Pengertian Ide Pokok dan Contohnya – Fungsi – Ciri

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dalam setiap paragraf, di dalamnya mengandung inti atau gagasan, yang mana menjadi landasan dari paragraf tersebut. Selain itu ada pula beberapa kalimat pendukung yang ada di dalamnya.

Namun pada artikel kali ini akan dijelaskan lebih lanjut mengenai ide pokok, beserta fungsi, ciri, dan contohnya.

Ide pokok merupakan ide atau gagasan yang menjadi pokok dari pengembangan paragraf. Keberadaan ide pokok ini ada di dalam kalimat utama.

Perbedaan kalimat utama dan ide pokok, dimana Ide pokok yang sering disebut sebagai gagasan pokok atau gagasan utama, dimana dalam 1 paragraf hanya terdapat 1 ide pokok.

Kalimat utama merupakan kalimat yang didalamnya mengandung ide pokok paragraf. Kalimat utama dijelaskan dengan kalimar lain yang ada di dalam paragraf tersebut, dimana ini disebut sebagai kalimat penjelas.

Nama lain dari kalimat utama juga disebut sebagai kalimat topik. Sedangkan kalimat penjelas merupakan kalimat-kalimat yang berfungsi menjelaskan maksud dari kalimat utama.

Umumnya dalam sebuah paragraf , memiliki 1 ide pokok dan beberapa kalimat penjelas yang dapat menjelaskan kalimat utama.

Fungsi Dan Ciri-Ciri Ide Pokok

Fungsi dari ide pokok sendiri adalah menjelaskan dari inti sebuah paragraf atau bacaan, sehingga pembaca bisa lebih mudah memahami bacaan tersebut serta menjelaskan bagaimana inti dari syarat paragraf yang baik. Dengan mengidentifikasi ide pokok, nantinya anda dapat mengetahui apakah ide utama paragraf tersebut.

Lalu bagaimana dengan ciri-ciri ide pokok? Berikut ini ciri-ciri idepokok yang bisa diketahui:

  • Memiliki kalimat pendukung/kalimat pengembang atau penjelasan
  • Inti dari sebuah bacaan atau paragraf, menjadi pusat pembahasan
  • Ada yang mendukung, baik berbentuk penjelasan maupun alasan yang menguatkan

Bagaimana Menentukan Ide Pokok Dalam Sebuah Paragraf?

Untuk bisa menemukan mana yang termasuk ide pokok di dalam sebuah paragraf, anda bisa melakukan cara-cara di bawah ini:

  • Baca keseluruhan paragraf atau bacaan dengan cermat
  • Perhatikan kalimat pertama hingga kalimat akhir dalam paragraf
  • Tandai info-info penting yang ada di dalam setiap paragraf
  • Mengambil dari kalimat utama, ini menjadi cara yang termudah untuk mencari ide pokok. Hal ini karena ide pokok dapat diambil langsung dari kalimat utama.
  • Baca kalimat demi kalimat hingga anda menemukan ide pokok dari paragraf tersebut. Dalam sebuah paragraf, biasanya ide pokok berada di awal, akhir, ataupun awal dan akhir dalam sebuah paragraf. Untuk ide pokok yang berada di awal paragraf maka disebut sebagai paragraf deduktif. Sedangkan untuk ide pokok yang berada di akhir paragraf disebut sebagai paragraf induktif
  • Buat kesimpulan dari isi paragraf

Contoh Paragraf Deduktif

Orang yang akan pensiun tidak perlu stres. Pensiun berarti tidak bekerja, tetapi mendapat gaji. Dengan tidak berdinas lagi berarti mereka tidak memiliki beban pikiran terhadap pekerjaan dan banyak waktu luang untuk bersantai. Kalau waktu luang itu bisa dioptimalkan dengan berbagai kegiatan yang positif dan produktif, tentu orang tidak akan terkena stres

Pada paragraf tersebut merupakan contoh paragraf deduktif. Dilihat dari bacaan diatas, dapat ditemukan jika ide pokok berada di kalimat pertama yaitu “Orang yang akan pensiun tidak perlu stress”. Mengapa? saat menganalisa kalimat-kalimat lainnya, fungsinya hanya sebagai penjelas kalimat utama (kalimat pertama). Semisal pada kalimat “Dengan tidak berdinas lagi berarti mereka tidak memiliki beban pikiran terhadap pekerjaan dan banyak waktu luang untuk bersantai”. Kalimat ini menjadi penjelas dari pengertian kalimat utama, fungsi dari kalimat ini untuk menjelaskan alasan mengapa orang yang pensiun tidak perlu merasakan stress.

Contoh Paragraf Induktif

Air yang diambil dari kelapa muda merupakan cairan isotonik, yang menggantikan air dan mineral yang hilang dari tubuh akibat aktivitas fisik. Atlet dan orang yang terlibat dalam aktivitas fisik yang berat perlu minum air kelapa karena membantu mereka menjaga diri dari dehidrasi. Minuman ini pengganti yang cocok untuk “Gatorade” karena mengandung elektrolit lebih dari minuman energi kebanyakan. Air kelapa muda sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Pada paragraf tersebut merupakan contoh kalimat induktif singkat. Dilihat dari bacaan diatas, dapat ditemukan ide pokok paragraf tersebut berada di kalimat akhir paragraf yaitu “Air kelapa muda sangat bermanfaat bagi kesehatan”. Sedangkan kalimat lainnya yang ada di dalam paragraf tersebut berfungsi untuk menjelaskan bagaimana air kelapa muda bisa sangat bermanfaat bagi kesehatan. Seperti misalnya pada kalimat “air yang diambil dari kelapa muda merupakan cairan isotonik, yang menggantikan air dan mineral yang hilang dari tubuh akibat aktivitas fisik”. Kalimat ini berfungsi menjelaskan kalimat utama, fungsi dari kalimat ini menjelaskan tentang manfaat apa yang didapatkan dari air kelapa muda bagi kesehatan.

Nah itu tadi penjelasan mengenai pengertian ide pokok, beserta fungsi, ciri-ciri serta bagaimana cara menemukan ide pokok dalam sebuah paragraf. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.

fbWhatsappTwitterLinkedIn