Apa Perbedaan Softcopy dan Hardcopy?

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Softcopy dan Hardcopy merupakan dua hal yang berbeda, hal ini bisa di lihat dari pengertiannya saja. Apa saja pengertian dari Softcopy dan Hardcopy? Berikut pengertiannya.

Pengertian Softcopy

Softcopy merupakan output yang berbentuk tulisan, image, audio, video, dan masih banyak lagi. Serta ditampilkan dalam bentuk berupa sinyal elektronik, yang artinya bahwa output ini tidak dicetak secara fisik. Apa saja alat-alat yang digunakan untuk softcopy, yaitu:

  • Monitor merupakan media yang digunakan untuk menampilkan softcopy dalam bentuk tulisan, gambar, video, dll,
  • Speaker merupakan media yang digunakan untuk mengeluarkan softcopy dalam bentuk suara (audio).

Output ini akan tersimpan dalam bentuk memori dan juga dapat kita ubah dengan mudah, dikarenakan softcopy dalam bentuk dokumen masih berupa sinyal elektronik.

Jika masih bingung dengan pengertian diatas apakah suatu output dibilang softcopy atau bukan, maka cara termudah untuk mengetahuinya adalah dengan melihat apakah output ini dalam bentuk fisik atau tidak, yaitu output ini bisa disentuh atau tidak. Jadi jika output tidak bisa disentuh maka itu merupakan softcopy.

Pengertian Hardcopy

Pengertian selanjutnya adalah hardcopy, dimana hardcopy dan softcopy merupakan dua hal berbeda. Karena softcopy merupakan output yang berupa sinyal elektronik. Sedangkan Hardcopy merupakan output atau keluaran yang berbentuk fisik.

Salah satu contoh dari hardcopy adalah dokumen yang dicetak dengan menggunakan printer, yang mengeluarkan kertas yang di dalamnya berisi tulisan atau gambar. Alat-alat lainnya yang digunakan untuk mencetak hardcopy adalah:

  • Printer yang tadi sudah disebut, cara kerja alat ini adalah dengan cara mencetak tulisan atau gambar dengan kertas.
  • Plotter merupakan alat sejenis printer namun berukuran lebih besar, yang digunakan untuk mencetak banner yang juga berukuran besar.

Output ini biasanya sudah tidak bisa diubah lagi, karena output ini sudah dalam bentuk fisik. Terus bagaimana orang-orang lain bisa membedakan hardcopy atau bukan? Caranya sangat gampang, karena kalau softcopy barangnya tidak bisa disentuh. Sedangkan kalau hardcopy barangnya bisa kita sentuh, dikarenakan outputnya berbentuk fisik.

Perbedaan Softcopy dan Hardcopy

Dari pengertian diatas, dapat dilihat ada banyak perbedaan-perbedaan dari softcopy maupun hardcopy. Oleh karena itu bisa menarik kesimpulan perbedaan softcopy dan hardcopy adalah sebagai berikut, yaitu:

Hardcopy dan Softcopy memiliki perbedaan yang paling utama bisa dilihat adalah dari penampilan mereka dan bagaimana barang ini disajikan. Kalau hardcopy benar-benar dapat disentuh dan juga dapat menahan reproduksi file data yang dimiliki.

Sedangkan kalau softcopy, hanya bisa mengedit file datanya dan juga dapat melihat filenya melalui monitor atau tampilan layar. Mereka memiliki kelebihan masing-masing, akan tetapi  mereka juga memiliki kelemahan, yaitu dari segi biaya.

Dimana kalau hardcopy katakanlah jika mengeprint harcopy 20 halaman biografi akan dikenakan biaya lebih banyak dikarenakan printer yang mencetak hardcopy membutuhkan tinta dan kertas.

Sedangkan softcopy tidak dicetak dan hanya menghabiskan ruang penyimpanan saja. Portabilitas juga ikut terpengaruh dikarenakan jika hardcopy mencetak 1.000 halaman dokumen kita perlu membawa-bawa cetakan dokumen tersebut.

Sedangkan jika menggunakan softcopy file dokumen 1.000 itu hanya berada di stik USB kecil sehingga tidak perlu repot membawanya. Meskipun dapat dilihat bahwa sebagian besar keuntungan mungkin berasal dari softcopy.

