam potong = objek
- Di pasar = keterangan
- Amplop itu berisi uang.
- Amplop itu = subjek
- Berisi = predikat (verba)
- Uang = pelengkap
- Dia mau berganti pakaian.
- Dia = subjek
- Mau berganti = predikat (frasa verbal)
- Pakaian = pelengkap
- Ayah sedang bertamu ke rumah tetangga.
- Ayah = subjek
- Sedang bertamu = predikat (frasa verbal)
- Ke rumah tetangga = keterangan
- Dia sangat bersahabat.
- Dia = subjek
- Sangat bersahabat = predikat (frasa verbal)
- Adik terpeleset di halaman rumah kami.
- Adik = subjek
- Terpeleset = predikat (verba)
- Di halaman rumah kami = keterangan.