9 Idiom Tentang Kesuksesan dan Contoh Kalimatnya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kali ini kita akan membahas idiom-idiom yang berkaitan dengan tema yang sangat menarik, yaitu kesuksesan. Idiom kesuksesan apa saja yang kalian ketahui? Agar pengetahuan idiom kalian semakin bertambah, simak 9 Idiom Tentang Kesuksesan dan Contoh Kalimatnya berikut.

1. Be In The Bag

Idiom be in the bag berarti bahwa kesukesan berada dalam genggaman atau kemungkinan besar akan tercapai. Ketika kita yakin bahwa apa yang kita harapkan untuk berhasil akan benar-benar mengalami kesuksesan, kita dapat menggunakan idiom be in the bag, seperti contoh berikut:

It seems that the victory is in the bag for the opponent.” (Tampaknya kemenangan berada di genggaman lawan.)

I did the interview excellently. I’m sure the job is in the bag.” (Aku melakukan wawancara dengan sangat baik. Aku yakin pekerjaan ini akan berhasil kudapatkan.)

Don’t worry about your test result. You’ve studied hard and your success is in the bag.” (Jangan khawatirkan hasil ujianmu. Kamu telah belajar dengan keras dan kamu akan sukses.)

2. Be On The Crest Of A Wave

Be on the crest of a wave memiliki arti berada di puncak kesuksesan atau kejayaan. Jika diibaratkan seperti gelombang (wave), di mana titik tertingginya disebut puncak (crest), seseorang yang mengalami masa di mana segala hal yang diusahakan telah tercapai dapat dikatakan berada di titik tertinggi dalam hidupnya.

Keep being a kind-hearted person even when you’re on the crest of a wave.” (Tetaplah menjadi orang berhati mulia bahkan ketika kamu berada di puncak kesuksesan.)

Ever since my business faced a bankruptcy, I was so sad that I forgot what it felt like to be on the crest of a wave.” (Sejak bisnisku mengalami kebangkrutan, aku sangat sedih hingga aku lupa bagaimana rasanya berada di puncak kejayaan.)

Being married to a rich businessman and having her own clothing store, Jenny has been on the crest of a wave.” (Menikahi pebisnis kaya dan memiliki toko pakaiannya sendiri, Jenny telah mencapai puncak kesuksesannya.)

3. Be On The Up And Up

Be on the up and up merupakan idiom yang berarti menjadi lebih sukses. Idiom ini digunakan untuk seseorang atau sesuatu yang semakin sukses.

He was a humble person until he’s on the up and up with his career.” (Dia adalah orang yang ramah hingga dia menjadi lebih sukses dengan karirnya.)

Eventhough her career is on the up and up, she doesn’t forget where she’s from.” (Meskipun karirnya sedang menanjak, dia tidak lupa dari mana dia berasal.)

She used to struggle in establishing her own clothing store and now she’s on the up and up.” (Dulu dia berusaha keras mendirikan toko pakaiannya sendiri dan sekarang dia semakin sukses.)

4. Bear Fruit

Bear fruit memiliki makna menuai hasil yang positif. Bagaikan pohon yang berbuah, saat sesuatu yang kita usahakan membuahkan hasil yang baik, kita dapat menggunakan bear fruit.

Keep trying because one day you’ll bear fruit.” (Tetaplah berusaha karena suatu saat kamu akan menuai hasil yang baik.)

The company’s strategy to enlarge the market will soon bear fruit.” (Strategi perusahaan untuk memperluas pasar akan segera menuai hasil positif.)

It seems like their effort to win the band competition is about to bear fruit.” (Tampaknya usahanya untuk memenangkan kompetisi band akan membuahkan hasil)

5. Flying High

Flying high berarti dalam posisi yang sukses atau penting. Ketika seseorang atau sesuatu mencapai kesuksesan dan berada dalam kondisi yang sangat baik, kita dapat menyebutnya flying high.

“I never thought I would finally be flying high.” (Aku tak pernah mengira akhirnya akan mencapai kesuksesan.)

Now that she’s flying high, people always say mean things about her.” (Di saat dia sudah sangat sukses, orang-orang selalu mengatakan hal-hal buruk tentangnya.)

With the hard work and the skills he has, he believes that someday he’ll be flying high.” (Dengan kerja keras dan kemampuan yang dia miliki, di percaya suatu hari nanti dia akan sukses.)

6. Got Back On One’s Feet

Dalam mencapai kesuksesan ada kalanya kita terjatuh atau mengalami keterpurukan. Saat akhirnya kita dapat kembali bangkit dan mampu berdiri lagi, kita dapat mengungkapnya menggunakan idiom got back on one’s feet.

She was stressed because of her job but she has got back on her feet.” (Dia mengalami stres karena pekerjaannya tetapi sekarang dia telah bangkit kembali.)

It’s been so difficult to survive but I’m sure we’ll get back to our feet.” (Sangat sulit untuk bertahan tetapi aku yakin kita akan bangkit kembali.)

“I was having a hard time during the thesis writing but now I’ve got back on my feet.” (Aku mengalami masa yang sulit selama penulisan tesis tetapi aku telah bangkit kembali.)

7. Hit A Home Run

Jika dalam pertandingan baseball hit a home run dapat membawa pada kemenangan, dalam hidup apabila apa yang kita lakukan mengalami kesuksesan, kita bisa menyebutnya hit a home run.

Keep going until you hit a home run.” (Teruskan hingga kamu berhasil.)

It will be challenging at first but I believe I will hit a home run eventually. “(Ini akan sulit pada awalnya tetapi aku percaya aku akan sukses pada akhirnya.)

If they agree to sign the contract of the investment, I’m sure we’ll hit a home run.” (Jika mereka setuju menandatangani kontrak investasinya, aku yakin kita akan sukses.)

8. Put The Pedal To The Metal

Put the pedal to the metal maksudnya adalah kita melakukan suatu usaha secara maksimal untuk mencapai apa yang kita harapkan. Ketika kita mengingankan sesuatu untuk terjadi, kita bisa meningkatkan usaha kita ibarat mengayuh sepeda lebih kencang agar sampai di tujuan.

Put the pedal to the metal, guys. We’re going to succeed.” (Berusahalah secara maksimal, teman-teman. Kita akan berhasil.)

If you really want it, put the pedal to the metal. Nothing is impossible.” (Jika kamu benar-benar menginginkannya, berusahalah semaksimal mungkin. Tidak ada yang mustahil.)

When you believe in yourself and put the pedal to the metal, success will come your way.” (Ketika kamu percaya pada dirimu sendiri dan berusaha dengan keras, sukses akan datang padamu.)

9. Sail Through

Ketika apa yang kita laukan memberikan hasil baik tanpa mealui kesulitan, kita dapat menggunakan idiom sail through. Begitu pula ketika kita mengalami kemajuan yang cepat, sail through adalah idiom yang tepat untuk digunakan.

When you do your job with passion, you’ll sail through the work.” (Ketika kamu melakukan pekerjaanmu dengan passion, kamu akan mengalami kemajuan pesat dalam pekerjaan.)

I thought the interview would be devastating, but turned out I sailed through it.” (Aku pikir wawancaranya akan membuat stres, tetapi ternyata aku melaluinya dengan mudah.)

Although I didn’t study a lot, I sailed through the test.” (Meskipun aku tidak banyak belajar, aku menyelesaikan ujian dengan mudah.)

fbWhatsappTwitterLinkedIn