12 Hewan yang Hidup di Hutan Amazon

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hutan Amazon merupakan hutan hujan yang terletak di kawasan Amerika Selatan tepatnya di Brazil. Hutan hujan ini memiliki luas area 6,7 juta hektar dan merupakan yang terluas di dunia. 

Wilayahnya yang sangat luas tentu menjadi daya tarik bagi para satwa untuk tinggal di sana. Setidaknya ada 2000 spesies satwa penghuni hutan Amazon. Beberapa satwa tersebut diantaranya adalah sebagai berikut. 

1. Jaguar

hewan yang hidup di hutan amazon

Nama jaguar sudah sering di dengar oleh masyarakat dunia karena nama dan bentuknya kerap digunakan sebagai logo dari sebuah produk. Jaguar merupakan spesies kucing liar besar ketiga setelah harimau dan singa. 

Satwa dengan kemampuan berlari 80 km/jam ini memiliki tubuhnya berwarna kuning dengan motif to9tol hitam di sekujur tubuh nyata. Jaguar dikenal sebagai “Raja Rimba” karena keganasannya yang bahkan mampu memangsa binatang yang berukuran lebih besar. 

Nama jaguar sendiri diambil dari kata “itaguara” yang artinya mampu membunuh dalam sekali terkaman.

2. Semut Peluru

hewan yang hidup di hutan amazon

Tak hanya hewan yang berukuran besar saja yang terkenal ganas dari hutan hujan Amazon. Bahkan hewan serangga kecil semut peluru juga menjadi ancaman karena mempunyai gigitan terkuat di dunia. Para ilmuwan menggambarkan rasa sakit gigitan semut ini sama seperti tembakan sehingga disebut sebagai semut peluru. 

Penampilan fisik pemilik nama ilmiah Paraponera clavata ini lebih besar dari jenis semut lainnya yaitu memiliki ukuran tubuh 3 cm. Semut terkenal dengan kekompakannya begitu juga dengan semua ini dimana ketika satu semut peluru menyengat maka anggota koloni yang lain akan turut menyengat.

3. Elang Harpy 

hewan yang hidup di hutan amazon

Elang harpy adalah salah satu jenis burung elang yang hidup di hutan Amazon sekaligus menjadi predator puncak. Harpia harpyja ini adalah spesies elang yang terbesar dengan ukuran tubuhnya hingga 1 meter dan berat mencapai 9 meter. Bahkan cengkraman burung nasional Panama ini lebih besar dari kepalan orang dewasa.

Burung dengan kecepatan terbang 80 kilometer per jam serta mampu melihat benda berukuran 2 cm dalam jangkauan 200 meter. Tak heran jika elang yang hampir punah ini dapat dengan mudah menangkap monyet, tupai, landak, ular serta binatang lainnya. 

4. Laba-laba pengembara Brazil

hewan yang hidup di hutan amazon

Hutan hujan Amazon memang dihuni oleh berbagai binatang beracun. Salah satu spesies laba-laba paling mematikan hidup di pedalaman hutan Amazon yakni laba-laba pengembara Brazil. berdasarkan hasil penelitian laba-laba ini memiliki racun neurotoksik yang sangat aktif. 

Racun tersebut dapat menimbulkan rasa sakit luar biasa hingga kelumpuhan. Ciri dari pemilik nama latin Phoneutria adalah memiliki coklat gelap dan merah terang dengan ukuran tubuh sekitar 13-18 cm. 

Disebut sebagai pengembara karena semut ini gemar melintasi hutan-hutan pada malam hari. Selain mengembara semut ini juga gemar bersembunyi pada tanaman pisang. 

5. Burung Macaw

hewan yang hidup di hutan amazon

Burung macaw adalah salah satu spesies burung yang menghuni hutan Amazon tepatnya di bagian Peru, Bolivia, dan Brasil. Burung ini terkenal karena warnanya yang eksotis yakni merah dan biru cerah serta paruh bengkoknya yang kuat. 

Burung yang dapat hidup hingga setengah abad ini memiliki ukuran rata-rata 1 m dengan berat tubuh 2 kg. Mereka hidup berkelompok dengan anggotanya mencapai 30 ekor serta merupakan binatang monogami atau hanya memiliki satu pasangan seumur hidup. 

6. Sloth 

hewan yang hidup di hutan amazon

Sloth adalah binatang yang terkenal lambat bahkan lebih lambat dari pada seekor siput. Kecepatan berjalan sloth yakni hanyta 0,27 km/jam menjadikannya sebagai binatang paling lambat di dunia. Namun dengan kecepatan tersebut justru menyelamatkannya dari predator elang karena sering mengira benda mati. 