Akan tetapi keuntungan hardcopy juga perlu dipertimbangkan dimana membaca file dokumen buku yang dicetak lebih baik dibandingkan kita membaca file dokumen buku lewat softcopy yang memerlukan alat bantuan lainnya. Oleh karena itu apa saja perbedaan hardcopy dan softcopy lainnya, yaitu:

Softcopy

  1. Dapat disimpan dalam memori dan dapat ditampilkan dilayar atau media lainnya.
  2. Mudah untuk dimodifikasi atau diedit.
  3. Membutuhkan alat media elektronik lainnya untuk membaca output.
  4. Membutuhkan software khusus untuk membaca softcopy.
  5. Merupakan alat dalam bentuk digital dan elektronik.
  6. Tidak memiliki bobot, beratnya hanya dari media di mana ia disimpan.
  7. Dapat dipertahankan untuk waktu yang sangat lama
  8. Dokumen digital yang belum dicetak.
  9. Dapat dibagikan ke orang lain dengan cara mentransfer melalui USB atau drive disk eksternal atau melampirkan melalui email atau dengan cara berbagi menggunakan cloud.

Hardcopy

  1. Dapat dicetak dan berbentuk fisik.
  2. Sulit dimodifikasi atau diedit.
  3. Tidak membutuhkan media elektronik untuk membaca hardcopy.
  4. Dapat disentuh.
  5. Tidak membutuhkan software apapun untuk membaca hardcopy.
  6. Memiliki bobot, karena sebagian besar halaman hard copy berarti memiliki jumlah yang besar juga.
  7. Tidak dapat disimpan untuk waktu yang lama, dikarenakan bisa terkena rayap semakin tinggi jika ada file dan dokumen yang disimpan lama.
  8. Dokumen cetak
  9. Dapat dibagikan kepada orang lain dengan cara menfotokopi hardcopy menjadi lebih banyak.

Dapat diambil kesimpulan, bahwa hardcopy merupakan dokumen cetak berbentuk fisik, sedangkan softcopy adalah Salinan dokumen yang disimpan dalam hard drive atau perangkat penyimpan lainnya.

Contoh Soft Copy

Softcopy tidak seperti hardcopy, karena kalau hardcopy file dokumennya tidak disimpan tetapi dicetak dalam bentuk kertas fisik. Sedangkan softcopy file dokumennya dalam bentuk digital yaitu seperti format teks digital, format gambar atau format presentasi lainnya. PDF, file doc, file xlx, file presentasi, dll. Ini adalah contoh terbaik dari soft copy.

Softcopy itu sendiri tidak dilihat dari media fisik apapun, tetapi dikses menggunakan program basis data, program pengolah data, dan/atau melalui program presentasi dalam bentuk format file atau data.

Selain itu softcopy dapat di transfer melalui satu PC ke PC lainnya dan/atau juga dapat melalui system operasi dalam bentuk drive USB, drive disk eksternal, serta dapat berbagi dan mengunduh secara online.

Contoh Hard Copy

Kalau hardcopy dapat dilihat dari media fisik seperti buku cetak, koran, majalah, dokumen yan dicetak, dan masih banyak lagi. Itu merupakan semua jenis hardcopy. Dimana contoh hardcopy lainnya merupakan cara lama yang masih digunakan yaitu dengan cara menyimpan file dokumen catatan dalam bentuk fisik.

Meskipun masa sekarang teknologi sudah berkembang jauh, tetapi cara tua ini masih digunakan. Cara-cara tua ini seperti Surat-surat properti, kontrak, perjanjian, dan dokumen yang ditandatangani, masih harus disimpan dalam bentuk fisik atau cetak untuk membuktikan keabsahan.

Selain itu , contoh hardcopy lainnya adalah teleprinter, kaset cetak terus menerus, cetakan computer, cetakan foto radio serta halaman dan print out. Ini tadi merupakan cara lama yang merepresentasikan data, akan tetapi masih merupakan bagian dari media data dan informasi yang masih banyak digunakan di dunia modern.

Hardcopy sendiri merupakan istilah yang kadang-kadang juga digunakan untuk tujuan komputasi, seperti kaset kertas, disket, dan CD, akan tetapi jenis pita magnetik yang tidak dicetak tidak dianggap sebagai hard copy.

fbWhatsappTwitterLinkedIn