Ciri khas dari sloth adalah memiliki dua sampai tiga jari serta memiliki bulu-bulu yang terurai panjang pada bagian kepalanya. Binatang yang disebut juga dengan kungkang ini menghabiskan waktunya untuk beristirahat selama 20 jam dan lebih banyak beraktivitas di atas pohon. 

Hampir semua kegiatan kungkan dilakukan di atas pohon kecuali ketika buang air besar mereka akan turun ke tanah.

7. Nyamuk Amazon

hewan yang hidup di hutan amazon

Nyamuk adalah salah satu serangga kecil yang mudah dijumpai dalam lingkungan sehari-hari. Namun nyamuk amazon berbeda dengan nyamuk biasa lantaran serangga terbang ini membawa berbagai macam virus penyakit. 

Nyamuk Amazon akan menaruh virus tersebut pada peredaran darah mangsanya. Dalam sesaat mangsa tersebut akan mati. Selain itu nyamuk ini memiliki kemampuan beradaptasi yang luar biasa. Setelah merasakan lotion anti nyamuk, mereka akan kebal dan tidak mempan lagi. 

8. Katak Beracun Dart

hewan yang hidup di hutan amazon

Katak Beracun Dart atau dalam dunia internasional dikenal sebagai poison dart frog merupakan salah satu spesies katak paling mematikan di dunia. Penampilan katak ini jauh dari katya menyeramkan dan justru memiliki warna-warna yang cerah dan indah seperti emas, merah, biru, hijau, hitam tembaga dan lain sebagainya.

Ukurannya memang tidak begitu besar bahkan cenderung kecil. Namun para ilmuwan sepakat bahwa racun katak ini ada seluruh tubuhnya. Bahkan potongan kecil dari katak ini mampu menewaskan 10 orang dewasa. Racun-racun tersebut akan keluar dari kulitnya sebagai bentuk pertahanan diri. 

9. Kinkajou 

hewan yang hidup di hutan amazon

Kinkajou adalah mamalia arboreal yang artinya lebih banyak menghabiskan waktunya di atas pohon. Bentuk fisik dari hewan omnivora ini sekilas mirip dengan primata namun sebenarnya mereka masuk dalam keluarga rakun. 

Ekor dari kinkajou sangat kuat hingga dapat digunakan untuk mencengkeram ranting-ranting pohon. Tubuhnya dipenuhi oleh bulu-bulu berwarna coklat keemasan serta bentuk kaki yang pendek, kepala dan telinganya bulat dan matanya besar. Potos flavus ini memiliki bob9ot tubuh sekitar 2-4 kg. 

10. Giant Anteater

hewan yang hidup di hutan amazon

Giant Anteater dalam bahasa Indonesia lebih dikenal dengan sebutan trenggiling raksasa. Mereka adalah satu-satunya trenggiling dari genus Myrmecophaga yang masih bertahan hingga saat ini. 

Disebut raksasa karena trenggiling ini memiliki panjang tubuh hingga mencapai 2,5 meter dan tinggi 50 cm serta berat badan 55 kg. Ciri fisik yang paling khas dari anteater raksasa ini adalah moncong yang kecil dan panjang serta lidahnya yang mencapai ukuran 60 cm.  Meski bertubuh besar makanan mereka adalah serangga kecil seperti semut dan rayap. 

11. Tamarin Singa Emas

hewan yang hidup di hutan amazon

Memiliki nama “singa” namun sebenarnya satwa ini adalah primata kecil dari famili Cebidae..Leontopithecus rosalia diberi nama singa karena bulu panjangnya yang berwarna orange keemasan yang mirip seperti singa. Bulu tersebut menutupi hampir seluruh tubuhnya kecuali bagian wajah. 

Satwa yang disebut juga dengan marmoset emas ini merupakan omnivora dengan makanannya yaitu buah, tumbuhan, serangga, kadal, dan burung.  Ukuran tubuhnya hanya sekitar 24 cm dan beratnya yaitu 550 gram. 

12. Kadal Basilisk

hewan yang hidup di hutan amazon

Kadal basilisk adalah reptil prasejarah yang sering disebut juga sebagai kadal Jesus atau Jesus Lizard. Kadal ini diberi nama “Jesus” karena kemampuannya yang unik yakni dapat berjalan di atas air dengan menggunakan kedua kaki belakangnya. Kemampuan ini dianggap mirip dengan mukjizat sang juru selamat yang mampu berjalan di laut Galilea. 

Kadal basilisk hanya akan menggunakan kemampuannya ini untuk mel9olo9skan diri dari predatornya. Kadal dengan nama latin Basiliscus basiliscus ini memiliki ukuran 60 cm serta memiliki warna tubuh coklat dengan garis kuning di bagian bibir atas. 

fbWhatsappTwitterLinkedIn